Kelompok 4 Divisi Eksternal Mansajar

Unduh sebagai pdf atau txt
Unduh sebagai pdf atau txt
Anda di halaman 1dari 10

PROPOSAL KEGIATAN

“ MANSAJAR ( HIMAMEN DESA MENGAJAR ) ’’


DIVISI EKSTERNAL
KELOMPOK CREWGETHER
Supported by :

Organized by :

HIMPUNAN MAHASISWA MANAJEMEN


PERIODE 2024/2025
HIMAMEN
HIMPUNAN MAHASISWA MANAJEMEN
UNIVERSITAS TRILOGI

I. PENDAHULUAN

Himpunan Mahasiswa Manajamen (HIMAMEN) adalah sebuah


organisasi Badan Otonom khusus Mahasiswa Universitas Trilogi
Jurusan Manajemen. HIMAMEN akan mengadakan
kegiatan "MaNSaJar" (Himamen Desa Mengajar)” sebagai Program
Kerja Divisi Eksternal HIMAMEN periode 2024/2025.

Acara ini diselenggarakan dalam rangka menumbuhkan sikap


perduli kepada sekitar terutama didaerah pedesaan. Dengan tingkat
pertumbuhan pendidikan Indonesia yang masih minim dan masi banyak
adik adik yang mungkin membutuhkan banyak ilmu tetapi tidak bisa
didapatkan karena keterbelakangan yang mereka punya , kami
Himpunan Manajemen ( HIMAMEN ) ingin mengadakan acara
kegiatan sosial “Belajar Mengajar” untuk menambah daya ajar bagi
anak-anak yang membutuhkan di sekitar pedesaan. Melalui metode
mengajar yang disertai dengan bermain bersama sehingga tidak
membosankan. kami berharap kegiatan ini akan berguna bagi semua
orang terutama anak-anak yang membutuhkan.

Kami harap semua yang hadir dalam kegiatan ini mendapatkan ilmu
yang bermanfaat dan pengalaman yang berkesan. Selain itu, para peserta
dapat antusias mengikuti acara ini. Sehingga bisa berguna dalam
kehidupan sehari-hari dan di masa yang akan datang.
HIMAMEN
HIMPUNAN MAHASISWA MANAJEMEN
UNIVERSITAS TRILOGI

II. MAKSUD DAN TUJUAN


Acara ini memiliki maksud dan tujuan sebagai berikut :
1. Menciptakan wadah pembelajaran untuk anak-anak desa yang
membutuhkan.
2. Menciptakan dampak positif jangka panjang dalam peningkatan
kualitas hidup dan potensi anak-anak di pedesaan.
3. Menanamkan nilai nilai positif, etika, dan moral dalam diri anak-
anak untuk membentuk karakter yang tangguh dan beretika.
4. Membangun Branding HIMAMEN terhadap perduli akan sekitar.

5. Mendapatkan pengalaman berkesan untuk anggota HIMAMEN

III. NAMA KEGIATAN


"Mansajar" ( Himamen Desa Mengajar )

IV. TEMA KEGIATAN


“Menyinari Hidup Desa, Mengajarkan Perubahan Positif
Bersama."

V. KONSEP KEGIATAN
ManSaJar dengan tema Menyinari Hidup Desa, Mengajarkan
Perubahan Positif Bersama ini merupakan acara yang diselenggarakan
oleh Himpunan Mahasiswa Manajemen (HIMAMEN) dalam rangka
pemberdaayan anak anak pedesaan.
MaSaJar (Himamen Desa Mengajar) merangkum konsep kegiatan
yang holistik, mencakup pendidikan formal dan non-formal, kreativitas,
partisipasi komunitas, dan pembentukan karakter.
Melalui pendekatan ini, program ini bertujuan untuk tidak hanya
meningkatkan kualitas pendidikan anak-anak di desa tetapi juga
memperkuat hubungan komunitas dan memberdayakan anak-anak
untuk meraih potensi maksimal mereka
HIMAMEN
HIMPUNAN MAHASISWA MANAJEMEN
UNIVERSITAS TRILOGI

VI. PENYELENGGARA KEGIATAN


Divisi Eksternal HIMAMEN periode 2024/2025

VII. TARGET PESERTA


Anak- Anak Pedesaaan

VIII. WAKTU DAN TEMPAT KEGIATAN


Kegiatan ini akan dilaksanakan pada :
Hari /Tanggal : Februari 2025
Waktu : 06.00 WIB – SELESAI
Tempat : Desa Sukaraksa

IX. SUSUNAN ACARA


(terlampir)

X. SUSUNAN PANITIA
(terlampir)

XI. ANGGARAN BIAYA


(terlampir)
HIMAMEN
HIMPUNAN MAHASISWA MANAJEMEN
UNIVERSITAS TRILOGI

PENUTUP

Demikian proposal ini kami susun dan sampaikan. Kami sangat


mengharapkan segala dukungan dari pihak pihak yang terkait demi
terlaksanakannya kegiatan ini. Semoga kegiatan ini dapat berjalan
dengan baik dan mampu mewujudkan tujuan-tujuan yang diharapkan.
Semoga Tuhan Yang Maha Esa melimpahkan rahmatnya kepada
kita semua. Atas perhatian dan kerjasamanya, kami ucapkan
terimakasih.

Hormat kami,

M . Maulana Zikry Fatimah Assegaf


Ketua Pelaksana Sekretaris
HIMAMEN
HIMPUNAN MAHASISWA MANAJEMEN
UNIVERSITAS TRILOGI

LEMBAR PENGESSAHAN

“ MASAJAR ( HIMAMEN DESA MENGAJAR) “

PERIODE 2024/2025

Menyetujui,

Hana Rohadatul Aisy

Ketua HIMAMEN
HIMAMEN
HIMPUNAN MAHASISWA MANAJEMEN
UNIVERSITAS TRILOGI

LAMPIRAN 1

SUSUNAN ACARA

Waktu Agenda Detail

06.00 WIB – Brief seluruh panitia, dan doa bersama


Breafing Panitia
06.30 WIB sebelum acara dimulai.
Semua panitia HIMAMEN melakukan
06.30 WIB – Perjalanan menuju
perjalanan dari kampus Universitas Trilogi
08.30 WIB desa
ke Desa Sukaraksa Bogor
08.30 WIB –
Sampai di desa Semua panitia melakukan persiapan acara
09.00 WIB
09.00 WIB –
Pembukaan MC
09.05 WIB
09.05 WIB – Sambutan oleh M. Maulana Zikry selaku
Sambutan
09.10 WIB ketua pelaksana
09.10 WIB – Sambutan oleh oleh Hana Rohadatul Aisy
Sambutan
09.15 WIB selaku ketua HIMAMEN
09.15 WIB -
Sambutan Sambutan oleh Kepala Desa Sukaraksa
09.20 WIB
Panitia pengajar , mengajar anak anak
09.20 WIB -
Sesi Mengajar membaca, menulis, menghitung, dan
10.20 WIB
pelajaran dasar lainnya.
Semua panitia melakukan hal hal seru
10.20 WIB –
FunTime bersama anak-anak desa ( Permainan
10.40 WIB
edukasi, bernyanyi bersama )
Panitia memberikan motivasi membangun
10.40 WIB –
Movitation Time sesuai dengan tema acara yang sudah
11.10 WIB
ditetapkan kepada anak-anak
HIMAMEN
HIMPUNAN MAHASISWA MANAJEMEN
UNIVERSITAS TRILOGI

11.10 WIB – Azura dan Steven memberikan pertanyaan


Tanya Jawab
11.30 WIB edukasi kepada anak-anak desa
Fatimah dan Zalfa memberikan hadiah ke 3
anak yang bisa menjawab pertanyaan
11.30 WIB –
Pembagian Hadiah dengan cepat, dan memberikan bingkisan
11.45 WIB
berupa buku dan pencil ke adik adik yang
tidak
MC melakukan penutupan , pemberian
tanda terimakasih dari HIMAMEN yang
11.45 WIB –
Penutupan diberikan oleh ketua HIMAMEN dan ketua
12.30 WIB
pelaksana kepada Kepala Desa Sukaraksa,
dan ditutup oleh sesi foto.
12.00 WIB –
ISHOMA Seluruh Panitia HIMAMEN
13.00 WIB
Seluruh Panitia HIMAMEN melakukan
13.00 WIB –
Perjalanan Pulang perjalanan dari Desa Sukaraksa menuju
SAMPAI
kampus Universitas Trilogi
HIMAMEN
HIMPUNAN MAHASISWA MANAJEMEN
UNIVERSITAS TRILOGI

LAMPIRAN 2

SUSUNAN PANITIA

Penasihat

Kepala Program Studi Manajemen S1 : Fanny Suzudan Pohan SE.MM

Penangung Jawab

Ketua HIMAMEN : Hana Rohadatul Aisy

Wakil Ketua HIMAMEN : Siti Nurhaliza

Koordinator

Executive Director II : Aliyah

Ketua Public Relation : Halimah Ananda

Pelaksana

Ketua Pelaksana : M . Maulnaa Zikry

Sekretaris : Fatimah Assegaf

Bendahara : Zalfa Hasna Khoirunnisa

Acara : Fatimah Assegaf

: Zalfa Hasna Khoirunnisa

Publish : Steven Richard Sebastian N

Dokumentasi : M . Maulana Zikry

MC : Azura Syuli Safinatunnaja


HIMAMEN
HIMPUNAN MAHASISWA MANAJEMEN
UNIVERSITAS TRILOGI

LAMPIRAN 3

ANGGARAN DANA

PEMASUKAN

NO Keterangan Satuan QTY Harga Jumlah


1 Kas HIMAMEN Rp 180.000 Rp 180.000
2 Danus Rp 200.000 Rp 200.000
3 Kontribusi Panitia Orang 12 Rp 120.000 Rp 1.440.000

TOTAL PEMASUKAN Rp 1.820.000

PENGELUARAN

NO Keterangan Satuan QTY Harga Jumlah


1 Transportasi ( Micro Bus ) Kursi 17 Rp 1.000.000 Rp 1.000.000
2 Snack Orang 50 Rp 5.000 Rp 250.000
3 Aqua Dus 2 Rp. 25.000 Rp 50.000
4 Buku Tulis Pack 2 Rp 35.000 Rp 70.000
5 Pensil Pack 2 Rp 15.000 Rp 30.000
6 Tas Anak ( Hadiah ) Orang 1 Rp. 40.000 Rp 40.000
7 Tempat Minum ( Hadiah ) Orang 1 Rp 15.000 Rp 16.000
8 Crayon ( Hadiah ) Orang 1 Rp 15.000 Rp 14.000
9 Dana Bantuan Rp 300.000 Rp 350.000
TOTAL PENGELUARAN Rp 1 820.000

Anda mungkin juga menyukai