Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (JANGKA SORONG)
Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (JANGKA SORONG)
Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (JANGKA SORONG)
(RPP)
JANGKA SORONG
Rolling 1
Dosen Pembimbing: Hadma Yuliani, M.Pd, M.Si
DI SUSUN OLEH
KIKI ANDILA
1601130358
A. KOMPETENSI INTI
1. Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya.
2. Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli (toleransi,
gotong royong), santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif dengan
lingkungan sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya
3. Memahami pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural) berdasarkan rasa
ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena
dan kejadian tampak mata
4. Mencoba, mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai,
merangkai, memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca,
menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di
sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut pandang/ teori.
B. KOMPETENSI DASAR
1.1 Menyadari kebesaran Tuhan yang menciptakan dan mengatur alam jagad raya
melalui pengamatan fenomena alam fisis dan pengukurannya pada alat ukur
jangka sorong.
2.1 Menunjukkan perilaku ilmiah (memiliki rasa ingin tahu; disiplin; jujur; teliti;
bertanggung jawab; kerjasama; kritis) dalam aktivitas sehari-hari sebagai wujud
implementasi sikap dalam melakukan percobaan , melaporkan, dan berdiskusi
3.1 Memahami konsep pengukuran berbagai besaran dengan menggunakan suatu
standar ( baku ).
4.1 Menyajikan hasil pengukuran terhadap besaran pada diri, makhluk hidup, dan
lingkungna fisik dengan mengggunakan satuan tak baku dan satuan baku.
C. INDIKATOR PENCAPAIAN KOMPETENSI
1.1.1 Peserta didik mampu menunjukkan rasa syukur terhadap hubungan keteraturan
dan kompleksitas alam dan jagat raya terhadap kebesaran tuhan yang
menciptakan berbagai alat ukur.
2.1.1 Peserta didik mampu menunjukkan sikap jujur dalam melakukan percobaan.
2.1.2 Peserta didik mampu menunjukkan sikap rasa ingin tahu dalam melakukan
percobaan.
2.1.3 Peserta didik mampu menunjukkan sikap tekun dan bertanggung jawab dalam
melakukan percobaan.
3.1.1 Peserta didik mampu menjelaskan pengertian jangka sorong
3.1.2 Peserta didik mampu menyebutkan bagian-bagian jangka sorong.
3.1.3 Peserta didik mampu menyebutkan fungsi-fungsi dari jangka sorong.
3.1.4 Peserta didik mampu menganalisis cara membaca skala pada jangka sorong.
4.1.1 Peserta didik mampu mengukur panjang, diameter dalam dan diameter luar
benda
4.1.2 Peserta didik mampu menyajikan hasil data dari percobaan mengukur benda
dengan jangka sorong.
D. MATERI PEMBELAJARAN
1. Jangka Sorong
Jangka sorong adalah alat ukur yang ketelitianya dapat mencapai seperseratus
militer hal ini bergantung banyaknya skala noniusnya. Jangka sorong terdiri dari
dua bagian skala, yaitu bagian diam dan bagian gerak. Pembacaan hasil
pengukuran sangat bergantung pada keahlian dan ketelitian penggunaan maupun
alat.
a. Bagian-bagian Jangka Sorong
1. Untuk mengukur panjang suatu benda dengan ketelitian 0,1 mm (rahang tetap
dan rahang geser bawah)
2. Rahang tetap dan rahang geser atas, untuk mengukur diameter benda yang
sangat kecil misalnya cincin, pipa, dll
3. Tangkai ukur dibagian bawah, untuk mengukur kedalaman misalnya
kedalaman tabung, lubang kecul, atau perbedaan tinggi yang kecil.
Cara membaca jangka sorong untuk melihat hasil pengukurannya hanya dibutuhkan
dua langkah pembacaan:
1. Membaca skala utama:
Lihat gambar diatas, 21 mm atau 2,1 cm (garis merah) merupakan angka yang
paling dekat dengan garis nol pada skala vernier persis di sebelah kanannya.
Jadi, skala utama yang terukur adalah 21mm atau 2,1 cm.
2. Membaca skal vernier/nonius:
Lihat gambar diatas dengan seksama, terdapat satu garis skala utama yang
yang tepat bertemu dengan satu garis pada skala vernier. Pada gambar diatas,
garis lurus tersebut merupakan angka 3 pada skala vernier. Jadi, skala vernier
yang terukur adalah 0,3 mm atau 0,03 cm.
Untuk mendapatkan hasil pengukuran akhir, tambahkan kedua nilai
pengukuran diatas.
Sehingga hasil pengukuran diatas sebesar 21 mm + 0,3 mm = 21,3 mm atau
2,13 cm.
Amatilah test afektif siswa dalam kelas selama percobaan berlangsung dan isilah lembar
pengamatan dengan cara sebagai berikut:
1. Isilah semua nama siswa yang akan diamati.
2. Berilah skor (1-3) masing-masing siswa sesuai dengan kemampuan afektif siswa.
Amatilah test psikomotorik siswa dalam kelas selama percobaan berlangsung dan isilah
lembar pengamatan dengan cara sebagai berikut:
1. Isilah semua nama siswa yang akan diamati.
2. Berilah skor (1-3) masing-masing siswa sesuai dengan kemampuan afektif siswa.
15
Diketahui : 30
Dijawab =