Lompat ke isi

Saviour

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
"Saviour"
Singel oleh Anggun
dari album Luminescence
Dirilis2005
FormatCD single
Direkam2005
GenreRock, pop
Durasi3:58
LabelHeben, Sony BMG
PenciptaAnggun, Evelyne Kral, Frédéric Jaffré
ProduserFrederic Jaffre, Lolly

"Saviour" adalah sebuah lagu oleh penyanyi Indonesia Anggun C. Sasmi dari album internasional ketiganya Luminescence. Lagu ini juga direkam dalam bahasa Prancis berjudul "Cesse la pluie" serta dalam bahasa Indonesia berjudul "Mantra", yang merupakan bonus track album Luminescence untuk pasaran Indonesia dan Malaysia. Lagu ini berunsur rock ini juga terpilih menjadi soundtrack film box office, The Transporter 2. Video klip lagu ini sempat dicekal di Indonesia akibat terimbas isu pornoaksi yang tengah marak dibahas saat itu. Video klip ini baru sempat ditayangkan pada saat konser tunggal Anggun, "Konser Untuk Negeri". Editor Allmusic James Christopher Monger saat meresensi album soundtrack Transporter 2 menyebut "Saviour" sebagai lagu yang "sensual" dari dewi pop Indonesia.[1] "Cesse la pluie" telah terjual lebih dari 65.000 kopi di Prancis.[2]

Cover lagu

[sunting | sunting sumber]

Lagu ini juga sempat dicover oleh Julian Celly di bahasa indonesia lagu yaitu Mantra

Daftar lagu

[sunting | sunting sumber]
  • Europe CD Single[3]
  1. "Saviour" – 3:40
  2. "Saviour" (Teetoff's Dance Edit) – 3:50
  • France CD Maxi Single[4]
  1. "Cesse la pluie" (Album Version) – 3:40
  2. "Cesse la pluie" (Teetoff's Dance Radio Edit) – 3:50
  3. "Saviour" (Version Anglaise de "Cesse la pluie") – 3:40
  4. "Être une femme" (Indian Vibes Radio Edit) – 3:40
  5. "Cesse la pluie" (Video Clip) – 3:40
Chart (2005/2006) Peak
position
Belgia Belgian Ultratip Singles Chart[5] 10
Belanda Dutch Singles Chart[6] 94
Eropa European Airplay Chart[7] 52
Eropa European Hot 100 Singles Chart[8] 76
Francophonie French International Airplay Chart[9] 1
Prancis French Singles Chart[10] 22
Yunani Greek Singles Chart 41
Indonesia Indonesian Airplay Chart 1
Italia Italian Singles Chart 35
Swiss Swiss Singles Chart[10] 65
Ukraina Ukrainian Dance Singles Chart[11] 1
Ukraina Ukrainian Pop Singles Chart[12] 1

Referensi

[sunting | sunting sumber]

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]