ISI MAKALAH Manajemen Pemasaran

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 7

BAB I

PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Harga adalah sejumlah uang yang harus dibayar konsumen untuk
mendapatkan sebuah produk atau jasa1 . Dalam kehidupan bisnis, harga
merupakan salah satu faktor penting yang mempengaruhi pemasaran suatu
produk. Tinggi rendahnya harga selalu menjadi perhatian utama para konsumen
saat mereka mencari suatu produk. Sehingga harga yang ditawarkan menjadi
bahan pertimbangan khusus, sebelum mereka memutuskan untuk membeli barang
maupun menggunakan suatu jasa.
Selanjutnya dikemukakan oleh Nawawi dalam bauran pemasaran, harga
merupakan salah satu faktor penting yang mempengaruhi pemasaran suatu
produk. Tinggi rendahnya harga selalu menjadi perhatian utama para konsumen
saat mereka mencari suatu produk, sehingga harga yang ditawarkan menjadi
bahan pertimbangan khusus, sebelum mereka memutuskan untuk membeli barang
maupun menggunakan suatu jasa. Dari kebiasaan para konsumen, strategi
penetapan harga sangat berpengaruh terhadap penjualan maupun pemasaran
produk yang ditawarkan2 . Dalam menentukan harga, setiap pengusaha memiliki
strategi yang berbeda-beda.

1.2 Rumusan Masalah


1. Apa defenisi harga ?
2. Bagaimna penetapan harga?
3. Apa tujuan penetapan harga ?
4. Strategi apa saja dalam penetapan harga ?

1
BAB II
PEMBAHASAN

2.1 . Defenisi Harga


Dalam dunia bisnis harga mempunyai banyak nama, sebagai contoh dalam
dunia perdagangan produk disebut harga, dalam dunia perbankan sering disebut
dengan bunga.
1. Menurut kotler (2001)
Harga adalah sejumlah uang yang dibebankan atas suatu produk atau jasa, atau
jumlah dari nilai tukar konsumen atas manfaat-manfaat karena memiliki atau
menggunakan produk atau jasa tersbut.
2. Menurut monreo (1990)
Harga adalah pengorbanan ekonomis yang dilakukan pelanggan untuk
memperoleh produk atau jasa.
Berdasarkan pengertian defenisi harga dapat disimpulkan harga adalah
sejumlah uang yang harus dikeluarkan oleh konsumen untuk mendapatkan
produk atau jasa yang dibelinya untuk memenuhi kebutuhanya dan umumnya
dinyatakan dalam satuan moneter (rupiah,dollar,yen,dll)

2.2 Penepatan harga


Penetapam harga merupakan salah satu keputusan yang penting bagaimana
manajemen perusahaan. Penetapan suatu tingkatan harga bagi pembeli pada
dasarnya merupakan gagasan yang didorong oleh perkembanganya perdagangan,
penetapan suatu harga disebabkan oleh jenis produknya. Harga menjadi faktor
penentu dalam pembelian.secara umum penetapan harga ada 3 macam sebagai
berikut :
a. Penetapan harga biaya plus
Didalam metode ini, harga jual per unit ditentukan dengan menghitung
jumlah seluruh biaya per unit ditambah jumlah tertentu untuk menutupi
laba yang dikehendaki pada unit tersebut (margin).
b. Penetapan harga merk-up
Untuk metode merk-up ini harga jual per unit ditentukan dengan
menghitung harga pokok pembelian per unit ditambah (mark-up)
juumlah tertentu.
c. Penetepan harga BEP( Break event point)
Metode penetapan harga berdasarkan keseimbangan antara jumlah total
biaya keseluruhan dengan jumlah total penerimaan keseluruhan.

2
2.3 Tujuan penetapan harga

1.Memaksimalkan laba
Penetapan harga ini biasanya memperhitungkan tingkat keuntungan yang
ingin diperoleh. Semakin besar margin keuntungan yang ingin didapat, maka
menjadi tinnggi juga harga yang diteatapkan untuk konsumen.dalam menetapkan
harga sebaiknya turut memperhitungkan daya beli dan variabel lain yang
dipengaruhi harga agar keuntungan yang diraih dapat maksimum.

2.Meraih pangsa pasar


Untuk dapat menarik perhatian para konsumen yang menjadi target
marketing atau target pasar maka suatu perusahaan sebaiknya menetapkan harga
yang serendah mungkin.dengan harga turun, maka akan memicu peningkatan
permintaan yang juga datang dari market share pesaing atau competitor, sehingga
ketika pangsa pasar tersebut diperoleh maka harga akan disesuaikan dengan
tingkat laba yang di inginkan.

3.Pengembalian modal usaha


Setiap usaha menginginkan tingkat pengembalian modal yang tinggi.
Pengambilan modal usaha yang tinggi dapat dicapai dengan jalan menaikkan
profil margin serta meningkatkan angka penjualan.

4.Mempertahankan pangsa pasar


Ketika perusahaan memiliki psar tersendiri, maka perlu adanya penetapan
harga yang tepat agar dapat tetap mempertahankan pangsa pasar yang ada.

5.Tujuan stabilitas harga


Dalam pasar konsumenya sangat sensitif terhadap harga,bila suatu
perusahaan menurunkan harganya, maka pesaingnya harus menurunkan harga
mereka. Tujuam stabilitas dilakukan dengan jalan menetapkan harga untuk
mempertahankan hubungan yang stabil antara harga suatu perusahaan dan harga
pimpinan industri.

6.Menjaga kelangsungan hidup perusahaan


Perusahaan yang baik menetapkan harga dengan menghitungkan segala
kemugkinan agar tetap memiliki dana yang cukup untuk tetap menjalankan
aktifitas usaha bisnis yang dijalani.

3
2.4 STRATEGI PENETAPAN HARGA
Strategi penetapan harga adalah tahapan dimana perusahaan
mengklasifikasikan dan menggolongkan produk atau jasa yang dihasilkannya
merupakan ‘produk baru’ yang belum memiliki konsumen loyal/tetap atau‘produk
yaang telah beredar’ yang telah memiliki pangsa pasar tersendiri
Secara khusus strategi penetapan harga ini terdiri dari :
1.Produk Baru
Dalam menetapkan strategi penetapan harga yang efektif untuk
produk baru atau tahap perkenalan ini terdapat 2 (dua) alternatif strategi penetapa
n harga, yaitu :

a) Harga Mengapung (Skimming Price)


Memberikan harga tinggi untuk menutup biaya danmenghasilkan
labamaksimum (perusahaan dapat meyakinkan konsumen bahwa
produknya berbeda dengan produk sejenis yang lain.)

b) Harga Penetrasi
Memberikan harga rendah untuk menciptakan pangsa pasardan
permintaan, strategi ini dapat diterapankan pada situasi pasartidak
terfragmentasi ke dalam segmen yang berbeda, serta produktersebut tidak
mempunyai nilai simbolis yang tinggi. Pendekatanini juga efektif terhadap
sasaran pasar yang sensitif harga.

2. Produk Yang Telah Beredar

Strategi penetapan harga untuk produk yang telah beredar initentunya tidak
terlepas dari posisi produk atau jasa tersebut dari sikluskehidupan produk, dalam
hal ini tahapan siklusnya berada pada 3 (tiga)tingkatan berikutnya setelah
perkenalan yakni:
a) Tahap Pertumbuhan
Pada tahap pertumbuhan ini ditandai dengan penjualan meningkat
disertai munculnya pesaing strategi yang diterapkan adalah
tetapmempertahankan harga produk/pasar. Ketika pertumbuhan
melambat, terapkan strategi harga agresif ; menurunkan hargauntuk
mendorong penjualan sekaligus menghadapi persaingan yang semakin
ketat.

4
b) Tahap Kematangan
Pada tahap kematangan, fleksibilitas harga merupakankunci
efektivitas strategi penetapan harga. Pada tahapan ini perusahaan harus
benar-benar responsif terhadap situasi pasar konsumen maupun pesaing.

c)Tahap Penurunan
Tahap penurunan produk atau jasa ditandai dengan menurunnya
jumlah permintaan secara terus-menerus, sebagai tahap terakhir daur
hidup produk terdapat dua alternatif langkah utama yang dapat
dipilih.pertama, strategi diskonting (pemotongan harga) kedua,
mempertahankan harga tetapi memotong biaya-biaya yang berhubungan
dengan produk, terutama pengeluaran untuk promosi.

2.5 FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENETAPAN HARGA

Ada 2 faktor yang mempengaruhi penetapan harga pada sebuah produk yaitu:
1.Faktor internal
a. Tujuan pemasaran perusahaan
b.Strategi buran pemasaran
c.Biaya
d. Organisasi
2.Faktor eksternal
a.Sifat pasar dan permintaan
b.Persaingan

5
BAB III
PENUTUP

3.1 .Kesimpulan
Harga adalah sejumlah uang yang harus dikeluarkan oleh konsumen untuk
mendapatkan produk atau jasa yang dibelinya guna memenuhi kebutuhan maupun
keinginanya dan umumnya dinyatakan dalam satuan monster ( rupiah, dollar,
yen,dll).
Sedangkan penetapan harga adalah suatu proses untuk menentukan
seberapa besar pendepatan yang akan diperoleh atau diterima oleh perusahaan dan
produk atau jasa yang dihasilkan.

3.2 SARAN
Kami menadari bahwa penulisan ini masih jauh dari kata sempurna,
kedepanya penulis akan lebih focus dan detail dalam menjelaskan tentang
makalah di atas dengan sumber-sumber yang lebih banyak yang tentunya dapat di
pertanggung jawabkan, semoga dengan adanya makalah kami ini berguna bagi
kita semuanya.

6
DAFTAR PUSATAKA

http://organisasi.org/defenisi-pengertian-harga-tujuan-penepatan-harga-
manajemen-pemasaran

http://organisasi.org./tujuan_strategi_penetapan_harga_bagi_perusahaan_bisnis

Anda mungkin juga menyukai