Portal:Italia
Benvenuto! Selamat datang!
Italia (ⓘ), resminya Republik Italia (bahasa Italia: Repubblica Italiana, adalah sebuah negara kesatuan republik parlementer di EropaSemenanjung Italia secara geografis terletak di Eropa Selatan, sedangkan Italia Utara dapat ditempatkan sebagian atau seluruhnya di Eropa Tengah. Karena alasan budaya, politik dan sejarah, Italia adalah negara di Eropa Barat. Terletak di jantung Laut Mediterania. Italia berbatasan dengan Prancis, Swiss, Austria, Slovenia, San Marino dan Vatikan. Italia mencakup area seluas 301.338 km² (116.347 mi²), dan dipengaruhi oleh iklim sedang dan iklim mediterania. Dilihat dari bentuknya, peta Italia berbentuk seperti sepatu bot atau di Italia sering disebut lo Stivale. Dengan jumlah penduduk mencapai 61 juta jiwa, Italia merupakan negara anggota Uni Eropa keempat yang paling banyak penduduknya.
Artikel pilihan
Zara adalah sebuah kapal penjelajah berat yang dibangun Regia Marina (Angkatan Laut Italia). Ia merupakan kapal pemimpin kelasnya sendiri. Namanya berasal dari salah satu nama kota di Italia, Zara (sekarang Zadar, Kroasia). Ia dibangun di galangan kapal Odero-Terni-Orlando. Pembangunannya dimulai pada bulan Juli 1928, lalu diujicoba pada bulan April 1930, dan akhirnya dinyatakan siap tempur pada bulan Oktober 1931. Baca lebih lanjut...
Gambar pilihan
Tahukah anda
- ...bahwa penerbangan balon Italia secara publik (lihat medali) diurus oleh Count Andreani di Brugherio?
- ...bahwa film terkenal bertemakan alkitab "The Gospel According to St. Matthew" (Pier Paolo Pasolini, 1964), "King David" (Bruce Beresford, 1985) dan "The Passion of the Christ" (Mel Gibson, 2004) difilmkan di Matera?
- ...bahwa peserta dari Italia dalam ajang Eurovision 1957 bernama "Corde Della Mia Chitarra" bernyanyi dengan lagu berdurasi panjang sehingga melahirkan aturan pembatasan lagu dalam suatu kompetisi?
- ...bahwa produsen otomotif Italia Autobianchi didirikan oleh perusahaan sepeda Bianchi, serta perusahaan ban raksasa Pirelli dan Fiat?
- ...bahwa di dalam sebuah makam di kota Bergamo, Italia terdapat sebuah patung yang dibuat untuk mengenang Enrico Rastelli, sang juggler terhebat di dunia?
- ...bahwa Terowongan Monte Viso merupakan terowongan paling tua yang pernah digali dan menembus gunung di Italia?
Tokoh
Enrico Fermi (29 September 1901 – 28 November 1954) adalah seorang fisikawan Italia-Amerika yang paling diingat untuk karyanya dalam peluruhan beta, pengembangan reaktor nuklir pertama, dan pengembangan teori kuantum. Ia memenangi Hadiah Nobel dalam bidang fisika 1938. Enrico Fermi merupakan orang yang cukup penting pada abad ke-20 apabila ditilik dari pelbagai sebab dan jurusan. Baca lebih lanjut...
Olimpiade
Olimpiade Musim Dingin 2006 berlangsung selama 16 hari dari 10 Februari hingga 26 Februari 2006 di Turin, Italia. Pihak penyelenggara memperkirakan 2.400 atlet dari 80 negara akan hadir dalam ajang ini (pada akhirnya yang hadir ternyata 2.508 atlet). Sejumlah 84 medali diperebutkan dari 7 cabang olahraga.
Kategori
Lukisan
Amedeo Modigliani
(1915), Minyak di atas kanvas
Brera Gallery, Milan
Sinema
The Battle of Algiers (bahasa Italia: La battaglia di Algeri; bahasa Arab: معركة الجزائر; bahasa Prancis: La Bataille d'Alger) adalah sebuah film perang 1966 yang berdasarkan pada peristiwa-peristiwa saat Perang Algeria (1954–62) melawan pemerintah Prancis di Afrika Utara, di mana peristiwa paling terkenalnya adalah Pertempuran Algiers. Sebagai sebuah produksi Italia-Algeria, film tersebut disutradarai oleh Gillo Pontecorvo. Film tersebut sering dikaitkan dengan sinema neorealisme Italia. Baca lebih lanjut...
Wikimedia terkait
Portal terkait
Portal lainnya