Laporan Praktik Kerja Lapangan Indi BLM JD

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 11

LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN {PKL} PADA PERCETAKAN

SMK ISLAM TERPADU AR-RIYADH

DI SUSUN OLEH:INTAN INDIANI PUTRI

SMK ISLAM TERPADU ARRIYADH PERCETAKAN PRINTING DIGITAL

Laporan ini di buat Untuk memenuhi persyaratan mendapatkan nilai Praktik Kerja Lapangan smk
islam terpadu arriyadh
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kepada Allah SWT, karena atas berkat dan rahmat-nya, penulis dapat
menyelesaikan Laporan Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini. Penulis Laporan PKL ini di lakukan dalam
rangka memenuhi salah satu syarat untuk mendapatkan nilai Praktik Kerja Lapangan (PKL) pada
Percrtakan. Penulis menyadari bahwa, tanpa bantuan dan bimbingan dari berbagai pihak, sangatlah
sulit bagi penulis untuk menyelesaikan laporan PKL ini. Oleh karena itu, penulis mengucapkan terima
kasih kepada;

1.Kyai.Ahmad mufti mubarok.,selaku pimpinan pondok pesantren arriyadh.

2.Bapak Selamet zainur s.pd.i.,selaku kepala sesekolah pondok pesantren arriyadh.

3.Bapak Mat sapuan s.pd.,selaku guru pembimbing.

4.Bapak Kholidin S.AB.,selaku guru kejurusan.

5.Pihak Percetakan yang telah banyak membantu dan memberikan bimbingan kepada penulis
selama melaksanakan Praktik Kerja Lapangan dan juga membantu penulis dalam usaha memperoleh
data yang penulis perlukan. Akhir kata, penulis berharap semoga Allah SWT berkenan membalas
segala kebaikan semua pihak yang telah membantu dan semoga Laporan PKL ini membawa manfaat.
Bandarlampung,

Februari 2023 Penulis,


DAFTAR ISI

LEMBAR JUDUL.................................................................................................................... i

LEMBAR PERSETUJUAN....................................................................................................... ii

LEMBAR PENGESAHAN....................................................................................................... iii

KATA PENGANTAR.............................................................................................................. iv

DAFTAR ISI ......................................................................................................................... v

DAFTAR TABEL ................................................................................................................... vi

DAFTAR GAMBAR.............................................................................................................. vii

DAFTAR LAMPIRAN .......................................................................................................... viii

RINGKASAN PELAKSANAAN PKL......................................................................................... ix


BAB I PENDAHULUAN ...................................................................................................... 1

1.1 Latar Belakang Praktik Kerja Lapangan ....................................................................... 2

1.2 Maksud Dan Tujuan Praktik Kerja Lapangan ............................................................... 2

1.3 Kegunaan Praktik Kerja Lapangan .............................................................................. 2


BAB II TINJAUAN UMUM TEMPAT PKL.............................................................................. 5

2.1 Sejarah Perusahaan.................................................................................................... 5

2.2 Visi dan Misi Percetakan ............................................................................................ 6

2.3 Kegiatan Umum Perusahaan ...................................................................................... 12


BAB III PELAKSANAAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN........................................................... 15

3.2 Pelaksanaan Kerja ...................................................................................................... 16

3.3 Proses Bisnis Utama Percetakan ................................................................................ 16

3. 4 Kendala Yang Dihadapi............................................................................................... 18

3. 5 Cara Mengatasi Kendala............................................................................................. 19


BAB IV PENUTUP............................................................................................................ 22

4.1 Kesimpulan................................................................................................................ 22

4.2 Saran ........................................................................................................................ 22

DAFTAR PUSTAKA........................................................................................................... 23

LAMPIRAN ..................................................................................................................... 24

VISI
Menjadi perusahaan percetakan terkemuka di indonesia yang mengutamakan kualitas hasil dan

Pelayanan.

MISI

– Terus berinovasi melakukan pengembangan kualitas produk secara maksimal demi pelayanan
terbaik.

-Menciptakan kondisi kerja yang aman, nyaman, disiplin dan bertanggung jawab dalam bekerja.

-Memberi kualitas sumber daya manusia dan teknologi sesuai kebutuhan konsumen.

Berusaha meningkatkan sarana dan prasaran sesuai perkembangan teknologi.


GAMBAR 1.MESIN FOTO COPY

Dengan pengadaan perlatan ini maka percetakaan semakin lengkap dan tidak perlu lagi
mengeluarkan biaya lebih untuk melakukan printing (produk offsite dan sparasi) ke rekan percetakan
lagi, oleh karena itu keuntungan yang didapatkan oleh percetakan akan meningkat. Kemudian Dari
kendala nomor dua, penulis memberikan saran untuk menghadapi masalah marketing ini dalam hal
memasarkan jasa percetakan ke khalayak ramai yaitu menggunakan media online sosial media.
Percetakan harus membuat akun sosial media seperti instagram dan facebook dengan update an
secara aktif. Kemudian pendekatan pelanggan menggunakan metode E-CRM sehingga antara
Perusahaan dengan pelanggan akan terjalin komunikasi dengan baik akibatnya pelanggan dapat
bertahan terus menerus. Seperti yang diungkap oleh (Tjiptono, 1997:219) Komunikasi pemasaran
adalah aktivitas pemasaran yang berusaha menyebarkan informasi, mempengaruhi, membujuk dan
mengingatkan pasar sasaran atas perusahaan dan produknya agar bersedia menerima,membeli dan
loyal pada produk yang ditawarkan. Dan menurut (Jefkins, 1995:15).Periklanan merupakan salah
satu bentuk khusu komunikasi untuk memnuhi fungsi suatu pemasaran, maka apa yang harus
dilakukan dalam kegiatan periklanan tentu saja harus lebih dari sekedar memberikan informasi
kepada khalayak. Menurut Darudiato (2006) E-CRM merupakan singkatan dari Electronic Customer
Relationship Management merupakan strategi yang menggunakan teknologi informasi yang
memberikan perpustakaan suatu pandangan customer (pengguna perpustakaan: siswa, mahasiswa,
guru, dosen, dan masyarakat) secara luas, yang dapat dihandalkan dan berintegrasi sehingga semua
proses dan interaksi customer (pengguna perpustakaan: siswa, mahasiswa, guru, dosen, dan
masyarakat) membantu dalam mempertahankan minat membaca/pelanggan dan memperluas
hubungan yang menguntungkan secara bersama Menurut (Sarwono, 2008:11) Internet merupakan
sekumpulan jaringan yang berskala global . internet juga mampu menciptakan hubungan menjadi
lebih dekat dan menghemat waktu antar individu baik yang dekat maupun yang jauh. Sementara
menurut Boyd dan Ellison (2007), Social Networking Site (SNS) atau biasa disebut juga jejaring sosial
didefinisikan sebagai suatu layanan berbasis web yang memungkinkan setiap individu untuk
membangun hubungan sosial melalui dunia maya seperti membangun suatu profil tentang dirinya
sendiri, menunjukan koneksi seseorang dan memperlihatkan hubungan apa saja yang ada antara
satu pemilik dengan pemilik akun lainnya, dalam sistem yang disediakan, dimana masing-masing
social networking site memiliki ciri khas dan sistem yang berbeda-beda. Beberapa contoh Social
Networking site diantaranya Facebook, Twitter,Instagram dan lain-lain. Instagram adalah sebuah
aplikasi gratis dari iTunes yang fungsi utamanya sebagai tempat untuk meng-uploud foto-foto.
Instagram merupakan salah satu media sosial yang didalamnya terdapat online shop yang saat ini
banyak digunakan sebagai bisnis yang menguntungkan karena hasil foto yang ditampilkan sangat
menarik melalui aplikasinya. Para produsen berkeinginan besar mencari strategi pemasaran baru
yang memiliki tujuan untuk menarik dan mempertahankan konsumen. Seperti Diungkap dari laporan
riset We Are Social dan Hootsuite yang dirilis di LinkedIn, Jumat (21/4/2017). Pengguna media sosial
facebook diindonesia mencapai 111.0000.000 akun aktif, merupakan hasil survey dari We Are Social.
BAB IV PENUTUP

4.1 Kesimpulan Percetakan adalah sebuah usaha yang begerak dalam bidang Percetakan dan Video
Shooting, saat ini percetakan sendiri belum memiliki mesin cetak yang memiliki kemampuan untuk
cetak separasi warna (full colour) sehingga bila mendapat order nota, kop surat, brosur dan
sebagainya yang sifatnya offset dan separasi harus mencetak di rekan percetakan lain. Selama
melakukan praktik kerja lapangan penulis mendapat pengetahuan, yang terkait dengan dunia kerja,
sehingga menambah wawasan mengenai dunia kerja, karena hanya dengan praktek penulis dapat
mengetahui seberapa jauh kemampuan yang sudah penulis dapat di sekolah, sehingga saat
memasuki dunia kerja penulis tidak akan ragu melakukannya, karena sebelumnya sudah mempunyai
pengalaman yang baik. Selain itu penulis dapat mengetahui tugas yang dilaksanakan oleh masing-
masing karyawan sesuai dengan bidang kerjanya.

4.2 Saran Berdasarkan hasil dari pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan (PKL), maka penulis
memberikan saran pada pihak Percetakan untuk mengadakan alat pencetakan yang memiliki
kemampuan untuk cetak ukuran besar. Saran untuk pihak smk islam arriyadh agar lebih dapat
mengajarkan program-program yang di pakai di instansi pemerintah maupun swasta, agar
mahasiswa dapat mengerti tentang program yang di pakai. Smk Arriyadh perlu memberikan
penekanan pada masalah budaya kerja.
DAFTAR PUSTAKA

Boyd,D.M., Ellison, Nicole B., 2007, Social Network Sites: Definition, History, and Scolarship, Journal
of Computer-Mediated Communication, Vol 13 No 1. Jefkins, Frank. 1995. Periklanan. jakarta:
Erlangga Sarwono, Jonathan. 2008. Teori E-Commerce. Bandung:Gava Media S. Darudiato, dkk,
"Analisis dan Perancangan Sistem Aplikasi Customer Relationship Management Berbasiskan Web
(Studi Kasus: PT. Fajar Buana Internasional)," Seminar Nasional Aplikasi Teknologi Informasi, pp. E61-
E66, 2006 Tjiptono, Fandy. 1997. StraregiPemasaran.Yogyakarta: Andi Tim Penyusun, Buku Panduan
PKL F-TIK 2016-2017,Smk Islam Arriyadh.

Anda mungkin juga menyukai