RPP Geometri Jenis Jenis Sudut Dan Melukis Sudut

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 8

RENCANA PELAKSANAAN

GARIS DAN SUDUT


Jenis-jenis sudut dan melukis sudut

aSASA
Satuan Pendidikan : MTs Sirnamiskin Bandung

Mata pelajaran : Matematika

Kelas / Semester : VII/ Genap

Tahun Pelajaran : 2017/2018

Nama Pendidik : Mohamad Abdul Iqbal, S.Pd

Oleh :
Email : [email protected]
PN : 085870235966
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)

Satuan Pendidikan : SMP / MTS


Mata Pelajaran : Matematika
Kelas /Semester : VII / Genap
Materi Pokok : Garis dan sudut
Sub materi : Jenis sudut dan Melukis Sudut
Tahun Pelajaran : 2017/2018
Alokasi Waktu : 2 JP ( 1 Pertemuan)

A. Kompetensi Inti
KI-1 : : Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya
KI-2 : Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli
(toleransi, gotongroyong), santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara
efektif dengan lingkungan sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan
keberadaannya
KI-3 : Memahami pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural)
berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni,
budaya terkait fenomena dan kejadian tampak mata
KI 4 : Mencoba, mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret (menggunakan,
mengurai, merangkai, memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak
(menulis, membaca, menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai
dengan yang dipelajari di sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut
pandang/teori

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK)

Kompetensi Dasar (KD) Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK)


3.10 Menganalisis hubungan antar 3.10.1 Menjelaskan jenis-jenis sudut
sudut sebagai akibat dari dua 3.10.2 menentukan jenis-jenis sudut
garis sejajar yang dipotong 3.10.3 Melukis sudut yang besarnya sama dengan sudut yang diketahui
oleh garis transversal 3.10.4 Melukis sudut-sudut istimewa

4.10 Menyelesaikan masalah yang 4.10.1 Menentukan jenis-jenis sudut yang berkaitan dalam kehidupan
berkaitan dengan hubungan sehari-hari
antar sudut sebagai akibat 4.10.2 Menyelesaikan masalah nyata dalam kehidupan sehari-hari yang
berkaitan dengan jenis-jenis sudut
dari dua garis sejajar yang
dipotong oleh garis
transversal
C. Tujuan Pembelajaran
Selama dan setelah mengikuti proses pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran
Problem Based Learning, peserta didik diharapkan dapat:
1. Menjelaskan jenis-jenis sudut dengan baik dan benar
2. Menentukan jenis-jenis sudut dengan baik dan benar
3. Melukis sudut yang besarnya sama dengan sudut yang telah diketahui dengan baik dan
benar
4. Melukis sudut-sudut istimewa dengan baik dan benar
5. Menentukan jenis-jenis sudut yang berkaitan dalam kehidupan sehari-hari dengan baik dan
benar
6. Menyelesaikan masalah nyata dalam kehidupan sehari-hari yang berkaitan dengan jenis-jenis
sudut dengan baik dan benar

D. Materi Pembelajaran
1. Fakta:
Ruas garis : B
A

Sinar garis :
B
A
Garis :
A B

Sudut :

Kursi tersebut termasuk dalam sudut tumpul

2. Konsep
Sudut istimewa
Melukis sudut
3. Prinsip
Jenis-jenis sudut (sudut lancip, sudut siku-siku, sudut lurus, sudut tumpul, sudut refleksi )
4. Prosedur
Langkah-langkah menentukan jenis-jenis sudut
Langkah-langakh melukis sudut yang besarnya sama dengan sudut yang telah diketahui
dengan baik dan benar
Langkah-langkah melukis sudut istimewa
E. Metode Pembelajaran
1. Pendekatan : Scientific Learning
2. Model Pembelajaran : Problem Based Learning ( Pembelajaran yang berbasis masalah )
3. Metode : Diskusi Kelompok

F. Media, Alat dan Bahan Pembelajaran


1. Bahan Tayang (PPT )
2. LKPD
3. Bahan Ajar
4. Laptop, LCD dan Projector
5. Jangka
6. Busur
7. Penggaris
8. Kertas karton

G. Sumber Belajar
1. Buku teks pelajaran yang relevan
2. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. 2017. Buku Siswa Mata Pelajaran Matematika
kelas VII Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
3. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. 2017. Buku Guru Mata Pelajaran Matematika kelas
VII Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

E. Langkah-langkah Pembelajaran

1. Pertemuan Ke-1 ( 2 x 40 menit ) Waktu


Kegiatan Pendahuluan
Guru :
Orientasi
Melakukan pembukaan dengan salam pembuka dan berdoa untuk memulai
pembelajaran
Memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin
Menyiapkan fisik dan psikis peserta didik dalam mengawali kegiatan
pembelajaran, seperti merapikan meja dan kursi sebelum memulai pembelajaran,
membuang sampah pada tempatnya bila masih terdapat sampah di sekitarnya.
10
Apersepsi
menit
Mengingatkan kembali materi prasyarat dengan bertanya.
- Apa itu titik
- Apa itu garis
- Apa itu sudut
Mengaitkan materi/tema/kegiatan pembelajaran yang akan dilakukan dengan
pengalaman peserta didik dengan materi/tema/kegiatan sebelumnya,
Mengajukan pertanyaan yang ada keterkaitannya dengan pelajaran yang akan
dilakukan, seperti
- Meminta salah satu peserta didik untuk maju di depan dan melakukan
gerakan hormat seperti hormat pada upacara.
1. Pertemuan Ke-1 ( 2 x 40 menit ) Waktu
Motivasi
Memberikan gambaran tentang manfaat mempelajari pelajaran yang akan
dipelajari.
Apabila materi/tema/projek ini kerjakan dengan baik dan sungguh-sungguh ini
dikuasai dengan baik, maka peserta didik diharapkan dapat menjelaskan tentang
Jenis-jenis sudut dan mampu melukis sudut
Menyampaikan tujuan pembelajaran pada pertemuan yang berlangsung
Mengajukan pertanyaan.
Pemberian Acuan
Memberitahukan materi pelajaran yang akan dibahas pada pertemuan saat itu.
Memberitahukan tentang kompetensi inti, kompetensi dasar, indikator, dan KKM
pada pertemuan yang berlangsung
Pembagian kelompok belajar
Menjelaskan mekanisme pelaksanaan pengalaman belajar sesuai dengan
langkah-langkah pembelajaran.
Kegiatan Inti
Sintak
Model Kegiatan Pembelajaran
Pembelajaran
Orientasi peserta Fase 1 : Orientasi siswa pada masalah :
didik kepada a. Pendidik menampilkan media tayang untuk menampilkan materi
masalah yang telah disediakan (mengamati)
b. Pendidik menanyakan bagaimana penyelesaian dari
permasalahan dalam ilustrasi soal tersebut. (mengamati,
mencoba)
c. Pendidik meminta siswa mengamati dan memahami masalah
secara individu dan mengajukan hal-hal yang belum dipahami
terkait masalah yang disajikan. (mengamati, menanya) 60
d. Jika ada siswa yang mengalami masalah, Pendidik menit
mempersilahkan siswa lain untuk memberikan tanggapan. Bila
diperlukan, Pendidik memberikan bantuan secara klasikal.(
mengkomunikasikan)
e. penjelasan pengantar kegiatan/materi secara garis besar/global
tentang materi pelajaran mengenai : jenis-jenis sudut, dan cara
melukis sudut . (menyimak)

Mengorganisasika a. Meminta siswa membentuk kelompok yang heterogen (dari sisi


n peserta didik kemampuan, gender) sesuai pembagian kelompok yang telah
direncanakan oleh Pendidik yaitu diambil dari nilai kemampuan
kognitif siswa pada materi atau pertemuan sebelumnya
b. Pendidik Membagikan Bahan Ajar dan LKPD yang berisikan materi
pembelajaran jenis-jenis sudut dan Melukis sudut yang besarnya
1. Pertemuan Ke-1 ( 2 x 40 menit ) Waktu
sama dengan sudut yang diketahui serta masalah dan langkah-
langkah pemecahan masalah. (menalar, mengamati, mencoba)
c. Pendidik meminta Peserta didik untuk saling bekerjasama dalam
menyelesaikan masalah.
d. Pendidik berkeliling mencermati siswa bekerja, mengamati dan
menemukan berbagai kesulitan yang dialami siswa, serta
memberikan kesempatan kepada siswa untuk bertanya hal-hal
yang belum dipahami.(menanya)
e. Guru memberikan kesempatan pada peserta didik untuk
mengidentifikasi sebanyak mungkin pertanyaan yang berkaitan
dengan soal yang disajikan dan akan dijawab melalui kegiatan
belajar
f. Pendidik memberi bantuan berkaitan kesulitan yang dialami siswa
secara individu, kelompok, atau klasikal.
g. Meminta siswa untuk menggabungkan berbagai konsep dan
aturan matematika yang sudah dipelajari serta memikirkan
strategi pemecahan yang berguna untuk pemecahan
masalah.(menalar)

Membimbing Peserta didik mengumpulkan informasi yang relevan untuk


penyelidikan menjawab pertanyan yang telah diidentifikasi melalui kegiatan:
individu dan (Mengumpulkan informasi)
kelompok Membaca sumber lain selain buku teks,
mengunjungi laboratorium komputer perpustakaan sekolah
untuk mencari dan membaca artikel tentang
Mengumpulkan informasi
Mengumpulkan data/informasi melalui diskusi kelompok atau
kegiatan lain guna menemukan solusi masalah terkait materi
pokok
Mengembangkan Pada masalah 4 di LKPD, Pendidik menyampaiakan sebuah
dan menyajikan permainan yaitu snowball throwing untuk menyelesaiakan
hasil karya masalah tersebut
Pendidik meminta tiap kelompok menuliskan 2 soal dari 4 soal
pada masalah 4 di LKPD di kertas karton yang telah disediakan
Pendidik meminta peserta didik untuk meremas kertas tersebut
sehingga membentuk seperti bola salju
peserta didik diminta melemparkan soal bola salju tersebut
sesuai intruksi pendidik.
Tiap kelompok mengerjakan tiap soal yang telah diterima di soal
bola salju tersebut dalam kertas karton yang sudah disediakan.
Pendidik meminta siswa menyiapkan hasil diskusi kelompok yang
akan dipresentasikan oleh kelompok di depan kelas.
1. Pertemuan Ke-1 ( 2 x 40 menit ) Waktu
Pendidik meminta perwakilan satu kelompok untuk
mempresentasikan hasil diskusinya, ( mengkomunikasikan)
Pendidik meminta siswa dari kelompok lain untuk mengajukan
pertanyaan, saran dan sebagainya dalam rangka
penyempurnaan. (mencoba, mengkomunikasikan)
Pendidik meminta perwakilan kelompok yang mempunyai cara
atau hasil yang berbeda dengan kelompok sebelumnya untuk
dipresentasikan. (mengkomunikasikan)
Pendidik meminta siswa dari kelompok lain untuk mengajukan
pertanyaan, saran dan sebagainya guna mengetahui letak
perbedaannya sekaligus untuk mengetahui kebenarannya
sehingga mendapatkan pemahaman yang sama. (menalar,
Mengkomunikasikan)
Peserta didik diminta untuk meyampaikan kesimpulan yang ada
di LKPD (Mengkomunikasikan)
Pendidik meminta sisiwa untuk mengumpulkan LKPD yang telah
dikerjakan tiap kelompok.
Menganalisa & Dengan tanya jawab, Pendidik mengarahkan semua siswa pada
mengevaluasi kesimpulan mengenai permasalahan tersebut. (Menalar)
proses Pendidik mengadakan evaluasi unuk megetahui kemampuan
pemecahan Pengetahuan siswa setelah mengikuti pembelajaran (menalar)
masalah Pendidik menayangkan soal evluasi yang sudah disediakan
Pendidik mengoreksi hasil LKPD tiap kelompok
Pendidik memberikan penghargaan dan apresiasi kepada
kelompok atau individu yang telah berpartisipasi aktif dalam
proses diskusi dan presentasi
Pendidik menampilkan
Pendidik menampilkan bahan tayang motifasi diri

Kegiatan Penutup
Pendidik dan peserta didik melakukan refleksi dan menemukan manfaat langsung dan
tidak langsung pada pembelajaran yang telah dilaksanakan
Pendidik memberikan tugas untuk penilaian penugasan.
Pendidik menyampaikan materi pembelajaran untuk pertemuan berikutnya yaitu
10
tentang hubungan antar sudut
menit
Pendidik mengakhiri pembelajaran dengan memotifasi peserta didik untuk tetap giat
belajar
Bila diperlukan, pendidik memberikan ice breaking untuk membuat peserta didk
kembali bersemangat dan siap untuk menerima pelajaran selanjutnya.
Peserat didik dan pendidik berdoa dan mengucapkan salam
F. Penilaian, Pembelajaran Remedial dan Pengayaan
1. Teknik Penilaian
a. Penilaian Kompetensi Pengetahuan
1) Tes Tertulis
a) Uraian/esai
b. Penilaian Kompetensi Keterampilan
Instrument (Terlampir)
2. Instrumen Penilaian
a. Pertemuan (Terlampir)
3. Pembelajaran Remedial dan Pengayaan
a. Remedial
Remedial dapat diberikan kepada peserta didik yang belum mencapai KKM.
Guru memberi semangat kepada peserta didik yang belum mencapai KKM (Kriteria
Ketuntasan Minimal). Guru memberikan tugas/ evaluasi ulang bagi peserta didik yang
belum mencapai KKM (Kriterian Ketuntasan Minimal).
b. Pengayaan
Pengayaan diberikan untuk menambah wawasan peserta didik mengenai materi
pembelajaran yang dapat diberikan kepada peserta didik yang telah tuntas mencapai
KKM atau mencapai Kompetensi Dasar.

Bandung, Desember 2017


Mengetahui
Plt.Kepala SMP / MTS PPG Prajabatan 2017

....................... Mohamad Abdul Iqbal, S.Pd

Anda mungkin juga menyukai