MA - Softball
MA - Softball
MA - Softball
MATA PELAJARAN
FASE F
PERMAINAN FIELDING
SOFTBALL
MODUL AJAR
I. INFORMASI UMUM
A. Identitas Modul
Mata Pelajaran PJOK
Nama Penyusun Yuliani Dwi Lestari, S.Pd.
Instansi SMA Negeri 1 Purbalingga
Tahun 2023
Jenjang SMA
Fase F
Alokasi waktu 6 JP (6 x 45 menit)
B. Kompetensi Awal
Peserta didik mengetahui teknik dasar permainan softball meliputi melempar bola,
menangkap bola, dan memukul bola dengan bet
F. Model Pembelajaran
Problem Based Learning, Drill, dan Penugasan
B. Pemahaman Bermakna
Setelah mempelajari modul ini peserta didik diharapkan mampu memiliki keterampilan
gerak, pengetahuan gerak, pengembangan karakter, dan internalisasi nilai-nilai gerak
melalui permainan fielding softball serta mengembangkan nilai-nilai Profil Pelajar
Pancasila
C. Pertanyaan Pemantik
Mengapa peserta didik perlu memahami dan menguasai aktivitas pembelajaran
keterampilan gerak melempar, menangkap, memukul bola menggunakan pemukul, berlari
ke base, dan sleading permainan softball?
D. Persiapan Pembelajaran
Sebelum pembelajaran dimulai, pastikan bahwa guru :
1. Menyiapkan materi pembelajaran beserta instrumen penilaian yang akan dilakukan
2. Menyusun materi beserta kelengkapan pendukung lain
3. Menyiapkan alat pembelajaran meliputi bola softball, lapangan softball, cones, pemukul,
peluit, stopwatch, dan LKPD
Aperpepsi
1. Mengaitkan materi/tema/kegiatan pembelajaran yang akan
dilakukan dengan pengalaman peserta didik
dengan materi/tema/kegiatan sebelumnya
2. Mengingatkan kembali materi prasyarat dengan bertanya
3. Mengajukan pertanyaan yang ada keterkaitannya dengan
pelajaran yang akan dilakukan.
Motivasi
1. Memberikan gambaran tentang manfaat mempelajari pelajaran
yang akan dipelajari dalam kehidupan sehari-hari.
2. Mengarahkan peserta didik memahami materi tema/projek ini
dan mengerjakan dengan baik dan sungguh-sungguh agar materi
dikuasai dengan baik.
3. Menyampaikan tujuan pembelajaran pada pertemuan
yang berlangsung
4. Mengajukan pertanyaan
Pemberian Acuan
1. Memberitahukan materi pelajaran yang akan dibahas pada
pertemuan saat itu
2. Memberitahukan tentang pemahaman yang diharapkan
dikuasai setelah pembelajaran ini
3. Pembagian kelompok belajar
4. Menjelaskan mekanisme pelaksanaan pengalaman belajar sesuai
dengan langkah-langkah pembelajaran
5. Pemanasan (warming up) dengan permainan
Kegiatan Inti Pertemuan I 90 menit
1. Guru mengarahkan peserta didik untuk mempelajari dan
menganalisis aktivitas pembelajaran keterampilan gerak
melempar, menangkap, memukul bola menggunakan pemukul,
berlari ke base, dan sleading permainan softball
2. Peserta didik membuat beberapa pertanyaan yang berkaitan
dengan materi pembelajaran dan mendiskusikan jawaban dari
pertanyaan-pertanyaan yang telah di rumuskan dengan
sekelompoknya
Aktivitas pembelajaran 1
1. Aktivitas bermain softball dengan peraturan yang
dimodifikasi menggunakan gerakan melempar, menangkap
bola, dan berlari ke base
Cara melakukannya:
(a) Permainan dibagi secara berkelompok (A sampai F)
empat orang (pemain) perkelompok, masing-masing
menempati posisinya
(b) Pemain kelompok A menangkap dan melempar, pemain
kelompok B pelambung juga penangkap bola
(c) Pemain kelompok C, D, E sebagai pelari dan pemain
kelompok F penangkap serta pelempar bola
(d) Pola permainannya sebagai berikut:
Pemain B melambungkan bola ke pemain A
Pemain A menangkap bola lalu dilemparkan ke pemain
F
Pemain A berlari menuju ke pemain C
Pemain C berlari menuju ke pemain D
Pemain D berlari menuju ke pemain E
(e) Lakukan aktivitas seperti gerakan pertama sampai setiap
kelompok selesai, kemudian bergantian untuk posisi
setiap kelompok
(f) Permainan dilakukan selama 25 menit
G. Refleksi pembelajaran
Refleksi Guru
1. Apakah dalam pemberian materi dengan metode yang telah dilakukan serta penjelasan
teknis atau intruksi yang disampaikan untuk pembelajaran yang akan dilakukan dapat
dipahami oleh peserta didik?
2. Bagian manakah pada rencana pembelajaran yang perlu diperbaiki?
3. Bagaimana tanggapan peserta didik terhadap materi atau bahan ajar, pengelolaan kelas,
latihan dan penilaian yang telah dilakukan dalam pembelajaran?
4. Apakah dalam berjalannya proses pembelajaran sesuai dengan yang diharapkan?
5. Apakah arahan dan penguatan materi yang telah dipelajari dapat dipahami oleh peserta
didik?
Refleksi Siswa
1. Apakah kamu memahami instruksi yang dilakukan untuk pembelajaran?
2. Apakah media pembelajaran, alat dan bahan mempermudah kamu dalam
pembelajaran?
3. Materi apa yang kamu pelajari pada pembelajaran yang telah dilakukan?
4. Apakah materi yang disampaikan, didiskusikan, dan dipresentasikan dalam
pembelajaran dapat kamu pahami?
5. Manfaat apa yang kamu peroleh dari materi pembelajaran?
6. Sikap positif apa yang kamu peroleh selama mengikuti kegiatan pembelajaran?
7. Kesulitan apa yang kamu alami dalam pembelajaran?
8. Apa saja yang kamu lakukan untuk belajar yang lebih baik?
H. Asesmen
1. Diagnostik (Tak tertulis dengan memberikan pertanyaan tentang minat jenis materi ajar)
2. Formatif :
b. Tak tertulis/ presentasi gerakan (performa presentasi) : Guru melakukan
pengamatan selama presentasi gerakan berlangsung. Hasil pengamatan berupa
kemampuan peserta didik dan partisipasi peserta didik dalam presentasi gerakan
dapat dicatat dalam jurnal untuk ditinjau kembali
c. Tertulis : Guru mengoreksi jawaban peserta didik yamg ditulis di lembar kerja
3. Sumatif : Setiap peserta didik mempraktikkan keterampilan gerak mengoper,
menangkap, menggiring, dan menembak bola ke ring diakhir pelajaran (Penilaian Unjuk
Kerja)
2. Remidial
Pembelajaran remedial dilakukan bagi peserta didik yang belum mencapai KKM
dengan kriteria sebagai berikut :
a. Jika yang belum tuntas lebih dari 50% akan dilakukan bimbingan kelas
b. Jika yang belum tuntas antara 25 – 50% akan di lakukan bimbingan kelompok
c. Jika yang belum tuntas kurang dari 25 % akan dilakukan bimbingan individu. Setelah
dilakukan bimbingan akan diadakan tes remidial
LAMPIRAN
2. Informasi Pendukung :
a. Asesmen Pengetahuan
Teknik Bentuk Contoh Instrumen Kriteria Asesmen
Tes Tulis Pilihan ganda Perhatikan pernyataan-pernyataan Jawaban benar
dengan 5 opsi berikut ini mendapatkan skor 1
jawaban (a) Berdiri dengan sedikit kaki Jawaban salah
dibengkokkan ke bawah, mendapatkan skor 0
hadapkan glove ke arah
pelempar sebagai sasaran
(b) Gerakkan badan ke arah
datangnya bola untuk
melangkah ke depan, ke
samping kiri/kanan badan
(c) Lihatlah bola sampai dapat
ditangkap dan yakin dikuasai
(d) Tangkaplah bola dengan
kantong glove, bukan dengan
jari-jari tangan
(e) Tangkaplah bola dengan kedua
tangan dengan tangan yang
lain menutup bola dan
kemudian dengan cepat siap
bola dilemparkan pada sasaran
yang lain
(f) Redamlah tangkapan bola dari
lemparan dengan menarik
tangan atau glove ke arah
badan agar bola tidak
memantul keluar
Pernyataan-pernyataan tersebut
merupakan teknik menangkap bola
softball dengan cara…
(A) Lurus
(B) Lambung
(C) Ke samping
(D) Pemain catcher
(E) Bergulir di tanah
b. Asesmen Keterampilan
a) Tes kinerja aktivitas keterampilan gerak passing bawah dan passing atas
1) Butir tes
Lakukan aktivitas keterampilan gerak passing bawah dan passing atas permainan
bola voli. Unsur-unsur yang dinilai adalah kesempurnaan melakukan gerakan
(asesmen proses) dan ketepatan melakukan gerakan (asesmen produk)
2) Petunjuk asesmen
Berikan angka pada kolom yang sudah disediakan, setiap peserta didik
menunjukkan keterampilan gerak yang di harapkan
3) Rubrik asesmen keterampilan gerak
Nama: _____________________ Kelas:____________
4) Pedoman penskoran
a) Penskoran
(a) Sikap awalan melakukan gerakan
Skor 3 jika:
Pandangan mata ke arah datangnya bola
Badan sedikit dicondongkan ke depan dan berat badan terletak di
antara kedua kaki
Lutut ditekuk, badan condong ke depan dan jaga kesimbangan
Skor 2 jika: hanya dua kriteria yang dilakukan secara benar
Skor 1 jika: hanya satu kriteria yang dilakukan secara benar
(b) Sikap pelaksanaan melakukan gerakan
Skor 4 jika:
Bola di dorong dari depan
Kedua lengan lurus ke depan
Badan dicondongkan ke depan
Pandangan mata tertuju pada lepasnya bola
Skor 3 jika: hanya tiga kriteria yang dilakukan secara benar
Skor 2 jika: hanya dua kriteria yang dilakukan secara benar
Skor 1 jika: hanya satu kriteria yang dilakukan secara benar
(c) Sikap akhir melakukan gerakan
Skor 3 jika:
Badan tetap condong ke depan
Pandangan mata tertuju pada lepasnya bola
Kaki kiri ke depan dan kaki kanan ke belakang
Skor 2 jika: hanya dua kriteria yang dilakukan secara benar
Skor 1 jika: hanya satu kriteria yang dilakukan secara benar
b) Pengolahan skor
Skor maksimum: 10
Skor perolehan peserta didik: SP
Nilai keterampilan yang diperoleh peserta didik: SP/10
c) Konversi jumlah ulangan dengan skor
Perolehan Nilai Klasifikasi Nilai
Putera Puteri
………. > 32 kali ………. > 27 kali Sangat Baik
27 – 31 kali 22 – 26 kali Baik
22– 26 kali 17 – 21 kali Cukup
………. < 22 kali ………. < 16 kali Kurang
B. Bahan Bacaan Guru dan Peserta Didik
1. Bahan bacaan Guru
a. Teknik dasar permainan softball
b. Bentuk-bentuk keterampilan gerak permainan softball
c. Bentuk-bentuk permainan softball dengan menggunakan peraturan yang dimodifikasi
C. Glosarium
1. Bet: pemukul
2. Base: tempat hinggap pemukul atau pelari
3. Sleading: berhenti pada suatu base sambil menahan luncuran dengan cara menjatuhkan
badan ke muka atau ke belakang guna menghindari penjaga agar selamat mencapai base
D. Daftar Pustaka
Muhajir. (2021). Buku Panduan Guru Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan untuk
SMA/SMK Kelas XI. Jakarta: Kemendikbudristek.