Gabungan Laporan PPL Kelompok

Unduh sebagai pdf atau txt
Unduh sebagai pdf atau txt
Anda di halaman 1dari 66

KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah memberikan nikmat dan karunia-
Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) di
Pojoksatu.id Graha Pena Bogor selama dua bulan. Laporan ini merupakan salah satu
syarat untuk menyelesaikan jenjang pendidikan pada Program Studi Komunikasi dan
Penyiaran Islam Universitas Ibn Khaldun Bogor. Program Praktik Pengalaman
Lapangan terstruktur ini dimulai dari tanggal 12 Oktober 2021 – 11 Desember 2021,
di Pojok Satu.id. Dalam penyusunan laporan penulis banyak mendapat bantuan,
arahan, dan bimbingan serta dorongan dari berbagai pihak.

Penulis mengucapkan terima kasih yang tiada terkira kepada semua pihak
terutama orang tua penulis yang selalu memberikan doa dan terima kasih yang
sebesar-besarnya kepada, yang terhormat :

1. H. M. Kholil Nawawi, M. Ag. Selaku Dekan Fakultas Agama Islam yang


telah memberikan kemudahan dalam kegiatan perkuliahan.
2. H. Nirwan Syafrin,M.A.,Ph.D., Selaku ketua program studi Komunikasi dan
Penyiaran Islam, Fakultas Agama Islam, Universitas Ibn Khaldun Bogor.
3. Dewi Anggrayni, M.Si., Ph.D., Selaku sekretaris program studi Komunikasi
dan Penyiaran Islam.
4. Dr. Kamalludin, M.A. Selaku dosen pembimbing PPL Kelompok
Pojoksatu.id.
5. M Asep Baharudinsyah dan Faturohman S Kanday selaku pembimbing
lapangan di PojokSatu.id

Penulis menyadari masih ada kekuranan dalam penulisan laporan Praktik Pengalaman
Lapangan. Maka dari itu penulis mengharapkan kritik dan saran dari bapak/ibu dosen
pembimbing. Semoga laporan ini dapat berguna dan bermanfaat.

Bogor, Desember 2021

Penulis,

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ....................................................................................................... i

DAFTAR ISI ..................................................................................................................... ii

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang ....................................................................................................... 1

B. Tujuan ...................................................................................................................... 2

C. Sistematika Penulisan ............................................................................................ 3

BAB II PROFIL PERUSAHAAN

A. Profil Pojoksatu.id .................................................................................................. 5

B. Program Kerja Pelaksanaan PPL ......................................................................... 8

C. Pelaksanaan Program Kerja .................................................................................. 8

1. Divisi Penyiaran ................................................................................................... 8

2. Divisi Creative Content ....................................................................................... 9

3. Divisi Iklan ........................................................................................................... 10

4. Redaksi Media...................................................................................................... 11

D. Teori dan Mata Kuliah Pendukung ...................................................................... 12

1. Divisi Penyiaran ................................................................................................... 12

2. Divisi Creative Content ....................................................................................... 14

3. Divisi Iklan ........................................................................................................... 18

4. Redaksi Media...................................................................................................... 22

ii
BAB III PELAKSANAAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN

A. Orientasi dan Observasi ......................................................................................... 25

1. Divisi Penyiaan ..................................................................................................... 25

2. Divisi Creative Content ....................................................................................... 25

3. Divisi Iklan ........................................................................................................... 26

4. Redaksi Media...................................................................................................... 27

B. Pelaksanaan PPL .................................................................................................... 28

1. Divisi Penyiaan ..................................................................................................... 28

2. Divisi Creative Content ....................................................................................... 36

3. Divisi Iklan ........................................................................................................... 43

4. Redaksi Media...................................................................................................... 46

C. Hasil Observasi dan Teori Perkuliahan ............................................................... 57

1. Divisi Penyiaan ..................................................................................................... 57

2. Divisi Creative Content ....................................................................................... 58

3. Divisi Iklan ........................................................................................................... 58

4. Redaksi Media...................................................................................................... 59

BAB IV PENUTUP

A. Kesimpulan ............................................................................................................. 61

B. Saran ........................................................................................................................ 61

LAMPIRAN

iii
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Komunikasi merupakan sarana untuk bertukar pesan antara komunikator


dengan komunikan yang memiliki tujuan tertentu. Pentingnya sebuah feedback
atau umpan balik yang diberikan oleh pihak penerima pesan atau informasi, guna
memastikan bahwa informasi atau pesan yang telah disampaikan mencapai telah
mencapai tujuan pihak yang memberikan pesan atau informasi. Ini berarti
kegiatan jurnalistik sama dengan menyajikan informasi yang diinginkan oleh
khalayak, di mana khalayak menjadi tokoh utama dalam berjalannya kegiatan
jurnalistik. Media tersebut adalah media-media yang memang ditujukan untuk
memberikan informasi, seperti surat kabar, majalah, radio, televise, hingga kini
media online.

Media baru merupakan alat komunikasi digital, seperti misalnya media


online. Media online dapat diartikan sebagai media sosial, di mana penggunanya
dapat menyampaikan pesan atau informasi kepada khalayak. Penyebaran pesan
atau informasi secara digital terbilang sangat cepat, hanya dengan membutuhkan
jaringan internet, maka pesan atau informasi sudah dapat disampaikan secara
masif di dunia maya.

Media sosial maupun media cetak menjadi sarana untuk berkomunikasi juga
mencari informasi. Hal ini sebenarnya menggambarkan sisi lain dari media sosial.
Bahwasannya media sosial itu dapat digunakan sebagai sarana membangun
kerukunan serta mempunyai banyak manfaat.

Seperti yang dapat diketahui, di masa pandemi saat ini masyarakat dibatasi
dalam berkomunikasi secara langsung, dengan adanya media sosial masyarakat
dapat berkomunikasi secara virtual, sharing menggunakan berbagai media sosial
seperti Intagram, Facebook, Line, Twitter, Telegram, Youtube dan lain
sebagainya. Ini juga merupakan dampak positif dari media sosial karena teknologi

1
dapat memudahkan siapapun untuk mengakses sesuatu yang sedang dibutuhkan
dengan cepat dan mudah. Hanya dengan mengaktifkan handphone yang
terhubung dengan koneksi internet, siapapun bisa mendapatkan sesuatu yang
dibutuhkan sehingga tidak perlu repot karena kita bisa melakukan di mana pun.

Adapun yang dapat dilakukan untuk memanfaatkan media sosial dengan baik
ialah dengan cara menggunakan media sosial sebagai sarana promosi, baik itu
untuk berjualan online, membuat artikel, membuat blog, konten dan hal lain yang
tentunya mempunyai nilai positif akan sangat menguntungkan dan dapat
membuahkan penghasilan.

Terkait dengan program kegiatan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL)


menjadikan mahasiswa/mahasiswi memiliki keterampilan yang dapat
dikembangkan. Mahasiswa/mahasiswi jurnalistik yang mengikuti PPL terstruktur
ini berperan sebagai wartawan, news anchor, penulis berita, kreatif konten dan
lain sebagainya. Hal ini memberikan nilai positif dan pengalaman baru sebelum
menjadi jurnalis yang handal.

B. Tujuan Praktik Pengalaman Lapangan

Kegiatan PPL ini ditunjukan untuk memenuhi mata kuliah Praktik


Pengalaman Lapangan (PPL) sebanyak empat (4) SKS pada program studi S1
Komunikasi Penyiaran Islam, serta menyelesaikan penyusunan laporan PPL
diakhir kegiatan PPL.

Kegiatan PPL juga bertujuan agar mahasiswa siap memasuki dunia pekerjaan
yang semakin ketat dan mampu bersaing dengan lulusan dari universitas lain.
Mahasiswa juga dapat mengaplikasikan teori – teori yang sudah mahasiswa dapat
diperkuliahan dan diinterpretasikan ke dalam dunia kerja yang sebenarnya. Saat
melakukan PPL pun mahasiswa dapat melatih diri dalam penguasaan lapangan
dan dapat menambah ilmu pengetahuan dalam dunia pekerjaan untuk masa depan
nantinya.

2
C. Sistematika Penulisan

Laporan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) terdiri dari 4 bab dan lampiran,
sebagai berikut:

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
B. Tujuan
C. Sistematika Penulisan

BAB II PROFIL POJOK SATU

A. Sejarah Singkat Pojok Satu


B. Program Kerja Praktik Pengalaman Lapangan
C. Pelaksanaan Program Kerja
1. Divisi Penyiaan
2. Divisi Creative Content
3. Divisi Iklan
4. Redaksi Media
D. Teori dan Mata Kuliah Pendukung
1. Divisi Penyiaan
2. Divisi Creative Content
3. Divisi Iklan
4. Redaksi Media

BAB III PELAKSANAAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN

A. Tahapan Orientasi dan Observasi


1. Divisi Penyiaan
2. Divisi Creative Content
3. Divisi Iklan
4. Redaksi Media
B. Kegiatan Pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan

3
1. Divisi Penyiaan
2. Divisi Creative Content
3. Divisi Iklan
4. Redaksi Media
C. Hasil Observasi
1. Divisi Penyiaan
2. Divisi Creative Content
3. Divisi Iklan
4. Redaksi Media

BAB IV PENUTUP

A. Kesimpulan
B. Saran

LAMPIRAN

4
BAB II

PROFIL PERUSAHAAN

A. Profil Pojok Satu


1. Sejarah Pojoksatu

Lahirnya media online tidak lepas dari booming media online di luar
negeri pada pertengahan tahun 1990-an. Pada bulan Mei 1992 Chicago Online,
koran pertama di Amerika Online diluncurkan Chichago Tribune di AS. Sampai
April 2001 database AS telah berisi 12.878 berita online.

Di Indonesia media online pada awalnya hanya memindahkan isi berita


yang yang ada di surat kabar/koran ke media internet atau di online-kan
istilahnya. Dengan kata lain produk berita versi cetak dengan online tidak ada
perbedaan, sama persis. Seperti hal nya yang dilakukan oleh www.pojoksatu.id.

Namun dengan seiringnya waktu berjalan Pojoksatu.id mampu membuat


sebuah berita bukan hanya sekedar dari koran saja, melainkan berita dari seluruh
dunia. Pojoksatu.id sendiri berdiri pada tanggal 5 Januari 2015. Terbilang baru
memang, namun mampu bersaing dengan media besar lainnya yang ada di
Indonesia. Bahkan rangking Pojoksatu.id di Indonesia kini berada di urutan 45.

Orang melirik media online lantaran ada kejenuhan di pasar media cetak
pasca reformasi 1998. Orang melihat media online mempunyai peluang yang
menguntungkan karena investasinya dianggap lebih murah dibandingkan dengan
media konvensional/cetak. Oleh karena itu, orang kemudian berlomba-lomba
membuat media online.

5
2. Visi Misi Pojoksatu.id
Visi
Menjadi Pojoksatu.id sebagai perusahaan media massa yang profesional dan
terpercaya untuk memberikan informasi kepada masyarakat berdasarkan fakta
yang sebenar-benarnya agar lebih cerdas dan bijaksana dalam memahami dan
menyikapi segala bentuk informasi dan perkembangan teknologi.

Misi
Mengembangkan pendidikan informasi yang mencerdaskan tanpa
menyesatkan masyarakat sehingga terbentuk kepribadian bangsa yang lebih
baik dengan tetap mengedepankan kaidah-kaidah jurnalisme positif sesuai
dengan tata aturan perundang-undangan yang berlaku di Republik Indonesia.
3. Struktur Organisasi
Jabatan Nama
Direktur Utama Hazairin Sitepu

Direktur Faturohman S Kanday


HRD Desy Dasmita
Dewan Redaksi 1. Aswan Achmad
2. Andi Ahmadi
3. Bisman Pasaribu
4. Nihrawati AS
5. Untung Bahtiar
6. Abdul Somad
7. Taufiq
Pemimpin Muhammad Ridwan
Redaksi/Penanggungjawab
Redaktur Pelaksana Guruh Permadi

6
Sekretaris Redaksi Ayu Ningsih
Redaktur 1. Jumaidil Halide
2. Zulfah Robbania
3. Nina Rialita Ginting
4. Andi Saddam Khusein
5. Siti Maryam Purwoningrum
6. Ade Rahmayanti
7. Ikror Amin Lubis
Wartawan 1. Adi Wirman
2. Ade Winanto
3. Firdausi
4. Risyad Novriandri
5. Ega Nugraha
6. Dinar Nugraha
7. Mohammad Mufid
8. Hendrik
9. Adika Fadil Utomo
10. Nadia Yuliana
Desain & Medsos 1. M Asep Baharudinsyah
2. M Dava Rizky Irawan

IT & Digital Strategic 1. Gun Gun Gumilar


2. Beny
3. Deden Lesmana
4. Kevin Rivo

Keuangan 1. Khaerani Utari


2. Cici Suriyanti
3. Mega Nur Fitrianingsih

7
4. Evita Nurachma
Marketing 1. Rike Fauziah
2. Enriko
3. Yayu Lutfiah

B. Program Kerja Pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan


Program kerja pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) di
perusahaan media Pojok Satu, antara lain:
 Redaksi Media
Yaitu, penulis sekaligus editor seluruh rubrk artikel berita yang akan
diunggah ke situs web media yang bersangkutan.
 Content Creative Media
Yaitu, pencipta konten yang nantinya akan diunggah melalui media,
seperti misalnya Instagram, YouTube, Twitter, TikTok, hingga Snack
Video.
 Penyiaran
Yaitu, penyiar yang menyiarkan suatu informasi atau berita di media, baik
melalui televisi, radio, atau siaran langsung di media sosial. Seperti
misalnya, news anchor atau pembawa berita.
 Periklanan
Yaitu, menangani urusan pemasaran atau jasa periklanan pada suatu
perusahaan. Umumnya mereka yang berurusan langsung dengan client
terkait dengan harga iklan, dan sebagainya.
C. Pelaksanaan Program Kerja Selama Praktik Pengalaman Lapagan
1. Divisi Penyiaran
Program kerja yang dilaksanakan selama Praktik Pengalaman Lapangan
(PPL) di Pojoksatu.id yaitu sebagai penyiar berita (News Anchor). Akan tetapi
pembuatan naskah juga dilakukan terlebih dahulu, kemudian melakukan

8
rekaman untuk dijadikan berita ataupun konten yang dimuat pada media
online Youtube dan Tiktok.
Berita yang dipilih untuk dimuat pada media online biasanya terkait
peristiwa yang baru saja terjadi atau viral dan menarik. Adapun konten yang
dimuat di media online yaitu mengenai konten edukasi, lifestyle, dan lain
sebagainya. Menjadi penyiar bukan hal yang mudah melainkan memiliki
tanggung jawab yang besar, karena harus berkonsentrasi dalam pembacaan
naskah berita. Selain membacakan berita, news anchor juga harus selalu
berpenampilan menarik dan harus bisa melakukan riset.
Dalam kegiatan PPL di pojoksatu.id penulis mendapat beberapa prosedur
dari lembaga terkait yang diperuntukan bagi mahasiswa PPL. Diantaranya
adalah :
1. Setiap Mahasiswa PPL tidak diharuskan hadir ke kantor, namun harus
menulis berita viral dan Voice Over sesuai dengan arahan dari
pembimbing lapangan pada setiap harinya kecuali hari libur.
2. Mahasiswa PPL divisi News Anchor hadir dikantor sesuai intruksi dan
arahan dari pembimbing lapangan.
3. Jika mahasiswa PPL ke kantor, maka penulisan naskah berita dan Voice
Over dilakukan di studio Radar Bogor.
4. Mahasiswa PPL mendapat penilaian dari pihak Lembaga tempat magang.
2. Divisi Creative Content

Sekitar 2 bulan lamanya program yang dilaksanakan selama Praktik


Pengalaman Lapangan dan dibimbing oleh pembimbing PojokSatu.id sebagai
divisi sosial media, yaitu mencari video yang mengandung unsur berita dan
mempostingnya dengan jumlah seminimal mungkin satu video setiap harinya,
dengan waktu kerja dari hari senin sampai sabtu. Setiap video harus sudah
diedit sesuai dengan template dari PojokSatu.id. Setelah itu, video tersebut
diunggah melalui akun media sosial tiktok dan snack video Pojok Bogor.

9
Dalam proses pencarian konten video dilarang keras untuk tidak
melakukan copy paste dari sumber mana pun, karena dapat menjadi suatu
pelanggaran bagi setiap creator lainnya. Maka dari itu, sangat dianjurkan
untuk meminta izin terlebih dahulu atau mencantumkan kredit atau nama
pemilik sumber video akun tersebut pada saat menulis sebuah caption atau
keterangan.

3. Divisi Iklan

Dalam keberlangsungan PPL, penulis ditempatkan sebagai divisi


Periklanan Pojoksatu.id. Penulis melakuan menganalisa, mengikuti webinar
tentang periklanan, dan memproduksi video pendek berupa iklan pada akun
tiktok Pojoksatu.id.

Dalam kegiatan PPL di Gedung Graha Pena, Radar Bogor penulis


mendapat beberapa prosedur dari lembaga terkait yang diperuntukan bagi
mahasiswa PPL. Diantaranya adalah :

1. Setiap Mahasiswa PPL tidak diharuskan hadir ke kantor, namun


diperuntukkan mengerjakan tugas yang diberikan melalui via WhatsApp
Group.
2. Mahasiswa PPL mendapat penilaian dari pihak Lembaga tempat magang.
3. Mahasiswa PPL dituntut untuk mempunyai dasar kemampuan editing
video untuk konten-konten iklan yang akan dimuat di sosial media
PojokSatu. Sosial media yang dipilih adalah Tiktok PojokSatu.id
4. Mahasiswa PPL harus untuk bisa mengamati dan mengolah data untuk
dianalisis sesuai dengan ketentuan.
5. Mahasiswa PPL diharuskan untuk membuat laporan pada saat penugasan.
Penulis memilih divisi periklanan di PojokSatu.id. Adapun program
kerjanya adalah sebagai berikut :

1. Mengamati berita media

10
2. Memproduksi iklan video pendek
3. Mengikuti webinar terkait periklanan
4. Divisi Kratif Media
Program kerja selama pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan
(PPL) di perusahaan media cetak/online Pojoksatu.id sebagai bagian dari
creatif konten media, yaitu menulis dan mengunggah artikel berita melalui
portal media online Pojoksatu.id. Media online Pojoksatu.id merupakan
media online baru yang menyajikan berbagai macam rubrik, seperti
Mutiara, Teknologi, Entertainment, Lifestyle, News, dan Zodiak.
Umumnya berita yang disajikan pada portal media tersebut sama dengan
beberapa portal media online lainnya, hanya saja Pojoksatu.id masih
termasuk portal media online baru.
Jobdesk dari creatif konten media, yaitu menjadi penulis berita dan
artikel sebuah tulisan yang akan diunggah ke dalam portal media, baik
media cetak maupun online. Menulis artikel atau berita seperti lifestyle,
entertainment, teknologi, mutira. Selain itu juga cretif media menulis berita
yang sedang viral atau saat ada suatu kejadian mahasiswa ditugaskan
untuk menulis berita pada peristiwa tersebut dan harus mengambil sudut
pandang yang berbeda.
Selain itu, sebagai seorang cretif konten media diperlukan banyak
latihan dalam menulis, misalnya menulis artikel berita yang sesuai dengan
keadaan, tanpa adanya rekayasa, karena apabila ada rekayasa dari pihak
sumber/penulis, hingga editor dapat dikenakan sanksi atau pelanggaran.
Maka dari itu, menjadi bagian dari penulis bukanlah suatu pekerjaan yang
mudah. Karena harus berhati-hati dalam menulis berita, mencantum kan
sumbernya dan tidak merekayasa berita yang ditulis. Karena apapun yang
disajikan di media harus berdasar dengan kejadian utuhnya, tanpa ada
penambahan unsur opini dari pihak penulis/editor, kecuali menulis dalam
rubrik Opini.

11
Sebagai penulis atau creatif media di Pojoksatu.id, tentunya sangat
berhati-hati mengingat apa yang ditulis akan diunggah dan dibaca oleh
khalayak, apabila ada tulisan yang tidak sesuai dengan kejadian atau fakta,
maka hal tersebut sudah menyalahi aturan dan Undang-Undang Pers.
Artikel yang disajikan juga harus memberikan manfaat bagi pembaca,
karena salah satu keberhasilan seorang penulis adalah memberikan
perubahan signifikan kepada pembaca. Itulah mengapa jurnalis perlu
melakukan banyak riset, agar artikel berita yang ditulis tidak rancu dan
berdasar dari fakta.
Pelaksanaan program kerja selama menjalani Praktik Pengalaman
Lapangan (PPL) sebagai bagian dari redaksi media atau penulis sekaligus
editor media, yaitu diwajibkan untuk menulis minimal tiga artikel per
harinya, jam kerja diberlakukan dari mulai hari Senin hingga Sabtu mulai
pukul 08.00 – 16.00 WIB. Dalam waktu kerja diwajibkan untuk menulis
dan mengunggah artikel melalui media Pojoksatu.id. Enam artikel yang
ditulis dan diunggah dapat berupa rubrik apa saja, tetapi pihak mentor
mewajibkan tiga dari enam artikel bert emakan Mutiara, Teknologi,
lifestyle dan entertainment. Dalam proses penulisan artikel juga dilarang
melakukan copy-paste dari artikel portal media manapun, apabila menulis
artikel seputar lifestyle diharuskan menggunakan sumber dari media atau
artikel luar negri, tidak dibenarkan untuk mengambil bahan berita yang
sudah ada di media Indonesia.

D. Teori dan Mata Kuliah Pendukung


1. Divisi Penyiaran
a. Ilmu Pengantar Jurnalistik
Ilmu Pengantar Jurnalistik menjadi mata kuliah dasar
jurnalistik sehingga mata kuliah tersebut menjadi arahan untuk
melaksanakan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL). Dalam mata
kuliah Ilmu Pengantar Jurnalistik, mahasiswa/mahasiswi diajarkan

12
untuk menulis dan mencari value dalam sebuah berita, di mana suatu
berita akan dianggap bermanfaat apabila memiliki value di dalamnya,
hal ini sejalan dengan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) di
Pojoksatu.id. Sebelum penyiar berita menyiarkan beritanya, mereka
menulis naskah berita terlebih dahulu dan menggunakan kaidah-
kaidah jurnalistik.
b. Manajemen Media Masa
Selanjutnya mata kuliah pendukung yang diperlukan adalah
Manajemen Media Massa. Karena konten atau berita yang akan di
unggah pada media adalah konten atau berita yang berpengaruh besar,
terutama pada media sosial Pojoksatu.id.
Manajemen Media Massa sangat bermanfaat bagi media
maupun khalayak. Karena hal ini akan menjadi acuan sumber yang
dapat dipercaya bagi masyarakat dan akan menguntungkan suatu
media.
c. Komunikasi Publik dan Massa
Kemudian mata kuliah lainnya adalah Komunikasi Publik dan
Massa Dalam melakukan komunikasi publik pesan yang dapat
disampaikan berupa informasi, gagasan, ajakan, dapat dilakukan
secara umum di depan publik atau melalui media massa. Komunikasi
publik dapat melalui media sosial, blog/website, surat, spanduk, papan
reklame, bahkan poster. Komunikasi publik ini umumnya dilakukan
secara efektif dan efesien melalui tulisan. Komunikasi massa juga
dapat diartikan sama dengan komunikasi publik, hanya saja
komunikasi massa lebih spesifik dibandingkan komunikasi publik,
karena komunikasi publik dapat mencakup tak hanya komunikasi yang
dilakukan secara umum di depan publik saja, tetapi juga melalui media
massa. Lain halnya dengan komunikasi massa yang hanya
membutuhkan media massa untuk menyampaikan pesannya.

13
2. Divisi Creative Content

Selama proses pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan terdapat


beberapa matakuliah yang dapat diterapkan ilmunya selama proses PPL
berlangsung. Teori dan mata kuliah yang mendukung ialah diantaranya
sebagai berikut :

1. Pengantar Jurnalistik
Secara etimologis atau asal kata, istilah jurnalistik dalam bahasa
Inggris ialah Journalism, sedangkan dalam bahasa Belanda yaitu
Journalistiek, dan jika dalam bahasa Prancis Journa yang artinya adalah surat
kabar (Adinegoro, 1961).

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia Jurnalistik merupakan sebuah


kegiatan untuk menyiapkan, mengedit, dan menulis di surat kabar, majalah,
dan media massa lainnya.
Ensiklopedi Indonesia, Jurnalistik adalah bidang profesi yang
mengusahakan penyajian informasi tentang kejadian dan atau kehidupan
sehari-hari (pada hakikatnya dalam bentuk penafsiran dan pengkajian) secara
berkala, dengan menggunakan sarana penerbitan yang ada.
Astrid S. Susanto menyebutkan bahwa Jurnalistik adalah kegiatan
pencatatan atau pelaporan serta penyebaran tentang kejadian sehari-hari. Serta
Adinegoro pun menegaskan tentang Jurnalistik, yaitu semacam kepandaian
mengarang yang pokoknya memberi sebuah kabar kepada masyarakat dengan
selekas-lekasnya agar tersiar seluas-luasnya.
Dari beberapa pengertian diatas, kita dapat menyimpulkan bahwa
Jurnalistik adalah sebuah profesi yang setiap harinya menyajikan suatu
informasi untuk khalayak dan disebar seluas-luasnya.
Sedangkan pengertian dari Jurnalistik Online dapat dijabarkan
istilahnya, Jurnalistik dapat dipahami yaitu sebuah proses peliputan,
penulisan, dan penyebarluasan informasi atau berita melalui media massa.

14
Sedangkan online dapat dipahami sebagai suatu keadaan konektivitas yang
mengacu pada internet atau World Wide Web (www). Online merupakan
bahasa internet informasi dapat diakses dimana saja, dan kapan saja. Sehingga
jurnalistik online dapat didefinisikan sebagai proses penyampaian informasi
melalui media internet.
2. Manajemen Media Massa.
Ricky W. Griffin mengatakan ”manajemen adalah sebuah proses
perencanaan, pengorganisasian, pengkoordinasian, dan pengontrolan sumber
daya untuk mencapai sasaran secara efektif dan efisien.

Prinsip-prinsip manajemen sesuai yang dikatakan Ricky W. Griffin


yaitu meliputi Planning (perencanaan), Organizing, (pelaksanaan), dan
controlling (pengawasan) adalah sebuah prinsip yang sering digunakan dalam
pengelolaan suatu media massa. Perencanaan meliputi lima unsur penting
yaitu : Specific (kejelasan rencana dan ruang lingkupnya), Measureable (tolak
ukur pencapaian), dan time (batas waktu). Pengorganisasian meliputi
kegiatan-kegiatan yang dilakukan akan diatur dan ditata sesuai dengan
kemampuan masing-masing. Pelaksanaan meliputi orang-orang yang terlibat
dalam suatu proses harus bekerja sama demi tercapainya suatu tujuan yang
diinginkan. Pengawasan dilakukan untuk mengatur dan mengawasi agar
proses terjadi dengan seksama dan tidak melewati batas serta sesuai standar
perusahaan.

Manajemen dapat diartikan sebagai orang-orang yang bekerja dengan


menginterpretasikan, menentukan, dan mencapai tujuan-tujuan organisasi
dilandasi dengan fungsi-fungsi manajemen. Media merupakan suatu objek
yang secara mendetail mengulas mengenai karakteristik media tersebut, posisi
dan perannya dalam lingkungan, sistem ekonomi, sosial, politik, dan
perkembangan teknologi yang memengaruhi media dan manajemennya.

15
Manajemen media massa memiliki makna sebagai ilmu yang
mempelajari mengenai pengelolaan media yang dilandasi dengan prinsip-
prinsip manajemen yang sesuai dengan standar yang ada. Manajemen media
merupakan tatanan yang rapi agar saat media yang diserahkan ke publik tidak
berantakan dan sesuai dengan fakta yang ada.

3. Komunikasi Publik dan Massa


Komunikasi Massa adalah sebuah bentuk kegiatan atau proses yang
dimana media menyebarkan suatu pesan ke publik dengan seluas-luasnya, dan
pada sisi lain dapat diartikan sebagai bentuk komunikasi yang ditujukan pada
sejumlah khalayak yang sangat tersebar dengan melalui media cetak atau
elektronik, sehingga pesan yang sama dapat diterima secara bersamaan.

Dalam buku Suprapto, 2006 : 13, komunikasi massa memiliki


beberapa karakteristik, diantaranya ialah :

a. Sifat komunikan, yaitu komunikasi massa yang ditujukan kepada khalayak


yang jumlahnya besar, heterogen, dan anonim. Khalayak yang jumlahnya
besar bermaksud ialah hanya dalam periode waktu yang singkat saja, dan
tidak dapat diukur beberapa total jumlahnya. Khalayak heterogen diartikan
bersifat berasal dari latar belakangnya dan pendidikan, usia, agama,
pekerjaan. Sehingga faktor yang dapat menyatukan khalayak yang
heterogen ini ialah sebuah minat dan kepentingan yang sama. Dan anonim
ini ialah berupa komunikator yang tidak mengenal siapa khalayaknya, apa
pekerjaanya, berapa usianya, dan sebagainya.
b. Sifat media massa, yaitu serempak dan cepat. Serempak berarti
keserempakan kontak antara komunikator dengan komunikan yang
jumlahnya begitu besar. Pada waktu yang sama, media massa dapat
membuat khalayak secara serempak dapat menarik perhatian kepada suatu
pesan yang disampaikan oleh komunikator. Dan selain itu sifat media

16
massa ialah cepat, yang berarti memungkinkan pesan tersebut dapat
disampaikan kepada khalayak dalam kurun waktu yang begitu cepat.
c. Sifat komunikator, karena media massa merupakan lembaga organisasi,
maka komunikator dalam komunikasi massa yaitu seperti wartawan,
penyiar, pembawa acara, jadi semua itu ialah seorang komunikator yang
terlembaga. Media massa merupakan organisasi yang cukup rumit, pesan-
pesan yang disampaikan kepada khalayak adalah hasil kerja kolektif.
Maka oleh sebab itu, berhasil tidaknya komunikasi massa dapat ditentukan
oleh berbagai faktor yang terdapat dalam organisasi massa.
Komunikasi massa memiliki beberapa fungsi yaitu :

- Untuk informasi, yaitu untuk mengumpulkan, menyimpan data, fakta


opini, pesan, komentar, sehingga orang bisa mengetahui apa yang sedang
terjadi pada setiap harinya.
- Untuk sosialisasi, menyediakan dan mengajarkan ilmu pengetahuan
bagaimana orang bersikap sesuai dengan nilai-nilai yang ada, serta
bertindak sebagai anggota masyarakat secara efektif.
- Untuk motivasi, mendorong orang untuk mengikuti kemajuan orang lain
melalui apa yang mereka baca, lihat, dengar, melalui media massa.
- Untuk bahan diskusi, yaitu menyediakan informasi untuk mencapai
persetujuan dalam hal perbedaan, pendapat, mengenai hal-hal yang
menyangkut banyak orang.
- Pendidikan, yaitu dengan menyajikan informasi yang mengandung unsur
edukasi, sehingga dapat membuka kesempatan dalam memperoleh
pendidikan secara informal
- Memajukan kebudayaan, media massa dapat menyebarluaskan hasil-hasil
kebudayaan melalui pertukaran siaran radio, televisi, atau media cetak.
- Untuk hiburan, media massa adalah sarana yang banyak menyita waktu
luang semua golongan usia, dengan difungsikannya sebagai alat hiburan

17
dalam ruang tangga. Sifat keindahannya dituangkan dalam sebuah bentuk
audio seperti lagu, instrumen musik, dan dalam visual seperti gambar.
- Dan untuk integrasi, yaitu banyaknya negara-negara di dunia ini
diguncangkan oleh kepentingan-kepentingan tertentu. Komunikasi seperti
satelit, dapat digunakan untuk menghubungkan kepentingan-kepentingan
tersebut seperti menghubungkan apa saja kebijakan pemerintah untuk para
rakyatnya, dan sebaliknya apa saja keinginan atau kebutuhan diharapkan
rakyat kepada para pemerintahannya.
Komunikasi publik sering juga disebut sebagai komunikasi massa,
meski komunikasi massa lebih spesifik yaitu dengan melalui media massa.
Komunikasi publik lebih luas daripada komunikasi massa. Komunikasi
massa hanya menggunakan media massa, seperti surat kabar, sosial media,
majalah, website, radio, dan televisi. Namun komunikasi publik lebih luas
lagi.

Selain menggunakan media massa, komunikasi publik pun


menggunakan e-mail, blog, jejaring sosial seperti facebook dan twitter,
yahoo messenger, dan medium lainnya yang bisa menjangkau khalayak
luas. Jadi, komunikasi publik merupakan kombinasi antara hubungan
dengan media masa, jangkauan komunitas, komunikasi krisis, relasi,
perencanan event, dan komunikasi risiko.

3. Divisi Iklan
1. Matakuliah Pendukung
a) Public Relation
b) Penulisan Berita Media Cetak dan Online
c) Iklan Cetak, Siar, dan Online
d) Produksi, Radio, Tv, dan Film
2. Teori Pendukung
Adapun teori-teori pendukung dalam pelaksanaan PPL terstruktur
ini adalah :

18
a. Public Relation
Public Relation menurut Frand Jefkins adalah sebuah bentuk
komunikasi yang terencana baik itu dalam maupun luar antara suatu
organisasi dengan semua khalayaknya dalam rangka mencapai tujuan-
tujuan spesifik yang berlandaskan saling pengertian.
Komponen penting dari public relation adalah citra, reputasi,
trustworthiness, reliability, responsibility.
b. Penulisan Berita Media Cetak dan Online
Penulisan berita media cetak dan online adalah laporan tentang
fakta peristiwa atau informasi yang aktual, menarik, dan berguna untuk
dipublikasikan melalui media massa cetak maupun daring.
Penulisan berita tidak hanya menyampaikan informasi dan
menyebarluaskan, tetapi harus dilihat apakah isi berita tersebut termasuk
kepada news value yang ada, seperti :
1. Magnitude (Pengaruh)
Melihat seberapa luas pengaruh suatu peristiwa bagi publik atau
masyarakat luas.
2. Significance (penting)
Yakni peristiwanya menyangkut kepentingan banyak orang
3. Timeliness (aktualitas)
Aktual bisa dibilang berita yang disampaikan harus peristiwa terbaru.
4. Promixity (kedekatan)
kedekatan peristiwa terhadap khalayak secara geografis, psikologis,
dan ideologis.
5. Prominance (Ketokohan)
Ketokohan atau ketenaran akan membuat seseorang menjadi sumber
berita.
6. Impact (Dampak)
Semakin besar dampak dari suatu peristiwa terhadap khalayak, maka
akan semakin tinggi pula nilai beritanya.

19
7. Conflict (konflik)
Peristiwa ketegangan, perang, kericuhan, selalu menarik, termasuk
konflik antara artis atau politisi dan konflik antarnegara.
8. Human interest
Peristiwa yang menyentuh perasaan kemanusiaan.
9. Sex
Ada ungkapan, semua tulisan/berita membosankan, kecuali tentang
seks. Peristiwa seksual selalu menarik karena menyangkut salah satu
kebutuhan dasar dan fitrah manusia.
Tidak hanya memperhatikan nilai berita, tetapi kaidah dasar penulisan
berita juga tak kalah penting diperhatikan. Unsur 5W+1H merupakan hal
yang perlu diperhatikan dalam penulisan mediacetak maupun online.
Yang termasuk kepada media online adalah Media baru.
Pengertian dari media baru adalah komunikasi massa digital dari
perkembangan teknologi dimana penggunanya dapat berinteraksi melalui
media online tanpa bertatap muka secara langsung tetapi dibantu dengan
adanya internet. Menurut Mc Quail (2011: 148) media baru merupakan
perangkat teknologi komunikasi dengan cangkupan yang luas dan
memungkinkan adanya digitalisasi sebagai alat komunikasi untuk
keperluan pribadi.

c. Iklan Cetak, Siar, dan Online


Iklan Cetak adalah suatu ajakan, rayuan, atau kata-kata yang
bersifat persuasif kepada calon konsumen mengikuti kemauan yang
diinginkan pembuat iklan dan disebarkan melalui media cetak seperti
koran atau majalah. Iklan Siar adalah menawarkan barang atau jasa yang
ditayangkan melalui media berbasis audio seperti radio. Iklan Iklan Online
adalah upaya pemasaran online dengan menampilkan sebuah situs web
pada hasil pencarian search engine dengan cara berbayar.
Adapun jenis – jenis iklan media online, yaitu :

20
1. Direct Advertising
2. Self-service Advertising
3. Ad Networks
4. Contextual Advertising
5. Twitter Advertising
6. In-Text Advertising
7. Ad Network Optimization
8. Rep Ad Agencies
9. Social Advertising
10. Video Advertising
11. RSS Advertising
12. Sponsorshi p
d. Produksi, Radio, Tv, dan Film
Produksi adalah kegiatan ketika pekerjaan utama selesai pada
sebuah konsep yang akan menjadi produk. Hal tersebut berguna pada saat
dibahas siapa yang mengeksekusi, apadan bagaimana perannya
didefinisikan dan diintegrasikan sebagai bagian dari suatu produksi.
Secara garis besar produksi radio, TV, dan Film tidak jauh dari perbedaan
makna dan praktis, yakni menurut Gill Branston & RoyStafford dalam
The Media Student’s Book (London: Rouledge, 2003) mengemukakan
teori ini menguraikan tahapan proses produksi, yaitu pra-produksi,
produksi, dan pasca produksi.
Tahap pra-produksi, meliputi tiga bagian sebagai berikut:
1.Penelitian/Penemuan Ide
Penelitian merupakan komponen utama produksi. Karena,
penelitian merupakan bagian penting dari karya media akademik begitu
pula produksi, biasanya penelitian datang sebelum negosiasi singkat.
2.Peninjauan
Persiapan yang baik sangat penting untuk produksi media yang
efektif. Sebelum pekerjaan audio, video atau photoghrapi terjadi di lokasi,

21
sebuah perusahaan produksiakan melakukan serangkaian peninjauan.
Termasuk pemeriksaan sumber listrik dan pencahayaan Fasilitas seperti
ruang ganti, penyegaran dan kemungkinan ruang publik dan pers adalah
penting. Kepala produser, kru kamera dan suara juga memilih lokasiuntuk
menambah keindahan estetika.
3. Desain
Desain yang bagus menunjukkan produk tersebut memiliki
kualitas tinggi. Desain produk menjadi prioritas utama dalam produksi
media.Produksi memerlukan keahlian khusus dan pengetahuan. Pertama,
dalam kemampuan akademik umum dari penggunaan dan pengecekan
sumber daya manusia. Kedua, dalam kaitannya dengan spesifikasi
keahlian khusus.Pasca produksi dimaksud sebagai tahap penyelesaian
akhir atau penyempurnaan dari produksi. Tahap penyelesaian meliputi
pelaksanaan editing baik video maupun audio, pengisian narasi,
pembuatan efek khusus, melakukan hasil evaluasi hasil akhir dari
produksi.
4. Divisi Redaksi Media

Teori dan mata kuliah pendukung selama masa perkuliahan antara lain,
Komunikasi Publik dan Massa, Pengantar Jurnalistik, dan Manajemen Media
Massa.

a) Komunikasi Publik dan Massa


Komunikasi Publik dan Massa merupakan komunikasi yang dilakukan
secara umum kepada masyarakat. Dalam melakukan komunikasi publik
pesan yang dapat disampaikan berupa informasi, gagasan, ajakan, dapat
dilakukan secara umum di depan publik atau melalui media massa.
Komunikasi publik dapat melalui media sosial, blog/website, surat,
spanduk, papan reklame, bahkan poster. Komunikasi publik ini umumnya
dilakukan secara efektif dan efesien melalui tulisan. Komunikasi massa
juga dapat diartikan sama dengan komunikasi publik, hanya saja

22
komunikasi massa lebih spesifik dibandingkan komunikasi publik, karena
komunikasi publik dapat mencakup tak hanya komunikasi yang dilakukan
secara umum di depan publik saja, tetapi juga melalui media massa. Lain
halnya dengan komunikasi massa yang hanya membutuhkan media massa
untuk menyampaikan pesannya.
b) Pengantar Jurnalistik
Pengantar jurnalistik merupakan salah satu teori dan mata kuliah
pendukung selama proses Praktik Pengalaman Lapangan (PPL), Ilmu dan
teori dalam Pengantar Jurnalistik juga menjadi arahan pada saat sebelum
melaksanakan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL), dikarenakan sudah
memiliki dasar-dasar dan kaidah-kaidah yang sesuai dengan aturan
jurnalistik. Pada mata kuliah tersebut diajarkan untuk menulis dan
membagikan berita secara luas secara baik dan benar serta sesuai dengan
kaidah jurnalistik dan tidak menyalahi Undang-Undang Pers. hal ini
sejalan dengan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) di Pojoksatu.id, kita
sebagai penulis berita diharuskan membuat berita yang memang akan
dibaca oleh seluruh lapisan masyarakat, tetapi tetap sesuai dengan kaidah-
kaidah jurnalistik
c) Penulisan Berita Media Cetak dan Online
Pada mata kuliah ini sangat mendukung selama proses kegiatan Praktik
Pengalaman Lapangan (PPL). Karena mata kuliah tersebut mempelajari
seputar penulisan berita yang baik dan benar dan Mahasiswa mampu
mengelola media komunikasi cetak dan online dengan membuat hingga
menghasilkan karya jurnalistik cetak dan online secara professional. Dan
sudah dilatih untuk membuat berita hard news, soft news dan feature. Dan
dari mata kuliah tersebut mahasiswa dapat mengetahui news value dalam
berita dan mempelajari unsur-unsur dalam berita.
d) Hukum dan Etika Penyiaran
Pada mata kuliah ini sangat mendukung selama proses kegiatan Praktik
Pengalaman Lapangan (PPL). Karena pada mata kuliah ini mempelajari

23
tentang etika dan aturan perusahaan media serta Aturan tentang profesi.
Aturan ini mengatur tentang profesi pekerja media, seperti wartawan dan
jurnalis. Hal tersebut menjadi patokan agar mahasiswa harus berhati-hati
dalam membuat berita, tidak menyiarkan atau membuat kabar bohong
dalam berita yang dibuat, dengan sengaja menimbulkan keonaran di
kalangan masyarakat, penyiaran berita atau mengeluarkan pemberitahuan
yang dapat menerbitkan keonaran dikalangan masyarakat dan dapat
merugikan orang lain.

24
BAB III
PELAKSANAAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPAGAN

A. Tahapan Orientasi dan Observasi


1. Divisi Penyiaran

Orientasi yang dilakukan pada Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) di


Pojoksatu.id yaitu diwajibkan untuk mengikuti pembekalan (Onboarding).
Pembekalan ini dilakukan secara online menggunakan Zoom Meeting dan
diwajibkan untuk menulis artikel sebagai hal dasar untuk memasuki dunia
jurnalistik. Pembekalan ini bertujuan untuk mengasah kemampuan sekaligus
mengarahkan mahasiswa/mahasiswi agar terfokus pada minatnya untuk
masuk dalam divisi yang telah ditentukan dan disepakati oleh kedua belah
pihak.

Pihak Pojoksatu.id memberikan pembimbing lapangan untuk


mahasiswa/mahasiswi guna untuk mengarahkan dan membentuk divisi yang
telah ditentukan sesuai minat. Seperti bagian penyiar berita, periklanan,
konten kreatif, media sosial dan redaksi media.

Divisi penyiaran berita yang dibimbing oleh Asep Baharudin di


tugaskan untuk membuat naskah terlebih dahulu, kemudian membuat
rekaman (Voice Over). Divisi penyiaran berita dibagi menjadi dua kelompok,
dan perkelompok minimal membuat dua konten ataupun berita setiap harinya.

2. Divisi Creative Content

Orientasi dilakukan sebanyak 3 kali dilakukan secara online melalui


Zoom Meeting. Tahapan orientasi ini dipimpin langsung oleh direktur
PojokSatu.id dan dihadiri juga oleh beberapa jajaran staf divisi yang akan
dijadikan sebagai pembina lapangan. Isi dari pembekalan ini dilakukan
sebanyak 3x yakni memperkenalkan materi seputar jurnalistik, personal

25
branding, pembuatan artikel berita. Pembekalan Onboarding ini dilakukan
pada tanggal 13, 14, dan 18 Oktober 2021, dan ketika tanggal 12 Oktober
pihak PojokSatu.id mengundang para peserta PPL untuk hadir di kantor dalam
rangka mengikuti Seminar Virtual Meet with Facebook : Standar Komunitas
Konten, Landscape Monetisasi Digital Indonesia with MGID, dan Virtual
Meet Over View & Optimization Channel Youtube With Pops/Youtube
Partner.

Pada tanggal 10 Oktober 2021 diadakannya pelepasan dan penyerahan


para peserta PPL di Graha Pena Kota Bogor. Para peserta PPL diberikan
waktu selama 2 bulan untuk melaksanakan program Praktik Pengalaman
Lapangan tersebut.

Para peserta PPL mendapatkan sebuah pembekalan dan pengenalan


dari masing-masing pembina lembaga di tempat PPL, serta melihat teknis
kerja yang ada di PojokSatu.id. Lalu setelah itu para peserta PPL pun
diterjunkan ke dalam masing-masing divisi untuk langsung bekerja sesuai
dengan divisinya masing-masing.

3. Divisi Iklan

Tahap orientasi dilakukan selama 3 hari berturut-turut melalui Zoom


Meeting yang diikuti oleh seluruh peserta magang di Pojoksatu.id sebelum
melakukan prkatik langsung ke lapangan. Tahap orientasi tersebut
disampaikan langsung oleh direktur PojokSatu.id.

Adapun materi yang disampaikan pada tahap orientasi tersebut adalah


berupa pembekalan materi seputar jurnalisik, pembuatan naskah berita, siaran
pers, personal branding, langkah-langkah penting dalam memilih sebuah
informasi, dan lain sebagainya. Setelah diberikan pembekalan materi,
mahasiswa peserta PPL Terstruktur di Pojoksatu.id diberikan jobdesk atau

26
pembagian divisi sesuai dengan peminatan dari masing-masing mahasiswa
peserta PPL Terstruktur.

Mahasiswa diberikan waktu dua bulan masa magang dimulai sejak


tanggal 14 Oktober 2021. Sebelum dimulainya PPL, mahasiswa melewati
tahap orientasi sesuai pemaparan diatas dan membuat artikel berita
berdasarkan berita yang tengah viral pada saat itu. Setelah melewati masa
orientasi, mahasiswa magang diterjunkan ke divisi masing-masing untuk
langsung bekerja sesuai divisinya. Pada divisi periklanan ditugaskan sebagai
berikut:

- Mengamati Media Lain

Tujuannya adalah untuk mengkomparasi perkembangan media Pojoksatu.id


dengan perkembangan pada konten media lain.

- Memproduksi Video Iklan Sponsorship

Membuat konsep dari mulai cast, durasi, penggunaan musik, lokasi


pengambilan gambar, dan kerangka garis besar berjalannya video. Yang

- Mengikuti Pelatihan dan Webinar

Tugasnya adalah membuat resume atau laporan dari pelatihan atau webinar
yang berkaitan dengan divisi periklanan.

4. Divisi Redaksi Media

Orientasi dilakukan saat sebelum resmi mengikuti kegiatan Praktik


Pengalaman Lapangan (PPL) di Pojoksatu.id, yaitu mengikuti pembekalan
dari instansi terkait yang bertujuan untuk mengarahkan setiap individu ke
dalam divisi yang telah ditentukan dan disesuaikan dengan kesepakatan dari
kedua belah pihak. Pembekalan ini dilaksanakan selama seminggu, dengan
pembekalan tiga hari secara online melalui aplikasi berbasis video conference
Zoom Meeting dan tiga hari mengerjakan tugas-tugas yang diberikan. Selama

27
pembekalan dalam waktu seminggu tersebut diwajibkan untuk menulis artikel
berita dan membuat video berita, di mana menjadi hal dasar sebagai
mahasiswa yang bergelut dalam bidang jurnalistik.

Pihak instansi Pojoksatu.id membagi setiap divisinya setelah melalui


kegiatan orientasi dengan dibagi secara kelompok, seperti bagian media
sosial, redaksi media, kreatif konten, penyiaran, dan periklanan. Tetapi, di
perusahaan Pojoksatu.id ini kita diharuskan menulis konten berita di website
baru yang masih di bawah naungan Jawa Pos Group. Selama pelaksanaan
Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) kelompok kami yang di bawah
bimbingan Nina Rialita Ginting diwajibkan menulis tiga artikel berita per
harinya, dengan rubrik tersebut berkaitan tentang, News, Mutiara (Khazanah),
Entertainment dan Lifestyle.

B. Pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan


1. Divisi Penyiaran

Penulis dalam hal ini sebagai mahasiswa, mengadakan Praktik Pengalaman


Lapangan (PPL) di Pojoksatu.id. Kegiatan rutin yang dilakukan merupakan
bentuk dari kerja layaknya seorang penyiar berita di perusahaan media besar
manapun. Menjaga nama baik perusahaan dengan cara setiap harinya masuk
kerja dan melakukan kegiatan selayaknya penyiar berita dari Pojoksatu.id.

Adapun setiap detail kegiatan penulis selama 2 bulan, bisa dilihat


dalam sub - bab sebagai berikut :

No Waktu Kegiatan Keterangan

A. Senin Pelepasan di Graha Pena -

11-10-21

B. Selasa Seminar Seputar standar komunitas

28
12-10-21 konten Facebook, MGID
seputar bisnis konten, dan Pops
seputar pengembangan channel
Youtube.

C. Rabu Onboarding 1, membuat artikel - Mempelajari Formula


Branding
13-10-21
- Mempelajari Bussines
Model Canvas

- Minum Air dengan Cara


Tidak Wajar Dapat
Mrusak Ginjal dan
Perut

D. Kamis Onboarding 2, membuat artikel - Mempelajari Outline


Konten Tulisan
14-10-21
- Mempelajari pembuatan
Template Konten Video

- Usai Banting
Mahasiswa Polisi Peluk
Korban dan Orang
Tuanya

E. Jumat Membuat Artikel Buah Penurun Kolesterol


Paling Ampuh yang Harus
15-10-21
Dikonsumsi

F. Sabtu Membuat Video Short, membuat - Penataan di Labuan


arikel Bajo Selesai, Jokowi :
16-10-21
Siapkan Untuk Ajang

29
Internasional

- Susur Sungai di Ciamis


yang Tewaskan sisw
MTs Harapan Baru

G. Minggu Libur -

17-10-21

H. Senin Membuat video youtube, mebuat - Penyebaran Covid19


konten dan rekaman
18-10-21 - Penutupan PON Papua

I. Selasa Membuat konten Jembatan Gantung Terpanjang


di Dunia
19-10-21

J. Rabu Membuat konten dan rekaman - Pelanggaran SOP oleh


berita AIPDA Ambarita
20-10-21
- Dengan Alasan Orang
Tua Oknum Polisi
Tiduri Anak Tersangka

K. Kamis Membuat konten promosi Glamping Jasmine Bogor

21-10-21

L. Jumat Membuat konsep podcast Podcast horror yang dikutip


dari cerita di akun twitter
22-10-21

M. Sabtu Libur -

23-10-21

N. Minggu Libur -

30
24-10-21

O. Senin Libur -

25-10-21

P. Selasa Rekaman dan membat naskah - Jokowi Usulkan Harga


berita Tes PCR Menjadi 300
26-10-21
Ribu

- Fakta-fakta Pelita Air


yang Disiapkan Sebagai
Pengganti Garuda
Indonesia

- Pria Membunuh Ayah


Ibu dan Kaka
Perpuannya di Sulsel

Q. Rabu Membuat konsep sumpah pemuda -

27-10-21

R. Kamis Membuat konten sumpah pemuda, Buruh dan Mahasiswa Demo


menulis naskah berita, rekaman Kepung Istana
28-10-21

S. Jumat Menulis naskah berita Terjerat di Kebun Sawi,


Seekor Tapir Berhasil
29-10-21
Dievakuasi

T. Sabtu Libur -

30-10-21

U. Minggu Libur -

31
31-10-21

V. Senin Rekaman Kecelakaan Beruntun Akibat


Truck Mengalami Rem Blong
01-11-21
di Ciputat

W. Selasa Membuat naskah berita Wajib PCR atau Antigen


Sebelum Perjalanan Darat 250
02-11-21
km

X. Rabu Membuat naskah berita - Menolak Uang Tilang,


Polisi Ini Meminta
03-11-21
Sekarung Bawang

- Kena Karma! Terdakwa


Kasus Babi Ngepet
Menyesal

Y. Kamis Membuat rekaman Artis Vanessa Angel dan Suami


Meninggal Akibat kecelakaan
04-11-21
Mobil

Z. Jumat Libur -

05-11-21

AA. Sabtu Libur -

06-11-21

BB. Minggu Libur -

07-11-21

CC. Senin Evaluasi -

08-11-21

32
DD. Selasa Membuat Rekaman Kaki Supir Bus Terjepit Usai
Menabrak Tiang Beton Flyover
09-11-21
Transjakarta

EE. Rabu Membuat naskah berita dan - Ikan Paus Sepanjang 12


rekaman Meter Terdampar di
10-11-21
Banggai Laut Sulawesi
Tengah

- Viral Penangkapan
Begal di Cikarang,
Pelaku Bocah 13 Tahun

FF. Kamis Rapat pembentukan panitia -


Bogorku Bersih
11-11-21

GG. Jumat Penugasan Panitia Bogorku Sebagai divisi konsumsi


Bersih
12-11-21

HH. Sabtu Briefing untuk event Bogorku -


Bersih
13-11-21

II. Minggu Libur -

14-11-21

JJ. Senin Survei lokasi dan persiapan -


Bogorku Bersih
15-11-21

KK. Selasa Acara Malam Penganugrahan -


Bogorku Bersih
16-11-21

LL. Rabu Libur -

33
17-11-21

MM.Kamis Libur -

18-11-21

NN. Jumat Membuat berita dan perencanaan Pemerkosaan Gadis


pembuatan konten #Taugasih Penyandang Disabilitas
19-11-21

OO. Sabtu Libur -

20-11-21

PP. Minggu Libur -

21-11-21

QQ. Senin Membuat Konten Durian Baduy

22-11-21

RR. Selasa Membuat naskah berita dan - Aksi Anggota DPRD


membuat konten #Taugasih Jabar Ini Mencuri
23-11-21
Perhatian Netizen
Dunia

- Alasan Suami Tak


Boleh Selingkuh dari
Istri dalam Agama
Islam

SS. Rabu Membuat Konten - Hewan Meresahkan di


Bali
24-11-21
- Bukit Teletabis di
Pendopo Bupati
Banyuwangi

34
TT. Kamis Membuat Konten #Taugasih 5 Buah yang Dapat Merawat
Kulit Wajah
25-11-21

UU. Jumat Membuat Konten #Taugasih 8 Kebiasaan Penyebab Ginjal


Rusak
26-11-21

VV. Sabtu Libur -

27-11-21

WW.Minggu Libur -

28-11-21

XX. Senin Membuat Konten #Taugasih Cara Mengatasi Nyeri Haid

29-11-21

YY. Selasa Membuat Konten #Taugasih Hikmah dan Pelajaran Dibalik


Sakit
30-11-21

ZZ. Rabu Libur Penugasan konten #Taugasih


untuk yang belum
01-12-21
mngumpulkan

AAA.Kamis Libur Deadline pengumpulan video


#Taugasih dan hari terakhir
02-12-21
penugsan Praktik Pengalaman
Lapangan (PPL)

BBB.Jumat Libur Diberi waktu untuk menyusun


laporan Praktik Penglaman
03-12-21
Lapangan (PPL)

CCC.Kamis Penutupan Praktik Pengalaman

35
16-12-21 Lapangan

2. Divisi Creative Content

NO WAKTU KEGIATAN KETERANGAN


1 10 Oktober 2021 -Pelepasan dan penyerahan para -Tempat di Graha Pena
Peserta PPL UIKA. Serta Kota Bogor
pembagian pembimbing
Lapangan
2 11 Oktober 2021 -Pertemuan virtual pertama -Zoom Meeting
dengan pembimbing lapangan.
3 12 Oktober 2021 -Virtual Meet with Facebook : -Graha Pena Lt. 4
Standar Komunitas Konten -Zoom Meeting
-Perekrutan Divisi Sosmed
PojokSatu.id
-Pengenalan diri bersama
Pembimbing divisi Sosmed,
secara virtual
4 13 Oktober 2021 -Onboarding PPL X - Zoom Meeting
PojokSatu.id pertama.
-Penugasan membuat artikel
5 14 Oktober 2021 -Onboarding PPL X -Zoom Meeting
PojokSatu.id kedua.
-Penugasan membuat Artikel
sebanyak 3
6 18 Oktober -Onboarding PPL X - Zoom Meeting
PojokSatu.id ketiga -Akun Tiktok Pojok
-Penugasan membuat artikel, Seleb
mencari video viral, short, dan -Akun Tiktok & Snack

36
video liputan feature Video Pojok Bogor
-Pembagian kelompok divisi
Sosmed
-Upload “Viral! Mencopot
Label pada Buah di
Supermarket. Bagaimana
tanggapan kalian?”
-Upload “Anggota Genk Motor
Serang Warga Kampung
Ciherang”
7 19 Oktober 2021 -Upload “Pemotor Tewas di -Akun Tiktok & Snack
Jalan Leuwi Sadeng” Video Pojok Bogor
-Upload “Kondisi Terkini,
Banjir di Jalan Iskandar Sholeh
Bogor.”
8 20 Oktober 2021 Libur Tidak ada video untuk
diupload
9 21 Oktober 2021 -Upload “The Power of Tahajud -Akun Tiktok Pojok
Enzy Rasakan Mukzijatnya” Seleb
-Upload “Polantas Gunakan -Akun Tiktok
Mobil Dinas Untuk Pacaran” PojokSatu.id
10 22 Oktober 2021 -Upload “Bima Arya Hadiri -Akun Tiktok & Snack
Acara Memperingati Hari Santri Video Pojok Bogor
Nasional”
11 23 Oktober 2021 Libur Tidak Ada Video untuk
diupload
12 24 Oktober Libur Karena tidak ada video
untuk diupload
13 25 Oktober -Upload Pengumuman Lomba -Akun Tiktok Pojok

37
membuat konten pendek Bogor
tentang Radar Bogor -Akun Tiktok Pojok
-Upload “Suara Orang ini Mirip Seleb
Sekali dengan Suzana” -Akun Tiktok & Snack
-Upload “Bus Terbalik di Tol Video Pojok Bogor
Sentul Selatan”
14 26 Oktober 2021 -Upload “Longsor Timpa Dapur -Akun Tiktok & Snack
Warga Cibogor Bogor Tengah” Video Pojok Bogor
-Upload “Genangan Air di
Stasiun Bogor Akibat Hujan
Deras”
-Upload “Hampir Saja! Pegawai
SPBU Kena Jambret”
-Upload “Pejambret SPBU
Tertangkap Polisi”
-Upload “Akibat Hujan Deras
Jalan Raya Ciapus Terendam
Banjir”
15 27 Oktober 2021 -Upload “Kebakaran di -Akun Tiktok & Snack
Universitas Pakuan” Video Pojok Bogor
-Upload “Wali Kota Bogor Jadi
Team Penilaian Bogorku
Bersih”
-Upload “Sekelompok Butuh
Unjuk Rasa di Ruas Jalan
Cibinong”
16 28 Oktober 2021 -Upload “Viral! Harga Tiker -Akun Tiktok & Snack
Curug Leuwihejo Bogor Video Pojok Bogor
90.000”

38
-Upload “Mengharukan! Kisah
Tulus Ibu Singa Melindungi
Anak Wildebest”
17 29 Oktober 2021 -Upload “Tampilan Bus Trans -Akun Tiktok & Snack
Pakuan Bogor Terbaru” Video Pojok Bogor
18 30 Oktober 2021 Libur Karena Tidak ada video
untuk diupload di Akun
Tiktok Pojok Bogor
19 31 Oktober 2021 -Upload “Kondisi Jalan Raya -Akun Tiktok & Snack
Puncak Bogor Macet” Video Pojok Bogor
20 01 November 2021 -Upload “Diduga Kelebihan -Akun Tiktok & Snack
Muatan, Truk Sampah Video Pojok Bogor
Terguling”
-Upload “Jln. Sholeh Iskandar
Ambles Diperbaiki Februari
2022”
-Upload “Pengurangan Volume
Angkot”
21 02 November 2021 Libur Karena Tidak ada video
untuk diupload di Akun
Tiktok Pojok Bogor
22 03 November -Upload “Truk Tanki Terguling -Akun Tiktok & Snack
di Tol Jagorawi” Video Pojok Bogor
-Upload “Diduga Kena Angin
Duduk Supir Truk Meninggal
Dunia”
23 04 November 2021 Libur Karena Tidak ada video
untuk diupload di Akun
Tiktok Pojok Bogor

39
24 05 November 2021 Libur Karena Tidak ada video
untuk diupload di Akun
Tiktok Pojok Bogor
25 06 November 2021 Libur Karena Tidak ada video
untuk diupload di Akun
Tiktok Pojok Bogor
26 07 November 2021 Libur Karena Tidak ada video
untuk diupload di Akun
Tiktok Pojok Bogor
27 08 November 2021 Libur Karena Tidak ada video
untuk diupload di Akun
Tiktok Pojok Bogor
28 09 November 2021 Libur Karena Tidak ada video
untuk diupload di Akun
Tiktok Pojok Bogor
29 10 November -Upload “Apes! Ditinggal Kurir -Akun Tiktok & Snack
Sekarung Paket Raib Digondol Video Pojok Bogor
Maling”
-Upload “Resmi! Jln. Kesehatan
Ganti Nama Menjadi Jln. R.M
Tirto Adhi Seorjo
-Upload “Walikota Bogor
Hadiri Upacara Memperingati
Hari Pahlawan”
30 11 November 2021 -Upload “Aksi Maling -Akun Tiktok & Snack
Perempuan Terekam Kamera Video Pojok Bogor
CCTV”
31 12 November 2021 -Upload “Menlu Inggris -Akun Tiktok & Snack
Bingung Dengan Minuman Es Video Pojok Bogor

40
Cendol”
32 13 November 2021 Libur Karena Tidak ada video
untuk diupload di Akun
Tiktok Pojok Bogor
33 14 November 2021 -Upload “Kebakaran Rumah di -Akun Tikton & Snack
Daerah Cibinong” Video Pojok Bogor
33 15 November 2021 Libur Karena Tidak ada video
untuk diupload di Akun
Tiktok Pojok Bogor
34 16 November 2021 -Upload “Sat Lantas Kota -Akun Tiktok & Snack
Bogor Lakukan Bagi-Bagi Video Pojok Bogor
Roti”
-Upload “Kecelakaan Lalu
Lintas di Pemda Cibinong”
-Upload “Maling Incar Sport”
35 17 November 2021 Libur Karena Tidak ada video
untuk diupload di Akun
Tiktok Pojok Bogor
36 18 November 2021 Libur Karena Tidak ada video
untuk diupload di Akun
Tiktok Pojok Bogor
37 19 November 2021 -Upload “Bocah Hilang -Akun Tiktok & Snack
Ditemukan Sudah Mengambang Video Pojok Bogor
di Sungai Cisadane”
38 20 November 2021 Izin Mengikuti Sosialisasi
Tentang Kelulusan
Akreditasi
39 21 November Libur Karena Tidak ada video
untuk diupload di Akun

41
Tiktok Pojok Bogor
40 22 November 2021 -Upload “Kios-Kios di Bara -Akun Tiktok & Snack
Dramaga Terbakar” Video Pojok Bogor
41 23 November 2021 -Upload “Kota Bogor Dijadikan -Akun Tiktok & Snack
Sebagai Tuan Rumah JKPI Video Pojok Bogor
Yang Kelima”
42 24 November 2021 -Upload “Bupati Bogor Hadiri -Akun Tiktok & Snack
Acara Launching Kampung Video Pojok Bogor
Herbal”
-Upload “Satu Anggota TNI
Lawan Dua Anggota Polantas”
43 25 November 2021 Libur Karena Tidak ada video
untuk diupload di Akun
Tiktok Pojok Bogor
44 26 November 2021 -Upload “Genangan Air di -Akun Tiktok & Snack
Sepanjang Jln. Tegar Beriman Video Pojok Bogor
Cibinong”
45 27 November Libur Karena Tidak ada video
untuk diupload di Akun
Tiktok Pojok Bogor
46 28 November 2021 -Upload “SiJago Merah -Akun Tiktok & Snack
Membakar Warung Makan di Video Pojok Bogor
Kawasan Cimanggu”
47 29 November 2021 -Upload “Penampakan Roh -Akun Tiktok & Snack
Halus di Pabrik Daerah Klapa Video Pojok Bogor
Nunggal, Ternyata Hanya”
48 30 November 2021 Libur Karena Tidak ada video
untuk diupload di Akun
Tiktok Pojok Bogor

42
49 01 Desember 2021 Intruksi Pemberian Tantangan -Graha Pena Kota Bogor
membuat konten edukasi
“TahuGakSih” 15-30 detik
50 02 Desember 2021 -Setor Tantangan Membuat -Whatsapp
Video Tahu Gak Sih “Cara
Fokus Dalam Belajar”
51 03 Desember 2021 -Setor Tantangan Membuat -Whatsapp
Video Tahu Gak Sih
“Mengatasi Susah Tidur Tanpa
Menggunakan Obat-Obatan”
52 04 Desember 2021 -Upload “Ciduk Dishub -Akun Tiktok & Snack
Gadungan Seringkali Lakukan Video Pojok Bogor
Pungli”
53 05 Desember 2021 -Intruksi Pemberhentian -Whatsapp Group
Mengunggah Video
54 14 Desember 2021 -Perpisahan dengan Graha Pena Kota Bogor
Pembimbing Divisi
55 16 Desember 2021 -Perpisahan dengan seluruh Graha Pena Kota Bogor
Divisi PojokSatu.id, Serta
Pemberian Sertifikat.
-Pemberian Penghargaan Untuk
Peserta PPL Terbaik

3. Divisi Iklan

Selama kegiatan pelaksanaan praktik PPL Terstruktur, penulis memilih


peminatan sebagai divisi periklanan di media Pojoksatu.id dengan mentor
lapangan oleh Faturohman S Kanday yang menjabat sebagai Direktur.

Sebelum terjun kelapangan, penulis mengikuti tahap orientasi terlebih


dahulu dengan mahasiswa PPL Terstruktur lainnya untuk dibekali dengan

43
materi-materi seputar jurnalisik, pembuatan naskah berita, siaran pers,
personal branding, langkah-langkah penting dalam memilih sebuah informasi,
dan lain sebagainya. Kegiatan ini dilaksanakan melalui via Zoom Meeting
yang diikuti seluruh peserta PPL Terstruktur. Lalu setelah diberikan materi,
seluruh peserta diberikan tugas berupa latihan membuat sebuah artikel yang
sedang trend pada hari itu, dan diserahkan setiap hari minimal menulis satu
artikel selama tiga hari. Pada hari itu juga, diberikan berupa tugas latihan
untuk membuat video berita viral.

Pelaksanaan orientasi telah usai peserta diberikan jobdesk sesuai


dengan minatnya masing-masing, penulis sebagai divisi periklanan, langsung
diberikan tugas pertama untuk mendaftar webinar dari Google AdMob soal
periklanan aplikasi yang berjudul “Get Ready For The Holiday Season And
Drive More Revenue With Admob Formats”. Narasumber yang dihadiri pada
webinar tersebut dihadiri oleh kru Google AdMob itu sendiri seperti Trang
Pham (Strategic Partner Manager), Humayun Haroon (Strategic Partner
Manager), dan Taeho Kim (Product Technical Specialist). Topik yang
dibahas dalam webinar ini, yaitu:

1. Format Iklan Baru dan Tradisional


2. Tips untuk mendapatkan lebih banyak core loops dan monetisasi secara
efektif dengan data
3. Kenapa musiman itu penting ?
4. 3 cara mudah untuk mempersiapkan musim liburan
5. Live Q&A

Pelaksanaan webinar Google AdMob digelar secara online melalui


livestreaming khusus dari website admobair.withgoogle.com/event atau
melalui link khusus via YouTube. Lalu setelah mengikuti webinar tersebut
penulis diminta untuk membuat resume secara keseluruhan acara tersebut.

44
Pelatihan jurnalistik digital juga dilakukan secara online, mengikuti
pelatihan tersebut mengakses melalui website dari
Reutersdigitaljournalism.com. yang berisikan training mengenalkan sebagai
jurnalis digital yang dibantu teknologi digital melalui platform media sosial.
Pelatihan ini disponsori oleh Meta Journalism Project sehingga menjamin
para peserta diberikan materi-materi jurnalistik digital yang relevan pada saat
ini.

Penugasan pada divisi periklanan juga diberikan berupa membuat summary


dari mengamati konten berita FansPage Facebook pada akun Banten News
yang pada saat itu sedang naik secara insight. Penulis melakukan mengamati
konten dengan cara mengunjungi laman web pada akun Banten News dan
dibuat pendataan sesuai dengan ketentuan yang diminta. Hasilnya Banten
News naik secara insight karena salah satu video berita viral mencapai 1,8 juta
penonton dan Daerah Tanggerang, Cilegon, Pandeglang dan Serang menjadi
paling banyak pemberitaan karena menurut data Badan Pusat Statistik sebaran
penduduk Banten paling banyak adalah Tanggerang, Pandeglang, Serang, dan
Cilegon.

Memproduksi sebuah konten juga dilakukan pada divisi periklanan


Pojoksatu.id, yaitu membuat sponsorship video pendek dari web laman
Speedwrite.com. Mereka tertarik untuk menjadi partner di akun TikTok
pojoksatu.id yang menurut mereka sangat berpotensi banyaknya calon
konsumen di web laman Speedwrite.com. Lalu divisi periklanan diminta
dibuatkan berupa video pendek berdurasi sekitar 15 – 20 detik yang sesuai
dengan audiens akun TikTok pojoksatu.id. Divisi periklanan sebelum
membuat konsep dilakukan penelitian terlebihdahulu agar bisa sinkronisasi
dengan fungsi web lama Speedwrite.com dengan masalah yang dimiliki oleh
pengikut akun TikTok. Setelah dibuatkan konsep lalu diberikan kepada
mentor lapangan untuk dikonfirmasi. Selanjutnya tahap produksi hingga tahap

45
pasca produksi yakni pengeditan video. Setelah selesai, baru dilakukan tahap
evaluasi atau review.

Penugasan pendukung pada saat pelaksanaan PPL Terstruktur yakni


mengikuti acara atau event offline “Bogorku Bersih” yang menjabat sebagai
divisi relawan yang ditugaskan untuk mendesain foto-foto juri; Lalu, membuat
caption video pendek untuk sponsorship Jasmine Glamping & Villa;
Membuat data aplikasi browser anti blokir terbaik untuk android; dan
menyebarkan link Honda Virtual Expo, untuk mencapai target 100 klik.

4. Divisi Redaksi Media

No. Waktu Kegiatan Keterangan

1 11 Oktober – 16 Tahapan Orientasi Melaksanakan kegiatan orientasi


Oktober 2021 di Pojoksatu.id sebagai suatu
pembekalan sebelum
melaksanakan PPL secara
langsung.

2 18 Oktober 2021 Kegiatan PPL Menulis artikel berita dan


dikirimkan melalui WhatsApp
Grup, dengan batas waktu kerja
hingga pukul 19.00 WIB.
Dengan Judul artikel :
Adele Resmi Rilis Lagu Esay
On Me (News)

3 19 Oktober 2021 Kegiatan PPL Menulis artikel berita dan


dikirimkan melalui WhatsApp
Grup, dengan batas waktu kerja
hingga pukul 19.00 WIB.
Dengan Judul artikel :

46
Dokter Anjurkan Atta
Halilintar Segera Dioperasi,
Ternyata Ini yang Sebenarnya
Terjadi (Entertainment)
Ceramah Ustaz Hanan Attaki :
Inilah Manusia yang Paling
Dicintai Allah dan Rasulullah
SAW (Mutiara)

4 21 Oktober 2021 Kegiatan PPL Menulis artikel berita dan


dikirimkan melalui WhatsApp
Grup, dengan batas waktu kerja
hingga pukul 19.00 WIB.
Dengan Judul artikel :
Nasihat Ustadz Syafiq Riza
Basallamah Untuk yang Ingin
Menikah (Mutiara)

5 22 Oktober 2021 Kegiatan PPL Menulis artikel berita dan


dikirimkan melalui WhatsApp
Grup, dengan batas waktu kerja
hingga pukul 19.00 WIB.
Dengan Judul artikel :

Gegara Hal Ini, Luna Maya


Kapok Naik Taksi dari Hotel
Menuju Bandara di Jepang
(Entertainment)

6 23 Oktober 2021 Kegiatan PPL Menulis artikel berita dan

47
dikirimkan melalui WhatsApp
Grup, dengan batas waktu kerja
hingga pukul 19.00 WIB.
Dengan Judul artikel :
Tukul Arwana Dikabarkan
Telah Pulang ke Rumah,
Oddie Agam Masih Dirawat di
ICU (Enterttainment)
Setelah Menjalani Perawatan
di Rumah, Inilah Kondisi
Terkiri Dorce Gamalama
(Enteryainment)

7 25 Oktober 2021 Kegiatan PPL Menulis artikel berita dan


dikirimkan melalui WhatsApp
Grup, dengan batas waktu kerja
hingga pukul 19.00 WIB.
Dengan Judul artikel :
Simak! Tips Lepas dari Toxic
Relationship dan Mampu
Mencintai Diri Sendiri
(Lifestyle)

8 26 Oktober 2021 Kegiatan PPL Menulis artikel berita dan


dikirimkan melalui WhatsApp
Grup, dengan batas waktu kerja
hingga pukul 19.00 WIB.
Dengan Judul artikel :
Inilah Ciri-ciri Jika Taubat
Kita Diterima Oleh Allah SWT
(Mutiara)

48
Agar Tak Salah Pergaulan,
Inilah Cara Memilih Teman
Sesuai Ajaran Islam (Mutiara)

9 27 Oktober 2021 Kegiatan PPL Menulis artikel berita dan


dikirimkan melalui WhatsApp
Grup, dengan batas waktu kerja
hingga pukul 19.00 WIB.
Dengan Judul artikel :
Simak! Berikut Tips Agar
Mengurangi Overthinking
(Lifestyle)
Penyebab Seseorang
Mengalami Trust Issue, Begini
Cara Mengatasinya (Lifestyle)

10 28 Oktober 2021 Kegiatan PPL Menulis artikel berita dan


dikirimkan melalui WhatsApp
Grup, dengan batas waktu kerja
hingga pukul 19.00 WIB dan
wawacara online melewati zoom
meeting tentang bisnis di usia
muda. Dengan Judul artikel :

Penting! Inilah Cara Mengatur


Ekspektasi, Agar Kita Tidak
Kecewa (Lifestyle)

Inilah Tips Berani Memulai


Bisnis Menurut Yashafi Yan
Arsala (News)

49
11 29 Oktober 2021 Kegiatan PPL Menulis artikel berita dan
dikirimkan melalui WhatsApp
Grup, dengan batas waktu kerja
hingga pukul 19.00 WIB.
Dengan Judul artikel :
Penting! Kenali 5 Ciri-ciri
Seseorang yang Memiliki Self
Hate (Lifestyle)

Anda Sering Merasa Sedih?


Lakukan 4 Tahapan Ini untuk
Mengobati Kesedihan
Menurut Islam (Mutiara)

12 1 November 2021 Kegiatan PPL Menulis artikel berita dan


dikirimkan melalui WhatsApp
Grup, dengan batas waktu kerja
hingga pukul 19.00 WIB.
Dengan Judul artikel :
Tantangan Meneladani
Rasulullah SAW Agar Allah
SWT Mencintai Kita
(Mutiara)

Tidak Boleh Sembarang,


Inilah 6 Tahapan Cara Diet

50
yang Baik dan Sehat
(Lifestyle)

13 3 November 2021 Kegiatan PPL Menulis artikel berita dan


dikirimkan melalui WhatsApp
Grup, dengan batas waktu kerja
hingga pukul 19.00 WIB.
Dengan Judul artikel :
Ingin Diet Sehat? Inilah 4 Tips
Yang Diajarkan oleh
Rasulullah (Mutiara)
Reaksi Netizen Tentang
Andika Prakasa Sebagai Calon
Panglima TNI (News)

14 4 November 2021 Kegiatan PPL Menulis artikel berita dan


dikirimkan melalui WhatsApp
Grup, dengan batas waktu kerja
hingga pukul 19.00 WIB.
Dengan Judul artikel :
Disorot Videonya Nyetir
Sambil Ngebut, Supir Mobil
Vanessa Angel Hapus
Postingan Setelah Kecelakaan
(News)

15 5 November 2021 Kegiatan PPL Menulis artikel berita dan


dikirimkan melalui WhatsApp
Grup, dengan batas waktu kerja
hingga pukul 19.00 WIB.
Dengan Judul artikel :

51
Ingin Berlibur ke Luar Negri
Saat Pandemi? Inilah Tips
yang Harus Diperhatikan
(Lifestyle)

16 6 November 2021 Kegiatan PPL Menulis artikel berita dan


dikirimkan melalui WhatsApp
Grup, dengan batas waktu kerja
hingga pukul 19.00 WIB.
Dengan Judul artikel :
Ingin Menghabiskan Akhir
Pekan Anda Dengan Berlibur?
Berikut Rekomendasi Wisata
Di Bogor Yang Bisa Anda
Kunjungi (Lifestyle)

17 9 November 2021 Kegiatan PPL Menulis artikel berita dan


dikirimkan melalui WhatsApp
Grup, dengan batas waktu kerja
hingga pukul 19.00 WIB.
Dengan Judul artikel :
Tips Berpakaian Tetap
Nyaman Saat Dipantai Ala
Ririn Ekawati dan Ibnu Jamil
(Lifestyle)

18 10 November Kegiatan PPL Menulis artikel berita dan


2021 dikirimkan melalui WhatsApp
Grup, dengan batas waktu kerja
hingga pukul 19.00 WIB.
Dengan Judul artikel :

52
Wahai Ibu Bapak! Disimak
Tips Pengaturan Waktu
Penggunaan Gadget Anak
Versi Ustadz Bendri
Jaisyurrahman (Mutiara)

19 11 November 2021 Kegiatan PPL Menulis artikel berita dan


dikirimkan melalui WhatsApp
Grup, dengan batas waktu kerja
hingga pukul 19.00 WIB.
Dengan Judul artikel :
Jangan Takut! Ustad Bendri :
Nikah Enggak Seseram Yang
kamu Dibayangkan (Mutiara)

20 13 November 2021 Kegiatan PPL Menulis artikel berita dan


dikirimkan melalui WhatsApp
Grup, dengan batas waktu kerja
hingga pukul 19.00 WIB.
Dengan Judul artikel :
Sulit Menolak Permintaan
Orang Lain? Inilah 4 Tips
Agar Kamu Terhindar Dari
People Pleaser (Lifestyle)

Mengenal Lebih Dalam


Kepribadian Seorang
Introvert, Inilah Ciri-Cirinya
(Lifestyle)
21 15 November 2021 Kegiatan PPL Menulis artikel berita dan

53
dikirimkan melalui WhatsApp
Grup, dengan batas waktu kerja
hingga pukul 19.00 WIB.
Dengan Judul artikel :
Agar Hidup Tentram, Inilah
Cara Menghilangkan Stres
Menurut Islam (Mutiara)

22 16 November 2021 Kegiatan PPL Menulis artikel berita dan


dikirimkan melalui WhatsApp
Grup, dengan batas waktu kerja
hingga pukul 19.00 WIB.
Dengan Judul artikel :
6 Alasan Kamu Menangis
Tanpa Sebab Yang Perlu
Kamu Ketahui (Lifestyle)

23 20 November 2021 Kegiatan PPL Menulis artikel berita dan


dikirimkan melalui WhatsApp
Grup, dengan batas waktu kerja
hingga pukul 19.00 WIB.
Dengan Judul artikel :
Ini Alasan Kamu Harus
Memilih Undangan Digital
Untuk Acara Pernikahan
(Teknologi)

24 22 November 2021 Kegiatan PPL Menulis artikel berita dan


dikirimkan melalui WhatsApp

54
Grup, dengan batas waktu kerja
hingga pukul 19.00 WIB.
Dengan Judul artikel :
Pria Juga Perlu Merawat Kulit
Loh! Berikut 4 Skincare Rutin
Yang Simple Untuk Pria
(Lifestyle)

25 24 November 2021 Kegiatan PPL Menulis artikel berita dan


dikirimkan melalui WhatsApp
Grup, dengan batas waktu kerja
hingga pukul 19.00 WIB.
Dengan Judul artikel :
Simak! Inilah Tips Untuk
Memilih Vendor Pernikahan
Agar Tidak Kecewa Saat Hari
H (Lifestyle)

Agar Diberikan Ketenangan


Pikiran , Inilah Doa Yang
Cocok Untuk Orang Yang
Sering Overthinking (Mutiara)

26 30 November 2021 Kegiatan PPL Menulis artikel berita dan


dikirimkan melalui WhatsApp
Grup, dengan batas waktu kerja
hingga pukul 19.00 WIB.
Dengan Judul artikel :
Simak! Tips Memilih Wedding

55
Organizer Agar Pernikahan
Kamu Berjalan Sesuai
Kegiatan (Lifestyle)

27 1 Desember 2021 Kegiatan PPL Menulis artikel berita dan


dikirimkan melalui WhatsApp
Grup, dengan batas waktu kerja
hingga pukul 19.00 WIB.
Dengan Judul artikel :
Simak! Inilah 7 Tips Move On
Terbaik Yang Harus Kamu
Lakukan (Lifestyle)

Penting! Inilah Skill Yang


Harus Dimiliki Terutama
Untuk Para Fresh graduate
(Lifestyle)

28 2 Desember 2021 Kegiatan PPL Menulis artikel berita dan


dikirimkan melalui WhatsApp
Grup, dengan batas waktu kerja
hingga pukul 19.00 WIB.
Dengan Judul artikel :
Simak! Inilah 5 Alasan
Pentingnya Kamu Harus
Melakukan Self Reward
(Lifestyle)

29 3 Desember 2021 Kegiatan PPL Menulis artikel berita dan

56
dikirimkan melalui WhatsApp
Grup, dengan batas waktu kerja
hingga pukul 19.00 WIB.
Dengan Judul artikel :
Simak! Inilah Tips Mencari
Kebahagiaan Pada Diri
Sendiri (Lifestyle)

30 4 Desember 2021 Kegiatan PPL Menulis artikel berita dan


dikirimkan melalui WhatsApp
Grup, dengan batas waktu kerja
hingga pukul 19.00 WIB.
Dengan Judul artikel :

Penting Untuk Diketahui,


Inilah Ciri-Ciri Orang Yang
Mempunyai Sifat Manipulatif
(Lifestyle)

C. Hasil Observasi
1. Divisi Penyiaran
Pada saat pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan di Pojokstu.id,
diwajibkan untuk membuat berita setiap hari. Hal ini sangat bermanfaat
terutama dalam mengasah kemampuan mahasiswa/mahasiswi jurnalistik
sebagai bekal untuk kedepannya. Dalam divisi penyiar berita, selain
menulis naskah dan membacakan naskah berita, mahasisa/mahasiswi juga

57
dapat menerapkan kembali mata kuliah yang telah dipelajari, seperti
menulis naskah berita hard news, soft news, feature dan opini.
Pentingnya mempelajari mata kuliah manajemen media massa karena
mata kuliah ini juga sangat berpegaruh bagi divisi penyiar berita, karena
pembuatan konten atau berita yang baik harus menggunakan strategi yang
tepat agar informasi yang terkandung didalam konten atau berita tersebut
sampai pada khalayak dan media Pojoksatu.id dapat menjadi acuan bagi
masyarakat.
Selain itu berita yang dimuat juga harus sesuai dengan kode etik
jurnalistik. Berita yang di unggah pada media online Pojoksatu.id harus
mempunyai nilai untuk memberi informasi, mendidik, menghibur dan
memiliki tujuan yang sesuai.
2. Divisi Creative Content
 Mendapatkan Ilmu yang berkaitan dengan editting visual khususnya
editing video.
 Dapat mengerjakan tugas yang diberikan oleh pembimbing
PojokSatu.id
 Dapat mengoperasikan akun sosial media yang baik dan benar
 Memahami cara kerja sebagai admin media berita yang mungkin
banyak orang tidak mengetahui hal tersebut.
 Memahami arti profesional yang sebenarnya dalam ruang lingkup
dunia pekerjaan
 Memahami strategi dalam mengembangkan sebuah akun sosial media
3. Divisi Iklan

Berdasarkan observasi yang telah dilakukan maka hasil yang didapat


selama melaksanakan PPL Terstruktur ialah:

1. Penulis mengamati konten artikel dan video berita di laman FansPage


Facebook Banten News untuk mengetahui perkembangan konten apa yang
membuat mereka melesat. Hasil dari observasi yang terkait pada teori

58
Public Relation, karena komponen penting dalam mengamati pada satu
media lain adalah mengamati citra pandangan publik terhadap perusahaan
tersebut, dan reliability (dimata konsumen) tentang pemberitaan pada
media Banten News menunjukkan bahwa berita yang dipublikasikan
adalah berita terpercaya dan aktual.
2. Pada saat masa orientasi atau pembekalan, penulis diminta untuk melatih
membuat artikel yang sedang trending pada hari tersebut. Dengan hal ini
menyangkut pada teori Penulisan Berita Penulisan Berita Media Cetak dan
Online yang mengedepankan aspek news value pada saat menulis artikel
viral yaitu; Magnitude (Pengaruh), Significance (penting), Timeliness
(aktualitas), Promixity (kedekatan), Prominance (Ketokohan), Impact
(Dampak), Conflict (konflik), dan Human interest.
3. Memproduksi video iklan untuk website Speedwrite.com menggunakan
pengaplikasian kombinasi daripada teori Iklan Cetak, Siar, dan Online
dengan Produksi, Radio, Tv, dan Film. Ketika pra-produksi, ada tahap
sebuah penelitian untuk memenuhi capaian sebuah target iklan dan
membuat konsep kerangka garis besar jalannya video iklan tersebut. jenis
iklan penulis lakukan adalah jenis sponsorship yang melakukan presentasi
atau promosi gagasan, barang, atau jasa dalam bentuk suatu pemecahan
masalah. Selanjutnya tahap produksi, yang dilakukan mengimplementasi
dari pembuatan konsep tersebut. lalu pasca-produksi dilakukan me-review
atau peninjauan ulang yang berfungsi untuk mengevaluasi dari hasil tahap
produksi.
4. Divisi Redaksi Media

Selama melaksanakan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) di


Pojoksatu.id, dengan diwajibkannya untuk menulis artikel per harinya tentu
sangat bermanfaat dalam mengembangkan soft skill, salah satunya adalah
dengan menulis, khususnya menulis artikel berita secara online. Di mana pada
masa perkuliahan meskipun diwajibkan untuk belajar menulis berita, seperti

59
hard news, soft news, feature, opini, dan sebagainya, tetapi soft skill lebih
terlatih saat melaksanakan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL), terutama
bagi kelompok yang berada dalam divisi Creatif konten media, penting sekali
memiliki skill menulis yang baik, selain itu penting juga untuk mengetahui
bagaimana menulis berita yang baik dan tidak menyalahi Undang-Undang
Pers.

Berita yang baik merupakan berita yang sesuai dengan aturan kode
etik jurnalistik, perlunya untuk tidak mengejar traffic dengan menulis berita
layak, berkualitas dan bermanfaat. Hal ini sejalan dengan teori mata kuliah
pendukung sepanjang masa perkuliahan, seperti Pengantar Jurnalistik, di mana
pada saat itu dikenalkan dengan dasar-dasar dunia jurnalistik, juga menulis
berita yang pada tujuannya harus memiliki value berita, tentunya dengan
tujuan-tujuan yang sesuai, yaitu memberikan informasi dan edukasi kepada
khalayak. Selain Ilmu Pengantar Jurnalistik, mata kuliah Penulisan Berita
Media Cetak dan Online juga dapat dijadikan acuan selama masa kegiatan
Praktik Pengalaman Lapangan (PPL), yang pada semester itu juga dilatih
untuk mencari dan menulis berita online yang sesuai dengan kode etik
jurnalistik.

60
5.

BAB IV

PENUTUP

A. Kesimpulan

Dari penjelasan diatas dapat disimpulkan bahwa, pelaksanaan PPL


Terstruktur sebagai sebuah sarana aplikasi dari pembelajaran dan teori yang sudah
dipelajari di bangku perkualiahan. Agar mahasiswa bisa lebih terampil untuk
mempersiapkan yang sesuai dengan harapan perkembangan dan potensi di dunia
lapangan pekerjaan khususnya bidang jurnalistik.

Kegiatan PPL Terstruktur dilaksanakan mulai dari orientasi atau


pembekalan sampai bekerja di divisi masing-masing bahwa kegiatan berjalan
dengan baik dan lancar. Banyak ilmu dan pengalaman yang didapat mahasiswa
magang KPI Universitas Ibnu Khaldun Bogor dalam menjalani program-program
dari berbagai divisi. Dalam divisi periklanan mendapat sebuah ilmu baru untuk
bagaimana cara menjual sebuah produk (content) dalam bentuk dimensi
jurnalistik dan mengolah data laporan dari pelatihan atau webinar yang berkaitan
dengan divisi periklanan. Pihak lembaga juga sangan komperatif membantu
melaksanakan program sehingga terjalin hubungan kekeluargaan antara
mahasiswa PPL dengan pihak lembaga media PojokSatu.id.

B. Saran
Adapun saran dari pelaksanaan PPL Terstruktur KPI Universitas Ibnu
Khaldun Bogor 2021 di Pojoksatu.id yaitu sebagai berikut:
a. Diharapkan memberi tanggapan yang baik kepada Mahasiswa PPL dan
bekerjasama dengan baik.
b. Adanya peningkatan koordinasi setiap karyawan agar mahasiswa dapat
terbantu dalam pelaksanaan program dan tidak ada kesalahpahaman.
c. Diharapkan mencermati kontrak dengan pihak kampus dan memahami
kebijakan kampus.

61
d. Diharapkan adanya pertemuan rutin formal setiap minggu antara DPL
PojokSatu dengan mahasiswa magang. Untuk membicarakan persoalan-
persoalan yang menghambat kerja karyawan dan evaluasi lainnya.
e. Diharapkan adanya sistem manajemen baru yang dapat meningkatkan
keberhasilan Pojoksatu.id untuk menjadi pencerahan bagi mahasiswa
magang lainnya.

62

Anda mungkin juga menyukai