Modul Ajar 2

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 13

Modul Ajar Format Lengkap (Modul 2)

Materi: Mengagungkan Allah dengan patuh pada perintahnya

1. Informasi Umum
Sekolah : SMP Negeri 6 Ampana Tete
Mata Pelajaran : Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti
Tema :
Fase/Kelas : D / VII
Alokasi Waktu : 3 x 40 Menit ( 1 x Pertemuan)
Tahun Pelajaran : 2023-2024
Nama Penyusun : Ma’ruf Hi. Umar

2. Kompetensi Awal:
a . Peserta didik mengenal konsep sujud dalam shalat
b . Peserta didik mampu mempraktikan shalat

3 Profil Pelajar Pancasila dan Pelajar Rahmatan lil Alamin:


Beriman, bertakwa kepada Tuhan YME dan berakhlak mulia, mandiri, Bernalar
Kritis
4 Sarana dan Prasarana:
a. Alat dan bahan: laptop, LCD projector, speaker active, handphone, kertas karton,
spidol warna, atau media lain
b. Al-Qur’an dan Terjemahnya
c. Kondisi kelas yang kondusif

5 Target Peserta Didik:


Perangkat ajar ini digunakan untuk peserta didik regular (28 sd 32 orang). Dengan
perangkat ini diharapkan peserta didik mampu memahami hikmah sujud syukur syahwi
dan tilawah serta mempraktikan tata cara melaksanakan sujud syukur ,syahwi dan tilawah
sebagi bentuk sikap patuh pada Allah dalam kehidupan sehari – hari. Bagi peserta didik
yang mengalami kesulitan dalam memahami materi pembelajaran diberikan layanan
berbeda baik dari segi konten, metode maupun asesmennya.

Tujuan Pembelajaran Kriteria Ketercapaian Tujuan Pembelajaran


Memahami Hikmah dan 1. Menjelaskan hikmah melaksanakan sujud syukur,syahwi
mempraktikan sujud dan tilawah
ayukur,syahwi dan tilawah 2. Mempraktikan tata cara pelaksanaan sujud syukur,
syahwi dan tilawah
A. Pemahaman Bermakna:
Menjadikan kita sebagai makhluk yang senantiasa ingat dan bersyukur kepada Allah Swt.
Serta Selalu menanamkan sikap rendah hati, menjauhkan diri dari perilaku sombong dan
takabur sedini mungkin dalam kehidupan sehari-hari agar menjadi insan yang pandai
bersyukur.
B. Pertanyaan Pemantik:
Apa hikmah yang kalian petik setelah mempelajari sujud,syukur,syahwi dan tilawah sujud
syukur syahwi, dan tilawah
C. Kegiatan Pembelajaran:
Kegiatan Deskripsi Kegiatan Waktu
Pendahuluan 1) Guru membuka pelajaran dengan salam dan meminta peserta 15
didik untuk berdoa bersama-sama, tadarus Al- Qur’an, menit
memperhatikan kesiapan peserta didik, memeriksa kehadiran,
kerapihan, dan posisi tempat duduk peserta didik.
2) Guru memberikan motivasi dan mengajukan pertanyaan
sederhana terkait materi pelajaran, menyampaikan cakupan
materi, tujuan pembelajaran, kegiatan yang akan dilakukan,
dan lingkup dan teknik asesmen serta menyampaikan
pertanyaan pemantik.
3) Guru dan peserta didik melakukan asesmen formatif awal kognitif
dan non-kognitif.
4) Mengondisikan peserta didik untuk duduk secara
berkelompok.
Catatan : Pembelajaran berdiferensiasi dapat dilakukan guru
berdasar hasil formatif awal
Kegiatan Pembelajaran Disc dan memdemonstrasikan : 90
Inti 1) Guru membuka pelajaran dengan salam dan meminta peserta Menit
didik untuk berdoa bersama-sama, tadarus Al-Qur’an,
memperhatikan kesiapan peserta didik, memeriksa kehadiran,
kerapihan, dan posisi tempat duduk peserta didik.
2) Guru memberikan motivasi dan mengajukan pertanyaan yang
terkait dengan materi pelajaran, melakukan apersepsi,
menyampaikan cakupan materi, tujuan pembelajaran, dan
kegiatan yang akan dilakukan, serta lingkup dan teknik
penilaian.
3) Peserta didik dibagi pada kelompok yang terdiri dari 5-6 orang,
sekaligus memilih ketua kelompok.
4) Guru memberikan stimulus sebelum diskusi dimulai terkait
dengan hikmah melaksanakan sujud sahwi, sujud syukur, dan
sujud tilawah.
5) Peserta didik berdiskusi sesuai dengan tema yang telah
ditentukan.
6) Secara bergantian masing-masing kelompok mempresentasikan
hasil diskusinya, kelompok lain memberikan tanggapannya
7) Guru menunjuk salah seorang peserta didik untuk melakukan
demontrasi sesuai dengan skenario yang disiapkan.
8) Seluruh peserta didik memperhatikan demontrasi dan
menganalisisnya.
9) Tiap peserta didik mengemukakan hasil analisisnnya dan
pengalaman peserta didik didemonstrasikan.
10) Peserta didik membuat kesimpulan serta Mereview hasil diskusi
sebagai umpan balik untuk perbaikan.

Penutup 1) Guru dan peserta didik melakukan refleksi terkait seluruh 15


proses belajar yang sudah dilaksanakan. menit
2) Guru dan peserta bersama-sama mengucapkan hamdalah dan
pengakuan terhadap kekurangan dengan melafazkan: Wallahu
A’lam bi al-shawab

D. Asesmen formatif awal pembelajaran


Teknik asesmen : Tanya jawab
Instrumen : essay (terlampir)

No Pertanyaan Jawaban
1 Apakah kalian sudah mengetahui tentang
sujud syukur,syahwi dan tilawah ?

2 Apakah kalian sudah memahami


hikmah sujud syukur, syahwi dan
tilawah
3 Apakah kalian sudah membaca buku
atau sumber lain untuk memahami
tentang sujud syukur, syahwi dan
tilawah?
Asesmen Sumatif
Teknik asesmen : Tes tertulis/urain
Instrumen : Soal terlampir
Kisi-kisi Soal
Teknik Asesmen : Tes Uraian
Kisi-kisi Asesmen :
No Indikator Tingkat Bobot Nomor soal
Kognitif
1. Disajikan deskripsi tentang L1 20 1
pelaksanaan sujud sahwi Peserta
didik dapat menuliskan bacaan Pemahamann
sujud sahwi

2. Peserta didik mampu menuliskan L2 30 2


cara melaksanakan sujud tilawah
pada saat sedang sholat. Penerapan

3. Peserta didik mampu menyebutkan L2 25 3


contoh-contoh cara menanamkan
sikap rendah hati, Penerapan
menjauhkan diri dari perilaku
sombong dan takabur dalam
kehidupan sehari-har
4. Peserta didik dapat menjelaskan L1 25 4
hikmah sujud syukur, syahwi dan
tilawah sebagai bentuk sikap Pemahaman
tunduk dan patuh pada Allah Swt

Instrumen Asesmen :
1. Syahrul lupa atau ragu-ragu di dalam shalat. Ia mengerjakan sujud 2x sebelum salam
setelah tasyahud akhir. Sujud yang dilakukannya disebut dengan sujud sahwi.
Tuliskan bacaan sujud tersebut lengkap dengan terjemahnya!
2. Bagaimana cara melaksanakan sujud tilawah pada saat sedang shalat, tuliskan cara
melaksanakan sujud tilawah pada saat melaksanakan shalat
3. Bagaimana cara menanamkan sikap rendah hati, menjauhkan diri dari perilaku
sombong dan takabur dalam kehidupan sehari-hari?
4. Buatlah peta konsep tentang hikmah melaksanakan sujud syukur?
E. Keterampilan: Praktik
Rubrik penilaiannya sebagai berikut:

No. Aspek yang Dinilai Skor

4 = Sempurna, tidak ada kesalahan


Mendemonstrasikan sujud syukur, 3 = Kurang dari 4 kesalahan
1. tilawah, dan sahwi sesuai dengan
ketentuan. 2 = Antara 5 – 10 kesalahan
1 = Lebih dari 10 kesalahan

Skor Maksimum 4

total skor perolehan


Nilai = × 100
total skor maksimum

F. Pengayaan dan Remidial


1 Pengayaan diberikan pada peserta didik dengan capaian tinggi agar mereka dapat
mengembangkan potensinya secara optimal
2 Remedial diberikan kepada peserta didik yang membutuhkan bimbingan untuk
memahami materi atau pembelajaran mengulang
G. Glosarium
Demonstrasi : Metode mengajar dengan cara memperagakan barang,kejadian, aturan dan
urutan melakukan suatu kegiatan baik secara langsung maupun secara melalui penggunaan
media pembelajaran yang relevan dengan pokok bahasan atau materi yang di sajikan

H. Daftar Pustaka
1. Lajnah Pentashih Mushaf al-Qur’an. 2019. Al-Qur’an dan Terjemahannya. Jakarta:
Kementerian Agama RI
2. Puslit Lektur dan Khazanah Keagamaan. 2014. Kamus Istilah Keagamaan.
Jakarta: Kementerian Agama
3. Buku peserta didik
4. Ilam Maulani. 2020. Pembelajaran Sujud Syukur, Sujud Sahwi, dan Sujud Tilawah,
dalam Ilam Maulani Channel https://www.youtube.com/watch?reload=9&v=M-
Qxh1HkcpI

Mengetahui, Borone, Juli 2023


Kepala Sekolah Guru Pendidikan Agama Islam

WASIR ABDUL MAID, S.Pd MA’RUF HI. UMAR


Lampiran

1. Materi pokok
a. Sujud syukur artinya berterima kasih kepada Allah Swt. Sujud syukur ialah sujud yang
dilakukan ketika seseorang memperoleh kenikmatan dari Allah atau telah terhindar dari
bahaya.
b. Sujud tilawah artinya sujud yang dilakukan karena membaca ayat-ayat sajdah dalam
Al-Qur’an ketika salat maupun di luar salat, baik pada saat membaca/menghafal sendiri
atau pada saat mendengarkannya.
c. Sujud sahwi artinya sujud yang dilakukan karena lupa atau ragu-ragu dalam salat. Sujud
ini dilakukan dua kali setelah membaca tasyahud akhir sebelum salam.
d. Hikmah sujud syukur menjadikan kita sebagai makhluk yang senantiasa ingat dan
bersyukur kepada Allah Swt.
e. Hikmah sujud tilawah menambah kecintaan kepada Al-Qur’an dan menjadikan kita
mampu menghayati dan memahami keagungan dan kemuliaan Al-Qur’an.
f. Hikmah sujud sahwi menguatkan kesadaran atas diri bahwa manusia adalah makhluk
yang tidak sempurna sehingga tidak luput dari kesalahan.
g. Selalu menanamkan sikap rendah hati, menjauhkan diri dari perilaku sombong dan
takabur sedini mungkin kepada anak-anak dalam kehidupan sehari-hari agar menjadi
insan yang pandai bersyukur.

LAMPIRAN 1 : KKTP
KRITERIA KETERCAPAIAN TUJUAN PEMBELAJARAN

Mata Pelajaran : PAI/BP


Kelas/Semester : VII/2
Elemen : Fikih

TujuanPembelajaran1
1 Peserta didik dapat menjelaskan hikmah dan mempraktikan tata cara pelaksanaan
sujud syukur,syahwi dan tilawah

Pendekatan 1: Menggunakan deskripsi kriteria


Kriteria Tidak memadai
memadai
Peserta didik dapat menjelaskan hikmah sujud syukur
syahwi dan tilawah

Peserta didik dapat mengidentifikasi tata cara sujud


syukur dan tilawah
Peserta didik dapat mempraktikan sujud syukur,syahwi
dan tilawah
Kesimpulan: Peserta didik dianggap mencapai tujuan pembelajaran jika 2 kriteria
memadai, Jika ada satu kriteria masuk kategori tidak tuntas, maka perlu dilakukan
intervensi agar pencapaian peserta didik ini bisa diperbaiki
LKPD 2
Peserta didik dapat dapat menjelaskan hikmah dan mendemonstrasikan sujud
syukur,syahwi dan tilawah sujud

Petunjuk:
1. Buatlah kelompok yang terdiri dari 4-5 orang, sekaligus memilih ketua kelompok.
2. Perhatikan stimulus sebelum diskusi dimulai terkait dengan hikmah dan
mendemonstrasika sujud syukur, syahwi dan tilawah
“Allah Swt telah memberikan berbagai nikmat dan kelebihan. Orang yang bersyukur tidak akan
menjadi sombong. Manusia tetap menjadi hamba-Nya, sehebat apapun kelebihan yang dimilikinya. Di
hadapa Allah, kita harus bersujud dalam Islam, kita dianjurkan pula untuk sujud sahwi, syukur, dan
tilawah. Dengan sujud, hati kita akan tenangdamai dan tenang ”

3. Diskusikan sesuai dengan tema yang telah ditentukan sebagai berikut:


a. Kelompok 1: hikmah sujud syukur
b. Kelompok 2 : hikmah sujud syahwi
c. Kelompok 4 : hikmah sujud tilawah

4. Tentukan ketua dan sekretaris kelompok.


5. Pilih ketua dan sekretaris tiap kelompok menyepakati nama kelompok
sesuai dengan konten yang dipelajari, misal kelompok sujud, kelompok sujud
syukur.
6. Simak tujuan pembelajaran yang disampaikan guru serta runtutan kegiatan
7. Peserta didik berdiskusi sesuai dengan tema tentang
8. Secara bergantian masing-masing kelompok mempresentasikan hasil diskusinya,
kelompok lain memberikan tanggapannya
9. Guru menunjuk salah seorang peserta didik untuk melakukan demontrasi sesuai
dengan skenario yang disiapkan.
10. Seluruh peserta didik memperhatikan demontrasi dan menganalisisnya.
11. Tiap peserta didik mengemukakan hasil analisisnnya dan pengalaman peserta
didik didemonstrasikan.
12. Peserta didik membuat kesimpulan serta Mereview hasil diskusi sebagai umpan
balik untuk perbaikan.
Keterampilan: Praktik
Rubrik penilaiannya sebagai berikut:

No. Aspek yang Dinilai Skor


4 = Sempurna, tidak ada kesalahan
Mendemonstrasikan sujud syukur,
3 = Kurang dari 4 kesalahan
1. tilawah, dan sahwi sesuai dengan
2 = Antara 5 – 10 kesalahan
ketentuan.
1 = Lebih dari 10 kesalahan
Skor Maksimum 4

total skor perolehan


Nilai = × 100
total skor maksimum
LAMPIRAN 1 : KKTP

KRITERIA KETERCAPAIAN TUJUAN PEMBELAJARAN

Mata Pelajaran : PAI/BP


Kelas/Semester : VII/2
Elemen : Fikih

TujuanPembelajaran1
1 Peserta didik dapat menjelaskan hikmah dan mempraktikan tata cara pelaksanaan
sujud syukur,syahwi dan tilawah

Pendekatan 1: Menggunakan deskripsi kriteria


Kriteria Tidak memadai
memadai
Peserta didik dapat menjelaskan hikmah sujud syukur
syahwi dan tilawah

Peserta didik dapat mengidentifikasi tata cara sujud


syukur dan tilawah
Peserta didik dapat mempraktikan sujud syukur,syahwi
dan tilawah
Kesimpulan: Peserta didik dianggap mencapai tujuan pembelajaran jika 2 kriteria
memadai, Jika ada satu kriteria masuk kategori tidak tuntas, maka perlu dilakukan
intervensi agar pencapaian peserta didik ini bisa diperbaiki

Anda mungkin juga menyukai