Ni Putu Mas Karlita Asriani

Unduh sebagai pdf atau txt
Unduh sebagai pdf atau txt
Anda di halaman 1dari 88

ASUHAN KEPERAWATAN PADA PASIEN MS

DENGAN POST HEMOROIDECTOMY HARI Ke-0


DI RUANG BOUGENVILLE BRSU TABANAN
TANGGAL 25 S/D 27 APRIL 2016

Diajukan oleh:

NI PUTU MAS KARLITA ASRIANI

NIM: 13E11047

PROGRAM STUDI DIII KEPERAWATAN


SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN BALI DENPASAR
2016
ASUHAN KEPERAWATAN PASIEN MS
DENGAN POST HEMOROIDECTOMY HARI Ke-0
DI RUANG BOUGENVILLE BRSU TABANAN
TANGGAL 25 S/D 27 APRIL 2016

LAPORAN KASUS

Diajukan sebagai salah satu persyaratan


dalam menyelesaikan pendidikan pada
Program Studi DIII Keperawatan STIKES Bali

Diajukan oleh:

NI PUTU MAS KARLITA ASRIANI

NIM: 13E11047

PROGRAM STUDI DIII KEPERAWATAN


SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN BALI DENPASAR
2016

i
PERNYATAAN PERSETUJUAN PEMBIMBING

Laporan kasus dengan judul ” ASUHAN KEPERAWATAN PASIEN MS


DENGAN POST OP HEMOROIDECTOMY HARI Ke-0 DI RUANG
BOUGENVILLE BRSU TABANAN TANGGAL 25 S/D 27 APRIL 2016 ”, telah
mendapat persetujuan pembimbing dan dapat diajukan kehadapan Tim Penguji
Laporan Kasus pada Program Studi DIII Keperawatan STIKES Bali.

Denpasar, Mei 2016

Pembimbing

( Ns. Ni Kadek Sutini. S.Kep.)

NIR : 02051

ii
PERNYATAAN PENGESAHAN

Laporan kasus dengan judul ” ASUHAN KEPERAWATAN PASIEN MS


DENGAN POST OP HEMOROIDECTOMY HARI Ke-0 O/K HEMOROID DI
RUANG BOUGENVILLE BRSU TABANAN TANGGAL 25-27 APRIL 2016”,
telah disajikan di depan Dewan Penguji pada tanggal Juni 2016 dan diterima dan
serta disyahkan oleh Dewan Penguji Ujian Program dan Ketua STIKES Bali.

Denpasar, Juni 2016


Disyahkan oleh:
Dewan Penguji Ujian Akhir Program

1. Ns. NLG Nita Sri Wahyuni S, Kep, ..................................


NIR :
2. Ns. I Ketut Sulawa, S.Kep ..................................
NIP : 196802003 198902 1004
3. Ns. Ni Kadek Sutini, S.Kep ..................................
NIR : 02051

Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bali


Ketua,

Drs. I Ketut Widia, BN.Stud.MM.


NIP. 1951 0904 197903 1001

iii
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kehadapan Tuhan Yang Maha Esa karena
berkat rahmat-Nyalah penulis dapat menyelesaikan laporan kasus dengan judul
“ASUHAN KEPERAWATAN PASIEN MS DENGAN POST OP
HEMOROIDECTOMY HARI KE–0 O/K HEMOROID DI RUANG
BOUGENVILLE BRSU TABANAN TANGGAL 25 S/D 27 APRIL 2016”.
Kasus ini disusun untuk memenuhi salah satu persyaratan dalam menyelesaikan
pendidikan dari program studi D III Keperawatan, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan
(STIKES) Bali.
Dalam penyusunan laporan kasus ini, penulis banyak mendapatkan
bimbingan dan penghargaan dari berbagai pihak sehingga laporan kasus ini dapat
diselesaikan tepat pada waktunya. Untuk itu pada kesempatan ini penulis
mengucapkan terima kasih kepada :
1. Bapak Dr. I Nyoman Susila, M.Kes., selaku Direktur Badan Layanan Umum
Badan Rumah Sakit Umum Tabanan yang telah bersedia memberikan izin
menggunakan ruang Bougenville sebagai lahan untuk melaksanakan praktek
dan sebagai pengambilan laporan khusus.
2. Bapak Drs. I Ketut Widia, BN.Stud.MM., selaku Ketua Sekolah Tinggi Ilmu
Kesehatan (STIKES) Bali beserta staf yang telah mendidik penulis sampai
selesainya penyusunan laporan kasus ini.
3. Bapak Ns. I Gede Satria Astawa S, Kep , selaku Ketua Program Studi D III
Keperawatan STIKES Bali beserta staf yang telah mendidik penulis sampai
selesainya penyusunan laporan kasus ini.
4. Ibu Ns. NLG Nita Sri Wahyuni S, Kep., selaku penguji utama yang telah
banyak memberikan masukkan
5. Bapak Ns. I Ketut Sulawa.,S.Kep, selaku pembimbing kasus di BRSU
Tabanan yang telah banyak memberi bimbingan petunjuk teori teknis dan
motivasi dalam penyusunan laporan kasus ini.
6. Bapak Wayan Mertha.,Amd.Kep, selaku Kepala Ruangan Bougenville BRSU
Tabanan beserta staf yang telah memberikan informasi dan pembimbingan
dalam pembuatan laporan kasus ini.

iv
7. Ibu Ns. Ni Kadek Sutini, S.Kep., selaku Pembimbing Akademik di Ruang
Bougenville yang telah banyak memberikan bimbingan, petunjuk teori teknis
dan motivasi dalam penyusunan laporan kasus ini.
8. Pasien MS dan keluarga atas kesedianya memberikan informasi yang penulis
perlukan untuk penyusunan laporan kasus ini.
9. Bapak, Ibu, Kakak, dan sahabat tercinta serta terkasih yang telah memberikan
dukungan baik moril maupun material kepada penulis dalam penyusunan
laporan ini
10. Rekan-rekan mahasiswa Program Studi D III Keperawatan STIKES Bali yang
selalu bersama dalam suka maupun duka, teman-teman lain yang tidak bisa
disebutkan satu persatu dan semua pihak yang membantu dalam penyusunan
laporan kasus ini.
Penulis menyadari sepenuhnya laporan kasus ini belum sempurna karena itu
penulis mengharapkan kritik dan saran demi kesempurnaan laporan kasus ini.
Penulis berharap semoga laporan ini dapat bermanfaat bagi pembaca.

Denpasar, Mei 2016

Penulis

v
DAFTAR ISI

Isi Halaman
LEMBAR JUDUL ............................................................................................ i
LEMBAR PERSETUJUAN.............................................................................. ii
LEMBAR PENGESAHAN .............................................................................. iii
KATA PENGANTAR ...................................................................................... iv
DAFTAR ISI ..................................................................................................... vi
DAFTAR TABEL ............................................................................................. viii
DAFTAR BAGAN ........................................................................................... ix
DAFTAR GAMBAR ........................................................................................ x
DAFTAR LAMPIRAN .................................................................................... xi
BAB I PENDAHULUAN .......................................................................... 1
A. Latar Belakang .......................................................................... 1
B. Tuiuan Penulisan ....................................................................... 3
C. Metode Penulisan ...................................................................... 4
D. Sistematika Penulisan ............................................................... 4
BAB II TINJAUAN TEORITIS DAN TINJAUAN KASUS ...................... 5
A. Tinjauan Teoritis ....................................................................... 5
1. Konsep Dasar Hemoroid ..................................................... 5
a. Definisi .......................................................................... 5
b. Patofisiologi .................................................................. 6
c. Pemeriksaan diagnostic ................................................ 8
d. Penatalaksanan .............................................................. 9
2. Konsep Dasar Asuhan Keperawatan Hemoroid .................. 11
( Pre operasi )
a. Pengkajian ..................................................................... 11
b. Diagnosa Keperawatan.................................................. 12
c. Perencanaan .................................................................. 12
d. Pelaksanaan .................................................................. 15

vi
e. Evaluasi ......................................................................... 15
(Post Operasi)
a. Pengkajian................................................................... .... 15
b. Diagnosa ......................................................................... 16
c. Perencanaan ..................................................................... 17
d. Pelaksanaan ..................................................................... 21
e. Evaluasi ........................................................................... 21
B. Tinjauan Kasus .......................................................................... 23
1. Pengkajian ........................................................................... 23
2. Diagnosa.............................................................................. 39
3. Perencanaan.......................................................................... 45
4. Pelaksanaan ......................................................................... 49
5. Catatan Perkembangan ........................................................ 55
6. Evaluasi .............................................................................. 58
BAB III PEMBAHASAN ............................................................................. 62
A. Pengkajian ................................................................................. 62
B. Perencanaan............................................................................... 64
C. Pelaksanaan ............................................................................... 65
D. Evaluasi ..................................................................................... 66
BAB V PENUTUP ....................................................................................... 67
A. Kesimpulan ............................................................................... 67
B. Saran .......................................................................................... 69
DAFTAR PUSTAKA ....................................................................................... 70

vii
DAFTAR TABEL

Tabel Halaman
1 Data Penunjang hasil laboratorium tanggal 12 April
2016 ......................................................................... 35

2 Data Penunjang Hasil Pemeriksaan Faal Hemostasis


Tanggal 12 April 2016.................................... 37

3 Analisa Data Keperawatan Pasien MS Dengan Post


Hemoroidectomy Hari ke- 0 di Ruang Bougenville
BRSU Tabanan Kota Tabanan 25 April
2016…………………………......................... 39

4 Rencana Keperawatan Pasien MS Dengan Post


Hemoroidectomy Hari ke- 0 di Ruang Bougenville
BRSU Tabanan Tanggal 25 April
2016…………………………......................... 45

5 Implementasi Keperawatan Pasien MS Dengan Post


Hemoroidectomy Hari ke- 0 Di Ruang Bougenville
BRSU Tabanan Tanggal 25 s/d 27April
2016................................ 49

6 Catatan Perkembangan Keperawatan Pasien MS


Dengan Post Hemoroidectomy Hari ke- 0 Di Ruang
Bougenville BRSU Tabanan Tanggal 26 April
2016...................................................... 56

7 Evaluasi Keperawatan Pasien MS Dengan Post Op


HemoroidectomY Hari ke- 0 O/K Hemoroid Di
Ruang Bougenville BRSU Tabanan Tanggal 27 April
2016........................................................ 59

viii
DAFTAR BAGAN
Bagan Halaman

1. WEB OF CAUTION OF HEMOROID…………………… 22

ix
DAFTAR GAMBAR
Bagan Halaman

1. Hasil Pemeriksaan Foto Thorax………………………… 38

x
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 : Satuan Acara Penyuluhan


Lampiran 2 : Leaflet
Lampiran 3 : Lembar Konsul Pembimbing Akademik
Lampiran 4 : Lembar Konsul Pembimbing Lapangan

xi
BAB I

PENDAHULUAN

A. LatarBelakang

Penyakit hemoroid atau yang lebih dikenal masyarakat sebagai penyakit

ambeien atau wasir merupakan penyakit yang sering dijumpai dan telah ada

sejak jaman dahulu. Namun kenyataanya masih banyak masyarakat yang

belum mengerti bahkan tidak tahu mengenai gejala-gejala yang timbul dari

penyakit ini, banyak orang awam yang tidak mengerti dengan daerah anorektal

(anus dan rektum) dan penyakit-penyakit umum yang berhubungan dengannya

(Hakviasyah, 2012).

Hemoroid adalah pleksus vaskular arterivena yang mengelilingi bagian

distal rektum dan kanal anal. Saat ini penyakit hemoroid adalah gangguan

anorektal paling umum dan sering ditemukan di pelayanan perawatan primer,

bangsal gawat darurat, unit gastroenterologi, dan unit bedah. Beberapa

penelitian menyebutkan bahwa 75% dari populasi akan mengalami penyakit

hemoroid pada hidup mereka. (Putra, 2013). Menurut data WHO, jumlah data

hemoroid di dunia pada tahun 2008 mencapai lebih dari 230 juta jiwa dan

diperkirakan akan meningkat menjadi 350 juta jiwa pada tahun 2030.

(Hakviasyah, 2012).

Berdasarkan data yang diperolehdaricatatanmedik di BRSU Tabanandalam

3 bulanterakhir (Februari - April) 2016tercatat533 pasien bedah di ruang

Bougenville dengan jumlah pasien laki-laki 307 (57,5%) dan perempuan 226

1
2

(42,4 %) dengan jumlah pasien kasus bedah saluran pencernaan sebanyak 111

pasien yang terdiri dari appendicitis 82 pasien (73,8%), hernia inguinalis

sebanyak 23 pasien ( 20,7%), gatritis sebanyak 1 pasien (1%) dan jumlah

kasus hemorid sebanyak 5 orang (4,5%) dimana terdiri dari 4 orang laki-laki

dan 1 orang perempuan.Dari kasus diatas diperoleh kesimpulan penderita di

BRSU Tabanan yang mengalamipembedahan di percernaan sangat banyak

jumlahnya sedangkan pasien dengan hemoroid sangat jarang dan

sedikit.Namun meskipun kasusnya sedikit tetapi dari komplikasi

hemoroidsangat mengancam jiwa pasien seperti pendarahanakut, anemia,

infeksidanmengakibatkankematian.

Berdasarkan angka kejadian tersebut diperlukan tindakan pengobatand

anperawatan secara intensif untuk mencegah munculnya komplikasi seperti

syok, infeksi, hilangnya fungsi ekstremitas permanen dan kematian. Sehingga

sangat dibutuhkan peran perawat dalam memberikan tindakan keperawatan

secara komprehensif sehingga dapat mencegah dan mengatasi komplikasi

yang mungkin terjadi.

Sehingga penulis tertarik untuk mengambil kasus dengan judul ”

ASUHAN KEPERAWATAN PASIEN MS DENGAN POST

OPHEMOROIDECTOMY HARI KE-0 O/K HEMOROID GRADE IV DI

RUANG BOUGENVILLE BRSU TABANANKABUPATEN

TABANANTANGGAL 25 S/D 27APRIL 2016” dengan harapan penulis

dapat ikut menyumbangkan pikiran dalam bentuk laporan studi kasus serta

dapat meningkatkan Asuhan Keperawatan Pasien dengan harapan laporan


3

kasus ini nantinya dapat bermanfaat bagi rekan – rekan perawat sehingga

mampu meningkatkan kualitas asuhan keperawatan pasien hemoroid di rumah

sakit, khususnya dengan post op hemoroidectomy.

B. Tujuan Penulisan

1. Tujuan Umum

Dapat mengetahui gambaran umum dan melaksanakan Asuhan

Keperawatan pada pasien Hemoroid

2. Tujuan Khusus

Mahasiswa mampu :

a. Melaksanakan pengkajian pada pasien MS dengan Post Op

Hemoroidectomy Hari Ke-0 di Ruang Bougenville BRSU Tabanan

b. Menyusun diagnosa keperawatan pada pasien MS dengan Post Op

Hemoroidectomy Hari Ke-0 di Ruang Bougenville BRSU Tabanan

c. Menyusun rencana keperawatan pada pasien MS dengan Post Op

Hemoroidectomy Hari Ke-0 di Ruang Bougenville BRSU Tabanan

d. Melaksanakan tindakankeperawatan sesuai dengan rencana

keperawatan yang telah ditetapkan pada pasien MS dengan Post Op

Hemoroidectomy Hari Ke-0 di Ruang Bougenville BRSU Tabanan

e. Melaksanakan evaluasi keperawatan yang telah ditetapkan pada pasien

MS dengan Post Op Hemoroidectomy Hari Ke-0 di Ruang Bougenville

BRSU Tabanan
4

C. MetodePenulisan

Metode penulisan yang digunakan dalam penyusunan kasus ini adalah

metode deskriptif studi kasus dengan teknik wawancara, observasi,

pemeriksaan fisik dan studi kepustakaan.

D. Sistematika Penulisan

Sistematika penulisan laporan kasus ini terdiri dari 4 Bab yaitu Bab I

merupakan Pendahuluan, yang menguraikan tentang latar belakang, tujuan,

metode dan sistematika penulisan. Bab II merupakan Tinjauan Teoritis dan

Tinjauan Kasus, pada tinjauan teoritis terdiri dari konsep dasar kasus meliputi:

pengertian,etiologi, patofisiologi, klasifikasi, manifestasi klinis, pemeriksaan

diagnostik dan penatalaksanaan medis, sedangkan konsep dasar asuhan

keperawatan meliputi: pengkajian, perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi.

Tinjauan kasus meliputi: pengkajian, perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi.

Bab III merupakan Pembahasan, yang menguraikan tentang kesenjangan dan

kesesuaian yang terjadi serta solusi yang dapat diambil saat memberikan

asuhan keperawatan. Bab IV adalah penutup, yang menguraikan kesimpulan

dan saran.
BAB II

TINJAUAN TEORI DAN TINJAUAN KASUS

A. Tinjauan Teoritis
1. Konsep Dasar Hemoroid
a. Definisi

Hemoroid merupakan pelebaran dan inflamasi pembuluh darah

vena di daerah anus yang berasal dari plexus hemoroidalis.Hemoroid

eksterna adalah pelebaran vena yang berada di bawah kulit (subkutan) di

bawah atau luar linea dentate.Hemoroid interna adalah pelebaran vena

yang berada di bawah mukosa (submukosa) di atas atau di dalam linea

dentate (Sudoyo, dkk, 2009).

Hemoroid adalah bagian vena yang berdilatasi dalam kanal

anal.Hemoroid sangat umum terjadi. Pada usia 50an, 50% individu

mengalami berbagai tipe hemoroid berdasarkan luasnya vena yang terkena

(Jitowiyono, 2012).

Klasifikasi dan derajat Hemoroid menurut (Sudoyo, dkk, 2009)

Secara anoskopi hemoroid dapat dibagi menjadi atas:

1) Hemoroid eksterna (diluar atau dibawah linea dentate)

2) Hemoroid interna (didalam atau diatas linea dentate)

5
6

Adapun derajat hemoroid adalah:

1) Derajat I : Pembesaran hemoroid yang tidak prolaps ke luar

kanal anus, hanya dapat dilihat dengan

anorektoskopi.

2) Derajat II : Pembesaran hemoroid yang prolaps dan

menghilang atau masuk sendiri ke dalam anus

secara spontan.

3)Derajat III : Pembesaran hemoroid yang prolaps dapat masuk

lagi ke dalam anus dengan bantuan dorongan jari.

4) Derajat IV : Prolaps hemoroid yang permanen, rentan dan

cenderung untuk mengalami thrombosis dan

infark

b. Patofisiologi

Hemoroid adalah bantalan jaringan ikat dibawah lapisan epitel

saluran anus. Sebagai bantalan, maka ia berfungsi untuk :

1) Mengelilingi dan menahan anastomosis anatara arteri rektalis

superior, media dan inferior

2) Mengandung lapisan otot polos dibawah epitel yang membentuk

masa bantalan

3) Memberi informasi sensorik penting dalam membedakan benda

padat, cair atau gas


7

4) Secara teoritis, manusia memiliki tiga buah bantalan pada

posterior kanan, anterior kanan, dan lateral kiri

Kelainan-kelainan bantalan yang terjadi adalah pembesaran,

peninjolan keluar, trombosis, nyeri, dan perdarahan yang kemudian

disebut/menjadi ciri hemoroid (Sugeng & Weni 2012)

Hemoroid terjadi karena aktivitas yang meningkatkan tekanan

intravena sehingga terjadi distensi dan penggelembungan vena. Faktor

predisposisinya meliputi duduk lama, mengejan saat defekasi,

konstipasi, makanan rendah serat, kehamilan dan obesitas. Faktor

yang lain meliputi penyakit hati, seperti sirosis hepatis, abses ameba,

atau hepatitis alkoholisme, dan infeksi anorektal. (Kowalak,

Jennifer.P, Welsh W, Mayer, B. dalamBuku Ajar Patofisiologi 2014)

Prolaps juga dapat disebabkan oleh spasme pada sfingter internal

sebagai akibat dari peningkatan tekanan yang mendorong benjolan

melalui sfingter internal dan dalam waktu saat benjolan terdorong

keluar.

Trombosis dalam hemoroid eksternal sebagai akibat pembekuan

darah dalam vena hemoroid. Trombosis ini berhubungan dengan

pengangkatan beban berat, mengejan. Klien yang nyeri hebat secara

tiba-tiba pada anusnya, tingkat nyeri akan meningkat apabila klien

duduk saat defekasi. Itu biasanya tidak tampak dalam waktu

seminggu. Trombosis pada hemoroid eksternal selalu diikuti oleh


8

prolaps trombosis hemoroid internal. Jika pembekuan darah pada

permukaan kulit, maka akan menimbulkan ulserasi (Sylvia Anderson,

1995 dalam buku Diyono & Sri Mulyantini tahun 2013).

Manifestasi klininya Timbul rasa gatal dan nyeri, perdarahan

berwarna merah terang saat defekasi, membengkak pada area anus,

nekrosis pada area sekitar anus menurut (Sudoyo, 2009)

Komplikasi yang berhubungan dengan hemoroid internal meliputi

pendarahan, prolapsus, dan trombus. Hemoroid yang tersusun dari

jaringan vaskular spor, menimbulkan perdarahan. Kekurangan zat besi

atau anemia dapat berkembang jka darah berkurang dalam periode

waktu lama.

c. Pemeriksaan diagnostic

1) Pemeriksaan colok dubur

Diperlukan untuk menyingkirkan kemungkinan karsinoma rectum.

Pada hemoroid interna tidak dapat diraba sebab tekanan vena

didalamnya tidak cukup tinggi dan biasanya tidak nyeri

2) Anoskop : diperlukan untuk melihat hemoroid interna yang tidak

menonjol keluar

3) Proktosigmoidoskopi : untuk memastikan bahwa keluhan bukan

disebabkan oleh proses radang atau proses keganasan di tingkat

yang lebih tinggi.


9

d. Penatalaksanaan

Penatalaksanaan hemoroid terdiri dari penatalaksanaan medis dan

penatalaksanaan bedah.

1) Penatalaksanaa Medis

Ditujukan untuk hemoroid interna derajat I sampai III atau

semua derajat hemoroid yang ada kontraindikasi operasi atau

klien yang menolak operasi.

a). Non-Farmakologis

bertujuan untuk mencegah perburukan penyakit dengan cara

memperbaiki defekasi. Pelaksanaan berupa perbaikan pola

hidup, perbaikan pola makan dan minum, perbaikan pola/cara

defekasi. Perbaikan defekasi disebut bowel management

program (BMP) yang terdiri atas diet, cairan, serat tambahan,

pelicin feces, dan perubahan perilaku defekasi. Selain itu,

lakukan tindakan kebersihan lokal dengan cara merendam anus

dalam air selama 10-15 menit, 2-4 kali sehari. Dengan

perendaman ini, eksudat/sisa tinja yang lengket dapat

dibersihkan.

b). Farmakologi

bertujuan memperbaiki defekasi dan meredakan atau

menghilangkan keluhan dan gejala. Obat-obatan farmakologis

hemoroid dapat dibagi atas empat macam, yaitu :

(1) . Obat yang memperbaiki defekasi


10

Terdapat 2 macam obat yaitu suplement serat (fiber

suplement) dan pelicin tinja (stool softener). Obat ini

bekerja dengan cara membesarkan volume tinja dan

meningkatkan peristaltik usus.

(2) Obat simptomatik

Bertujuan untuk menghilangkan atau mengurangi

keluhan rasa gatal, nyeri, atau kerusakan kulit di daerah

anus. Jenis sediaan misalnya Anusol, Boraginol, N/S dan

Faktu.

(3) Obat Penghenti Perdarahan

Perdarahan menandakan adanya luka pada dinding anus

atau pecahnya vena hemoroid yang dindingnya tipis.

Psyllium, citrus bioflavanoida yang berasal dari jeruk

lemon dan paprika berfungsi memperbaiki permeabilitas

dinding pembuluh darah.

(4) Obat penyembuh dan pencegah serangan

Menggunakan Ardium 500 mg dan plasebo 3x2 tablet

selama 4 hari, lalu 2x2 tablet selama 3 hari. Pengobatan

ini dapat memberikan perbaikan terhadap gejala

inflamasi, kongesti, edema, dan prolaps.

b). Minimal invasif

bertujuan untuk mengehentikan atau memperlambat

perburukan penyakit dengan tindakan-tindakan pengobatan yang


11

tidak terlalu invasif antara lain skleroterapi hemoroid atau ligasi

hemoroid atau terapi laser. Dilakukan jika pengobatan

farmakologis dan non-farmakologis tidak berhasil.

2). Penatalaksanaan Tindakan Operatif

Ditujukan untuk hemoroid interna derajat IV dan eksterna atau

semua derajat hemoroid yang tidak berespon terhadap

pengobatan medis.

a). Prosedur ligasi pita karet

b). Hemoroidectomy kriosirugi

c). Laser Nd: YAG

d). Hemoroidektomi

(Sugeng & Weni 2012)

2. KONSEP DASAR ASUHAN KEPERAWATAN

A. Pengkajian

Pre Operasi

Menurut Doengoes (2012), pengkajian adalah tahap awal dalam proses

keperawatan tahap ini akan dilaksanakan pengumpulan data

a. Data subyektif

Pasien mengeluh nyeri pada perut bagian kanan, susah BAB dan pasien

mengatakan cemas
12

b. Data obyektif

Pasien tampak meringis, terdapat nyeri tekan, konstipasi dan pasien tampak

cemas, ada penurunan bising usus dan distensi abdomen. Data terkumpul

akan di kumpul dianalisa sehingga ditemukan diagnosa keperawatan.

Menurut Carpenito (2007), Diagnosa keperawatan yang mungkin

ditemukan

Pre Operasi

a) Konstipasi berhubungan dengan nyeri saat defekasi

b) Nyeri akut berhubungan dengan inflamasi dan spasme otot polos

sekunder terhadap haemoroid

c) Ansietas berhubungan dengan kurang pengetahuan tentang prognosa,

kondisi dan pengobatan penyakit

a. Perencanaan

Perencanaan keperawatan adalah semua treatment yang didasarkan

pada nilai klinik dan pengetahuan perawat untuk meningkatkan

outcome pasien/ klien. Perencanaan di tulis sesuai dengan prioritas

diagnosa berdasarkan berat ringan masalah yang mengancam jiwa

pasien adalah sebagai berikut :

Pre Operasi

1) Konstipasi berubungan dengan nyeri saat defekasi

Rencana tujuan: pasien dapat BAB dengan normal (1-2 kali sehari)
13

Kriterial hasil : feses lembek, bebas dari ketidaknyamanan dan

konstipasi, bising usus 6-12 kali/menit

Rencana tindakan :

a) Kaji feces, frekuensi, konsistensi dan volume BAB

Rasional : mengetahui kondisi buang air besar pasien

b) Observasi bising usus

Rasional :mengukur bising usus mengetahui kerja dari

peristaltik usus

c) Observasi dan catat frekuensi defekasi,volume,dan

kararasteristik

Rasional : menilai perkembangan masalah defekasi

d) Kolaborasi dalam pemberian obat mencegah peradangan

Rasional : obat mencegah peradangan menghambat proses

peradangan.

2) Nyeri akut berhubungan dengan inflamasi dan spasme otot polos sekunder

terhadap hemoroid

Rencana tujuan : nyeri dapat terkontrol, berkurang atau hilang

Kriteria Hasil : mampu mengenali nyeri (skala, intensitas, frekuensi,

dan tanda nyeri), nyeri berkurag dengan manajemen

nyeri, menyatakan rasa nyaman setelah nyeri

berkurang

Rencana tindakan :

a) Kaji skala lokasi dan karakteristik nyeri


14

Rasional : dengan mengkaji skala nyeri dapat mengetahui derajat

ketidaknyamanan

b) Anjurkan teknik nafas dalam

Rasional : dengan nafas dalam dapat membantu mengurangi nyeri

c) Ajarkan teknik distraksi

Rasional : distraksi merupakan pengalihan perhatian dalam menurunkan

rasa sakit

a) Kolaborasi dalam pemberian analgetik sesuai indikasi

Rasional : menghilangkan nyeri dan meningkatkan kenyamanan

3) Ansietas berhubungan dengan kurang pengetahuan tentang prognosa ,

kondisi dan pengobatan penyakitnya

Rencana tujuan : cemas berkurang atau ilang

Kriteria hasil : pasien tidak tegang dan gelisah , TD dan nadi normal

Rencana tindakan :

a) Kaji tingkat kecemasan pasien

Rasional : dapat memberikan gambaran yang jelas, apa yang menjadi

alternatif tindakan yang direncanakan.

b) Beri penjelasan tentang prosedur dan apa yang dirasakan selama

prosedur

Rasional : membantu dalam meningkatkan pemahaman pasien tentang

penyakitnya

c) instruksikan pasien menggunakan teknik relaksasi


15

Rasional : mengurangi kecemasan dan meningkatkan kesembuhan pasien

c. Pelaksanaan

Pelaksanaan merupakan perencanaan keperawatan oleh perawat dan klien.

Tindakan keperawatan yang dilaksanakan, sudah direncanakan dalam

rencana keperawatan.

d. Evaluasi

Evaluasi merupakan suatu aktifitas yang direncanakan, terus menerus,

aktivitas yang disengaja dimana klien, keluarga dan perawat serta tenaga

kesehatan profesional lainnya menentukan kemajuan klien terhadap

outcome yang dicapai dan keefektifan dari rencana asuhan keperawatan.

Evaluasi keperawatan disesuaikan dengan rencana tujuan yang

telah disusun sebelumnya, yaitu :

a) Pasien dapat BAB dengan normal

b) Nyeri dapat berkurang, terkontrol atau hilang

c) Cemas berkurang atau hilang

Post Operasi

Menurut Doenges(2012), pengkajian adalah tahap awal dalam proses

keperawatan, pada tahap ini akan dilaksanakan pengumpulan data

a. Data subyektif

Pasien mengatakan pusing dan nyeri pada area luka operasi pasien

mengatakan tidak tahu tentang perawatan post operasi.

b. Data obyektif
16

Pasien tampak pusing dan meringis, pasien tampak bertanya- tanya cara

perawatan luka di rumah.

Data terkumpul akan dikelompokan dan dianalisa sehingga ditemukan

diagnosa keperawatan .

Menurut Carpenito (2007), diagnosa kgkeperawatan yang mungkin

ditemukan pada :

Post Operasi

a) Nyeri akut berhubungan dengan trauma jaringan dan spasme otot

sekunder terhadap operasi

b) Kekurangan volume cairan berhubungan dengan pembatasan pasca

pendarahan

c) Resiko infeksi berhubungan dengan tempat masuknya organismo

sekunder terhadap pembedahan

d) Defisit kurang pengetahuan berhubungan dengan kurangnya

informasi tentang perawatan luka dirumah.

1) Prioritas diagnosa keperawatan

a) Post operasi

(1) Nyeri akut berhubungan dengan trauma jaringan dan spasme

otot sekunder terhadap pembedahan

(2) Resiko infeksi berhubungan dengan sisi masuknya organisme

sekunder terhadap pembedahan

(3) Defisit kurang pengetahuan berhubungan dengan kurangnya

informasi tentang perawatan luka dirumah


17

(4) Kekurangan volume cairan berhubungan dengan pendarahan

2) Perencanaan keperawatan adalah semua treatment yang didasari pada

penilaian klinik dan pengetahuan perawat untuk meningkatkan

outcome pasien. Perencanaan di tulis sesuai dengan prioritas diagnosa

berdasarkan berat ringannya masalah yang mengancam jiwa pasien

adalah sebagai berikut :

Post operasi

a) Nyeri akut berhubungan dengan trauma jaringan dan spasme otot

sekunder terhadap pembedahan

Rencana tujuan : nyeri dapat terkontrol, berkurang atau hilang

Kriteria hasil : pasien mampu mengontrol nyeri, nyeri pasien

berkurang/hilang, menyatakan rasa

nyaman setelah rasa nyeri berkurang

Rencana tindakan :

(1) Kaji tanda-tanda vital, perhatikan trakikardia, hipertensi, dan

peningkatan pernapasan

Rasional :dapat mengindikasikan rasa nyeri akut dan

ketidaknyamanan

(2) Lakukan reposisi sesuai petunjuk, misalnya semi fowler,

miring

Rasional :membantu mengurangi rasa sakit dan meningkatkan

sirkulasi

(3) Ajarkan tehnik distraksi dan relaksasi


18

Rasional :melepaskan ketegangan emosional dan juga otot

(4) Kolaborasi dalam pemberian analgetik sesuai indikasi

Rasional : menghilangkan nyeri dan meningkatkan

kenyamanan

b) Resiko infeksi berhubungan dengan sisi masuknya organisme

sekunder terhadap pembedahan

Rencana tujuan : infeksi tidak terjadi

Kriteria hasil : tanda – tanda infeksi seperti, kalor, dolor, rubor,

tumor, dan fungsiolaesa tidak terjadi, suhu

dalam batas normal ( 360- 370), WBC dalam

batas normal ( 4 – 11 ) 10^3/UL

Rencana keperawatan :

(1) Observasi vital sign

Rasional : dengan mengobservasi vital sign terutama suhu

dapat mengetahui adanya tanda – tanda infeksi

(2) Lakukan pencucian tangan yang baik dan perawatan luka

aseptik

Rasional : menurunkan resiko penyebaran bakteri

(3) Berikan HE tentang cara perawatan luka post operasi

Rasional : pengetahuan tentang kemajuan dan situasi

memberikan dukungan emosi

(4) Delegatif dalam pemberian obat antibiotik


19

Rasional : dengan memberikan terapi yang sesuai akan

meningkatkan kesehatan pasien

c) Defisit kurangan pengetahuan berhubungan dengan kurangnya

informasi tentang perawatan dirumah

Rencana tujuan : pengetahuan pasien bertambah

Kreteria hasil : pasien dan keluarga mengerti dan paham tentang

perawatan luka dirumah, pasien mampu

menjelaskan kembali tentang penjelasan perawat

dan pasien tampak tenang

Rencana tindakan :

(1) Kaji tingkat pengetahuan pasien tentang perawatan dirumah

Rasional : mengetahuai sejauh mana tingkat pengetahuan pasien

tentang peawatan dirumah

(2) Beri HE tentang proses penyakit, pengobatan dan perawatan di

rumah

Rasional : memberi informasi sebagai tambahan pengetahuan

bagi pasien

(3) Evaluasi kembali tingkat pengetahuan pasien

Rasional : mengetahui sejauh mana penjelasan perawat diterima oleh

pasien

d) Kekurangan volumen cairan berhubungan dengan pendarahan

Rencana tujuan : kebutuhan cairan adekuat


20

Kreteria hasil : mukosa bibir lembab, turgor kulit elastis, tidak

ada penurunan berat badan, asupan dan

haluaran adekuat, tidak ada mual muntah

Rencana keperawatan :

(a) Observasi tanda- tanda vital

Rasional : penurunan tekanan darah dan nadi dapat di gunakan

untuk perkiraan kehilangan volume cairan (

darah)

(b) Pertahankan tirah baring

Rasional : aktivitas meningkat telanan intra abdomen dan dapat

mencetuskan pendarahan lanjut

(c) Obsevasi pendarahan

Rasional : kehilangan atau tidak adekuatnya pengganti faktor

pembekuan, memperburuk kondisi pasien tanpa

intervensi yang tepat

(d) Kolaborasi dalam pemberian cairan atau darah sesuai indikasi

Rasional : penganti cairan tergantung pada derajat hipovolemi

dan lamanya pendarahan

3) Pelaksanaan
21

Pelaksanaan merupakan perencanaan keperawatan oleh perawat dan

klien. Tindakan keperawatan yang dilaksanakan, sudah di rencanakan

dalam rencana keperawatan. Tindakan keperawatan mencakup

tindakan mandiri dan kolaborasi

4) Evaluasi

Evaluasi merupakan suatu aktivitas yang direncanakan, terus

menerus, aktivitas yang disengaja dimana klien, keluarga dan perawat

serta tenaga kesehatan profesional lainya menentukan kemajuan klien

terhadap ouctom yang dicapai dan keefektifan dari rencana asuhan

keperawatan.

Evaluasi keperawatan disesuaikan demngan rencana tujuan yang

telah disusun sebelumnya , yaitu :

a) Nyeri dapat berkurang, terkontrol, atau hilang

b) Infeksi tidak terjadi

c) Pengetahuan pasien bertambah

d) Kebutuhan cairan adekuat


22
WOC HEMOROID

Etiologi : duduk lama, mengejan saat defekasi,

konstipasi, makanan rendah serat,

kehamilan dan obesitas

pembesaran vena hemoroidalis

gangguan aliran balik vena

kongesti vena

hemoroid

komplikasi
Pasien mengatakan Konstipasi Pelebaran
kurang mengerti vena
tentang tindakan yang Tindakan hemoroidectomy
akan dilakukan,pasien
tampak bertanya-tanya Luka post operasi
Gesekan saat defekasi
Peradangan
vena
ansietas
hemoroidalis
Terputusnya Terputusnya pendarahan Pasien tampak
jaringan saraf Anus lecet
jaringan bingung dan
Perubahan pola perifer saraf perifer bertanya-tanya
eliminasi BAB Membran mukosa
Mediator kuman tentang cara
kering,turgor kulit tidak
untuk perawatan luka
Nyeri Akut Nyeri elastis,tampak pucat,ketidak
berkembang dirumah
akut cukupan masukan cairan
(darah) biak
Kurang
Resiko infeksi pengetahuan
Pre operasi Kekurangan volume cairan

Post operasi

22
Sumber : Buku Ajar Patofisiologi 2014 & Carpenito 2007
23

B. Tinjauan Kasus

1. Pengkajian

Pengkajian dilakukan pada tanggal 25 April 2016 pukul 13.00 wita

di ruang Bougenville RSUD Tabanan dengan teknik wawancara,

observasi, pemeriksaan fisik serta catatan medik pasien.

a. Pengumpulan Data

1) Identitas Pasien Penanggung

Nama : MS KP

Umur : 52 th 29 th

Jenis Kelamin : Perempuan Perempuan

Status : Sudah menikah Sudah menikah

Pekerjaan : Buruh Buruh

Pendidikan : SMA SMA

Agama : Hindu Hindu

Suku/Bangsa : Bali/Indonesia Bali/Indonesia

Alamat : Desa Tista, Desa Tista

Dangin Pangkung Dangin Pangkung

Kec. Kerambitan Kec. Kerambitan

Kab. Tabanan Kab. Tabanan

No. CM : 308503

Tgl. MRS : 23 April 2016


24

2. Alasan di rawat

a. Keluhan Utama

1) Saat MRS

Pasien mengatakan nyeri pada pantatnya

2) Saat Pengkajian

Pasien mengatakan tidak bisa menggerakan kakinya

3. Riwayat Penyakit

Sejak 1 tahun yang lalu pasien mengatakan merasa teraba benjolan

pada pantatnya sebesar kacang tanah. Tetapi pada saat itu benjolan masih

dapat dikembalikan ke posisi semula saat pasien buang air besar (BAB).

Sebelumnya pasien juga pernah BAB bercampur darah, akan tetapi pasien

tidak memeriksakan diri ke dokter dan hanya memperbanyak minum air

putih. Pada tanggal 11 April 2016 pasien mengeluh nyeri pada daerah

pantatnya terlebih saat pasien BAB. Pekerjaan pasien yang sebagai

seorang buruh semakin memperburuk keadaan pasien. Karena itu,

keluarga membawa pasien ke IGD BRSU Tabanan karena nyeri yang

dirasakan pasien semakin bertambah. Di IGD pasien di anamnesa dan di

lakukan tindakan TTV, dari IGD pasien di rujuk ke poli bedah. Setelah di

poli bedah, pasien dirujuk ke laboratorium untuk pemeriksaan

laboratorium (DL lengkap). Setelah hasil lab keluar, dari hasil

pemeriksaan pasien didiagnosa hemoroid grade IV. Oleh dokter pasien

disarankan menjalani operasi dan mendapat jadwal operasi pada tanggal

25 April 2016.
25

Pada tanggal 23 April 2016 pasien kembali ke BRSU Tabanan

untuk menjalani rawat inap persiapan untuk operasinya. Pasien di terima di

ruang Bougenville dengan membawa surat rujukan dari poli bedah pada

pukul 14.00 wita dan di ruangan pasien diberikan terapi IVFD RL 20

tts/menit, ceftriaxone 1 gr melalui IV perset

Pada tanggal 24 April pasien pasien dilakukan tindakan lavement

pada pagi dan sore hari dan diberikan terapi laxadine 3x 1 sendok teh dan

dipuasakan pada mulai pukul 24.00 wita. Pada tanggal 25 April pukul

07.00 wita pasien kembali dilakukan tindakan lavement dilanjutkan

dengan pencukuran di aera genetalia (scaren). Sebelum pasien dikirim ke

ruang OK pasien diberi baju OK dan selimut di ruangan. Pada pukul 11.00

wita pasien di bawa ke ruang OK untuk menjalani operasi

hemoroidectomy. Medikasi preoperasi infuse RL 20 tetes/menit, bunascan

15 mg, dexametason 5 mg, ketorolac 30 ml. Operasi dimulai pukul 11.15

Pasien dianestesi dengan blok spinal anastesi (BSA). Operasi selesai pukul

12.10 wita dan pasien dipindahkan ke recovery room dengan keadaan

akhir pembedahan yaitu : TD : 110/70 mmHg, N : 80 x /menit, RR : 20 x /

menit, S : 36°C, pasien dipindahkan ke ruangan pada pukul 12.40 wita.

Pasien diterima diruangan pukul 12.45 wita dengan diagnosa post

hemoroidectomy hari ke-0. Pasien diberi posisi seperti posisi huruf V

(kaki dan kepala disangga bantal) dan pasien dipuasakan sampai efek

anestesi berkurang atau pasien bisa flatus.


26

Dengan Therapy yang diberikan yaitu, IVFD RL 20 tts/ menit, dextrose

5% drip ketorolac 30 mg dan ranitidine 25 mg 30 tts/mnt, cefotaxime

3x1g, ranitidine 3x 25 mg.

4. Riwayat Penyakit Sebelumnya

Pasien mengatakan belum pernah mengalami penyakit yang sama

sebelumnya dan pasien mengatakan ini adalah operasinya yang pertama.

Pasien juga tidak memiliki riwayat hipertensi, asma, atau DM

Riwayat Penyakit Keluarga

Pasien mengatakan dalam keluarganya tidak ada yang mengalami penyakit

yang sama dan di keluarga juga tidak ada yang menderita penyakit

keturunan seperti : hipertensi, jantung atau diabetes

5. Data biologis – psikologis – sosial – spiritual

a. Data Biologis

1) Bernafas

Pasien mengatakan sebelum sakit, selama sakit dan saat pengkajian

tidak mengalami kesulitan bernafas baik saat menarik nafas

maupun mengeluarkan nafas

2) Makan dan Minum

Makan : Pasien mengatakan sebelum sakit dan selama sakit

biasa makan tiga kali sehari dengan menu nasi, lauk

pauk, sayur dan terkadang disertai buah. Saat


27

pengkajian pasien mengatakan masih dipuasakan oleh

karena efek anastesi.

Minum : Pasien mengatakan sebelum sakit dan selama sakit

biasa minum ± 7-8 gelas / hari ( 2100 – 2400 cc). Saat

pengkajian pasien mengatakan masih dipuasakan oleh

karena efek anastesi.

3) Eliminasi

BAB : Pasien mengatakan sebelum sakit, biasa BAB 1 kali

dengan konsistensi lembek, warna kekuningan dan bau

khas feces. Selama sakit pasien mengatakan BAB 1

kali sehari pada pagi hari dengan konsistensi lembek,

warna kekuningan ,terkadang bercampur darah segar

dan bau khas feces. Saat pengkajian pasien

mengatakan sudah BAB pagi hari sebelum operasi

setelah dilakukan lavement dengan konsistensi lembek,

warna kuning, bercampur darah dan bau khas feces.

BAK : Pasien mengatakan sebelum sakit dan selama sakit

biasa kencing 4-5 kali sehari (± 1200 – 1500 cc)

dengan konsistensi encer, warna kuning jernih dan bau

pesing. Saat pengkajian pasien mengatakan sudah

kencing 2 kali sejak tadi pagi (± 800cc ). dengan

konsistensi cair, warna kuning jernih dan bau pesing.


28

4) Gerak dan Aktifitas

Pasien mengatakan sebelum sakit biasanya melakukan aktivitasnya

sehari-hari sebagai buruh di KUD. Dan selama sakit pasien hanya

bisa tidur di rumah. Saat pengkajian pasien mengatakan belum

dapat menggerakan kakiknya karena efek bius dan belum dapat

memenuhi kebutuhan sehari-hari seperti mandi, BAK, BAB secara

mandiri, ADL pasien masih dibantu keluarga

5) Istirahat Tidur

Sebelum sakit, pasien mengatakan tidak mengalami gangguan

dalam istirahat dan tidur. Pasien biasa tidur malam pukul 21.00

wita dan bangun pukul 06.00 wita. Selama sakit pasien

mengatakan sering terjaga pada malam hari oleh karena sakit pada

pantatnya. Pada saat pengkajian pasien mengatakan belum dapat

tidur sejak malam karena sakit pada pantatnya.

6) Kebersihan Diri

Sebelum sakit dan selama sakit pasien biasa mandi 1 kali sehari

dengan menggunakan sabun, cuci rambut 1 kali seminggu dengan

shampo, sikat gigi 2 kali sehari dengan pasta gigi dan mengganti

pakaian 2 kali sehari pada pagi dan sore hari. Saat pengkajian

pasien mengatakan sudah mandi, sudah mengganti pakaiannya tadi

pagi sebelum operasi dan pasien sudah tampak rapi.


29

7) Pengaturan Suhu Tubuh

Pasien mengatakan sebelum sakit dan selama sakit tidak pernah

mengalami peningkatan suhu tubuh. Saat pengkajian pasien tidak

mengalami peningkatan suhu tubuh.

b. Data Psikologi

1) Rasa Nyaman

Sebelum sakit pasien mengatakan tidak mengalami gangguan rasa

nyaman nyeri. Saat sakit pasien mengatakan mengalami nyeri pada

pantatnya oleh karena ambeien yang dideritanya, rasa nyerinya

hiang timbul, skala nyeri 4 dari 1-10 skala nyeri yang

diberikan,nyeri makin dirasakan saat pasien BAB.Saat pengkajian

pasien mengatakan tidak merasa nyeri pada daerah pantatnya

karena efek bius.

2) Rasa Aman

Sebelum sakit, pasien tidak mengalami gangguan rasa aman cemas,

saat sakit pasien mengatakan khawatir dengan keadaan

kesehatanya, saat pengkajian pasien mengatakan tidak mengalami

gangguan rasa aman cemas karena sudah percaya kepada dokter

dan perawat yang sudah merawatnnya


30

Data Sosialisasi

3) Data Sosial

Sebelum dan selama sakit pasien mengatakan hubungan pasien

dengan keluarga serta kerabatnya berjalan baik, saat pengkajian

hubungan pasien dengan keluarga serta dokter dan perawat juga

terjalin baik. Terbukti dengan pasien yang selalu di jenguk oleh

keluarganya dan pasien sangat kooperatif terhadap dokter dan

perawat.

4) Bermain dan Rekreasi

Sebelum dan selama sakit, pasien mengatakan jarang berekreasi

dengan keluarganya hanya kesehariannya berkumpul di rumah

setelah selesai bekerja sambil menonton TV.

5) Prestasi

Pasien mengatakan tamatan SMA dan sekarang bekerja sebagai

buruh di KUD

6) Pengetahuan Belajar

Pasien mengatakan tidak tahu tentang perawatan pasca operasi

pasien tampak bingung, pasien bertanya-tanya tentang perawatan

luka post operasi.

c. Data Spiritual

Pasien mengatakan beragama Hindu dan biasa sembahyang pada hari-

hari tertentu. Saat pengkajian pasien hanya berdoa dari tempat tidur
31

saja. Pasien meyakini bahwa penyakit yang dideritanya saat ini

merupakan penyakit yang dapat disembuhkan secara medis.

Pemeriksaan Fisik

d. Keadaan Umum

1) Kesadaran : compos mentis, GCS (E4, V5, M6)

2) Postur tubuh : tegak

3) Bangun tubuh : sedang

4) Gerak motorik : tidak terkoordinasi

5) Keadaan kulit : warna kulit sawo matang, kemerahan tidak ada,

lesi tidak ada, sianosis tidak ada.

6) Turgor kulit : elastis

e. Gejala Kardinal

1) Suhu : 36,5°C

2) Respirasi : 20 x/menit

3) Nadi : 84x /menit

4) Tekanan darah : 120/ 80 mmHg

f. Ukuran lain

1) Berat badan sebelum sakit : 56 kg

2) Berat badan saat pengkajian : tidak terobservasi

3) Tinggi badan : tidak terobservasi

g. Keadaan Fisik

1) Kepala : Inspeksi : Penyebaran rambut merata, rambut

tampak bersih, tidak ada terlihat rambut rontok,


32

benjolan tidak ada, ketombe tidak ada, kebersihan

cukup

Palpasi : Nyeri tekan tidak ada, tidak ada lesi

ataupun benjolan.

2) Wajah : Inspeksi : Bentuk simetris, lesi tidak ada, benjolan

tidak ada

Palpasi : Nyeri tekan tidak ada.

3) Mata : Inspeksi : Bentuk simetris, sklera putih,

konjungtiva merah mudah, pergerakan mata

terkoordinir, reflek pupil +/+, pupil isokor

Palpasi : Nyeri tekan tidak ada.

4) Hidung : Inspeksi : Bentuk simetris, sekret tidak ada, lesi

tidak ada, nafas cuping hidung tidak ada

Palpasi : Nyeri tekan tidak ada.

Lainnya : penciuman baik.

5) Telinga : Inspeksi : Bentuk simetris, lesi tidak ada, lidah

bersih.

Palpasi : Nyeri tekan tidak ada.

Lainnya : pendengaran baik.

6) Mulut : Inspeksi : Mukosa lembab, karies pada gigi tidak

ada, lidah bersih, pembesaran tonsil tidak ada,

kebersihan cukup

Palpasi : tidak ada nyeri tekan.


33

7) Leher : Inspeksi : Pembesaran kelenjar tiroid tidak ada,

bendungan vena jugularis tidak ada, lesi tidak ada

Palpasi : Nyeri tekan tidak ada, pembesaran

kelenjar limfe tidak ada.

8) Thorak

a. Paru

Inspeksi : Bentuk simetris, pergerakan dada simetris,

retraksi otot dada tidak ada

Auskultasi : wheezing dan ronchi tidak ada di kedua

lapang paru, suara nafas vesikuler

Palpasi : tidak ada nyeri tekan

Perkusi: suara paru sonor.

b. Jantung

Inspeksi : tidak tampak ictus cordis pada ics 5 pada linea

midklavikula

Palpasi : ictus cordis teraba di sebelah medial linea

midklavikulais sinistra.

Auskultasi : S1 S2, tunggal reguler.

Perkusi : terdengar pekak dan batasan jantung kanan atas

ICS II linea para sternalis dextra, kanan bawah

ICS IV linen para sternalis dextra, kiri atas ICS

II linea para sternalis sinistra, kiri bawah ICS IV

linea medio clavicularis sinistra.


34

9) Abdomen : Inspeksi : Bentuk simetris, lesi tidak ada, distensi

abdomen tidak ada

Auskultasi : bising usus 8x/menit

Palpasi : tidak terdapat nyeri tekan ,tidak ada

asites.

Perkusi : suara perkusi dullness (di atas permukaan

hati) dan tympani (di atas permukaan perut).

10) Ekstremitas

Atas : Lesi tidak ada, edema tidak ada, sianosis tidak ada,

pergerakan terkoordinasi, terpasang IVFD RL 20

tetes / menit macro dan dextrose 5% drip ketorolac

dan ranitidine 30 tts/menit micro di tangan kanan,

CRT <2 detik

Bawah : lesi tidak ada, edema tidak ada, reflek patela -/-,

pergerakan tidak terkordinir, tidak ada sianosis,

CRT <2 detik

Kekuatan otot :

555 555

222 222

11) Genetalia : tidak terdapat pemasangan kateter

12) Anus : terpasang tampon berisi betadine pada anus


35

Tabel 1
Data Penunjang

Pre Operasi

Hasil laboraratorium pada tanggal 12 April 2016

Hasil Pemeriksaan Ket Hasil Satuan Nilai rujukan Metode

DARAH LENGKAP :

Hemoglobin 13.1 gr/dl 11.5 – 16.5 Spectrophometri

Hematokrit 40.5 % 35.0 – 49.0 Kalkulasi

Lekosit 6.72 10ᵔ3 / uL 4.0 - 10.0 Optical count

Trombosit 275. 10ᵔ3 / uL 150 – 500 Optical count

Eritrosit 4.81 10ᵔ6 / uL 4.4 – 6.0 Optical count

HITUNG JENIS (DIFF)

-NEU % 61.8 % 40.0 – 74.0 Kalkulasi

-LIM % 26.3 % 19.0 – 48.0 Kalkulasi

-MONO % 8.57 % 3.40 – 9.00 Kalkulasi

-EOS % 1.59 % 0.6 – 7.0 Kalkulasi

-BASO % 1.66 % 0.0 – 1.5 Kalkulasi

INDEX ERITROSIT

MCV 84.1 fL 82 – 92 Optical count

MCH 27.3 Pg 27 – 31 Kalkulasi

MCHC 32.5 g/dL 32 – 36 Kalkulasi

RDW 12.1 % 11.6 – 14.8 Kalkulasi

6.74
36

MPV fL 6.8 – 10.0 Kalkulasi

KIMIA KLINIK
114
Glukosa mg/dL 74 – 106 GHOD – PAP
8
BUN mg/dL 8- 18 GLDH
0.8
Creatinin mg/dL 0.60 – 1.10 Jaffe
24
Albumin u/l 0 – 50 IFCC
37

Tabel 2

a. Pemeriksaan Faal Hemostasis tanggal 12 April 2016

Jenis Pemeriksaan Hasil Normal

Masa Perdarahan / BT 1’ 30” menit 1-6 menit

Masa Pembekuan/CT 7’ 30” menit 10-15 menit


38

b.Pemeriksaan radiologi tanggal 12 April 2016

Foto toraks : P – A

- Corakan bronchovascular dalam batas normal

- Tak tampak proses spesifik

- Cor : dalm batas normal

- Kedua sinus dan diafragma kesan baik

- Tulang-tulang yang terscan kesan intak


39

Tabel 3
ANALISA DATA KEPERAWATAN PADA PASIEN ”MS”
DENGAN POST HEMOROIDECTOMY HARI KE-0
DI RUANG BOUGENVILLE BRSU TABANAN
TANGGAL 25 S/D 27APRIL 2016

No Data Subyektif Data Objektif Kesimpulan


1 2 3 4
- Pasien dengan post Resiko
hemorroidectomy hari perdarahan
ke -0
- Terpasang tampon berisi
betadine pada anus
pasien, volume darah
pada tampon ±50cc
- TD : 110/70 mmHg, N :
80x/menit
2 - Terpasang tampon berisi Resiko
betadine pada anus infeksi
pasien

- terpasang IVFD RL 20
tetes / menit macro dan
dextrose 5% drip
ketorolac dan ranitidine
30 tts/menit micro di
tangan kanan
3 - pasien mengatakan - Pasien hanya berbaring di Intoleransi
belum tempat tidur aktivitas
dapatmenggerakan - ADL pasien seperti
kakiknya karena efek toileting, dibantu
bius keluarga dan perawat
- pasien mengatakan - Tonus otot
belum dapat memenuhi 555 555
kebutuhan sehari-hari
seperti mandi, BAK, 222 222
BAB secara mandiri,
ADLnya masih dibantu
keluarga
40

4 Pasien mengatakan tidak - Pasien tampak bingung Kurang


tahu tentang perawatan - Pasien bertanya-tanya pengetahuan
pasca operasi tentang perawatan pasca
operasi

b. Rumusan Masalah Keperawatan

Berdasarkan analisa data keperawatan di atas, maka dapat dirumuskan

beberapa masalah yaitu :

1) Resiko perdarahan

2) Resiko infeksi

3) Intoleransi aktivitas

4) Kurang pengetahauan

c. Analisa Masalah

a) Problem : Resiko perdarahan

FR : Trauma pasca pembedahan

Proses Terjadinya : Karena dilakukan tindakan pemotongan vena

yang berdilatasi dalam kanal anal dengan

instrumen yang dimasukkan lewat anus

sehingga dapat mengakibatkan terjadinya

perdarahan.
41

Akibat bila tidak ditanggulangi : dapat memunculkan PK

perdarahan dan syok

hipovolemi

b) Problem : Resiko Infeksi

FR : tempat masuknya organisme skunder terhadap prosedur

invasif

Symptom : Terpasang tampon berisi betadine pada anus pasien,

terpasang IVFD RL 20 tetes/menit macro dan

dextrose 5% drip ketorolac dan ranitidine 30 tts/menit

micro di tangan kanan

Proses terjadinya : dengan terpasangnya alat medis adalah media

yang sangat baik bagi kuman untuk

berkembang biak dan mengidentifikasi luka

yang akan memperberat luka itu sendiri

Akibat bila tidak ditanggulangi : terjadi infeksi

b). Problem : Intoleransi aktivitas

Etiologi : peningkatan kebutuhan metabolik skunder

terhadap pembedahan

Symptom : Pasien mengatakan belum dapat menggerakan

kakinya karena masih merasa seperti


42

kesemutan, pasien mengatakan masih merasa

lemas untuk bergerak, pasien hanya berbaring

di tempat tidur, ADL pasien seperti toileting

dibantu keluarga dan perawat

Proses terjadinya : Akibat kebutuhan metabolisme skunder

terhadap pembedahan dan anastesi BSA

dimana efek anastesi BSA akan

menyebabkan kelumpuhan sesaat pada

bagian tubuh dari bagian lumbal sampai

ekstermitas bawah sehingga untuk

menghindari perluasan penyebaran efek

anastesi ke seluruh bagian tubuh pasien

diberikan posisi V 6-8 jam post operasi

hemoroidectomy, dimana posisi kepala

dan kaki sama tinggi

Akibat bila tidak ditanggulangi : ADL pasien tidak terpenuhi.

c). Problem : Kurang pengetahuan

Etiologi : keterbatasan paparan informasi tentang

perawatan pasca pembedahan


43

Symptom : Pasien mengatakan tidak tahu tentang

perawatan pasca operasi, pasien tampak

bingung, pasien bertanya-tanya tentang

perawatan pasca operasi.

Proses terjadi : karena pasien kurang mendapatkan informasi

tentang perawatan pasca pembedahan

menyebabkan pengetahuan pasien tentang hal

tersebut kurang dan itu juga dapat

menyebabkan kekhawatiran pada pasien.

Akibat bila tidak ditanggulangi : pasien menjadi cemas

d. Diagnosa Keperawatan

a). Resiko perdarahan berhubungan dengan trauma pasca pembedahan

ditandai dengan Pasien dengan post hemorroidectomy hari ke -0,

terpasang tampon berisi betadine pada anus pasien

b). Resiko infeksi berhubungan dengan tempat masuknya organisme

skunder akibat pembedahan ditandai dengan terpasang tampon

pada anus pasien, terpasang IVFD RL 20 tetes / menit macro dan

dextrose 5% drip ketorolac dan ranitidine 30 tts/menit micro di

tangan kanan

c). Intoleransi aktivitas berhubungan dengan peningkatan kebutuhan

metabolisme sekunder terhadap pembedahan dan efek anastesi

ditandai dengan Pasien mengatakan belum dapat menggerakan


44

kakinya karena masih merasa seperti kesemutan, pasien

mengatakan masih merasa lemas untuk bergerak, pasien

mengatakan disarankan untuk tidak, pasien hanya berbaring di

tempat tidur, ADL pasien seperti toileting dibantu keluarga dan

perawat

d). Kurang pengetahuan berhubungan dengan keterbatasan paparan

informasi tentang perawatan pasca pembedahan ditandai dengan

Pasien mengatakan tidak tahu tentang perawatan pasca operasi,

pasien tampak bingung, pasien bertanya-tanya tentang perawatan

pasca operasi.

1. Perencanaan
b. Prioritas masalah keperawatan

Prioritas masalah keperawatan dibuat berdasarkan keluhan pasien, maka

dapat diprioritaskan diagnosa keperawatan sebagai berikut :

1. Resiko perdarahan

2. Resiko infeksi

3. Intoleransi aktivitas

4. Kurang pengetahuan
b. Rencana Keperawatan
TABEL V
RENCANA KEPERAWATAN PADA PASIEN ”MS” DENGAN
POST OPERASI HEMOROIDECTOMY HARI KE-0 O/K HEMOROID GRADE IV
DI RUANG BOUGENVILLE BRSU TABANAN
TANGGAL 25 S/D 27 APRIL 2016

Hari/tanggal/jam Dx Rencana Tujuan Rencana Tindakan Rasional


1 2 3 4 5
Senin, 25 april Resiko perdarahan Setelah diberikan askep selama 1. Observasi TTV setiap 1. Untuk mengetahui
2016 b/d trauma pasca 2 x 24 jam diharapakan tidak 6 jam keadaan vital pasien saat
pembedahan terjadi peradarahan pada terjadi pendarahan
pasien tidak terjadi dengan
kriteria hasil : 2. Monitor tanda-tanda 2. Untuk mengetahui
1. Tidak terdapat tanda- perdarahan tingkat keparahan
tanda perdarahan perdarahan pada klien
2. HGB dan hematokrit sehingga dapat
dalam batas normal menentukan intervensi
( 11,5-16,5) selanjutnya
3. TTV dalam batas
normal terutama : TD 3. Awasi jika terjadi 3. Untuk menentukan
120/90 mmHg – anemia intervensi selanjutnya
140/90 mmHg, Nadi :
80 – 100 x/menit

45
dilanjutkan
4. Kolaborasi dalam 4. Banyak komponen darah
pemeriksaan darah yang menurun pada hasil
lengkap lab dapat membantu
menentukan intervensi
selanjutnya

Selasa, 12 mei Resiko infeksi Setelah diberikan ASKEP 1. Observasi daerah yang 1. deteki dini perkembangan
2015, pukul berhubungan selama 2x24 jam, diharapkan terpasang infus dan infeksi memungkinkan
15.20 wita dengan Tempat infeksi pasien tidak terjadi, terpasang tampon melakukan tindakan segera
masuknya dengan criteria hasil : dan pencegahan terhadap
organisme 1. alat-alat medis tetap komplikasi
sekunder akibat bersih selama
pembedahan pemasangan 2. Pantau suhu tubuh secara 2. dapat mengindikasikan
. 2. WBC tetap dalam teratur, catat adanya perkembangan sepsis yang
rentang normal (4.0- demam, mengigil, selanjutnya memerlukan
10.0) diaforesis, perubahan evaluasi dan tindakan segera
3. Tidak terjadi fungsi mental
kalor,tumor,rubor,dolor
dan disfungsiolasia 3. Berikan perawatan luka
secara aseptik, 3. cara pertama untuk
pertahankan teknik cuci menghindari terjadinya
tangan yang baik infeksi nosokomial

46
4. Delegatif dalam 4. terapi propilatik dalam
pemberian cefotaxime 1g mencegah infeksi

dilanjutkan
melalui intravena nosokomial

Senin, 25 april Intoleransi aktivitas Setelah diberikan asuhan 1. Pantau tingkat 1. Mengetahui akitivitas yang
2016 berhubungan keperawatan selama 2 x 24 ketergantungan pasien dapat dilakukan
dengan jam diharapkan intoleransi terhadap ADL
peningkatan aktivitas pasien dapat diatasi
kebutuhan dengan kriteria hasil:
metabolik skunder 1. Pasien dapat untuk 2. Bantu pasien memenuhi 2. Meningkatkan atau
terhadap melakukan ADL secara kebutuhan sehari-hari mempertahankan kekuatan
pembedahan mandiri dengan bertahap seperti otot dan stamina umum
2. Pasien dapat berpartisipasi miring, kanan, kiri,
dalam aktivitas fisik duduk, jalan-jalan dan
3. Tonus otot pasien makan, minum, mandi
555 555 (dilap), BAB, BAK dan
berpakaian
555 555

3. Dorong pasien untuk 3. Mobilisasi diri menurunkan


melakukan latihan gerak komplikasi tirah baring dan
dengan bertahap seperti meningkatkan pertumbuhan
duduk perlahan-lahan dan normalisasi fungsi
sebelum bangun organ

47
dilanjutkan
4. Evaluasi kamampuan 4. Mengetahui keadekuatan
dalam aktifitas setiap 24 yang diberikan untuk
jam memenuhi kebutuhan
pasien.

Selasa, 25 april Kurang Setelah diberikan asuhan


2016, pukul pengetahuan keperawatan selama 1x30 1. Diskusikan hal-hal yang 1. Memotivasi pasien agar
13.00 wita berhubungan menit diharapkan pengetahuan ingin diketahui pasien mau menyampaikan
dengan pasien bertambah dengan keinginannya
keterbatasan kriteria hasil :
paparan tentang 1. Pasien mengatakan 2. Beri HE tentang 2. Menambah informasi
perawatan pasca mengerti dan paham perawatan setelah operasi kepada pasien
operasi tentang perawatan pasca
operasi
2. Pasien mampu 3. Evaluasi kembali tentang 3. Mengetahui tingkat
menjelaskan kembali informasi yang diberikan pemahaman pasien
tentang perawatan pasca
operasi 4. Beri reinforcement positif 4. Memberi support pada
3. Pasien merasa tenang atas apa yang telah pasien agar apa yang
setelah diberi penjelasan. dipahami disampaikan dapat
4. Pasien tidak bertanya-tanya dimengerti dan diingat
lagi tentang perawatan
pasca operasi

48
dilanjutkan
49

c. Pelaksanaaan tindakan Keperawatan

TABEL VI
TINDAKAN KEPERAWATAN PADA PASIEN ”MS”
DENGAN POST HEMOROIDECTOMY HARI KE-0
DI RUANG BOUGENVILLE BRSU TABANAN
TANGGAL 25 S/D 27 APRIL 2016

Hari/tanggal/ DX Tindakan keperawatan Evaluasi Paraf


Jam
Senin,25 april 3 Memberikan informasi kepada Pasien mengerti dan mau Karlita
pasien untuk tetap
2016 menuruti saran perawat
mempertahankan posisi V
Pukul 13.30 sampai efek anastesinya hilang
wita

Pukul 14.00 4 Pasien mengatakan masih Karlita


Memberikan informasi tentang
Wita perawatan pasca operasi bingung karena ini operasinya
yang pertama

Pukul 15.00 2 Memberikan pasien injeksi Obat sudah dimasukan dan Karlita
cefotaxime 1g melalui iv/set
Wita tidak ada reaksi alergi

Pukul 16.00 1,2 Mengobservasi tanda-tanda TD : 120/80 mmHg Perawat


vital
Wita N : 80x/menit ruangan
S : 36,7oc
RR : 18x/menit

Monitor tanda-tanda
Pukul 17.00 1 Anus pasien masih terpasang Perawat
pendarahan
50

Wita tampon berisi betadine, tidak ruangan


terdapat tanda-tanda perdarahan

Pukul 19.00 3 Pasien mengatakan aktivitasnya Perawat


Mengobservasi tingkat ADL
Wita pasien seperti miring kanan dan kiri ruangan
masih dibantu

Membantu pasien BAK


Pukul 20.00 3 Pasien BAK di pispot, Perawat
Wita volume urine pasien ±400 cc ruangan
warna kekuningan dan bau khas
urine

Pukul 21.00 2 Memberikan pasien injeksi Obat sudah diberikan dan tidak Perawat
cefotaxime 1g
Wita ada reaksi alergi ruangan

Pukul 22.00 1,2 Mengobservasi TTV pasien TD : 110/90 mmHg Perawat


Wita S : 36,5oc, N : 80x/menit, RR : ruangan
18x/menit

Selasa, 26 3 Mengobservasi ADL pasien S : pasien mengatakan masih Perawat


April 2016 perlu bantuan untuk bergerak ruangan
Pukul 05.30 melakukan aktivitasnya,
Wita pasien mengatakan nyeri
akibat luka bekas operasinya
dari semalam,
O : ADL pasien masih tampak
dibantu,
Pukul 06.00 1,2 Mengobservasi TTV pasien TD : 110/90 mmHg Perawat
Wita S : 36oc ruangan
51

N : 82x/menit
RR : 20x/menit

Pukul 07.00 2 Memberikan pasien injeksi Injeksi sudah diberikan dan tidak Perawat
Wita cefotaxime 1g dan ketorolac ada reaksi alergi ruangan
30 mg melalui iv/set

Pukul 08.00 1,2 Melakukan aff tampon dan Luka pasien tampak bersih, tidak Perawat
Wita membersihkan luka dengan ada tanda kemerahan, atau ruangan
Nacl bengkak, perdarahan pada
tampon ±50cc

Pukul 08.30 4 Memberikan informasi tentang Pasien mengatakan sudah Karlita


perawatan pasca operasi
Wita mengerti tentang perawatan pasca
operasi

Pukul 10.00 3 Mengobservasi tingkat pasien mengatakan sudah Perawat


ketergantungan ADL pasien ruangan
wita mulai bisa bergerak ditempat
tidur sendiri, pasien juga bisa
makan dan minum sendiri, untuk
toileting pasien masih dibantu
keluarga dan perawat

Pukul 12.00 2 Mengobservasi TTV pasien TD : 120/70 mmHg Karlita


Wita N : 80x/menit
S : 36,6oc
RR : 18x/menit
Pukul 13.00 Mengobservasi KU pasien S : pasien mengatakan nyeri Karlita
Wita pada luka bekas operasinya,
52

nyeri seperti ditusuk-tusuk,


skala nyeri 4 dari 0-10 skala
nyeri yang diberikan, nyeri
semakin dirasakan saat pasien
duduk
O : pasien tampak meringis,
pasien tampak lebih sering
miring kanan/kiri

Pukul 13.10 3 Memberikan pasien posisi Pasien mengatakan lebih nyaman


Karlita
Wita yang nyaman (semifowler) dengan posisi miring kanan atau
kiri

Pukul 14.00 2 Memberi pasien injeksi Obat sudah diberikan dan


Karlita
Wita cefotaxime 1g dan ketorolac 30mgtidak ada reaksi alergi
melalu iv/set

Pukul 15.00 Mengobservasi nyeri pasien P : pasien mengatakan nyeri


Karlita
Wita dengan PQRST karena luka bekas operasi
Q : nyeri seperti ditusuk-tusuk
R : nyeri dirasakan pada luka
bekas operasi di anusnya
S : skala nyeri 4 dari 10 skala
nyeri yang diberikan
T : nyeri semakin dirasakan
ketika pasien duduk

Karlita
Pukul 16.00 1 Mengobservasi tanda-tanda Tidak terdapat tanda-tanda
Wita perdarahan perdarahan
53

Pukul 18.00 1,2 Mengobservasi TTV pasien TD : 120/80 mmHg Perawat


ruangan
Wita N : 80x/menit
S : 36,6oc
RR : 20x/menit

Pukul 20.00 3 Mengobservasi ketergantungan Pasien mengatakan sudah bisa


Perawat
Wita ADL pasien bangun, duduk secara mandiri, ruangan
untuk pergi ke toilet pasien
masih dibantu keluarganya

Perawat
Pukul 21.00 2 Memberi pasien injeksi Injeksi sudah diberikan dan ruangan
Wita cefotaxime 1g dan ketorolac tidak ada reaksi alergi
30mg
56

Catatan Perkembangan

Tabel VI
CATATAN PERKEMBANGAN PADA PASIEN ‘MS’
DENGAN POST HEMOROIDECTOMY HARI KE-0
DI RUANG BOUGENVILLE BRSU TABANAN
TANGGAL 26 APRIL 2016

Hari/tanggal/jam Diagnosa Evaluasi Paraf


Selasa, 26 april Resiko S:- Lita
2016 perdarahan O : tampon sudah di aff
Pukul 13.00 perdarahan pada tampon
wita ±50cc,
TD : 120/70 mmHg
N : 80x/menit
A : Tujuan no 1,2,3 tercapai,
masalah tidak terjadi
P : Pertahankan kondisi pasien
Selasa, 26 april Resiko infeksi S:- Lita
2016 pukul O : tampon pada anus pasien
13.00 wita sudah di aff, luka pasien
tampak bersih, tidak ada
tanda kemerahan, bengkak,
atau perdarahan
A : tujuan tercapai, masalah
tidak terjadi
P : pertahankan kondisi pasien
Selasa, 26 April Intoleransi S : pasien mengatakan sudah Lita
2016 pukul aktivitas mulai bisa bergerak ditempat
13.00 wita tidur sendiri, tetapi masih
terbatas karena nyeri yang
dirasakan pada luka operasi, ,
57

pasien juga bisa makan dan


minum sendiri, untuk toileting
pasien masih dibantu keluarga
O : pasien tampak sudah bisa
miring kanan dn kiri, ADL
pasien seperti toileting masih
dibantu keluarga.
A : masalah teratasi sebagian
P : lanjutkan renpra no 1,2,3,4
Data tambahan :
DS : pasien mengatakan nyeri
pada luka bekas operasinya,
nyeri seperti ditusuk-tusuk,
skala nyeri 4 dari 0-10 skala
nyeri yang diberikan, nyeri
semakin dirasakan saat pasie
duduk,
DO : pasien tampak meringis,
pasien tampak lebih sering
miring kanan/kiri
Diagnosa keperawatan : Nyeri akut
b/d trauma jaringan dan refleks
spasme otot sekunder akibat
pembedahan hemoroidectomy
Intervensi :
Setelah diberikan askep selama
1x24 jam diharapkan nyeri dapat
berkurang dengan K.H :
1. Nyeri dapat berkurang
2. Pasien tidak meringis lagi
3. TTV dalam batas normal
58

Renpra :
a. Observasi tingkat nyeri
pasien dengan PQRST
b. Berikan pasien posisi
nyaman (semifowler)
c. Ajarkan pasien teknik
distraksi dan relaksasi
d. Delegatif dalam
pemberian ketorolac
30 mg

Selasa, 26 April Kurang S : Pasien mengatakan sudah Lita


2016 pukul Pengetahuan paham cara untuk perawatan
13.00 wita bekas operasinya dirumah
O : pasien tidak bertanya-tanya
lagi tentang perawatan post
operasi di rumah
A : Tujuan 1,2,3,4 tercapai,
masalah teratasi
P : Pertahankan kondisi pasien
59

e . Evaluasi Keperawatan
Tabel VII
EVALUASI KEPERAWATAN PADA PASIEN ”MS”
DENGAN POST HEMOROIDECTOMY HARI KE-0
DI RUANG BOUGENVILLE BRSU TABANAN
TANGGAL 27 APRIL 2016

Hari/tgl/jam Diagnosa Evaluasi Paraf


1 2 3 4
Rabu, 28 Resiko perdarahan S:- Karlita
O : tidak terdapat tanda-tanda
April 2016
perdarahan pada luka post
Pukul 13.00
operasi pasien, TTV :
wita
TD : 120/70 mmHg
N : 80x/menit
A : tujuan no 1,2,3 tercapai,
masalah tidak terjadi
P : pertahankan kondisi pasien

Rabu, 28 Resiko infeksi S:- Karlita


berhubungan dengan O : tidak terdapat tanda-tanda
April 2016
Tempat masuknya infeksi pada luka post
60

Pukul 13.00 organisme sekunder operasi dan pada daerah


akibat pembedahan pemasanagn infus pada
wita
pasien seperti bengkak,
kemerahan, nyeri, atau
panas
A : tujuan no 1,2,3 tercapai,
masalah tidak terjadi
P : pertahankan kondisi
pasien

Rabu, 28 Nyeri akut S : Pasien mengatakan masih karlita


April 2016 merasa nyeri pada daerah bekas
Pukul 13.00 operasinya operasinya, nyeri
wita seperti ditusuk-tusuk skala nyeri
3 dari 0-10 skala nyeri yang
diberikan, nyeri semakin
dirasakan saat pasien duduk
O : pasien tidak tampak meringis
lagi, pasien masih sering
miring kanan/kiri
A : masalah teratasi sebagian
P : hentikan renpra
Rabu, 28 Intoleransi aktivitas S : pasien mengatakan sudah Karlita
berhubungan dengan dapat beraktivitas secara
April 2016
peningkatan kebutuhan mandiri seperti ke kamar
Pukul 13.00 metabolik skunder mandi, makan/minum
terhadap pembedahan ataupun duduk
wita
d/d pasien mengatakan O : pasien tampak suda mampu
belum dapat melakukan ADLnya secara
menggerakan kakinya mandiri tanpa bantuan,
karena masih merasa tonus otot
seperti 555 555
kesemutan,pasien
mengatakan masih 555 555
merasa lemas untuk
bergerak A: tujuan no 1,2,3 tercapai
pasien hanya berbaring masalah teratasi
di tempat tidur, P: pertahankan kondisi pasien
ADL pasien seperti
toileting,miring kanan
dan kiri dibantu
61

keluarga dan perawat

Rabu, 28 Kurang pengetahuan S : pasien mengatakan sudah Karlita


berhubungan dengan mengerti cara untuk
April 2016
keterbatasan paparan perawatan luka dirumah
Pukul 13.00 tentatang perawatan yang diterangkan oleh
pascar operasi ditandai perawat
Wita
dengan Pasien O : pasien tampak mengerti
mengatakan tidak tahu tentang cara merawat luka
tentang perawatan post operasi dirumah,
pasca operasi, pasien pasien tidak bertanya-tanya
tampak bingung, pasien lagi tentang cara merawat
bertanya-tanya tentang luka, pasie tampak tenang,
perawatan pasca pasien dapat mengulang
operasi kembali cara merawat luka
yang diajarkan oleh perawat

A : tujuan no 1,2,3,4 tercapai


masalah teratasi
P : pertahankan kondisi pasien
BAB III

PEMBAHASAN

Berdasarkan atas uraian yang tertuang dalam BAB III yang memuat

tentang tinjauan teoritis dan tinjauan kasus maka pada bab ini akan dibahas

beberapa kesenjangan dan kesesuaian antara teori dan kenyataan yang ditemukan

di kasus dan dibahas secara bertahap sesuai dengan tahapan proses keperawatan.

A. Pengkajian

Pengkajian adalah langkah awal proses keperawatan yang terdiri

dari pengumpulan data, analisa data, merumuskan masalah, analisa masalah

dan merumuskan diagnosa keperawatan. Pada pengumpulan data yang

dilaksanakan pada post op hari ke-0 jam ke-2 dimana efek anastesi masih

berjalan, terdapat sebagian besar data yang tertuang di konsep teori yang

ditemukan pada kasus. Tetapi ada beberapa data tidak ditemukan pada kasus

seperti nyeri, tekanan darah meningkat, nadi meningkat karena itu

menunjukkan tanda dan gejala diagnose gangguan rasa nyaman nyeri yang

ada pada konsep teori. Tetapi mengingat pasien masih pada hari ke – 0 pasca

pembedahan, dan pengkajian dilaksanakan 2 jam setelah post operasi dan

efek anastesi masih berjalan sehingga rasa nyeri pada pasien belum muncul.

Sehingga diagnosa gangguan rasa nyaman nyeri tidak diangkat pada kasus

dan akan muncul pada catatan perkembangan. Tidak adanya tanda – tanda

infeksi seperti kalor, rubor, dolor, tumor, fungsio laesa pada luka maupun

tempat terpasangnya alat-alat medis seperti IVFD. Hal tersebut disebabkan

oleh pada post op pembedahan hari ke-0 luka masih steril dan belum dibuka,

62
63

namun jalur pemasangan alat-alat medis dan luka merupakan portal of entry

dari antigen. Penulis mengangkat masalah resiko infeksi sebagai antisipasi

agar infeksi tidak terjadi. Sehingga diagnosa keperawatan yang ada pada

konsep teori tidak semua terdapat pada konsep kasus. Diaganosa

keperawatan yang tidak sesuai antara teori dan kasus yang pertama

Kekurangan Volume Cairan ada pada teori tetapi pada kasus karena

kebutuhan cairan pasien melalui parenteral adekuat meskipun pasien masih

dipuasakan. Kesenjangan kedua yaitu pada teori tidak terdapat diagnosa

resiko perdarahan, tetapi pada kasus penulis mengangkat diagnosa resiko

perdarahan karena pasien masih hari ke-0 post operasi dimana hari ke-0 dan

hari pertama pasca operasi merupakan masa kritis untuk terjadi perdarahan

ditambah pasien mengalami pembedahan di daerah vena yang rentan akan

terjadinya perdarahan, maka dari itu penulis mengangkat masalah resiko

perdarahan sebagai antisipasi agar pasien tidak mengalami PK perdarahan.

ketiga penulis mengangkat diagnosa Intoleransi Aktivitas karena pada kasus

pasien masih dalam efek anastesi sehingga pasien belum mampu untuk

beraktivitas secara mandiri, ADL masih dibantu keluarga tetapi pada teori

diagnosa Intoleransi Aktivitas tidak diangkat. Diagnosa keperawatan yang

diangkat penulis adalah Resiko perdarahan, Resiko Infeksi, Intoleransi

Aktivitas, dan Kurang pengetahuan


64

Perencanaan

Penyusunan rencana keperawatan diawali dengan memprioritaskan

diagnosa keperawatan. Penulis memprioritaskan diagnosa keperawatan

berdasarkan masalah yang mengancam kehidupan seperti yang terurai dalam

konsep teori. Namun ada beberapa kesenjangan dalam memprioritaskan

diagnosa keperawatan antara teori dan kasus. Prioritas masalah keperawatan

pada konsep kasus adalah, prioritas pertama yaitu Resiko perdarahan karena

jika tidak segera ditanggulangi dapat mengarah pada PK perdarahan.

Prioritas yang kedua yaitu Resiko infeksi karena jika tidak ditanggulangi

sejak dini bisa menyebabkan terjadinya tanda-tanda infeksi pada pasein,

terlebih lagi anus pasien masih dalam pemasangan tampon. Prioritas ketiga

yaitu Intoleransi aktivitas karena dalam memenuhi kebutuhan ADLnya

pasien dibantu oleh keluarga dan kebutuhan ADLnya masih bisa terpenuhi.

Prioritas keempat yaitu Kurang pengetahuan karena pasien bisa diberikan

informasi saat melakukan perawatan luka sambil memberi HE.

Pada perencanaan hampir semua rencana perawatan sudah

disesuaikan dengan teori yang ada. Tetapi untuk diagnosa resiko perdarahan

dan intoleransi aktivitas karena perencanaanya tidak terdapat di teori, maka

perencanaannya disesuaikan dengan kasus. Semua perencanaan juga sudah

disesuaian dengan pelaksanaan diruangan.


65

B. Pelaksanaan

Pelaksanaan merupakan realisasi dari rencana keperawatan yang telah

dibuat, dimana tujuan dari pelaksanaan ini adalah untuk memenuhi kebutuhan

pasien secara optimal dan dikerjakan bersama dalam satu tim dengan petugas

ruangan. Secara umum untuk tindakan keperawatan pada kasus sudah dapat

dilaksanakan dengan baik dan sudah disesuaikan dengan rencana tindakan

yang dibuat. Penulis menemukan diagnosa baru saat membuat catatan

perkembangan pada saat melakukan implementasi hari ke-1 yaitu Nyeri akut

dan implementasinya mengikuti dengan intervensi yang sudah disusun pada

saat pelaksanaan.

Penulis menemukan hambatan saat observasi terhadap tanda – tanda

infeksi pada luka post operasi pasien karena instruksi dokter yang tidak

mengijinkan membuka balutan luka post operasi, balutan luka ini tidak

dibuka karena masih hari ke 0, namun hari ke-1 operasi terhadap luka bisa

dilakukan karena sudah melakukan perawatan luka, dengan demikian penulis

hanya bisa mengobservasi tanda – tanda infeksi pada balutan luka dan jalur

invasif (IVFD) saja. untuk tindakan pada diagnosa resiko perdarahan

pengambilan darah lengkap tidak dilakukan oleh karena masalah tidak

menjadi aktual. Meskipun demikian hampir semua tindakan berjalan dengan

baik, ini karena adanya kerjasama antar tim kesehatan yang baik, adanya

sarana yang memadai, dukungan dari keluarga pasien dan pasien yang

kooperatif.
66

C. Evaluasi

Evaluasi merupakan tahap akhir dari proses keperawatan untuk

menilai keberhasilan tindakan keperawatan serta menyusun tindak lanjut.

Setelah dilakukan evaluasi pada pasien MS Dengan Post Op hemoroidectomy

Hari Ke-0 O/K Hemoroid Grade IV, evaluasi keperawatan dibedakan menjadi

dua yaitu evaluasi harian ( Evaluasi formatif ) dilakukan untuk mengetahui

perkembangan pasien setiap hari, sedangkan evaluasi akhir (Evaluasi sumatif )

mengacu pada kriteria evaluasi pada tujuan keperawatan yang dilakukan pada

tanggal 27 April 2016. Dimana untuk masalah keperawatan resiko perdarahan,

semua tujuan sudah tercapai sehingga masalah tidak terjadi atau aktual.

Begitu juga untuk masalah keperawatan resiko infeksi semua tujuan sudah

tercapai sehingga masalah tidak terjadi. Untuk diagnosa Intoleransi aktivitas

semua tujuan sudah tercapai dan masalah teratasi,dan diagnosa kurang

pengetahuan semua tujuan tercapai, masalah teratasi. Untuk diagnosa

tambahan baru yaitu nyeri akut tujuan tercapai tetapi masalah teratasi

sebagian karena meskipun tujuan pada keteria hasil terpenuhi tetapi skala

nyeri pasien 2 dari 0-10 skala yang diberikan, sehingga pasien masih

mersakan nyeri dan perlu penatalaksanaan lanjut.


67

BAB IV

PENUTUP

Berdasrkan uraian diatas penulis dapat menarik kesimpulan dan

memberikan saran – saran sebagai berikut :

A. Kesimpulan

Penulis telah mendapat gambaran umum tentang asuhan

keperawatan pasien MS dengan Post op Hemoroidectomy Hari ke-0 o/k

Hemoroid, sehingga penulis telah dapat melaksanakan pengkajian mengenai

identitas pasien, alasan dirawat, riwayat pengkajian dan data bio-psiko-

sosial-spiritual, keadaan umum, keadaan fisik dan data laboratorium serta

data tambahan operasi Pada pengumpulan data yang dilaksanakan pada post

op hari ke-0 jam ke-2 dimana efek anastesi masih berjalan, terdapat

sebagian besar data yang tertuang di konsep teori yang ditemukan pada

kasus. Tetapi ada beberapa data tidak ditemukan pada kasus seperti terdapat

pendarahan, akral dingin, pucat, sianosis dan tekanan darah menurun karena

itu menunjukkan tanda dan gejala diagnosa Kekurangan volume cairan yang

ada pada konsep teori. Walaupun pengkajian dilakukan pada jam ke 2 hari

ke-0 pasca pembedahan, tetapi intake cairan melalui parenteral masih

adekuat. Selanjutnya dikarenakan kondisi pasien masih dalam hari ke-0 post

operasi dimana hari ke-0 merupakan masa kritis terjadi pendarahan post

operasi ditambah dengan pasien menjalani operasi di ekstremitas bagian

bawah yang rentan akan terjadinya perdarahan maka penulis mengangkat

diagnosa resiko perdarahan yang tidak terdapat pada teori. Tidak adanya
68

tanda – tanda infeksi seperti kalor, rubor, dolor, tumor, fungsio laesa pada

luka maupun tempat terpasangnya alat-alat medis seperti IVFD. Hal tersebut

disebabkan oleh pada post op pembedahan hari ke-0 luka masih steril dan

belum dibuka, namun jalur pemasangan alat-alat medis dan luka merupakan

portal of entry dari antigen. Penulis mengangkat masalah resiko infeksi

sebagai antisipasi agar infeksi tidak terjadi. Penulis juga mengangkat

diagnosa Intoleransi aktvitas mengingat kondisi pasien masih 2 jam pasca

operasi dan efek anastesi masih berjalan sehingga ADL pasien tidak bisa

terpenuhi. Sehingga diagnosa keperawatan yang ada pada konsep teori semua

terdapat pada konsep kasus, 3 diagnosa keperawatan yang tidak sesuai diteori

yang pertama Nyeri akut, penulis tidak mengangkat masalah nyeri

dikarenakan pasien masih dalam 2 jam post op sehingga efek anastesi masih

berjalan dan pasien belum mengeluh nyeri. Diagnosa nyeri akut akan muncul

pada hari pertama dan tertuang dalam catatan perkembangan. Permasalahan

yang tidak ssesuai teori berikutnya adalah Kekurangan Volume Cairan,

karena kebutuhan cairan pasien melalui parenteral masih adekuat, tetapi i.

Dan terkhir Intoleransi Aktivitas karena dari hasil pengkajian pasien masih

dalam pengaruh anastesi sehingga ADL pasien tidak dapat terpenuhi

sehingga penulis mengangkat masalah yaitu Intolransi Aktivitas. Sehingga

diagnosa keperawatan yang diangkat adalah Resiko perdarahan, Resiko

Infeksi, Intoleransi Aktivitas, dan Kurang Pengetahuan.

Pada rencana keperawatan yang telah dibuat untuk pasien post

operasi mencakup rencana tujuan, rencana tindakan masing – masing


69

dagnosa keperawatan pada tinjauan kasus sesuai dengan tinjauan teori.

Adapun kesulitan yang dialami yaitu sulitnya menentukan kriteria waktu

pada rencana tujuan karena belum adanya standar waktu yang pasti dalam

buku sumber namun penulis membuat kriteria waktu berdasarkan kondisi

pasien, sarana maupun prasarana rumah sakit. Untuk hambatan yang dialami

pada perencanaan yaitu mencari literature tentang hemoroid namun sudah

dapat diatasi dengan mencari sumber – sumber melalui internet dan

meminjam buku di perpustakaan.

Pada pelaksanaan semua rencana keperawatan dapat dilaksanakan

oleh penulis dibantu tim perawat ruangan, dokter, tenaga kesehatan lain

maupun keluarga pasien. Penulis melaksanakan tindakan keperawatan

sampai tanggal 27 April 2016.

Evaluasi dilaksanakan setiap hari, untuk semua diagnosa tercapai

dan masalah teratasi pada tanggal 27 April 2016. Dilihat dari catatan

perkembangan harian dan evaluasi akhir.

B. Saran

Dalam rangka meningkatkan pelayanan keperawatan pada pasien

MS dengan Post Op Hemoroidectomy hari ke-0 o/k Hemoroid di Ruang

Bougenville BRSU Tabanan Kabupaten Tabanan, maka penulis ingin

menyampaikan saran sebagai berikut :

1. Kepada tenaga pelaksana perawatan diruangan sudah baik dan tetap

meningkatkan mutu pelayanan dengan kerja tim yang profesional.


70

2. Kepada keluarga pasien diharapkan memberi dorongan dan berperan aktif

dalam melaksanakan perawatan karena keluarga merupakan unit yang

paling berperan dalam kesembuhan pasien.

3. Kepada pasien MS agar tetap melanjutkan pengobatan dan perawatan di

rumah serta rajin kontrol ke pelayanan kesehatan terdekat untuk

mempercepat proses penyembuhan.


70

DAFTAR PUSTAKA

Carpenito, L. J. (2007). Diagnosa keperawatan: aplikasi pada praktik klinis.


Jakarta : EGC.

Diyono & Mulyantini,S. (2013). Keperawatan Medikal Bedah Sistem Pencernaan


(Edisi 1). Jakarta : Prenada Media Group

Doengoes, Marilynn E. (2012). Rencana asuhan keperawatan: pedoman untuk


perencanaan dan pendokumentasian perawatan pasien (Edisi 3).
Jakarta : EGC.

Hardhi, A. (2015). Aplikasi Asuhan Keperawatan Berdasarkan Diagnosa Medis


& NANDA NIC-NOC : Edisi Revisi Jidil 2. Yogyakarta : Media
Action Publishing

Jitowiyono, S & Kristiyanasari, W. (2012). Asuhan Keperawatan Post Operasi .


Yogyakarta : Nuha Medika

Kowalak, Jennifer.P, Welsh W, Mayer, B. (2014). Buku Ajar Patofisiologi.


Jakarta :EGC

Putra, OS (2013) Pola Distribusi Kasus Hemoroid di RSUD Dokter Soedarsono


Pontianak Periode Januari-Desember 2012 diperoleh tanggal 20
Mei 2016, dari ( jurnal.untan.ac.id)

Hakviasyah, R (2012) latar belakang diperoleh dari (www.scribd.mobile.com)


Lampiran 1

SATUAN ACARA PENYULUHAN PASIEN MS DENGAN POST OP


HEMOROIDECTOMY HARI KE-0 O/K HEMOROID

Topik : Perawatan Setelah Operasi

Pokok Bahasan : Perawatan Pasien Setelah Operasi Hemoroid

Sasaran : Pasien MS dan Keluarga Pasien

Tempat : Ruang Bougenville BRSU Tabanan

Hari/ Tanggal/waktu : Rabu 27 April 2016 Pkl 08.30Wita

A. Tujuan

1. Tujuan Umum

Setelah diberikan penyuluhan diharapkan pasien dan keluarga dapat

memahami tentang cara perawatan setelah operasi hemoroid di rumah.

2. Tujuan Khusus

Setelah diberikan penyuluhan, pasien dan keluarga mampu

a. Menyebutkan pengertian Haemoroid

b. Menyebutkan tujuan dari cara perawatan setelah operasi hemoroid

c. Menyebutkan cara perawatan setelah operasi hemoroid

B. Metode

1. Ceramah

2. Tanya jawab
C. Materi

1. Pengertian hemoroid

2. Tujuan dari perawatan setelah operasi hemoroid

3. Cara perawatan setelah operasi hemoroid

D. Kegiatan Penyuluhan Terlampir

E. Evaluasi Pertanyaan lisan

1. Apakah yang dimaksud dengan hemoroid?

2. Apa tujuan dari perawatan setelah operasi hemoroid?

3. Bagaimana cara perawatan setelah operasi hemoroid?

No Tahapan Kegiatan Mahasiswa Kegiatan


dan Sasaran
Waktu
1 2 3 4
1 Pembukaan 1. Memberikan salam kepada 1. Keluarga dan pasien
(5 menit) pasien dan kelurga. membalas salam.
2. Menjelaskan tujuan 2. Keluarga dan pasien mau
penyuluhan. mempertahatikan
3. Mengkaji pengetahuan pasien keluarga dan pasien
tentang perawatan pasca menjawab.
operasi 3. Keluarga dan pasien
menjawab
2 Pelaksanaan 1. Penjelasan tentang pengertian 1. Keluarga dan pasien
( 20 menit) hemoroid memperhatikan
2. Menjelaskan tentang tujuan penjelasan yang telah
dari perawatan setelah operasi diberikan.
hemoroid 2. Keluarga dan pasien
3. Menjelaskan tentang cara memperhatikan
perawatan setelah operasi penjelasan yang
hemoroid diberikan.
4. Memberikan kesempatan untuk 3. Keluarga dan pasien
bertanya. memperhatikan
5. Memberi jawaban atas penjelasan.
pertanyaan yang ada. 4. Keluarga dan pasien
memperhatikan
penjelasan.
5. Keluarga dan pasien
memperhatikan
penjelasan.
6. Keluarga dan pasien
tampak aktif bertanya.
7. Keluarga dan pasien
memperhatikan
penjelasan.
3 Penutup / 1. Meminta keluarga dan pasien 1. Keluarga dan pasien
Evaluasi untuk menjelaskan tentang mampu menjelaskan
(5 menit). pengertian hemoroid, tujuan secara umum tentang
dan cara perawatan setelah pengertian hemoroid,
operasi hemoroid tujuan dan cara
2. Memberi reward/ hadiah perawatan setelah
kepada pasien dan keluarga operasi hemoroid
atas jawaban yang diberikan. 2. Pasien tersenyum dan
3. Memberikan kesimpulan mengucapkan salam.
tentang materi yang diberikan. 3. Pasien dan keluarga
4. Memberi salam penutup. mengerti tentang
kesimpulan yang
diberikan.
4. Pasien dan keluarga
membalas salam.
Lampiran 2

LAMPIRAN MATERI

A. Pengertian

Hemoroid adalah pelebaran dari inflamasi pembuluh darah vena anus yang

berasal dari plexus hemorrhoidalis

B. Tujuan perawatan post hemoroidectomy

Ada beberapa tujuan perawatan setelah operasi hemoroid yaitu :

1. Untuk mengurangi rasa nyeri dan gatal

2. Untuk mencegah terjadinya inflamasi berdarah sekitar anus dan mencegah

terjadinya oedema (Haemoroid external)

C. Cara perawatan setelah operasi hemoroid

1. Menjaga personal hygiene yang baik dan menghindari mengejan

berlebihan

2. Diet buah dan sayur yang tinngi serat

3. Lakukan sit bath (rendam duduk) setiap kali BAB paling kurang 1-2

minggu setelah operasi

4. Olah raga

5. Memperbanyak air putih paling sedikit 2000ml


APA SAJA
PERAWATAN POST
Apa itu Hemoroid? OPERASI HEMOROID?
2. Diet tinggi serat yang
mengandung buah
Hemoroid atau wasir 1. Menjaga personal
adalah pelebaran dan higiene yang baik dan
inflamasi pembuluh menghindari mengejan
darah vena di daerah berlebihan saat BAB
anus yang berasal dari
plexus hemoroidalis.
3. Lakukan sit bath (rendam SATUAN ACARA PENYULUHAN
duduk) setiap kali setelah 4. Gunakan ganjalan
BAB paling kurang 1-2 pengapung di bawah
minggu setelah operasi bokong waktu duduk Hemoroid
5. Memperbanyak minum
air putih paling sedikit
2000ml

OLEH :
Ni Putu Mas Karlita Asriani
13E11047

DIII KEPERAWATAN
STIKES BALI
DENPASAR
2016

Anda mungkin juga menyukai