Kesimpulan Tergugat Perdata Sementara

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 5

KESIMPULAN TERGUGAT

NO PERKARA : 135/Pdt.G/2024/PN.SMN
PADA PENGADILAN NEGERI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA
Sleman, 8 Juni 2024

Yth, Kepada Yang Terhormat


Majelis Hakim Pemeriksa Perkara Perdata
No. 135/Pdt.G/2024/PN.SMN
Di –
Daerah Istimewa Yogyakarta

Dengan hormat,
Yang bertanda tangan dibawah ini, saya:
Alfina Windaningrum, S.H., M.H.

Penasihat Hukum beralamat di Kantor Hukum UNDERGROUND LAW FIRM, Jl. Selokan
Mataram no 1B Condong Catur,Depok,Sleman, D.I.Y. Berdasarkan Surat Kuasa Khusus
yang sah tanggal 15 Februari 2024 yang telah terdaftar pada Kepaniteraan D.I.Yogyakarta.
Dalam hal ini bertindak untuk mewakili dan/atau mendampingi klien saya:
Nama : Andika Pratama
Umur : 24 Tahun
Jenis Kelamin : Laki-Laki
Agama : Islam
Pekerjaan : Wiraswasta
Alamat : Gancahan 5, Sidomulyo, Godean, Sleman
Dalam kedudukannya sebagai TERGUGAT

Sehubungan adanya Gugatan Wanprestasi dari Kantor Notaris Putri Julian Rahmawati yang
berkantor di GROJOGAN, RT 05 RW 000, WIROKERTEN, BANGUNTAPAN, BANTUL, D.I.
YOGYAKARTA yang terdaftar dalam Register Perkara Nomor 135/Pdt.G/2024/PN.SMN pada
Pengadilan Negeri Sleman Tertanggal 17 Maret 2024 dalam kedudukannya sebagai
PENGGUGAT. Perkenankanlah saya bertindak untuk dan atas nama serta mewakili klien saya
mengajukan kesimpulan bahwa perkara ini.

Sebelum menginjak pada pokok kesimpulan, perkenankanlah kami menegaskan bahwa:


1. Bahwa Tergugat menerima Gugatan Penggugat tertanggal 29 Maret 2024
2. Bahwa hal-hal yang telah terungkap di persidangan dan telah diakui oleh oleh
Penggugat atau setidak-tidaknya tidak secara tegas-tegas dibantah kebenarannya
oleh Penggugat maka telah terbukti kebenarannya dan merupakan fakta.
Selain dari dua penegasan diatas, perkenankanlah kami menarik pokok kerangka yang
menjadi inti permasalahan sebagai berikut:

I. KASUS POSISI PENGGUGAT


Bahwa Penggugat mengajukan Gugatan Wanprestasi terhadap Tergugat dengan
alasan Penggugat dari tergugat Pihak Penggugat sudah berkali – kali menagih tetapi
selalu tidak membuahkan hasil sehingga terlihat iktikad tidak baik yang dilakukan
oleh Tergugat. Perbuatan Ingkar Janji (Wanprestasi) yang dilakukan Tergugat telah
menimbulkan kerugian bagi Penggugat yaitu berupa kerugian Materiil dan kerugian
Immateriil. Perjanjian ini juga disaksikan oleh 1 orang saksi.

II. KASUS POSISI TERGUGAT


- Bahwa dalil-dalil Gugatan Wanprestasi yang diajukan Penggugat 17 Maret 2024
- Bahwa dalil-dalil yang telah dipakai sebagai landasan Gugatan Penggugat untuk:
 Menerima Eksepsi Tergugat;
 Menyatakan bahwa Surat Gugatan yang diajukan batal demi hukum atau
null and void;
 Menyatakan bahwa Gugatan Penggugat dinyatakan tidak dapat diterima.
 Membebankan biaya perkara kepada Penggugat.

III. PEMBUKTIAN DALAM PERSIDANGAN


1. Bukti dan Saksi Penggugat
Bahwa di dalam mendalilkan gugatannya, Penggugat mengajukan 5 (Lima) Bukti
tertulis, yaitu:
a. Surat Perjanjian Hutang Piutang Sebagaimana Bukti P.1
b. Somasi Pertama P.2
c. Somasi Kedua P.3
d. Somasi Ketiga P.4
e. SHM No 123/ds Sidomulyo atas nama Yanto setiawan dengan luas di dalam
sertifikat seluas 4000 m² surat ukur No.11854/1997 yang terletak di Desa,
Sidomulyo, Kecamatan Godean, Kabupaten Sleman, Provinsi D.I.Yogyakarta
Sebagaimana Bukti P.5

Penggugat mengajukan 2 (dua) orang saksi, yaitu:


a. Nicola Priyam (Saksi Penggugat)
- Bahwa saksi adalah Staff Notaris Putri Julian Rahmawati
- Bahwa saksi merupakan yang membuat isi dari perjanjian tersebut
berdasarkan kesepakatan para pihak
- Bahwa saksi mengetahui terdapat wanprestasi pada pelaksanaannya
- Bahwa saksi telah menjelaskan bahwa penerapan presentase denda
dan/atau bunga dibebankan sesuai penerapan yang dilakukan oleh
Penggugat.

b. Oweri O. Berutu (Saksi Tergugat)


- Bahwa saksi berada di tempat Perjanjian hitung Piutang itu dibuat
- Bahwa saksi telah berupaya memberikan teguran baik berupa lisan maupun
tulisan

2. Bukti dan Saksi Tergugat


Bahwa di dalam mendalilkan eksepsi dan jawaban, Tergugat mengajukan 5 (Lima)
bukti:

DAFTAR ALAT BUKTI


DALAM PERKARA PERDATA No. 135/Pdt.G/2024/PN.SMN
PADA PENGADILAN NEGERI YOGYAKARTA

No Kode Nama Alat Bukti Kegunaan Bukti Keterangan


1 P.1 Surat Hutang Piutang Bukti Perjanjian
2 P.2 Somasi Pertama Peringatan Pertama
3 P.3 Somasi Kedua Peringatan Kedua
4 P.4 Somasi Ketiga Peringatan Ketiga
5 P.5 Sertifikat Jaminan

IV. KESIMPULAN DAN TINJAUAN YURIDIS


Bahwa setelah mempelajari, mengamati, dan mengalami sebagaimana dalam
Gugatan, Eksepsi, dan Jawaban serta pembuktian dari para pihak baik Penggugat
maupun Tergugat, perkenankanlah saya menarik kesimpulan dengan berlandaskan
pada Tinjauan Yuridis yang dapat terbukti merupakan suatu fakta sebagai berikut:
1. Gugatan Penggugat dan Eksepsi Tergugat
a. Mengabulkan gugatan PENGGUGAT untuk seluruhnya;
b. Menyatakan sah dan berharga semua alat bukti yang diajukan PENGGUGAT
dalam perkara ini;
c. Menghukum Tergugat untuk membayar hutang yang telah di sepakati pada saat
perjanjian
d. Menyatakan bahwa TERGUGAT telah melakukan wanprestasi;
e. Membebankan seluruh biaya perkara ini kepada TERGUGAT;

2. Dalam Pokok Perkara/Konpensi


a. Bahwa Pada 1 November 2023 tergugat mendatangai kantor penggugat di
jalan pandeyan no 1 yogyakarta untuk meminta bantuan berupa pinjaman
uang;
b. Bahwa awalnya tergugat menawarkan meminjam Rp 500.000.000 (lima ratus
juta rupiah) dan akan dikembalikan tergugat senilai Rp 600.000.000 (enam
ratus juta rupiah) dan Tergugat berjanji akan cepat mengembalikannya;
c. Bahwa atas bujuk rayu tergugat, penggugat menghutangi tergugat sebesar Rp
500.000.000 (lima ratus juta rupiah) dengan permintaan dari penggugat bahwa
tergugat harus mengembalikan dalam waktu 3 bulan;
d. Bahwa penggugat membayar piutang lewat via transfer bank BRI atas nama
Andika Pratama. Pembayaran Piutang di lakukan 2 kali pembayaran pertama
senilai Rp.350.000.000 (tiga ratus lima puluh juta rupiah) dan pembayaran
kedua Rp 150.000.000 (Seratus lima puluh juta rupiah ) dengan pembayaran
via bank yang sama Bank BRI atas nama Andika Pratama;
e. Bahwa pada tanggal 1 November 2023 penggugat membuat surat perjanjian
tertulis hutang piutang dengan tergugat atas hutang Rp 500.000.000 (lima ratus
juta rupiah) dengan pengembalian Rp. 600.000.000 (enam ratus juta rupiah)
dan harus mengembalikan 3 bulan terhitung dari Perjanjian tersebut di buat
dan disepakati;
f. Bahwa tergugat telah melakukan perjanjian yang sah sesuai dengan pasal 1320
syarat sahnya perjanjian;
g. Bahwa tergugat menjaminkan sertifikat tanah dengan SHM No 123/ds
Sidomulyo atas nama Yanto Setiawan;
h. Bahwa Setelah lewat 3 (Tiga) bulan perjanjian tertulis yang di sepakati
Tergugat ternyata tidak kunjung dibayar, bahkan jika ditagih berkali – kali
selalu menghindar;
i. Bahwa pada tanggal 11 Februari 2024 tergugat telah menemui penggugat di
kantor penggugat dan membuat surat pernyataan kesanggupan pengembalian
pinjaman hutang. Surat pernyataan tersebut berisi bahwa Tergugat berjanji
akan mengembalikan dana yang dipinjam paling lambat tanggal 1 Maret 2024;
j. Bahwa Tergugat telah melanggar pasal 1338 ayat (1) menentukan bahwa
“semua perjanjian yang dibuat secara sah berlaku sebagai undang-undang bagi
yang membuatnya”;
k. Bahwa pihak Tergugat telah melakukan ingkar janji (wanprestasi) yang sangat
merugikan penggugat;
l. Bahwa atas kelalaian tergugat tersebut pihak penggugat telah melakukan
teguran berkali-kali secara lisan maupun menemui tergugat di rumahnya untuk
segera di lunasi hutang tersebut;
m. Bahwa, terhadap perbuatan yang telah dilakukan oleh TERGUGAT tersebut,
dan untuk menjaga Kepastian hukum PENGGUGAT, maka dengan ini
PENGGUGAT memohon agar Ketua Pengadilan Negeri Sleman menyatakan
bahwa TERGUGAT telah melakukan Wanprestasi.

Berdasarkan hal-hal tersebut diatas, mohon kepada yang terhormat Majelis Hakim
Pemeriksa Perkara ini berkenan untuk menerima, memeriksa dan memutuskan Perkara ini
dengan putusan sebagai berikut:

PRIMAIR
DALAM EKSEPSI
1. Menerima dan mengabulkan eksepsi Tergugat untuk seluruhya;

DALAM POKOK PERKARA


- Menolak Gugatan Penggugat untuk seluruhnya atau setidak-tidaknya dinyatakan
tidak dapat diterima (niet ovenkelijk verklraad);
- Memberikan jangka waktu tambahan untuk pihak Tergugat dalam
mengumpulkan uang sampai Pihak Tergugat mampu untuk melunasi segala
hutangnya kepada Penggugat
- Membebankan Penggugat untuk membayar biaya kerugian yang dikeluarkan
selama perkara berlangsung;

SUBSIDAIR:
Apabila Majelis Hakim berpendapat lain, mohon Putusan yang seadil-adilnya (ex aquo et
buno)

Demikian kesimpulan ini dapat saya sampaikan besar harapan kami kesimpulan yang saya
sampaikan ini dapat membantu Majelis Hakim yang terhormat dalam memutus perkara ini
dengan Putusan yang adil dan dapat dipertanggungjawabkan bagi semua pihak menurut
hukum yang berwawasan pada kebenaran dan keadilan.

Hormat Saya,
Kuasa Hukum Tergugat

Alfina Windaningrum, S.H., M.H.

Anda mungkin juga menyukai