Instrumen Verifikasi KSP 2024-2025.rev

Unduh sebagai pdf atau txt
Unduh sebagai pdf atau txt
Anda di halaman 1dari 4

INSTRUMEN VERIFIKASI/SUPERVISI KSP

TAHUN AJARAN 2024/2025

Nama Sekolah :
Alamat :
Nama Kepala Sekolah :

BAB/ TIDAK
KOMPONEN ADA KETERANGAN
NO. ADA
BAGIAN AWAL
1. Cover
Memuat logo sekolah, judul kurikulum, tahun
ajaran, NPSN, alamat sekolah, dan tahun
pembuatan kurikulum
2. Lembar Penetapan dan Pengesahan
Rumusan menunjukkan kurikulum ditetapkan
dalam forum yang terdiri atas dewan guru,
komite sekolah, dan kepala sekolah.
Penetapan ditandatangani oleh kepala sekolah
dan ketua komite sekolah dibubuhi stempel
masing-masing.
Pengesahan ditandatangani oleh Kepala Dinas
Pendidikan Kota Semarang u.p. Kepala Bidang
Pembinaan SMP.
3. Kata Pengantar
Berisi ungkapan syukur, garis besar KSP,
ucapan terima kasih kepada pihak-pihak yang
terlibat dalam penyusunan KSP, serta harapan
masukan yang membangun.
4. Daftar Isi
Berisi semua isi KSP mulai dari bagian awal
sampai lampiran dan dituliskan halaman
masing-masing isi.
5. Daftar lampiran
Berisi semua lampiran
I PENDAHULUAN
A Karakteristik Satuan Pendidikan
Kondisi keunikan sekolah disusun dalam paragraf
paragraf yang memuat:
1. Bentang alam
2. Karakteristik Peserta Didik (termasuk uraian
capaian hasil Rapor Pendidikan 2024 tentang
kemampuan literasi, kemampuan numerasi,
dan karakter peserta didik.
3. Uraian hasil Rapor Pendidikan 2024 tentang
iklim keamanan sekolah, iklim kebinekaan,
dan kualitas pembelajaran.
4. Karakteristik Pendidik
5. Karakteristik Tenaga Kependidikan
6. Karakteristik Orang Tua Siswa
7. Karakteristik Masyarakat di Sekitar Satuan
Pendidikan
8. Sosial Budaya
9. Kemitraan
B Prinsip Penyusunan KSP
1. Berpusat pada peserta didik.
2. Kontekstual
3. Esensial
4. Akuntabel
5. Melibatkan berbagai pemangku kepentingan

1
BAB/ TIDAK
KOMPONEN ADA KETERANGAN
NO. ADA
II VISI, MISI, DAN TUJUAN SEKOLAH
A Visi Satuan Pendidikan
1. Dirumuskan berdasarkan karakteristik satuan
pendidikan dan sesuai tujuan pendidikan
nasional
2. Berupa kondisi/keadaan, singkat, mudah
dipahami, berorientasi pada terwujudnya
profil pelajar Pancasila, namun belum
operasional
3. Menggambarkan masa depan yang ingin dan
dapat dicapai oleh lulusan
4. Mendorong semangat, motivasi, dan
komitmen stakeholders satuan pendidikan
untuk meningkatkan mutu lulusan
5. Dijabarkan dalam indikator visi
B Misi Satuan Pendidikan
1. Memberikan arah dalam mewujudkan visi
satuan pendidikan
2. Dalam bentuk kalimat yang menunjukkan
tindakan yang bisa diamati/operasional,
bukan kondisi/keadaan
3. Menunjukkan keterkaitan dengan indikator
visi
4. Didukung oleh standar pendidikan lainnya
5. Berorientasi pada peserta didik.
C Tujuan Satuan Pendidikan
1. Mendeskripsikan misi dan nilai-nilai satuan
pendidikan
2. Fokus pada hasil yang diinginkan dari
lulusan
3. Spesifik, terukur, dapat dicapai, relevan, dan
dalam waktu tertentu (SMARTER)
4. Dievaluasi dalam jangka waktu tertentu.
III PENGORGANISASIAN PEMBELAJARAN
A Struktur Kurikulum
1. Intrakurikuler
a. Pembelajaran
1) Mengatur muatan kurikulum sesuai
Keputusan Mendikbudristek No. 12
Tahun 2024
2) Memuat alokasi waktu per mata
pelajaran wajib, muatan lokal, maupun
ciri khusus.
b. Asesmen
1) Memuat deskripsi jenis-jenis asemen
(as/for/of learning), strategi serta waktu
pelaksanaannya, termasuk asesmen
sumatif yang mana yang akan
dilaksanakan
2) Terdapat deskripsi tentang mekanisme
penyusunan Kriteria Ketercapaian
Tujuan Pembelajaran (KKTP), remidial,
pengayaan.
3) Terdapat deskripsi tentang mekanisme
kenaikan kelas dan kelulusan.
2. Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila
Prinsip Projek Penguatan Profil Pelajar
Pancasila
a. Pembelajaran
1) Memuat tema yang akan dilaksanakan,
tujuannya, waktu pelaksanaan disertai

2
BAB/ TIDAK
KOMPONEN ADA KETERANGAN
NO. ADA
jadwal, serta pembagian tugas guru.
2) Terdapat matriks pelaksanaan projek
penguatan profil pelajar Pancasila
b. Asesmen
Memuat jenis-jenis, teknik, dan waktu
pelaksanaan asesmen diserta jadwal
3. Ekstrakurikuler
a. Pembelajaran:
Terdapat deskripsi atau matrik tentang
pengaturan pelaksanaan ektrakurikuler,
yang memuat jenis, lingkup materi,
pembina, waktu pelaksanaan, dan jadwal
b. Asesmen
Memuat waktu pelaksanaan asesmen
4. Budaya Sekolah (Pembiasaan)
a. Terdapat deskripsi tentang jenis-jenis
budaya sekolah
b. Deskripsi masing-masing jenis-jenis
budaya sekolah mencakup nama,
penanggung jawab, kegiatan, tujuan, dan
waktu pelaksanaannya
B Pengaturan Beban Belajar
1. Terdapat pengaturan jam belajar siswa dalam
sepekan, satu semester, dan satu tahun
2. Terdapat pembagian alokasi waktu per tahun
untuk melaksanakan kegiatan intrakurikuler,
projek penguatan profil pelajar Pancasila, dan
ekstrakurikuler
C Kalender Pendidikan
1. Terdapat analisis kalender pendidikan yang
memuat hari efektif, hari libur nasional, hari
besar keagamaan, minggu efektif, dan
kegiatan sekolah.
2. Terdapat matriks kalender pendidikan
dilengkapi dengan penjelasannya.
IV PERENCANAAN PEMBELAJARAN
A Perencanaan Pembelajaran dalam Ruang Lingkup
Satuan Pendidikan
1. Terdapat deskripsi tentang proses pemahaman
Capaian Pembelajaran oleh para pendidik..
2. Terdapat deskripsi tentang proses penyusunan
Tujuan Pembelajaran (TP) dan Alur Tujuan
Pembelajaran (ATP) berdasarkan prinsip
prinsip untuk semua mata pelajaran
B Perencanaan pembelajaran dalam Ruang Lingkup
Kelas.
1. Terdapat deskripsi tentang proses penyusunan
modul ajar, yang disusun dalam bentuk
dokumen yang fleksibel, sederhana, dan
kontekstual.
2. Terdapat deskripsi apakah guru
mengembangkan sendiri, memodifikasi, atau
menggunakan bahan ajar apa adanya dari
Platform Merdeka Mengajar.
V EVALUASI, PENDAMPINGAN DAN
PENGEMBANGAN PROFESIONAL
A Evaluasi
1. Terdapat deskripsi rencana evaluasi
pelaksanaan pembelajaran (tujuan evaluasi,
data/informasi yang ingin didapatkan sumber
data, cara penggalian data, bentuk evaluasi,
aktivitas evaluasi, dan alat ukur/instrument
yang digunakan).

3
BAB/ TIDAK
KOMPONEN ADA KETERANGAN
NO. ADA
2. Terdapat deskripsi rencana evaluasi
pelaksanaan KSP (tujuan evaluasi, data/
informasi yang ingin didapatkan, sumber
data, cara penggalian data, bentuk evaluasi,
aktivitas evaluasi, dan alat ukur/instrument
yang digunakan).
B Pendampingan dan Pengembangan Profesional
1. Terdapat deskripsi rencana pendampingan
oleh kepala sekolah terhadap pendidik dalam
mengelola pembelajaran (merencanakan,
melaksanakan, asesmen) dalam bentuk
coaching atau mentoring.
2. Terdapat deskripsi rencana pendampingan
oleh kepala sekolah terhadap pendidik dalam
mengelola pembelajaran (merencanakan,
melaksanakan, asesmen) dalam bentuk
pelatihan, misalnya IHT, workshop, dan
sejenisnya.
VI PENUTUP
Terdapat kalimat-kalimat penutup.

LAMPIRAN
1. SK Tim Pengembang Kurikulum Satuan
Pendidikan
2. SK Tim Fasilitasi Projek Penguatan Profil
Pelajar Pancasila
3. SK Pembagian Tugas Guru dan Tenaga
Kependidikan
4. SK Komunitas Belajar
6. Alur Tujuan Pembelajaran semua Mata
Pelajaran
7. Contoh Modul Ajar semua Mata Pelajaran
8. Contoh Modul Projek Penguatan Profil
Pelajar Pancasila
9. Contoh Modul Ekstrakurikuler
10. Dasar Hukum Penyusunan KSP
11. Data Siswa (NISN dan Agama/kepercayaan
yang dianutnya)
No. 5. SK Tim Pencegahan dan Penanganan Kekerasan di Satuan Pendidikan (TPPKSP).
Semarang, 30 Juni 2024
Pengawas

……………………………..
NIP.

Anda mungkin juga menyukai