Komdat Bayu Santoso

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 16

RANGKUMAN MATERI

Diajukan untuk memenuhi salah satu tugas mata kuliah Pengantar Aplikasi Komputer
Dosen: Bani, S.Kom., M.Kom

Disusun Oleh:
Mohamad Ilham 231011403251

PROGRAM STUDI INFORMATIKA S-1


FAKULTAS ILMU KOMPUTER
UNIVERSITAS PAMULANG
2024
KATA PENGANTAR
Puji syukur kami panjatkan ke hadirat Allah SWT, karena dengan rahmat dan
hidayahnya kami dapat menyelesaikan penyusunan materi ini. Materi ini disusun
dengan tujuan untuk memberikan pemahaman yang komprehensif tentang beberapa
konsep dan aplikasi penting dalam dunia komputer, serta penggunaan perangkat lunak
khususnya Microsoft Word.
Terima Kasih kepada dosen pengampu dan rekan-rekan sejawat yang telah
memberikan bimbingan dan masukan berharga. Semoga materi ini dapat bermanfaat
bagi pembaca, khususnya para mahasiswa dan praktisi yang ingin memperdalam
pengetahuan mereka dalam bidang teknologi informasi.
Kami jauh dari sempurna. Dan ini merupakan langkah yang baik. Oleh karena
itu, keterbatasan kemampuan kami, maka kritik dan saran yang membangun senantiasa
kami harapkan semoga rangkuman ini dapat berguna bagi saya pada khususnya dan
pihak lain yang berkepentingan pada umumnya.

Bekasi, 24 April 2024


Tertanda,

Mohamad Ilham

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR........................................................................................................i
DAFTAR ISI.....................................................................................................................ii
BAB I.................................................................................................................................1
PENDAHULUAN.............................................................................................................1
1.1 Latar Belakang....................................................................................................1
1.2 Tujuan.................................................................................................................1
1.3 Manfaat...............................................................................................................2
BAB II...............................................................................................................................3
PEMBAHASAN................................................................................................................3
2.1 Pertemuan 1 Sistem Komputer...........................................................................3
2.1.1 Definisi Sistem Komputer...........................................................................3
2.1.2 Komponen dan Fungsi pada Sistem Komputer...........................................3
2.1.3 Klasifikasi Komputer dan Sejarah Perkembangan Komputer.....................3
2.2 Pertemuan 2 Software.........................................................................................4
2.2.1 Definisi Software.........................................................................................4
2.2.2 Jenis-Jenis Software....................................................................................4
2.2.3 Definisi Software Aplikasi..........................................................................4
2.2.4 Contoh Perangkat Lunak Aplikasi...............................................................4
2.3 Pertemuan 3 Pengoperasian Dasar Microsoft Word...........................................5
2.3.1 Definisi Microsoft Word 2007....................................................................5
2.3.2 Cara Mengaktifkan Microsoft Word...........................................................5
2.3.4 Cara Membuat dan Menyimpan Dokumen Kerja.......................................5
2.3.5 Fitur Tambahan...........................................................................................5
2.3.6 Mengelola Margin dan Page Size Dokumen Kerja.....................................5
2.3.7 Memformat Huruf dan Paragraf..................................................................6
2.4 Pertemuan 4 Memformat Bullet & Numbering, Dropcap dan Line Spacing.....6
2.4.1 Pengertian Bullets dan Cara Menggunakannya...........................................6
2.4.2 Pengertian Numbering dan Cara Menggunakannya....................................6
2.4.3 Pengertian Drop Cap dan Kolom Serta Cara Menggunakannya.................6
2.4.4 Line Spacing dan Cara Menggunakannya...................................................7
2.5 Pertemuan 5 Pengelolaan Tabel..........................................................................7
2.5.1 Definisi Tabel dan Cara Membuatnya.........................................................7
2.5.2 Mengatur Garis Tabel Menggunakan Tombol Border................................7

ii
2.5.3 Mengatur Garis Tebal Menggunakan Draw Borders..................................7
2.5.4 Mengatur Garis Tebal Menggunakan Kotak Dialog Border dan Shading. .7
2.5.5 Menyisipakn Rumus Sederhana Menggunakan Formula............................8
2.6 Pertemuan 6 Membuat Surat Otomatis dengan Mail Merge..............................8
2.6.1 Pengertian Mail Merge................................................................................8
2.6.2 Langkah-langkah Membuat Mail Merge.....................................................8
2.6.3 Menampilkan Surat yang Sudah Digabungkan dan Mencetaknya..............8
2.7 Pertemuan 7 Tata Cara Membuat Makalah dengan Rapi dan Otomatis.............9
2.7.1 Membuat Nomor Halaman Otomatis..........................................................9
2.7.2 Membuat Daftar Isi Otomatis......................................................................9
2.7.3 Membuat Daftar Gambar atau Tabel Otomatis...........................................9
2.7.4 Membuat Daftar Pustaka Otomatis.............................................................9
BAB III............................................................................................................................10
PENUTUP.......................................................................................................................10
3.1 Kesimpulan.......................................................................................................10
3.2 Saran.................................................................................................................10
DAFTAR PUSTAKA......................................................................................................11

iii
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Dalam era modern ini, pengguna sistem komputer telah menjadi hal yang
umum dan tak terhindarkan dalam kehidupan sehari-sehari. Sebagai alat yang
elektronik, komputer memiliki kemampuan untuk menerima input, memproses data,
menyimpan informasi dan menghasilkan output sesuai dengan perintah yang
diberikan. Sistem komputer, sebagai jaringan elektronik yang terdiri dari perangkat
keras (hardware) dan perangkat lunak (software) memainkan peran krusial dalam
pengolahan data elektronik untuk menghasilkan informasi yang bermanfaat bagi
pengguna.
Komponen-komponen utama dalam sistem komputer meliputi perangkat keras
(hardware) yang terdiri dari input/ouput, device, storage monitor, casing unit dan
Central Processing Unit (CPU), serta perangkat lunak (software) yang terdiri dari
program aplikasi, sistem operasi dan bahasa pemrograman. Di samping itu, pengguna
atau brainware juga memegang peran penting dalam pengoperasian sistem komputer.
Perkembangan teknologi komputer juga mencakup berbagai klasifikasi
berdasarkan karakteristiknya, seperti data yang diolah (analog, digital, hybrid),
ukuran (mikro, mini, mainframe, super komputer) dan generasi (dari generasi
pertama hingga keempat) yang menandai evolusi dari penggunaan vacuum tube
hingga teknologi very large scale integration.
Selain itu, perangkat lunak (software) juga menjadi bagian yang tak terpisahkan
dari sistem komputer. Jenis-jenis perangkat lunak mencakup freeware, shareware,
firmware, free software dan open source software, serta perangkat lunak berbahaya
seperti malware yang dirancang untuk merusak sistem komputer.
Dalam mengoperasikan sistem komputer, pengguna sering kali memanfaatkan
aplikasi-aplikasi seperti Microsoft Word untuk pemrosesan kata, seperti spreadsheet
untuk pengelolaan data dan aplikasi multimedia untuk memproses dan menampilkan
berbagai jenis media. Kemampuan untuk menggunakan perangkat lunak ini secara
efektif menjadi kunci dalam pengoperasian sistem komputer secara optimal.
Dengan pemahaman yang baik tentang konsep dasar sistem komputer,
komponen-komponennya, serta jenis dan peran perangkat lunak yang ada, pengguna
dapat memaksimalkan potensi sistem komputer untuk memenuhi berbagai kebutuhan
pengolahan data dan informasi dalam berbagai konteks.

1.2 Tujuan
1. Memahami Konsep dasar sistem komputer. Tujuan utama adalah
memperkenalkan konsep dasar tentang apa itu sistem komputer, komponen-
komponennya dan fungsinya. Hal ini bertujuan agar pembaca memiliki
pemahaman yang kuat tentang dasar-dasar teknologi komputer.

1
2. Menguasai jenis-jenis perangkat lunak. Materi membahas berbagai jenis
perangkat lunak , mulai dari freeware hingga malware, serta memperkenalkan
perbedaan antara software aplikasi, sistem operasi dan bahasa pemrograman.
Tujuannya adalah agar pembaca dapat memahami peran dan karakteristik
masing-masing jenis perangkat lunak.
3. Menguasai pengoperasian dasar Microsoft Word. Salah satu tujuan utama dari
materi adalah untuk memberikan pemahaman yang mendalam tentang
penggunaan dasar Microsoft Word 2007. Hal ini mencakup langkah-langkah
untuk mengaktifkan, membuat, menyimpan dan mengelola dokumen perangkat
lunak ini.
4. Memahami Konsep-konsep Penting dalam Pengelolaan Dokumen: Materi juga
bertujuan untuk memperkenalkan konsep-konsep penting dalam pengelolaan
dokumen, seperti nomor halaman otomatis, daftar isi otomatis, pengaturan
margin dan ukuran halaman, serta pemformatan huruf dan paragraf.
5. Menguasai Penggunaan Tabel, Bullet & Numbering, Drop Cap, dan Line
Spacing: Tujuan lainnya adalah untuk memberikan pemahaman tentang cara
membuat dan mengelola tabel, penggunaan bullet dan numbering, serta elemen-
elemen desain lainnya seperti drop cap dan line spacing dalam dokumen.
6. Mengenal Konsep Mail Merge: Materi juga memperkenalkan konsep dan
langkah-langkah untuk menggunakan Mail Merge dalam Microsoft Word,
dengan tujuan untuk memungkinkan pembaca membuat surat atau dokumen
massal dengan cepat dan efisien.
7. Memahami Konsep Pembuatan Dokumen Akademis yang Rapi dan Otomatis:
Terakhir, materi ini juga bertujuan untuk memperkenalkan konsep-konsep untuk
membuat dokumen akademis yang rapi dan otomatis, termasuk pembuatan
daftar isi, daftar gambar atau tabel, dan daftar pustaka secara otomatis.

1.3 Manfaat
1. Kemampuan penggunaan komputer yang lebih baik.
2. Peningkatan produktivitas.
3. Kemampuan pembuatan dokumen yang lebih profesional.
4. Kemudahan dalam pengelolaan dokumen.
5. Penyajian informasi yang lebih jelas dan terstruktur.
6. Penghematan waktu dan tenaga.

2
BAB II
PEMBAHASAN
2.1 Pertemuan 1 Sistem Komputer
2.1.1 Definisi Sistem Komputer
Sistem adalah rangkaian yang saling terikat di antara beberapa bagian.
Komputer, diambil dari bahasa latin “computare” yang berarti menghitung,
adalah alat yang elektronik yang dapat menerima input, memproses input,
menyimpan perintah serta hasil pengolahannya dan menyediakan output dalam
bentuk informasi.
Pengolahan data dengan komputer adalah suatu pengolahan data
elektronik yang mengubah data menjadi informasi menggunakan elektronik
seperti komputer. Sistem komputer adalah jaringan elektronik dengan
perangkat keras dan perangkat lunak yang menerima input, memprosesnya,
menyimpan instruksi atau perintah dan menghasilkan output dalam bentuk
informasi.

2.1.2 Komponen dan Fungsi pada Sistem Komputer


a. Hardware (Perangkat Keras)
Hardware yaitu sebuah peralatan fisik yang ada pada suatu komputer
yang dapat dilihat serta dapat dirasakan oleh pengguna. Terdiri dari
input/output device, storage device, monitor, casing unit dan Central
Processing Unit (CPU). Input device adalah suatu alat yang berfungsi
menerima suatu inputan yang berasal dari luar sistem, yang berupa suatu
signal input. Seperti Mouse, keyboard, joystick adalah bagian dari
hardware yang bertugas memasukkan suatu data ke dalam sebuah
komputer.

b. Software (Perangkat Lunak)


Yaitu sebuah pemrograman yang memiliki arahan - arahan dalam
menjalankan suatu proses. Dimana sebuah pemrograman yang ada akan
ditulis menggunakan bahasa yang sangat khusus sehingga akan lebih
mudah dipahami oleh komputer.

c. Brainware (Pengguna)
Brainware merupakan pengguna yang menggunakan komputer, seperti
sistem analis, programmer, operator, user, dan lain – lain.

2.1.3 Klasifikasi Komputer dan Sejarah Perkembangan Komputer


a. Berdasarkan data yang diolah: Komputer Analog, Digital dan Hybrid.
b. Berdasarkan ukuran: Mikro, Mini, Mainframe dan Super Komputer.

3
c. Berdasarkan generasinya: Generasi pertama hingga keempat, dengan
perkembangan dari penggunaan vacuum tube hingga teknologi very large
scale integration.

4
2.2 Pertemuan 2 Software
2.2.1 Definisi Software
Software atau biasa disebut dengan perangkat lunak merupakan suatu
pemrograman komputer yang bertugas sebagai penghubung atau interaksi
antara user dengan hardware. Perangkat lunak di sini dapat disebut sebagai
penerjemah atas instruksi–instruksi yang akan dijalankan oleh user atau
pengguna komputer untuk proses kepada perangkat keras. Bisa juga Software
atau perangkat lunak adalah program komputer yang berfungsi sebagai
penghubung antara pengguna dengan perangkat keras. Software dibagi menjadi
tiga bagian utama yaitu program aplikasi, sistem operasi dan bahasa
pemrograman.

2.2.2 Jenis-Jenis Software


a. Freeware: Gratis dan dapat digunakan tanpa batas waktu.
b. Shareware: Disediakan tanpa bayaran untuk percobaan, namun sering kali
memiliki pembatasan.
c. Firmware: Aplikasi disimpan dalam ROM, tidak dapat diubah tanpa aliran
listrik.
d. Free Software: Bebas digunakan, dipelajari, diubah, disalin dan dijual
tanpa izin khusus.
e. Open Source Software: Kode sumbernya terbuka dan dapat dikembangkan
oleh komunitas.
f. Malware: Dirancang untuk merusak sistem komputer, seperti virus dan
perangkat lunak berbahaya lainnya.

2.2.3 Definisi Software Aplikasi


Aplikasi terdiri dari kata application yaitu penerapan, lamaran,
penggunaan. Berdasarkan istilah aplikasi merupakan program yang siap pakai
dan dibuat untuk melaksanakan suatu tujuan bagi pengguna atau aplikasi yang
lain serta dapat digunakan oleh sasaran yang ditujukan. Software aplikasi
adalah program yang dibuat untuk melaksanakan tujuan tertentu bagi
pengguna. Menyediakan kemudahan dalam melakukan berbagai tugas, mulai
dari pengolahan dokumen hingga permainan.
Menurut Jogiyanto, aplikasi adalah perintah yang disusun untuk
mengubah input menjadi output di komputer. Menurut Rachmad Hakim S,
aplikasi adalah perangkat lunak untuk mengolah dokumen, mengatur windows
dan lainnya. Menurut Harip Santoso, aplikasi adalah kelompok file yang
melakukan aktivitas tertentu, seperti aplikasi payroll atau pengelolaan aset.

2.2.4 Contoh Perangkat Lunak Aplikasi

5
a. Aplikasi Office: Digunakan untuk pemrosesan kata dan tabel,
memfasilitasi tugas-tugas kantor.
b. Aplikasi Multimedia: Beragam dan berfungsi untuk memproses dan
menampilkan berbagai media, seperti suara dan gambar.
c. Aplikasi Internet: Protokol yang menghubungkan pengguna dengan
sumber daya internet, seperti HTTP, email dan messenger.

2.3 Pertemuan 3 Pengoperasian Dasar Microsoft Word


2.3.1 Definisi Microsoft Word 2007
Microsoft Word 2007 adalah program aplikasi pengolah kata yang
merupakan kelanjutan dari versi sebelumnya. Fitur-fitur terbaru termasuk
digital signature, publikasi dokumen ke format PDF dan XPS, serta
kemampuan untuk melakukan berbagai aktivitas pengolahan kata seperti
membuat dokumen, laporan, surat, amplop dan pekerjaan lainnya.

2.3.2 Cara Mengaktifkan Microsoft Word


Ada dua cara untuk mengaktifkan Microsoft Word:
1. Melalui Menu Program: Klik Tombol Start > All Program > Microsoft
Office > Microsoft Office 2007
2. Melalui Menu Run: Klik tombol Start > Run > Ketik “winword” > Enter.

2.3.4 Cara Membuat dan Menyimpan Dokumen Kerja


a. Membuat Dokumen Kerja: Klik Office Button > Pilih New > Pilih Blank
Document > Klik Create.
b. Menyimpan Dokumen Kerja: Klik Office Button > Pilih Save atau Save
As (untuk menyimpan dengan nama file baru) > Pilih Word Document >
Tentukan nama file dan lokasi penyimpanan.

2.3.5 Fitur Tambahan


Microsoft Word 2007 memiliki fitur tambahan seperti Properties, Inspect
Document, Encrypt Document, Retrict Document, Add a Digital Signature dan
Run Compatibility Checker.

2.3.6 Mengelola Margin dan Page Size Dokumen Kerja


a. Margin: Mengatur batas antara tepi kertas dengan isi dokumen
menggunakan Ribbon Page Layout > Page Setup > Margin.

6
b. Page Size: Mengatur ukuran dokumen kerja menggunakan Ribbon Page >
Layout > Page Setup > Paper.

2.3.7 Memformat Huruf dan Paragraf


a. Memformat Huruf: Melakukan manipulasi pada jenis huruf, ukuran huruf,
warna huruf, penebalan huruf, penyingkatan huruf dan lainnya
menggunakan Ribbon Font.
b. Memformat Paragraf: Mengatur bullet, numbering, indentasi, arah teks,
spasi baris, shading, border dan lainnya menggunakan Ribbon Paragraf.

2.4 Pertemuan 4 Memformat Bullet & Numbering, Dropcap dan Line Spacing
2.4.1 Pengertian Bullets dan Cara Menggunakannya
Bullets merupakan suatu fungsi yang memberikan tanda lingkaran atau
simbol pada setiap paragraph sebelum menulis. Terdapat berbagai jenis bullets
yang digunakan.
a. Membuat Bullets: Pilih tab “Home” > klik tombol “Bullets” > pilih
“Paragraph”.
b. Mengganti Bullets: Pilih simbol bullets > klik “Define new bullets” > pilih
simbol baru.
c. Menghapus Bullets : Pilih paragraph > klik “Bullets” di grup “Paragraph”.

2.4.2 Pengertian Numbering dan Cara Menggunakannya


Numbering merupakan suatu fungsi yang memberikan urutan pada
setiap paragraph sesuai dengan nomor yang diinginkan.
a. Membuat Numbering: Pilih tab “Home” > klik tombol “Numbering” di
grup “Paragraph”.
b. Mengganti Numbering: Pilih “Define New Number Format” > tambahkan
karakter > tentukan jenis nomor dan letak penomoran.
c. Menghapus Numbering: Pilih paragraph > klik “Numbering” di grup
“Paragraph”.

2.4.3 Pengertian Drop Cap dan Kolom Serta Cara Menggunakannya


Drop Cap merupakan huruf atau disebut juga kata pertama yang berada
di dalam paragraf yang ditampilkan besar.
a. Membuat Drop Cap: Blok huruf pertama > pilih “Insert” > klik “Drop
Cap”.
b. Memodifikasi Drop Cap: Blok drop cap > pilih “Insert” > klik “Drop Cap”
> pilih opsi yang dinginkan.

7
c. Menghapus Drop Cap: Blok drop cap > pilih “Insert” > klik “Drop Cap” >
pilih “None”.

Kolom Gaya Koran untuk membuat paragraf dengan beberapa kolom.


a. Membuat Paragraf dengan Kolom Gaya Koran: Pilih “Print Layout” >
blok teks > pilih “Column”.
b. Memodifikasi Kolom Gaya Koran: Pilih “View” > pilih “Print Layour” >
blok teks > pilih “Column” > pilih “More Column”.
c. Menghapus Kolom Gaya Koran: Pilih “View” > pilih “Print Layout” >
blok teks > pilih “Column” > pilih “More Column” > pilih “None”.

2.4.4 Line Spacing dan Cara Menggunakannya


Line Spacing fungsinya untuk mengatur jarak antara baris pada
paragraph teks. Cara menggunakannya yaitu blok teks > klik “Home” > klik
tombol “Parapgrah Dialog Box” > klik “Indent and Spacing” > tentukan lebar
spasi

2.5 Pertemuan 5 Pengelolaan Tabel


2.5.1 Definisi Tabel dan Cara Membuatnya
Tabel adalah format tampilan dengan baris dan kolam, di mana
pertemuan baris dan kolom disebut sel. Langkah-langkah membuat tabel: Buka
Microsoft Word > Klik “Insert” > pilih “Table” > tentukan jumlah baris dan
kolom > klik “OK”.

2.5.2 Mengatur Garis Tabel Menggunakan Tombol Border


Langkah-langkah menghilangkan garis horizontal antara baris: blok sel
atau baris, klik "Home", pilih opsi "Border", lalu klik "Inside Horizontal
Border".

2.5.3 Mengatur Garis Tebal Menggunakan Draw Borders


Cara mengubah warna dan jenis garis menggunakan draw border: masuk
ke "Design" di "Table Tools", klik "Line Style", pilih jenis garis, dan gambar
garis pada tabel.

2.5.4 Mengatur Garis Tebal Menggunakan Kotak Dialog Border dan Shading

8
Langkah-langkah menggunakan dialog border dan shading: pilih tabel,
klik kanan, pilih "Border and Shading", atur border di kotak dialog, pilih warna
dan jenis garis, lalu klik "OK".
2.5.5 Menyisipakn Rumus Sederhana Menggunakan Formula
Formula di Microsoft Word mirip dengan Excel, memungkinkan
perhitungan cepat. Cara menggunakan formula: buat tabel, isi data, letakkan
kursor di sel untuk rumus, klik "Layout", pilih "Formula", masukkan rumus,
lalu klik "OK".

2.6 Pertemuan 6 Membuat Surat Otomatis dengan Mail Merge


2.6.1 Pengertian Mail Merge
Mail merge adalah aplikasi dalam surat menyurat yang memungkinkan
pembuatan surat dalam jumlah besar dengan format isi yang sama dengan
cepat. Biasanya digunakan untuk membuat dokumen seperti SKHU, SKKB
dan kartu siswa.
Dalam membuat mail merge, ada 2 dokumen yang digunakan yaitu:
a. Dokumen master adalah dokumen utama dengan isi yang sama untuk
semua penerima.
b. Data source adakah dokumen yang berisi data khusus untuk masing-
masing penerima, seperti nama dan alamat. Data source dapat berupa data
dari Excell, Access atau kontak Outlook.
Field and Record: Field adalah sekumpulan data dengan jenis yang sama
seperti nama dan alamat, sedangkan record adalah kumpulan field.

2.6.2 Langkah-langkah Membuat Mail Merge


1. Membuat Dokumen Master: Langkah awal untuk membuat surat massal
dengan mail merge.
2. Membuat Database dan memodifikasi melalui Mail Merge:
- Buat tabel sumber data dengan field seperti NISN, Nama, Tempat Lahir
dan Tanggal Lahir
- Simpan tabel tersebut dan buka kembali file, lalu arahkan ke menu
Mailing dan pilih “Select Recipient” untuk membuka sumber data.
- Masukkan field sesuai dengan kebutuhan di dalam surat dan preview
hasil.

2.6.3 Menampilkan Surat yang Sudah Digabungkan dan Mencetaknya


Setelah selesai, dokumen mail merge dapat dicetak dengan langkah-
langkah sebagai berikut:
1. Pilih menu “Finish & Merge” pada menu Mailing.

9
2. Pilih opsi untuk mencetak dokumen baik secara keseluruhan, current
record atau berdasarkan halaman.
3. Klik OK untuk mencetak dokumen.
2.7 Pertemuan 7 Tata Cara Membuat Makalah dengan Rapi dan Otomatis
2.7.1 Membuat Nomor Halaman Otomatis
Membuat nomor halaman otomatis mempermudah pengguna dalam
mengurutkan dan mengurangi kesalahan dalam penomoran dokumen.
Langkah-langkahnya meliputi:
a. Klik tab “Insert” dan pilih “Page Number” pada grup “Header & Footer”.
b. Pilih lokasi (atas, bawah atau tengah) untuk menempatkan nomor halaman.
c. Pisahkan halaman ke dalam beberapa bagian jika ingin memberikan
penomoran yang berbeda di setiap halaman.

2.7.2 Membuat Daftar Isi Otomatis


Langkah-langkahnya meliputi:
a. Blok teks yang akan dimasukkan ke dalam daftar isi.
b. Klik “Reference” lalu pilih “Table of Contents” dan tambahkan teks.
c. Atur judul dan sub-item yang akan dimasukkan ke dalam daftar isi.
d. Pilih format daftar isi yang diinginkan dan update tabel untuk
menampilkan perubahan.

2.7.3 Membuat Daftar Gambar atau Tabel Otomatis


Langkah-langkahnya meliputi:
a. Tambahkan caption untuk gambar atau tabel.
b. Ganti format caption sesuai kebutuhan.
c. Buat daftar gambar atau tabel dengan memilih halaman yang sesuai dan
menggunakan menu “Reference” > “Insert Table of Figures”.

2.7.4 Membuat Daftar Pustaka Otomatis


Langkah-langkahnya meliputi:
a. Kelola sumber referensi dengan menu “Manage Source”.
b. Tambahkan sumber referensi baru dengan menentukan penulis, judul,
tahun terbit dan lain-lain.
c. Pilih gaya daftar pustaka (APA, MLA dan lain-lain).
d. Buat daftar pustaka dengan memilih “Reference” > “Bibliography” >
Work Cited”.

10
BAB III
PENUTUP
3.1 Kesimpulan
Dalam mengikuti materi yang telah disampaikan dapat disimpulkan
beberapa hal penting sebagai berikut:
1. Pengertian Sistem Komputer: Sistem komputer merupakan jaringan elektronik
yang terdiri dari perangkat keras dan perangkat lunak yang bekerja bersama-
sama untuk menerima input, memprosesnya, dan menghasilkan output dalam
bentuk informasi.
2. Komponen dan Fungsi pada Sistem Komputer: Sistem komputer terdiri dari
hardware (perangkat keras), software (perangkat lunak), dan brainware
(pengguna). Setiap komponen memiliki peran penting dalam menjalankan fungsi
sistem komputer.
3. Jenis-jenis Software: Software dapat dibedakan berdasarkan lisensi penggunaan,
sumber kode, dan tujuan penggunaannya. Mengetahui jenis-jenis software
membantu dalam pemilihan dan penggunaannya secara efektif.
4. Pengoperasian Dasar Microsoft Word: Microsoft Word adalah salah satu
program pengolah kata yang populer. Memahami dasar-dasar penggunaan
Microsoft Word, termasuk pembuatan dokumen, pengaturan margin, dan
pemformatan teks, sangat penting dalam kegiatan sehari-hari.
5. Pengelolaan Tabel dan Membuat Surat Otomatis dengan Mail Merge:
Penggunaan tabel dan mail merge mempermudah dalam mengorganisir data dan
membuat dokumen secara massal dengan format yang konsisten.
6. Tata Cara Membuat Makalah dengan Rapi dan Otomatis: Dengan memahami
cara membuat daftar isi otomatis, daftar gambar atau tabel otomatis, serta daftar
pustaka otomatis, proses pembuatan makalah menjadi lebih efisien dan
terstruktur.

3.2 Saran
Dalam mengimplementasikan materi yang telah dipelajari, beberapa saran
dapat diberikan:
1. Praktik langsung: Melakukan latihan dan praktik secara langsung dengan
menggunakan perangkat lunak yang dipelajari akan meningkatkan pemahaman
dan keterampilan pengguna.
2. Penggunaan sumber daya tambahan: Memanfaatkan sumber daya tambahan
seperti tutorial online, buku referensi, atau kursus tambahan dapat membantu
dalam memperdalam pemahaman dan keterampilan pengguna dalam
menggunakan perangkat lunak.
3. Berbagi pengalaman: Berdiskusi dan berbagi pengalaman dengan rekan atau
teman sejawat dapat membuka wawasan baru dan memberikan solusi atas
masalah yang mungkin dihadapi dalam penggunaan perangkat lunak.

11
DAFTAR PUSTAKA

Abdurohman Maman. (2014). Organisasi & Arsitektur Komputer. Bandung:


Informatika.

Fauzi & Johar Arifin. (2001). Aplikasi Excel dalam Presentasi Bisnis. Elex
Media Komputindo.

Heriyanto, dkk. (2014). Sistem Komputer. Jakarta: Yudhistira.

Jogiyanto. (1995). Pengenalan Komputer. Yogyakarta: Andi Offset.

Kadir, A., & Tri Wahyuni, T.C. (2003). Pengenalan Teknologi Informasi.
Yogyakarta.

Kristano, A. (2003). Jaringan Komputer. Yogyakarta: Graha Ilmu.

Suharno Pawirousumarto. (2009). Aplikasi Komputer Edisi 2. Mitra Wacana


Media.

Wahana Komputer. (2010). Microsoft Word 2010 untuk Skripsi, Tesis & Karya
Ilmia. Andi.

12

Anda mungkin juga menyukai