Lompat ke isi

Walter Rauschenbusch

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Walter Rauschenbusch

Walter Rauschenbusch adalah seorang tokoh gerakan Injil Sosial (dalam bahasa Inggris Social Gospel) di Amerika Serikat pada abad ke-19.[1][2] Bersama dengan Richard T. Ely (1854–1943), Josiah Strong (1847–1916), dan Washington Gladden (1836–1918), Walter Rauschenbusch memperjuangkan hak-hak buruh yang diabaikan pada masa itu.[3]

Riwayat Hidup

[sunting | sunting sumber]

Walter Rauschenbusch dilahirkan pada tahun 1861.[2] Ayahnya seorang profesor Baptis Jerman tetapi Rauschenbusch sendiri banyak menggali berbagai hal dari tradisi liberal Jerman.[4] Pada usia 17 tahun, Rauschenbusch memutuskan untuk menjadi pendeta.[2] Ia kemudian belajar teologi di Jerman, tetapi kemudian pindah ke Seminari Teologi Rochester dan menyelesaikan studinya pada tahun 1886.[2] Setelah itu, ia menjadi pendeta di kota New York selama 11 tahun hingga tahun 1897.[2] Pusat pelayanannnya adalah daerah-daerah kumuh kota New York.[5] Sejak tahun 1897 hingga wafatnya, Rauschenbusch diangkat menjadi guru besar di Seminari Teologi Rochester.[2]

Rauschenbusch dan Gerakan Injil Sosial

[sunting | sunting sumber]

Gerakan Injil Sosial yang dipelopori oleh Rauschenbusch mulai digumuli ketika dia berada di New York.[2] Gerakan Injil Sosial muncul akibat berkembangnya liberalisme di Amerika.[6] Perkembangan Amerika terutama di bidang industri berkembang begitu cepat namun kondisi para buruh yang dipekerjakan sangat memprihatinkan.[6] Ia menyaksikan sendiri kehidupan para buruh yang penuh kesengsaraan.[6] Kemajuan industri bagi Rauschenbusch telah membuat masyarakat menjadi jahat karena dosa dan kejahatan sudah masuk dalam tatanan sosial. Keadaan itu semakin buruk karena pada abad ke-19 di Amerika, kehidupan orang-orang Kristen semakin menjadi individual.[5] Dari keadaan inilah kemudian muncul gagasan untuk memberantas kemiskinan para buruh melalui gerakan Injil sosial.[6]

Menurutnya, Injil haruslah berbicara tentang masalah-masalah sosial, seperti kemiskinan dan keterbelakangan pendidikan.[2] Hanya orang-orang yang pikirannya hidup dalam Injil sosial yang memahami bahwa Kerajaan Allah adalah kebenaran yang memperjuangkan persamaan derajat dan keadilan.[4] Keyakinannya begitu kuat kalau di dalam Injil memang terdapat aspek-aspek sosial sehingga bersama sekelompok orang-orang Baptis, ia mendirikan sebuah lembaga yang dinamakan Persaudaraan Kerajaan Sorga (Brotherhood of the Kingdom).[2] Berkat Rauschenbusch beberapa gereja di sana kemudian terdorong untuk turut memperhatikan dan membantu kaum buruh.[6] Pada tahun 1912 mereka merumuskan "Pengakuan Iman Sosial" secara bersama-sama.[6] Ia memengaruhi beberapa tokoh Amerika Serikat yang terkenal seperti Reinhold Niebuhr dan Martin Luther King.[2]

Karya Tulis

[sunting | sunting sumber]
  1. A Theology for the Social Gospel[5]
  2. The Kingdom of Evil[5]
  3. Christianizing the Social Order[5]
  4. The Social Principles of Jesus[2]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ (Inggris)R.T. Handy. 1990. "Rauschenbusch, Walter". In Dictionary of Christianity in America. Daniel Reid, ed. 975. Downers Grove, Illinois: InterVarsity Press.
  2. ^ a b c d e f g h i j k F.D. Wellem. 1987. Riwayat Hidup Singkat Tokoh-Tokoh dalam Sejarah Gereja. Jakarta: BPK Gunung Mulia. Hal. 215-216.
  3. ^ (Inggris) J. Gordon Melton (ed). 2005. Encyclopedia of Protestantism. New York: Facts On File. p. 501.
  4. ^ a b Linwood Urban. 2009. Sejarah Ringkas Pemikiran Kristen. Jakarta: BPK Gunung Mulia. Hal. 459.
  5. ^ a b c d e Philip J.Wogaman. 1993. Christian Ethics: a historical introduction . London: SPCK. Hal. 197,198,200.
  6. ^ a b c d e f Th.Van den End. 1991. Harta Dalam Bejana . Jakarta: BPK Gunung Mulia. Hal. 337.