Aktualisasi

Unduh sebagai pdf atau txt
Unduh sebagai pdf atau txt
Anda di halaman 1dari 145

LAPORAN AKTUALISASI

PENERAPAN GERAKAN SAYANG BAYI


UNTUK MENINGKATKAN KESADARAN IBU
MEMBERIKAN ASI EKSKLUSIF
DI DSN. AIR RUAK DS. SP.TIGA
KECAMATAN SIMPANG RENGGIANG

DISUSUN OLEH:
Intan Novyta Sary, Amd. Keb
199105302019022004

PELATIHAN DASAR CPNS GOLONGAN II ANGKATAN II


BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA
KABUPATEN BELITUNG TIMUR
BEKERJASAMA DENGAN
BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA
PROVINSI KEPULAUAN BANGKA BELITUNG
2019
i
KATA PENGANTAR
Puji syukur kehadirat Allah Subhanahu wa Ta’ala yang senantiasa memberikan
nikmat dan rahmat-Nya, sehingga penulis dapat menyelesaikan Rancangan Aktualisasi
“Penerapan Gerakan Sayang Bayi Untuk Meningkatkan Kesadaran Ibu Memberikan ASI
Eksklusif Di Dsn.Air Ruak Ds.SP.Tiga Kecamatan Simpang Rengiang.”
Rancangan Aktualisasi ini dapat terwujud atas bantuan dari berbagai pihak baik
secara langsung maupun tidak langsung. Dalam kesempatan ini, penulis ingin mengucapkan
penghargaan dan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada:
1. Bapak Yuspian, Sos selaku Kepala Badan Kepegawaian dan SDM Kabupaten
Belitung Timur.
2. Bapak Atpriatna Utama, SIP. MM selaku coach/pembimbing yang berkenan
meluangkan waktunya dan tenaga untuk memberikan pengarahan serta bimbingan
hingga penyusunan laporan aktualisasi ini dapat diselesaikan.
3. Ns. Ekoan Zuriyono selaku mentor yang telah membantu dan memberikan
bimbingannya.
4. Bapak Mohammad Iqbalsyah, SE selaku penguji yang telah memberikan saran
terkait penyusunan laporan aktualisasi.
5. Para Widyaiswara selama pelatihan dasar CPNS, yang telah banyak memberikan
materi tentang nilai-nilai dasar akuntabilitas, nasionalisme, etika publik,
komitmen mutu, dan anti korupsi (ANEKA).
6. Panitia pelatihan dasar CPNS Kabupaten Belitung Timur yang telah bekerjasama
dengan Badan Pelatihan dan Diklat Propinsi Bangka Belitung yang telah berkenan
memfasilitasi diklat prajabatan.
7. Seluruh keluarga besar Puskesmas Simpang Renggiang.
8. Teman-teman pelatihan dasar CPNS Golongan II Angkatan II Tahun 2019
Dengan kerendahan hati penulis menyadari bahwa Rancangan Aktualisasi ini masih
jauh dari kesempurnaan. Oleh karena itu, penulis mengharapkan kritik dan saran yang
membangun demi perbaikan rancangan ini. Akhirnya semoga rancangan aktualisasi ini dapat
bermanfaat dan dapat penulis realisasikan seluruhnya dengan baik.
Manggar, Agustus 2019

Penulis
iii
DAFTAR ISI

LEMBAR PERSETUJUAN .............................................................................. i


LEMBAR PENGESAHAN ............................................................................... ii
KATA PENGANTAR ...................................................................................... iii
DAFTAR ISI ................................................................................................... iv
DAFTAR TABEL........................................................................................... ..... vi
DAFTAR GAMBAR ........................................................................................ vii
LAMPIRAN..................................................................................... 74
BAB I PENDAHULUAN ……………………………………………………. 1
1.1 Latar Belakang ............................................................................... 1
1.2 Tujuan dan Manfaat ........................................................................ 2-3
1.3 Gambaran Umum Organisasi ......................................................... 3-4
1.4 Visi dan Misi Organisasi ................................................................ 5
BAB II NILAI-NILAI DASAR ANEKA
2.1 Nilai-Nilai Dasar ANEKA .............................................................. 6-10
a.Akuntabilitas ................................................................................ 6
b.Nasionalisme ................................................................................ 6
c.Etika Publik .................................................................................. 7-8
d.Komitmen Mutu ............................................................................ 8-9
e.Anti Korupsi ................................................................................. 9-10
2.2 Peran dan Kedudukan ASN dalam NKRI
a.Manajemen ASN .......................................................................... 11-12
b.Peran ASN ..................................................................................... 13-15
c.Kode Etik ...................................................................................... 15-21
BAB III RANCANGAN AKTUALISASI
3.1 Identifikasi Isu ................................................................................ 22
3.2 Isu yang Diangkat dan gagasan pemecahan isu................................ 23
3.3 Kegiatan dan tahap kegiatan pemecahan Isu .................................... 24-33
3.4 Rencana Kegiatan Aktualisasi............................................... 34

Iv
BAB IV CAPAIAN AKTUALISASI
4.1 Deskrispsi Core Isu dan Strategi Penyelesaiannya....................................35
4.2 Jadwal Pelaksanaan Aktualisasi............................................................36
4.3 Hasil Pelaksanaan Aktualisasi..................................................................37-71
BAB IV PENUTUP
5.1 Kesimpulan.......................................................................................72
5.2 Saran................................................................................................7
DAFTAR PUSTAKA ................................................................................ ........ .............73

V
DAFTAR TABEL

Tabel 1.1 Luas Wilayah Dan Jumlah Penduduk Di Kec. SP Renggiang..................3


Tabel 3.3 Kegiatan Dan Tahapan Pemecah Isu......................................................24
Tabel 3.4 Jadwal Rencana Kegiatan
Aktualisasi...............................................................................................................34
Tabel 4.2 Jadwal Pelaksanaan
Aktualisasi...............................................................................................................36

vi
DAFTAR GAMBAR

Gambar 4.1 .................................................................................................. 38


Gambar 4.2 .................................................................................................. 38
Gambar 4.3 .................................................................................................. 39
Gambar 4.4 .................................................................................................. 40
Gambar 4.5 .................................................................................................. 40
Gambar 4.6 .................................................................................................. 42
Gambar 4.7 .................................................................................................. 44
Gambar 4.8 .................................................................................................. 45
Gambar 4.9 .................................................................................................. 46
Gambar 4.10 ................................................................................................ 47
Gambar 4.11 ................................................................................................ 48
Gambar 4.12 ................................................................................................ 52
Gambar 4.13 ................................................................................................ 53
Gambar 4.14 ................................................................................................ 53
Gambar 4.15 ................................................................................................ 54
Gambar 4.16 ................................................................................................ 55
Gambar 4.17 ................................................................................................ 56
Gambar 4.18 ................................................................................................ 56
Gambar 4.19 ................................................................................................ 57
Gambar 4.20 ................................................................................................ 58
Gambar 4.21 ................................................................................................ 61
Gambar 4.22 ................................................................................................ 61
Gambar 4.23 ................................................................................................ 62
Gambar 4.24 ................................................................................................ 63
Gambar 4.25 ................................................................................................ 63
Gambar 4.26 ................................................................................................ 63
Gambar 4.27 ................................................................................................ 63
Gambar 4.28 ................................................................................................ 64
Gambar 4.29 ................................................................................................ 65
Gambar 4.30 ................................................................................................ 65
Gambar 4.31 ................................................................................................ 66
Gambar 4.32 ................................................................................................ 65
Gambar 4.33 ................................................................................................ 68
Gambar 4.34 ................................................................................................ 68
Gambar 4.35 ................................................................................................ 69
Gambar 4.36 ................................................................................................ 69
Gambar 4.37 ................................................................................................ 70
Gambar 4.38 ................................................................................................ 70

vii
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

ASI Eksklusif World Health Organization (WHO, 2011) adalah


memberikan hanya ASI saja tanpa memberikan makanan dan minuman lain
kepada bayi sejak lahir sampai berumur 6 bulan, kecuali obat dan vitamin. Namun
bukan berarti setelah pemberian ASI eksklusif pemberian ASI dihentikan, akan
tetapi tetap diberikan kepada bayi sampai bayi berusia 2 tahun dengan diberikan
makanan pendamping ASI. Praktek pemberian ASI yang optimal dimulai
menyusu dini dalam satu jam peertama setelah bayi lahir (IMD) , menyusu
eksklusif selama 6 bulan pertama dari hidup bayi , dan terus menyusu sampai dua
tahun atau lebih dengan makanan pendamping ASI yang tepat.
Berdasarkan Peraturan Pemerintah nomor 33 tahun 2012 adalah ASI yang
diberikan kepada bayi sejak dilahirkan selama enam bulan, tanpa menambahkan
dan atau mengganti dengan makanan atau minuman lain (kecuali obat, vitamin,
dan mineral( Profil Kesehatan, 2015).
Sehubungan dengan Sustainable Development Goals (SDGs) atau Tujuan
Pembangunan Berkelanjutan 2030 menyusui merupakan salah satu langkah
pertama bagi seorang manusia untuk mendapatkan kehidupan yang sehat dan
sejahtera.
SDG’s (Sustainable Development Goals ) menargetkan Indonesia pada
tahun 2030 angka kematian neonatal kurang dari 12 per 1000 kelahiran.
Menghadapi tantangan ini maka perlu adanya program kesehatan anak yang
mampu menurunkan angka kesakitan dan kematian pada bayi dan anak.
Angka kematian bayi (AKB) di Indonesia terus menurun setiap tahunnya.
Namun jalan memerangi AKB masih panjang. Hasil Survei Demografi dan
Kesehatan Indonesia (SDKI) menunjukkan dari tahun ke tahun AKB mengalami
penurunan yang cukup signifikan. Dari 68 kematian per 1.000 kelahiran, hingga
24 kematian per 1.000 kelahiran hidup pada tahun 2017. Walaupun angka ini telah

1
turun dari tahun 1990 (AKB 68/1000 KH) penurunan ini masih jauh dari target
SDG’
Menurut WHO (2009) menyatakan sekitar 15 % dari total kasus kematian
anak bawah usia lima tahun di negara berkembang disebabkan oleh pemberian
ASI secara tidak eksklusif. Berbagai masalah gizi kurang maupun gizi lebih juga
timbul akibat dari pemberian makanan sebelum bayi berusia 6 bulan ( Ariani,
2008). Pada tahun 2019 ini bulan maret terjadi kasus kematian bayi usia 2 bulan
di Dsn. Air Ruak analisis penyebabnya adalah aspirasi susu formula. Salah satu
program dalam penurunan angka kematian bayi dan angka kematian balita adalah
program ASI eksklusif, penyediaan konsultan ASI eksklusif di Puskesmas atau
Rumah Sakit (Badan Pusat Statistik, 2007). Menurut Pusat Data dan Informasi
Kementerian Kesehatan 2017, pemberian ASI Eksklusif di Indonesia hanya 35 %
angka tersebut masih jauh dibawah rekomendasi WHO sebesar 50 %.
Upaya kesehatan adalah setiap kegiatan untuk memelihara dan
meningkatkan kesehatan, bertujuan untuk mewujudkan derajat kesehatan yang
optimal bagi masyarakat. Puskesmas merupakan fasilitas pelayanan kesehatan
dasar yang menyelenggarakan upaya kesehatan pemeliharaan, peningkatan
kesehatan (promotif), pencegahan penyakit (preventif), penyembuhan penyakit
(kuratif), dan pemulihan kesehatan (rehabilitatif), yang dilaksanakan secara
menyeluruh, terpadu, dan berkesinambungan.
Oleh karena itu perlu adanya “penerapan gerakan sayang bayi untuk
meningkatkan kesadaran ibu memberikan ASI eksklusif” dalam mengatasi isu
yang sedang terjadi.

1.2 Tujuan dan Manfaat

1.2.1 Tujuan
Tujuan dari laporan aktualisasi pelatihan dasar calon PNS ini yaitu
evaluasi aktualisasi nilai-nilai dasar ANEKA ( Akuntabilitas,
Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu dan Anti Korupsi serta
kedudukan dan peran PNS dalam kerangka NKRI ( Manajemen ASN,
Whole Of Goverment, dan Peran Profesi ASN dalam NKRI, Pelayanan

2
Publik). Serta dapat menyelesaikan permasalahan / isu yang terjadi dan
memberikan perubahan yang positif di lingkungan kerja kita yakni
meningkatkan kesadaran ibu memberikan ASI Eksklusif.
1.2.2 Manfaat
1. Bagi Peserta Pelatihan Dasar
Manfaat yang didapatkan oleh peserta pelatihan dasar yaitu peserta
dapat memahami dan mengaktualisasikan nilai-nilai dasar ASN dalam
melaksanakan tugas di tempat kerja.
2. Bagi Unit Kerja
Manfaat bagi unit kerja yaitu mendapatkan kontribusi dari peserta
pelatihan dasar untuk mencapai tujuan, visi dan misi bersama.
3. Bagi Stakeholder
4. Manfaat bagi stakeholder dapat merasakan inovasi kegiatan yang
dilaksanakan peserta pelatihan dasar.
1.3 Gambaran Umum Organisasi

UPT Puskesmas Renggiang beralamat di Jalan Tengah KM 53


Kecamatan Simpang Renggiang. Luas wilayah kecamatan Simpang
Renggiang adalah 39.070 km2 dengan total jumlah penduduk 7.278 jiwa.
Adapun rincian luas wilayah dan jumlah penduduk di kecamatan Simpang
Renggiang dapat dilihat pada tabel di bawah ini :
Tabel 1.1. Luas wilayah dan jumlah penduduk di kecamatan Simpang
Renggiang
No Nama Desa Luas Wilayah Jumlah Penduduk
(km2) (Jiwa)
1 Renggiang 9.970 1.848
2 Lintang 8.050 2.963
3 Simpang Tiga 15.950 1.453
4 Aik Madu 5.100 1.014
Total 39.070 7.278

3
Kecamatan Simpang Renggiang adalah merupakan kecamatan
pemekaran, terbentuk berdasarkan peraturan daerah Kabupaten Belitung
Timur Nomor 3 Tahun 2010 tentang Pembentukan Kecamatan Damar,
Kecamatan Simpang Renggiang, Kecamatan Dendang dan Kecamatan
Simpang Pesak. Adapun batas wilayah UPT Puskesmas Renggiang adalah
Sebelah Utara : Desa Badau
Sebelah Selatan : Kecamatan Gantung
Sebelah Barat : Kecamatan Dendang
Sebelah Timur : Desa Birah, Kecamatan Manggar
Jenis-jenis pelayanan yang disediakan di UPT Puskesmas Renggiang
adalah :
1. Pelayanan poli umum
2. Pelayanan poli gigi
3. Pelayanan poli lansia
4. Pelayanan poli KIA dan KB
5. Pelayanan poli anak MTBS dan imunisasi
6. Pojok DOTS
7. Pelayanan rawat inap
8. Pelayanan gawat darurat
9. Pelayanan persalinan
10. Pelayanan akupresur
11. Pelayanan apotek
12. Pelayanan laboratorium
13. Pelayanan di Poskesdes Ds. Lintang
14. Pelayanan di Poskesdes Ds. Renggiang
15. Pelayanan di Poskesdes Ds. Air Madu
16. Pelayanan di Poskesdes Ds. SP. Tiga
17. Pelayanan di Pustu Ds. SP. Tiga

4
1.4 Visi, Misi dan Nilai Organisasi

a. Visi
Visi UPT Puskesmas Renggiang adalah :
“Mitra Unggul Mewujudkan Masyarakat Kecamatan Simpang Renggiang
Sehat dan Mandiri “.
b. Misi
Visi UPT Puskesmas Renggiang adalah :
1. Meningkatkan mutu pelayanan administrasi.
2. Meningkatkan pelayanan kesehatan yang merata dan bermutu
3. Meningkatkan pelayanan kesehatan yang merata dan terjangkau.
4. Menciptakan masyarakat yang mandiri hidup sehat.
c. Motto
Motto UPT Puskesmas Renggiang adalah :
“ Anda Sehat Kami Bahagia”
d. Tata Nilai dan Budaya
CETAR (Cerdas, Empati, Tanggung Jawab, Aktif dan Ramah)
1. Cerdas adalah memiliki kemampuan dalam menyikapi situasi dan
kondisi apapun dengan benar sesuai kompetensi.
2. Empati adalah memiliki kemampuan dalam merasakan keadaan
emosional orang lain.
3. Tanggungjawab adalah mampu menjalankan tugas yang diberikan
sesuai tugas dan fungsi.
4. Aktif adalah selalu berkeinginan untuk berkembang dalam memberikan
pelayanan dan meningkatkan kompetensi.
5. Ramah adalah memiliki sifat yang sopan dan santun dalam memberikan
pelayanan.

5
BAB II
LANDASAN TEORI

2.1 Nilai-Nilai Dasar ANEKA

Berdasarkan dari kelima nilai dasar ANEKA yaitu Akuntabilitas,


Nasionalisme, Etika publik, Komitmen Mutu dan Anti Korupsi yang harus di
tanamkan kepada setiap ASN maka perlu di ketahui indikator-indikator dari
kelima kata tersebut yaitu:
1. Akuntabilitas
Akuntabilitas adalah kewajiban setiap individu, kelompok atau
institusi untuk memenuhi tanggung jawab yang menjadi amanahnya.
Amanah seorang PNS adalah menjamin terwujudnya nilai – nilai publik.
Nilai-nilai dasar akuntabilitas adalah :
a. Kepemimpinan
b. Transparansi
c. Integritas
d. Tanggung Jawab
e. Keadilan
f. Kepercayaan
g. Keseimbangan
h. Kejelasan
i. Konsistensi
2. Nasionalisme
Nasionalisme adalah semangat kebangsaan dan pondasi bagi ASN
dalam menjalankan fungsi dan tugasnya dengan berorientasi kepada
kepentingan publik, bangsa dan negara. Aparatur Sipil Negara dituntut
untuk mendahulukan kepentingan Negara dan masyarakat diatas
kepentingan pribadi dan golongan.
Empat unsur yang mengaspirasi pembentukan nasionalisme adalah :
a. Pencapaian persatuan nasional
b. Pencapaian kemerdekaan

6
c. Mandiri
d. Menjaga kekhasan nasional.
Nilai-nilai dasar dari nasionalisme adalah :
1) Implementasi nilai-nilai Pancasila
2) ASN sebagai pelaksana kebijakan publik :
a) Berintegritas tinggi
b) Menjunjung tinggi nilai-nilai kejujuran, keadilan, tidak korupsi,
transparan, akuntabel dan memuaskan publik.
c) Mengutamakan kepentingan publik dan masyarakat luas.
d) Mengutamakan pelayanan yang berorientasi pada kepentingan
publik.
3) ASN sebagai pelayan publik :
a) Profesional.
b) Memenuhi hak-hak pelanggan (Pasal 18 Uu No. 25 Tahun 2009.
c) Berintegritas tinggi.
4) ASN sebagai perekat dan pemersatu bangsa.
a) Pemersatu bangsa (dengan dilandasi nilai-nilai semangat Sumpah
Pemuda dan Bhineka Tunggal Ika).
b) Menjaga kondisi damai.
3. Etika Publik
Etika publik merupakan refleksi atas standar/norma yang menentukan
baik/buruk, benar/salah tindakan keputusan, prilaku untuk mengarahkan
kebijakan publik dalam rangka menjalankan tanggung jawab pelayanan
publik.
Pelayan publik yang profesional membutuhkan kompetensi teknis ,
leadership dan kompetensi etika. Penerapan kode etik ASN diharapkan dapat
merubah perilaku dan mindset pejabat publik menjadi:
a. Berubah dari penguasa menjadi pelayan;
b. Berubah dari wewenang menjadi peranan;
c. Menyadari bahwa jabatan publik adalah amanah, yang harus
dipertanggungjawabkan bukan hanya di dunia tapi juga di akhirat.

7
Nilai-nilai dasar yang terkandung pada etika publik antara lain:
a. Memegang teguh Ideologi Pancasila
b. Setia dan mempertahankan undang- undang dasar Negara Republik
Indonesia tahun 1945 serta pemerintahan yang sah
c. Mengabdi kepada Negara dan rakyat Indonesia.
d. Menjalankan tugas secara professional dan tidak berpihak.
e. Membuat keputusan berdasarkan prinsip keahlian.
f. Menciptakan lingkungan kerja yang non-diskriminatif.
g. Memelihara dan menjunjung tinggi standar etika luhur.
h. Mempertanggung jawabkan tindakan dan kinerjanya kepada publik.
i. Memiliki kemampuan dalam melaksanakan kebijakan dan program
pemerintah.
j. Memberikan layanan kepada publik secara jujur, tanggap, cepat, tepat,
akurat, berdaya guna, berhasil guna, dan santun.
k. Mengutamakan kepemimpinan berkualitas tinggi.
l. Menghargai komunikasi, konsultasi dan kerjasama.
m. Menggutamakan pencapaian hasil dan mendorong kinerja pegawai.
n. Mendorong kesetaraan dalam pekerjaan.
o. Meningkatkan efektivitas system pemerintahan yang demokratis
sebagai perangkat sistem karir.
4. Komitmen mutu
Mutu merupakan salah satu standar yang menjadi dasar untuk
mengukur capaian hasil kerja. Mutu dapat dijadikan sebagai alat pembeda
atau pembanding dengan produk/ jasa sejenis lainnya yang dihasilkan/
dilakukan oleh lembaga lain sebagai pesaing. Manajemen mutu harus
dilaksanakan secara terintegrasi, dengan melibatkan seluruh komponen
organisasi, untuk senantiasa melakukan perbaikan mutu agar dapat
memuaskan pelanggan/ masyarakat.

8
Komitmen mutu merupakan pelaksanaan pelayanan publik dengan
berorientasi pada kualitas hasil. Nilai-nilai dasar yang terkandung dalam
Komitmen Mutu adalah:
a. Efektifitas dan Efisiensi.
b. Inovasi.
c. Mengedepankan komitmen terhadap konsumen atau klien.
d. Memberi layanan yang menyentuh hati untuk menjaga dan
memelihara agar konsumen atau klien tetap setia.
e. Menghasilkan produk barang/ jasa yang berkualitas tinggi, tanpa
cacat, tanpa kesalahan dan tidak ada pemborosan.
f. Beradabtasi dengan perubahan yang terjadi, baik berkaitan dengan
pergeseran tuntutan kebutuhan customer/ clients maupun
perkembangan teknologi.
g. Menggunakan pendekatan ilmiah dan inovatif dalam pemecahan
masalah dan pengambilan keputusan.
h. Melakukan upaya perbaikan secara berkelanjutan melalui berbagai
cara, antara lain pendidikan, pelatihan, pengembangan ide kreatif dan
benchmark.
5. Anti korupsi
Anti Korupsi adalah tindakan atau gerakan yang dilakukan untuk
memberantas segala tingkah laku atau tindakan yang melawan norma–
norma dengan tujuan memperoleh keuntungan pribadi, merugikan negara
atau masyarakat baik secara langsung maupun tidak langsung. Tindak
pidana korupsi yang terdiri dari kerugian keuangan negara, suap-menyuap,
pemerasan, perbuatan curang, penggelapan dalam jabatan, benturan
kepentingan dalam pengadaan dan gratifikasi.
Adapun Nilai-nilai dasar anti korupsi antara lain yaitu :
a. Kejujuran
b. Kepedulian
c. Kemandirian
d. Kedisiplinan

9
e. Tanggungjawab
f. Kerja keras
g. Kesederhanaan
h. Keberanian
i. Keadilan
2.2 Kedudukan dan Peran PNS dalam NKRI
Indonesia sebagai negara hukum telah menempatkan landasan yuridis bagi
warga negaranya dalam memperoleh pekerjaan yang layak, sebagaimana
tertulis dalam Pasal 27 ayat 2 Undang-Undang Dasar 1945, yang berbunyi:
“Tiap-tiap warga negara berhak atas pekerjaan dan penghidupan yang layak
bagi kemanusiaan”.
Isi pasal tersebut, Negara menyadari akan arti penting dan mendasarnya
masalah pekerjaan bagi kelangsungan hidup manusia. Manusia untuk
menjaga kelangsungan hidupnya, maka perlu bekerja untuk menghasilkan
sesuatu imbalan berupa materi, dan salah satu dari pekerjaan itu adalah
dengan cara mengabdi pada Negara dengan menjadi Pegawai Negeri.
Tujuan nasional adalah mewujudkan masyarakat yang adil dan makmur
secara merata dan berkesinambungan materill dan spiritual. Hal tersebut
dapat dicapai salah satunya dengan adanya Pegawai Negeri sebagai Warga
Negara, Unsur Aparatur Negara, Abdi Negara, dan Abdi Masyarakat yang
denganpenuh kesetiaan dan ketaatan kepada Pancasila, UUD 1945, Negara
dan Pemerintah.
Pendapat E.Utrecht yang dikutip oleh Muchsan dalam bukunya Hukum
Kepegawaian, bahwa negara merupakan badan hukum yang terdiri dari
persekutuan orang (Gemeenschaap Van Merten) yang ada karena
perkembangan faktor-faktor sosial dan politik dalam sejarah.
Berdasarkan pendapat tersebut dapat diketahui bahwa negara sebagai
organisasi kekuasaan merupakan suatu badan yang berstatus hukum sebagai
pendukung hak dan kewajiban (subyek hukum). Negara akan mencapai
tujuannya dengan menggunakan status badan hukum beserta hak dan
kewajibannya tersebut. Hak dan kewajiban yang dilaksanakan oleh aparatur

10
negara didistribusikan kepada jabatan-jabatan negara. Aparatur yang
melaksanakan hak dan kewajiban negara yang disebut subyek hukum adalah
Pegawai Negeri.
Hubungan antara Pegawai Negeri dengan negara menimbulkan kaidah-
kaidah dalam hukum kepegawaian, kelancaran pelaksanaan pembangunan
dan pemerintahan tergantung pada kesempurnaan dan kemampuan aparatur
Negara, dalam hal ini adalah Pegawai Negeri. Kedudukan dan peranan
pegawai dalam setiap organisasi pemerintahan sangatlah menentukan, sebab
Pegawai Negeri merupakan tulang punggung pemerintah dalam
melaksanakan pembangunan nasional. Dalam rangka memberikan Pelayanan
yang profesional, jujur adil dan merata maka dibutuhkan juga Sumber Daya
Manusia Aparatur Pemerintah yang berkualitas dan mempunyai kesadaran
tinggi akan tanggung jawabnya sebagai aparatur negara, abdi negara, serta
abdi masyarakat. Sedangkan Sumber Daya Manusia dapat dikatakan
berkualitas ketika mereka memiliki kemampuan untuk melaksanakan tugas
pokok dan fungsinya sesuai dengan kewenangan yang diberikan kepadanya.
Dengan terbitnya Undang-Undang No. 5 Tahun 2014 tentang aparatur
sipil Negara, pegawai negeri sipil diharuskan mempunyai fungsi sebagai :
a. Pelaksana kebijakan publik.
b. Pelayan publik.
c. Perekat dan pemersatu bangsa.
Berdasarkan pada Pasal 13 Undang-Undang No. 5 Tahun 2014
tentang aparatur sipil Negara mengatur bahwa jabatan ASN terdiri atas:
a. Jabatan Administrasi.
b. Jabatan Fungsional.
c. Jabatan Pimpinan Tinggi.
Peran dan kedudukan ASN dalam NKRI bisa dilihat dari kemampuan
mereka memahami manajemen ASN, Pelayanan Publik dan inovasi yang
berkaitan dengan whole of government (WOG).
1. Manajemen ASN

11
Manejemen ASN adalah pengelolaan ASN untuk menghasilkan
pegawai ASN yang profesional, memiliki nilai dasar, etika profesi, bebas
dari intervensi politik, bersih dari praktik korupsi, kolusi dan nepotisme.
Manajemen ASN lebih menekankan kepada pengaturan profesi pegawai
sehingga diharapkan agar selalu tersedia sumber daya ASN yang unggul
selaras dengan perkembangan zaman.
a. Kedudukan ASN
Kedudukan atau status jabatan PNS dalam sistem birokrasi selama ini
dianggap belum sempurna untuk menciptakan birokrasi yang
profesional. Untuk dapat membangun profesionalitas birokrasi, maka
konsep yang dibangun dalam UU ASN tersebut harus jelas. Berikut
beberapa konsep yang ada dalam UU No. 5 Tahun 2014 tentang ASN
1) Berdasarkan jenisnya, pegawai ASN terdiri atas Pegawai Negeri
Sipil (PNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja
(PPPK). PNS merupakan warga negara Indonesia yang memenuhi
syarat tertentu, diangkat sebagai pegawai ASN secara tetap oleh
pejabat pembina kepegawaian untuk menduduki jabatan
pemerintahan, memiliki nomor induk pegawai secara nasional.
Sedangkan PPPK adalah warga negara Indonesia yang memenuhi
syarat tertentu, yang diangkat oleh pejabat pembina kepegawaian
berdasarkan perjanjian kerja sesuai dengan kebutuhan instansi
pemerintah untuk jangka waktu tertentu dalam rangka
melaksanakan tugas pemerintahan.
2) Pegawai ASN berkedudukan sebagai aparatur negara yang
menjalankan kebijakan yang ditetapkan oleh pimpinan instansi
pemerintah serta harus bebas dari pengaruh dan intervensi semua
golongan dan partai politik. Pegawai ASN dilarang
menjadi anggota dan/atau pengurus partai politik. Selain itu untuk
menjauhkan birokrasi dari pengaruh partai politik, hai ini
dimaksudkan untuk menjamin keutuhan, kekompakan dan
persatuan ASN, serta dapat memusatkan segala perhatian, pikiran

12
dan tenaga pada tugas yang dibebankan kepadanya. Oleh karena
itu, dalam pembinaan karir pegawai ASN, khususnya di daerah
dilakukan oleh pejabat berwenang yaitu pejabat karir tertinggi.
3) Kedudukan ASN berada di pusat, daerah dan luar negeri. Namun
demikian pegawai ASN merupakan kesatuan. Kesatuan bagi
pegawai ASN sangat penting, mengingat dengan adanya
desentralisasi dan otonomi daerah, sering terjadinya isu putra
daerah yang hampir terjadi dimana-mana sehingga perkembangan
birokrasi menjadi stagnan di daerah-daerah. Kondisi tersebut
merupakan ancaman bagi kesatuan bangsa.
b. Peran ASN
Untuk menjalankan kedudukan pegawai ASN, maka pegawai ASN
berfungsi dan bertugas sebagai berikut :
1) Pelaksana kebijakan publik :
ASN berfungsi, bertugas dan berperan untuk melaksanakan kebijakan
yang dibuat oleh pejabat pembina kepegawaian sesuai dengan
ketentuan peraturan perundang-undangan. Untuk itu, ASN harus
mengutamakan kepentingan publik dan masyarakat luas dalam
menjalankan fungsi dan tugasnya, serta harus mengutamakan pelayanan
yang berorientasi pada kepentingan publik.
2) Pelayan publik :
ASN berfungsi,bertugas dan berperan untuk memberikan
pelayanan publik yang profesional dan berkualitas. Pelayanan publik
merupakan kegiatan dalam rangka pemenuhan kebutuhan pelayanan
sesuai peraturan perundang-undangan bagi setiap warga negara dan
penduduk atas barang, jasa dan/atau pelayanan administratif yang
diselenggarakan oleh penyelenggara pelayanan publik dengan tujuan
kepuasan pelanggan.
3) Perekat dan pemersatu bangsa :
ASN berfungsi, bertugas dan berperan untuk mempererat

13
persatuan dan kesatuan NKRI. ASN senantiasa setia dan taat
sepenuhnya kepada Pancasila, UUD 1945, negara dan pemerintah. ASN
senantiasa menjunjung tinggi martabat ASN serta senantiasa
mengutamakan kepentingan negara dari pada kepentingan diri sendiri,
seseorang dan golongan.
c. Hak dan kewajiban ASN
Hak adalah suatu kewenangan atau kekuasaan yang diberikan oleh hukum,
suatu kepentingan yang dilindungi oleh hukum, baik pribadi maupun
umum. Dapat diartikan bahwa hak adalah sesuatu yang patut atau layak
diterima untuk melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya dengan baik,
dapat meningkatkan produktivitas, menjamin kesejahteraan ASN dan
akuntabel, maka setiap ASN diberikan hak. Hak ASN dan PPPK yang
diatur dalam UU No. 5 Tahun 2014 tentang ASN sebagai berikut, PNS
berhak memperoleh :
a. Gaji, tunjangan, dan fasilitas
b. Cuti
c. Jaminan pensiun dan jaminan hari tua
d. Perlindungan
e. pengembangan kompetensi.
PPPK berhak memperoleh :
a. Gaji dan tunjangan
b. Cuti
c. Perlindungan
d. Pengembangan kompetensi
Selain hak sebagaimana disebutkan di atas, berdasarkan pasal 70
UU No. 5 Tahun 2014 tentang ASN disebutkan bahwa setiap pegawai
ASN memiliki hak dan kesempatan untuk mengembangkan kompetensi.
Berdasarkan Pasal 92 pemerintah juga wajib memberikan perlindungan
berupa :
a. Jaminan kesehatan
b. Jaminan kecelakaan kerja

14
c. Jaminan kematian
d. Bantuan hukum
Sedangkan kewajiban adalah suatu beban atau tanggungan yang
bersifat kontraktual. Dengan kata lain kewajiban adalah suatu yang
sepatutnya diberikan. Pegawai ASN berdasarkan UU No. 5 Tahun 2014
tentang ASN wajib:
a) Setia dan taat pada Pancasila, Undang-Undang Dasar
Negara Republik IndonesiaTahun 1945, Negara Kesatuan Republik
Indonesia, dan pemerintah yang sah.
b) Menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.
c) Melaksanakan kebijakan yang dirumuskan pejabat pemerintah yang
berwenang.
d) Menaati ketentuan peraturan perundang-undangan.
e) Melaksanakan tugas kedinasan dengan penuh pengabdian, kejujuran,
kesadaran,dan tanggung jawab.
f) Menunjukkan integritas dan keteladanan dalam sikap, perilaku,
ucapan dan tindakan kepada setiap orang, baik di dalam maupun di
luar kedinasan.
g) Menyimpan rahasia jabatan dan hanya dapat mengemukakan rahasia
jabatan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.
h) Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik
Indonesia.
d. Kode etik dan kode perilaku ASN
Dalam UU No. 5 Tahun 2014 tentang ASN disebutkan bahwa ASN
sebagai profesi berlandaskan pada kode etik dan kode perilaku. Kode etik
dan kode perilaku ASN bertujuan untuk
menjagamartabat dan kehormatan ASN. Kode etik dan kode perilau berisi
pengaturan perilaku agar pegawai ASN yaitu :
1) Melaksanakan tugasnya dengan jujur, bertanggung jawab, dan
berintegritas tinggi.
2) Melaksanakan tugasnya dengan cermat dan disiplin.

15
3) Melayani dengan sikap hormat, sopan, dan tanpa tekanan.
4) Melaksanakan tugasnya sesuai dengan ketentuan peraturan
perundang-undangan.
5) Melaksanakan tugasnya sesuai dengan perintah atasan atau Pejabat
yang berwenang sejauh tidak bertentangan dengan ketentuan peraturan
perundang-undangan dan etika pemerintahan.
6) Menjaga kerahasiaan yang menyangkut kebijakan.
7) Menggunakan kekayaan dan barang milik negara secara bertanggung
jawab,efektif, dan efisien.
8) Menjaga agar tidak terjadi konflik kepentingan dalam melaksanakan
tugasnya.
9) Memberikan informasi secara benar dan tidak menyesatkan
kepada pihak lain yangmemerlukan informasi terkait kepentingan
kedinasan.
10) Tidak menyalahgunakan informasi intern negara, tugas, status kekuasa
andan jabatannyauntukmendapat atau mencari keuntungan atau
manfaat bagi diri sendiri atau untuk orang lain.
11) Memegang teguh nilai dasar ASN dan selalu menjaga reputasi dan
integritas ASN.
12) Melaksanakan ketentuan peraturan perundangundangan mengenai
disiplin Pegawai ASN.
b) Whole Of Government
Whole of Government (WoG) berdasarkan interpretasi analitis dan
manifestasi empiris di lapangan, maka WoG didefinisikan sebagai “suatu
model pendekatan integratif fungsional satu atap” yang digunakan untuk
mengatasi wicked problems yang sulit dipecahkan dan di atasi
karena berbagai karakteristik atau keadaan yang melekat antara lain : tidak
jelas sebabnya, multi dimensi, menyangkut perubahan perilaku :
a. Penerapan Whole of Government
Terdapat beberapa cara pendekatan WoG yang dapat dilakukan, baik
dari sisi penataan institusi formal maupun informal. Cara-cara ini

16
pernah dipraktekkan oleh beberapa negara, termasuk Indonesia dalam
level-level tertentu.
1) Penguatan koordinasi antar lembaga. Penguatan koordinasi dapat
dilakukan jika jumlah lembaga-lembaga yang dikoordinasikan
masih terjangkau dan manageable. Dalam prakteknya, span of
control atau rentang kendali yang rasional akan sangat terbatas.
Salah satu alternatifnya adalah mengurangi jumlah lembaga yang
ada sampai mendekati jumlah yang ideal untuk sebuah
koordinasi. Dengan jumlah lembaga yang rasional, maka
koordinasi dapat dilakukan lebih mudah.
2) Membentuk lembaga koordinasi khusus, pembentukan lembaga
terpisah dan permanen yang bertugas dalam mengkoordinasikan
sektor atau kementrian adalah salah satu cara melakukan WoG.
Lembaga koordinasi ini biasanya diberikan status lembaga
setingkat lebih tinggi, atau setidaknya setara dengan kelembagaan
yang dikoordinasikan.
3) Membangun gugus tugas, gugus tugas merupakan bentuk
pelembagaan koordinasi yang dilakukan di luar struktur formal,
yang setidaknya tidak permanen. Pembentukan gugus tugas
biasanya menjadi salah satu cara agar sumber daya yang terlibat
dalam koordinasi tersebut dicabut sementara dari lingkungan
formalnya untuk berkonsentrasi dalam proses koordinasi tadi.
4) Koalisi sosial, koalisi sosial merupakan bentuk informal dari
penyatuan koordinasi antar sektor atau lembaga, tanpa perlu
membentuk pelembagaan khusus dalam koordinasi.
b. Tantangan dalam praktek
Tantangan yang akan dihadapi dalam penerapan WoG di tataran
praktek sebagai berikut :
1) Kapasitas SDM dan institusi
Kapasitas SDM dan institusi-institusi yang terlibat dalam WoG
tidaklah sama.Perbedaan kapasitas ini bisa menjadi kendala serius

17
ketika pendekatan WoG, misalnya mendorong terjadinya merger
atau akuisisi kelembagaan, dimana terjadi penggabungan SDM
dengan kualifikasi yang berbeda.
2) Nilai dan budaya organisasi
Nilai dan budaya organisasi menjadi kendala ketika terjadi upaya
kolaborasi dengan kelembagaan.
3) Kepemimpinan
Kepemimpinan menjadi salah satu kunci penting dalam
pelaksanaan WoG. Kepemimpinan yang dibutuhkan adalah
kepemimpinan yang mampu mengakomodasi perubahan nilai dan
budaya organisasi serta meramu SDM yang tersedia guna mencapai
tujuan yang diharapkan.
c. Praktek Whole of Government (WoG)
Praktek WoG dalam pelayanan publik dilakukan dengan menyatukan
seluruh sektor yang terkait dengan pelayanan publik. Jenis pelayanan
publik yang dikenal dapat didekati oleh pendekatan WoG sebagai
berikut :
1) Pelayanan yang bersifat administratif, yaitu pelayanan publik yang
menghasilkanberbagai produk dokumen resmi yang dibutuhkan
warga masyarakat. Dokumen yang dihasilkan bisa meliputi KTP,
status kewarganegaraan, status usaha, surat kepemilikan, atau
penguasaan atas barang, termasuk dokumen-dokumen resmi
seperti SIUP, izin trayek, izin usaha, akta, sertifikat tanah dan
lain-lain.
2) Pelayanan jasa, yaitu pelayanan yang menghasilkan berbagai
bentuk jasa yang dibutuhkan warga masyarakat, seperti
pendidikan, kesehatan, ketenagakerjaan, perhubungan dan lain-
lain.
3) Pelayanan barang, yaitu pelayanan yang menghasilkan jenis barang
yang dibutuhkan warga masyarakat, seperti jalan, jembatan,
perumahan, jaringan telepon, listrik, air bersih, dan lain-lain.

18
4) Pelayanan regulatif, yaitu pelayanan melalui penegakan hukuman
dan peraturan perundang-undangan, maupun kebijakan publik
yang mengatur sendi-sendi kehidupan masyarakat. Adapun
berdasarkan pola pelayanan publik, juga dapat dibedakan
dalam lima macam pola pelayanan sebagai berikut :
i. Pola pelayanan teknis fungsional, yaitu suatu pola pelayanan
publik yang diberikan oleh suatu instansi pemerintah sesuai
dengan bidang tugas, fungsi dan kewenangannya. Pelayanan
merupakan pelayanan sektoral, yang bisa jadi sifatnya hanya
relevan dengan sektor itu, atau menyangkut pelayanan di
sektor lain. WoG dapat dilakukan manakala pola pelayanan
publik ini mempunyai karakter yang sama atau memiliki
keterkaitan antar satu sektor dengan yang lainnya.
ii. Pola pelayanan satu atap, yaitu pola pelayanan yang dilakukan
secara terpadupada suatu instansi pemerintah yang
bersangkutan sesuai kewenangan masing-masing. Pola ini
memudahkan masyarakat pengguna izin untuk mengurus
permohonan izinnya, walaupun belum mengurangi jumlah
rantai birokrasi izinnya.
iii. Pola pelayanan satu pintu, yaitu pola pelayanan yang
dilakukan secara tunggal oleh suatu unit kerja pemerintah
berdasarkan pelimpahan wewenang dari unit kerja pemerintah
terkait lainnya yang bersangkutan. Ini adalah salah satu bentuk
kelembagaan WoG yang lebih utuh, dimana pelayanan publik
disatukan dalam satu unit pelayanan saja, dan rantai izin sudah
dipangkas menjadi satu saja.
iv. Pola pelayanan terpusat, yaitu pola pelayanan yang dilakukan
oleh suatu instansi pemerintah yang bertindak selaku
koordinator terhadap pelayanan instansi pemerintah lainnya
yang terkait dengan bidang pelayanan masyarakat yang
bersangkutan.

19
v. Pola pelayanan elektronik, yaitu pola pelayanan elektronik
yang dilakukan menggunakan teknologi infromasi dan
komunikasi yang merupakan otomasi dan otomatisasi
pemberian layanan yang bersifat elektronik atau daring
(online) sehingga dapat menyesuaikan diri dengan keinginan
dan kapasitas masyarakat pengguna.
d. Nilai-Nilai Dasar Whole of Government
Praktek WoG dalam pelayanan publik dilakukan dengan menyatukan
seluruh sektor yang terkait dengan pelayanan publik berdasarkan
nilai-nilai dasar berikut ini :
1) Koordinasi
Koleksitas lembaga membutuhkan koordinasi yang efektif dan
efisien antarlembaga dalam menjalankan kegiatan kelembagaan.
2) Integrasi
Integrasi dilakukan dengan pembauran sebuah
sistem antarlembaga sehingga menjadi kesatuan yang utuh.
3) Sinkronisasi
Sinkronisasi merupakan penyelarasan semua kegiatan/data yang
berasal dari berbagai sumber , dengan menyingkronkan seluruh
sumber tersebut.
4) Simplifikasi
Simplikasi merupakan penyederhanaan segala sesuatu baik
terkait data/proses disuatu lembaga untuk mengefisienkan
waktu, tenaga dan biaya.
c) Pelayanan Publik
Sebagai aparatur pemerintahan, ASN mempunyai salah satu peran yang
penting dalam tugas dan fungsinya sebagai Aparatur Sipil Negara
dalam penyelenggaraan tugas pemerintahan dan pembangunan nasional
melalui pelaksanaan pelayanan publik kepada masyarakat.

20
Aparatur Sipil Negara melakukan perannya sebagai aparatur pemerintah
dengan memberi pelayanan publik.
Pengertian melayani adalah membantu menyiapkan/mengurus apa
yang diperlukan seseorang". Sedangkan pengertian pelayanan adalah
"usaha rnelayani kebutuhan orang lain". Contoh: menerima telepon dari
pihak lain yang berhubungan dengan unit kerja kita, adalah bentuk
pelayanan yang rutin kita lakukan.
Aparatur Sipil Negara merupakan penyelenggara pelayanan publik
dituntut untuk memberikan kinerja dengan produktivitas yang baik
dalam memberikan pelayanan, memberikan kualitas pelayanan yang
baik dan prima, dimana Aparatur Sipil Negara responsive serta
responsibel dalam melakasanakan dan memberikan pelayanan publik
kepada masyarakat dan bertanggung jawab atau ada pertanggung
jawaban (akuntabel) terhadap tugas dan fungsinya serta hasil
pencapaian yang telah dilaksanakannya.
Penyelengaraan pelayanan publik juga harus memenuhi beberapa
prinsip pelayanan sebagaimana yang disebutkan dalam Keputusan
Menteri Pendayagunaan Negara Nomor 63 Tahun 2003 adalah sebagai
berikut :
1. Kesederhanaan
2. Kejelasan
3. Kepastian waktu
4. Akurasi
5. Keamanan
6. Tanggung jawab
7. Kelengkapan sarana dan prasarana
8. Kemudahan akses
9. Kedisiplinan, kesopanan, dan keramahan
10. Kenyamanan

21
BAB III
RANCANGAN AKTUALISASI

3.1 Identifikasi Isu


Berdasarkan Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 28
Tahun 2017 tentang Izin Penyelengaraan Praktik Bidan :
1. Pasal 18
Dalam penyelengaraan Praktik Kebidanan , Bidan memiliki kewenangan
untuk memberikan :
a) Pelayanan kesehatan ibu
b) Pelayanan kesehatan anak dan
c) Pelayanan kesehatan reproduksi perempuan dan keluarga berencana
2. Pasal 20 ayat 6
Konseling dan penyuluhan sebagaimana dimaksud pada ayat (2) huruf d
meliputi pemberian komunikasi, informasi, edukasi (KIE) kepada ibu dan
keluarga tentang perawatan bayi baru lahir, ASI Eksklusif, tanda bahaya
pada bayi baru lahir, pelayanan kesehatan, imunisasi , gizi seimbang,
PHBS , dan tumbuh kembang.
Berdasarkan pengamatan di UPT Puskesmas Simpang Renggiang,
didapat beberapa isu yang terjadi. Adapun isu-isu tersebut dapat
diidentifikasikan sebagai berikut :
1. Terjadinya 1 kasus kematian bayi usia 2 bulan di Dsn.Air Ruak Maret
2019, penyebabnya salah satunya karena aspirasi susu formula.
2. Kurangnya pemahaman ibu tentang kegiatan-kegiatan di Posyandu
Mawar 1 Dsn. Air Ruak.
3. Kurangnya pemahaman ibu akan dampak penggunaan smartphone pada
anak balita usia 1 s/d 3 tahun.

22
Identifikasi Isu tersebut di internalisasi kedalam nilai-nilai dasar ASN
yaitu Akuntabel, Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu,
Antikorupsi (ANEKA) serta kedudukan dan peran PNS dalam NKRI.
Langkah selanjutnya, penulis mengkonsultasikan isu yang telah
teridentifikasi kepada mentor dan coach untuk kemudian di analisis
sehingga terpilih sebuah isu utama.
3.2 Isu yang Diangkat dan Gagasan Pemecahan Isu
Berdasarkan isu yang telah diungkapkan diatas, maka penulis akan
menentukan isu yang akan diangkat, penulis menggunakan metode APKL :
Actual :Isu tersebut sedang berlangsung.
Problematik :Isu tersebut merupakan permasalahan.
Khalayak :Isu tersebut berdampak besar bagi kehidupan
masyarakat jika tidak ditangani.
Layak :Isu ini dapat diangkat dan bisa di selesaikan sesuai
kemampuan diri.
Gagasan pemecahan isu yang diusulkan adalah “Penerapan Gerakan
Sayang Bayi Guna Meningkatkan Kesadaran Ibu Memberikan ASI
Eksklusif Di Dsn. Air Ruak Ds.SP.Tiga Kecamatan Simpang
Renggiang.”

23
3.3. Kegiatan dan Tahapan Pemecahan Isu
Gagasan Pemecah Isu : “Penerapan Gerakan Sayang Bayi Guna Meningkatkan Kesadaran Ibu Memberikan ASI Eksklusif Di Dsn.Air
Ruak Ds.SP.Tiga Kecamatan Simpang Renggiang.”

Keterkaitan Substansi dengan Mata Keterkaitan dengan Visi,


No Kegiatan Tahap Kegiatan Output/Hasil
Pelatihan Misi Organisasi
1. Melakukan konsultasi 1.1 Membuat rencana  Adanya rencana - Antikorupsi : Dalam melakukan
dengan Kepala kegiatan dan mengatur kegiatan dan jadwal Saya akan menerapkan perilaku konsultasi dengan Kepala
Puskesmas Simpang jadwal pertemuan dengan pertemuan dengan disiplin yaitu tepat waktu dalam Puskesmas Simpang
Renggiang Kepala Puskesmas Kepala Puskesmas menghadiri pertemuan yang Renggiang dapat
Simpang Renggiang Simpang Renggiang direncanakan sebelumnya. memberikan kontribusi
- Etika Publik : terhadap Visi Puskesmas
Saya akan menerapkan perilaku Simpang Renggiang yaitu
menghargai komunikasi, konsultasi “Mitra Unggul
dan kerjasama (sebelum Mewujudkan Masyarakat
melaksanakan kegiatan meminta Kecamatan Simpang
masukan dan persetujuan kepada Renggiang Sehat dan
Kepala Puskesmas Renggiang Mandiri “.
dengan menggunakan bahasa yang Misi Puskesmas Simpang
sopan dan santun). Renggiang no 1 yaitu

24
”Meningkatkan mutu
pelayanan administrasi”.
Dan memberikan kontribusi
dalam nilai organisasi
“ramah” memilki sifat
yang sopan dan santun
dalam memberikan
pelayanan.
1.2 Menyampaikan rencana Adanya dokumentasi - Akuntabilitas :
kegiatan yang akan foto Kejelasan, yaitu saya akan
dilaksanakan menyampaikan rencana kegiatan
dengan jelas kepada Kepala
Puskesmas Simpang Renggiang.
Transparansi, yaitu dalam
melakukan kegiatan yang berkaitan
dengan instansi harus diketahui oleh
atasan.

25
- Nasionalisme :
Pada saat konsultasi, saya akan
menyampaikan dan menjelaskan isu
yang diangkat dengan menerapkan
nilai ANEKA Nasionalisme yaitu sila
ke-4 dengan cara musyawarah.
1.3 Meminta persetujuan dari Adanya tanda tangan - Akuntabilitas :
Kepala Puskesmas di lembar persetujuan Kejelasan, yaitu saya akan meminta
Simpang Renggiang dan foto dokumentasi persetujuan dengan jelas tentang
terkait dengan kegiatan rencana kegiatan kepada kepala
yang akan dilaksanakan. puskesmas
- Antikorupsi :
Saya akan menerapkan nilai tanggung
jawab terhadap hasil koordinasi
dengan atasan.
2. Melakukan KIE kepada 2.1 Mengatur waktu Adanya kesepakatan - Akuntabilitas : Dalam melakukan KIE
ibu hamil pertemuan kepada ibu waktu pelaksanaan Konsistensi yaitu saya menerapkan kepada ibu hamil dapat
hamil nilai konsistensi dengan datang tepat memberikan kontribusi
waktu pada waktu yang sudah terhadap Visi Puskesmas

26
disepakati. Simpang Renggiang yaitu
2.2 Mempersiapkan materi Adanya bahan materi - Akuntabilitas : “Mitra Unggul
untuk KIE yang akan digunakan Tanggung Jawab, yaitu dengan Mewujudkan Masyarakat
saat kegiatan KIE dan mencari sumber-sumber referensi Kecamatan Simpang
foto kegiatan yang jelas dalam mempersiapkan Renggiang Sehat dan
menyiapkan bahan bahan materi. Mandiri “.
materi untuk KIE. Misi Puskesmas Simpang
2.3 Menyampaikan materi Adanya foto kegiatan - Akuntabilitas : Renggiang no 2 yaitu
KIE. KIE Kejelasan, yaitu saya akan ”Meningkatkan pelayanan
menerapkan nilai kejelasan dalam kesehatan yang merata
menyampaikan materi KIE dengan dan bermutu” dan
penggunaan bahasa yang mudah memberikan kontribusi
dimengerti, intonasi yang jelas. terhadap nilai organisasi
- Etika publik : “tanggung jawab” mampu
Sopan santun, yaitu saya akan menjalankan tugas yang
menerapkan nilai sopan santun dengan diberikan sesuai tugas dan
tutur bahasa yang baik dalam fungsi.
menyampaikan materi KIE.

27
3. Membuat dan 3.1 Mendesain leaflet tentang  Adanya materi dan - Komitmen Mutu : Dalam membuat dan
membagikan leaflet gerakan sayang bayi desain leaflet tentang Kreatif-Inovatif yaitu dalam tahapan membagikan leaflet
gerakan sayang bayi gerakan sayang bayi ini saya akan menerapkan dengan gerakan sayang bayi
membuat cara yang baru dengan dapat memberikan
materi yang mudah di pahami serta kontribusi terhadap Visi
menarik. Puskesmas Simpang
Efektif dan Efisien dalam tahapan ini Renggiang yaitu “Mitra
Saya akan menerapkan nilai efektif, unggul mewujudkan
efisien dalam mendesain leaflet masyarakat Kecamatan
dimana saya menyiapkan sumber Simpang Renggiang Sehat
informasi terbaik dalam membuat dan Mandiri” serta sesuai
isi leaflet sehingga desain yang dengan misi 2 Puskesmas
dihasilkan dapat mudah dipahami Simpang Renggiang yaitu
dan bermafaat oleh pembaca leaflet. meningkatkan pelayanan
3.2 Mencetak leaflet tentang  Adanya leaflet yang - Komitmen Mutu : kesehatan yang merata
gerakan sayang bayi telah dicetak Efektif dan Efisien , yaitu saya akan dan bermutu.
menerapkan nilai efektif dan efisien
dalam mencetak leaflet sesuai
dengan kebutuhan.

28
- Anti Korupsi :
Sederhana yaitu saya akan
menerapkan nilai sederhana
dalam mencetak leaflet memakai
bahan yang tidak mahal namun
berkualitas baik.
3.3 Membagikan leaflet dan  Adanya tanda tangan - Etika Publik :
memberi penjelasan. oleh penerima leaflet Saya akan menerapkan nilai
 Foto keramahan, yaitu diawali salam dan
bertutur kata yang Sopan dan
Santun.
- Akuntabilitas :
Keadilan, saya akan menerapkan nilai
keadilan yaitu dengan membagikan
leaflet kepada semua pengunjung
posyandu.

29
4. Mengadakan 4.1 Menyiapkan bahan  Adanya bahan - Akuntabilitas : Dalam mengadakan
penyuluhan “Gerakan materi penyuluhan materi yang Saya akan menerapkan nilai kejelasan penyuluhan “Gerakan
Sayang Bayi” kepada digunakan untuk dalam menyiapkan bahan materi Sayang Bayi” kepada
pengunjung Posyandu penyuluhan. sehingga masyarakat dapat pengunjung Posyandu
Mawar Dsn. Air Ruak. memahami pesan penting dalam Mawar Dsn. Air Ruak dapat
penyuluhan tersebut. memberikan kontribusi
terhadap Visi Puskesmas
4.2 Menyiapkan peralatan  Tersedianya - Akuntabilitas : Simpang Renggiang yaitu
(mic dan sound system) peralatan untuk Tanggung Jawab, saya akan “Mitra Unggul Mewujudkan
sosialisasi sosialisasi bersungguh –sungguh dalam Masyarakat Kecamatan
menyiapkan peralatan untuk Simpang Renggiang Sehat
kegiatan sosialisasi, sehingga kegiatan dan Mandiri “.
sosialisasi dapat berjalan dengan baik. Misi Puskesmas Simpang
Renggiang no 2 yaitu
4.3 Menyampaikan materi  Daftar hadir - Akuntabilitas : ”Meningkatkan pelayanan
penyuluhan kegiatan Saya akan menerapkan nilai tanggung kesehatan yang merata dan
penyuluhan jawab, yaitu saya harus memastikan bermutu” dan memberikan

 Foto bahwa masyarakat benar-benar kontribusi terhadap nilai


paham akan pentingnya penerapan organisasi “tanggung

30
 Video gerakan sayang bayi. jawab” mampu menjalankan
 Notulensi. - Etika publik : tugas yang diberikan sesuai
Saya akan menerapkan nilai tugas dan fungsi. “ Ramah “
keramahan yang diawali dengan memiliki sifat yang
salam dan bertutur kata yang sopan sopandan santun dalam
dan santun. memberikan pelayanan /
- Anti korupsi : penyuluhan di masyarakat.
Disiplin, saya akan menerapkan nilai
disiplin kontrak waktu penyuluhan.
Jujur , saya akan menerapkan nilai
kejujuran memberikan informasi
yang benar saat penyuluhan
gerakan sayang bayi.

31
5. Evaluasi kegiatan yang 5.1 Mengumpulkan data dan  Adanya data hasil - Akuntabilitas : Dalam melakukan evaluasi
telah dilaksanakan hasil kegiatan kegiatan Trasnparansi, dalam tahapan ini saya kegiatan yang akan
akan menerapkan nilai transparansi dilaksanakan dapat
,tidak ada yang ditutup-tutupi dari memberikan kontribusi
data hasil kegiatan. terhadap Visi Puskesmas
- Komitmen Mutu yaitu saya akan Simpang Renggiang yaitu
menerapkan Berorentasi mutu. “Mitra unggul
Saat data yg dikumpulkan atas mewujudkan masyarakat
dasar kebenaran dengan Kecamatan Simpang
pertimbangan mendapatkan mutu Renggiang Sehat dan
yg baik. Mandiri” serta sesuai
5.2 Berkonsultasi dengan  Adanya hasil - Etika Publik : dengan misi 1 Puskesmas
Kepala Puskesmas laporan yang telah Sopan santun, dalam tahapan ini saya Simpang Renggiang yaitu
mengenai hasil kegiatan disetujui akan menerapkan nilai sopan santun meningkatkan mutu
yang telah dilakukan pada saat konsultasi dengan Kepala pelayanan administrasi
Puskesmas yaitu sebelum masuk
ruangan Kepala Puskesmas mengetuk
pintu terlebih dahulu, mengucapkan
salam dan menggunakan tutur kata

32
yang baik dalam berbicara.
5.3 Membuat evaluasi  Adanya laporan - Anti Korupsi:
kegiatan. Jujur dalam tahapan ini saya
menerapakan nilai kejujuran,
membuat laporan hasil kegiatan
sesuai data sebenarnya.

33
3.5 Rencana Kegiatan Aktualisasi
Jadwal Rencana kegiatan aktualisasi akan dijelaskan pada tabel di bawah ini :
Tabel 3.5 Jadwal Rencana Kegiatan

Bulan
No Kegiatan Juli Agustus
Minggu Ke Minggu Ke
III IV I II III IV
1 Melakukan konsultasi dengan Kepala Puskesmas dan
Kepala Tata Usaha.
2
Melakukan KIE kepada ibu hamil
3 Membuat dan membagikan leaflet gerakan sayang
bayi
4 Mengadakan penyuluhan “Gerakan Sayang Bayi”
kepada pengunjung Posyandu Mawar Dsn. Air Ruak.
5 Evaluasi kegiatan yang telah dilaksanakan

34
BAB IV
CAPAIAN AKTUALISASI

4.1 Deskripsi Core Isu dan Strategi Penyelesaiannya


Berdasarkan teknik dalam menentukan isu APKL (Aktual, Problematika,
Khalayak dan Layak) dan persetujuan dari Mentor beserta Coach, maka core issunya
adalah Penerapan Gerakan Sayang Bayi Untuk Meningkatkan Kesadaran Ibu
Memberikan ASI Eksklusif Di Dsn. Air Ruak Ds. SP.Tiga Kecamatan
SP.Renggiang.
Upaya kesehatan adalah setiap kegiatan untuk memelihara dan meningkatkan
kesehatan, bertujuan untuk mewujudkan derajat kesehatan yang optimal bagi
masyarakat. Puskesmas merupakan fasilitas pelayanan kesehatan dasar yang
menyelenggarakan upaya kesehatan pemeliharaan, peningkatan kesehatan
(promotif), pencegahan penyakit (preventif), penyembuhan penyakit (kuratif), dan
pemulihan kesehatan (rehabilitatif), yang dilaksanakan secara menyeluruh, terpadu,
dan berkesinambungan.
Oleh karena itu perlu adanya “penerapan gerakan sayang bayi untuk
meningkatkan kesadaran ibu memberikan ASI eksklusif” dalam mengatasi isu yang
sedang terjadi.

35
4.2 Jadwal Pelaksanaan Aktualisasi
Kegiatan aktualisasi dilaksanakan selama off campus kurang lebih satu bulan dari bulan Juli-Agustus tahun 2019 di Puskesmas Simpang
Renggiang. Berikut ini jadwal pelaksanaan kegiatan aktualisasi.

36
4.3 Hasil Pelaksanaan Kegiatan Aktualisasi
Berdasarkan kegiatan aktualisasi yang telah dilaksanakan di Puskesmas
Simpang Renggiang dari tanggal 19 Juli s.d. 25 Agustus 2019 yang terdiri dari 5
(lima) kegiatan yaitu sebagai berikut :
1. Melakukan konsultasi dengan Kepala Puskesmas Simpang Renggiang.
2. Melakukan KIE kepada ibu hamil.
3. Membuat dan membagikan leaflet gerakan sayang bayi.
4. Mengadakan penyuluhan “ Gerakan Sayang Bayi” kepada pengunjung
Posyandu Mawar Dsn. Air Ruak.
5. Evaluasi kegiatan yang telah dilaksanakan.

Berikut ini uraian kegiatan yang telah diaktualisasikan:


Kegiatan 1: Melakukan konsultasi dengan Kepala Puskesmas
Simpang Renggiang
(Dilaksanakan pada hari Kamis, 25 Juli 2019 s/d Selasa, 30 Juli
2019).
Kegiatan ini terdiri dari 3 tahapan kegiatan yaitu:
1.1 Membuat rencana kegiatan dan mengatur jadwal pertemuan dengan Kepala
Puskesmas Simpang Renggiang.
1.2 Menyampaikan rencana kegiatan yang akan dilaksanakan.
1.3 Meminta persetujuan dari Kepala Puskesmas Simpang Renggiang
terkait dengan kegiatan yang akan dilaksanakan.
Seluruh tahapan kegiatan ini telah mengaktualisasikan nilai-nilai dasar PNS
yaitu ANEKA (Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu
dan Anti Korupsi).
Berikut ini uraian dari setiap tahapannya:
Kegiatan 1 tahapan 1 :
1.1 Membuat rencana kegiatan dan mengatur jadwal pertemuan dengan Kepala
Puskesmas Simpang Renggiang.
(Tahapan ini dilaksanakan pada hari Kamis, 25 Juli 2019 di Poskesdes
SP.Tiga)
Sebelum konsultasi, pada hari Selasa, 30 Juli 2019 penulis membuat
surat usulan aktualisasi yang ditujukan kepada Kepala Puskesmas
Renggiang mengenai kegiatan – kegiatan yang akan dilaksanakan dalam
aktualisasi beserta jadwal rencana kegiatannya.

37
Nilai-nilai dasar PNS yang telah diaktualisasikan dalam kegiatan 1
tahapan 1 yaitu sebagai berikut:
a. Antikorupsi: Saya akan menerapkan perilaku disiplin yaitu tepat waktu
dalam menghadiri pertemuan yang direncanakan sebelumnya.
b. Etika Publik :
Saya akan menerapkan perilaku menghargai komunikasi, konsultasi dan
kerjasama (sebelum melaksanakan kegiatan meminta masukan dan
persetujuan kepada Kepala Puskesmas Renggiang dengan
menggunakan bahasa yang sopan dan santun.
Foto dokumen surat usulan kegiatan aktualisasi

Gambar 4.1 Foto dokumen surat usulan kegiatan aktualisasi


yang diberikan hari selasa, 25 Juli 2019

Gambar 4.2 Foto lembar disposisi


surat usulan kegiatan aktualisasi

38
Kegiatan 1 tahapan 2 :
1.2 Menyampaikan rencana kegiatan yang akan dilaksanakan.
(Tahapan ini dilaksanakan pada hari Selasa, 30 Juli 2019 di Ruangan
Kepala Puskesmas Simpang Renggiang).Menyampaikan secara ringkas
kegaiatan yang akan dilaksanakan dalam aktualisasi “ Penerapan Gerakan
Sayang Bayi Untuk Meningkatkan Kesadara Ibu Memberikan ASI
Eksklusif Kepada bayi Di Dsn. Air Ruak Ds.SP.Tiga Kecamatan Simpang
Renggiang “.
Nilai-nilai dasar PNS yang telah diaktualisasikan dalam kegiatan 1
tahapan 2 yaitu sebagai berikut:
a. Akuntabilitas :
- Kejelasan, yaitu saya akan menyampaikan rencana kegiatan dengan jelas
kepada Kepala Puskesmas Simpang Renggiang.
- Transparansi, yaitu dalam melakukan kegiatan yang berkaitan dengan
instansi harus diketahui oleh atasan.
b. Nasionalisme :
Pada saat konsultasi, saya akan menyampaikan dan menjelaskan isu yang
diangkat dengan menerapkan nilai ANEKA Nasionalisme yaitu sila ke-4
dengan cara musyawarah.
Foto Kegiatan saat menyampaikan rencana kegiatan yang akan dilaksanakan

Gambar 4.3 Foto kegiatan sedang


menyampaikan rencana kegiatan yang
akan dilaksanakan kepada
Ka.Puskesmas dengan membawa surat
usulan kegiatan

39
Gambar 4.4 Foto kegatan saat membuat
kartu konsultasi dalam form
pengendalian mentor

Gambar 4.5 Foto Form pengendalian mentor yang telah terisi

40
Kegiatan 1 tahapan 3 :
1.3 Meminta persetujuan dari Kepala Puskesmas Simpang Renggiang terkait
dengan kegiatan yang akan dilaksanakan.
(Tahapan ini dilaksanakan pada hari Selasa, 30 Juli 2019 di Ruang Kepala
Puskesmas Simpang Renggiang.)
Nilai-nilai dasar PNS yang telah diaktualisasikan dalam kegiatan 1
tahapan 3 yaitu sebagai berikut:
a. Akuntabilitas :
- Kejelasan, yaitu saya akan meminta persetujuan dengan jelas tentang
rencana kegiatan kepada Kepala Puskesmas.
b. Antikorupsi :
Saya akan menerapkan nilai tanggung jawab terhadap hasil
koordinasi dengan atasan.

41
Foto kegiatan meminta persetujuan dari Kepala Puskesmas Renggiang
terkait dengan kegiatan yang akan dilaksanakan

Gambar 4.6 Foto kegiatan saat Kepala


Puskesmas Simpang Renggiang
membubuhkan tanda tangan pada lembar
pengendalian mentor

42
Kontribusi Terhadap Visi dan Misi
Dalam melakukan konsultasi dengan Kepala Puskesmas Simpang Renggiang
dapat memberikan kontribusi terhadap Visi Puskesmas Simpang Renggiang yaitu
“Mitra Unggul Mewujudkan Masyarakat Kecamatan Simpang Renggiang
Sehat dan Mandiri “.
Misi Puskesmas Simpang Renggiang no 1 yaitu ”Meningkatkan mutu
pelayanan administrasi”. Dan memberikan kontribusi dalam nilai organisasi
“ramah” memiliki sifat yang sopan dan santun dalam memberikan pelayanan.

Kegiatan 2: Melakukan KIE Kepada Ibu Hamil


(Dilaksanakan pada hari Rabu, 31 Juli 2019 s/d Senin, 19 Agustus 2019
Kegiatan ini terdiri dari 3 tahapan kegiatan yaitu:
2.1 Mengatur waktu pertemuan kepada ibu hamil (Rabu, 31 Juli 2019 (Ny.Sonia
dan Rabu, 07 Agustus 2019 ( Ny.Indah dan Ny. Ida Ambar Sari).
2.2 Mempersiapkan materi untuk KIE (Minggu, 28 Juli 2019 ).
2.3 Menyampaikan materi KIE dan pemberian sertifikat telah mengikuti KIE
kepada ibu hamil (Senin, 05 Agustus 2019 ( Ny.Sonia), Jumat 09 Agustus
2019(Ny. Indah dan Ny. Ida Ambar sari) dan Senin, 19 Agustus 2019
(pemberian sertifikat)
Seluruh tahapan kegiatan ini telah mengaktualisasikan nilai-nilai dasar PNS
yaitu ANEKA (Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu
dan Anti Korupsi).
Berikut ini uraian dari setiap tahapannya:
Kegiatan 2 tahapan 1 :
2.1 Mengatur waktu pertemuan kepada ibu hamil.
(Tahapan ini dilaksanakan pada hari Mengatur waktu pertemuan kepada ibu
hamil (Rabu, 31 Juli 2019 (Ny.Sonia dan Rabu, 07 Agustus 2019
( Ny.Indah dan Ny. Ida Ambar Sari). Pada tahapan ini mengatur pertemuan
kepada ibu haml melalui media komunikasi Whatsapp.

43
Nilai-nilai dasar PNS yang telah diaktualisasikan dalam kegiatan 2
tahapan 1 yaitu sebagai berikut:
- Akuntabilitas :
Konsistensi yaitu saya menerapkan nilai konsistensi dengan datang tepat
waktu pada waktu yang sudah disepakati.
Foto screenshot saat mengatur waktu pertemuan kepada ibu hamil

Gambar 4.7 Foto screenshot


percakapan saat megatur waktu
pertemuan kepada ibu hamil

44
Kegiatan 2 tahapan 2 :
2.2 Mempersiapkan materi untuk KIE
(Tahapan ini dilaksanakan pada hari Minggu 28 Juli 2019 di Poskesdes
SP.Tiga ). Tahapan ini dilakukan bersamaan dengan mempersiapkan materi
untuk penyuluhan “Gerakan Sayang Bayi” dan materi untuk membuat
leaflet Gerakan Sayang Bayi.
Nilai-nilai dasar PNS yang telah diaktualisasikan dalam kegiatan 2
tahapan 2 yaitu sebagai berikut:
Akuntabilitas :
Tanggung Jawab, yaitu dengan mencari sumber-sumber referensi yang jelas
dalam mempersiapkan bahan materi.
Foto Bahan Materi dan Foto Kegiatan saat menyiapkan materi untuk KIE :

Gambar 4.8 Foto bahan materi untuk KIE

45
Gambar 4.9 Foto kegiatan menyiapkan
materi untuk KIE

46
Kegiatan 2 tahapan 3 :
2.3 Melakukan KIE kepada ibu hamil dan membagikan sertifikat telah mengikuti
KIE kepada ibu hamil.(Tahapan ini dilaksanakan pada hari :
•Senin, 05 Agustus 2019 ( Ny.Sonia)
•Jumat, 09 Agustus 2019(Ny. Indah dan Ny. Ida Ambar sari.
•Senin, 19 Agustus 2019 pembagian sertifkat kepada ibu hamil.
Nilai-nilai dasar PNS yang telah diaktualisasikan dalam kegiatan 2
tahapan 3 yaitu sebagai berikut:
- Akuntabilitas :
Kejelasan, yaitu saya akan menerapkan nilai kejelasan dalam
menyampaikan materi KIE dengan penggunaan bahasa yang mudah
dimengerti, intonasi yang jelas.
- Etika publik :
Sopan santun, yaitu saya akan menerapkan nilai sopan santun dengan tutur
bahasa yang baik dalam menyampaikan materi KIE.
Foto Kegiatan Melakukan KIE kepada ibu hamil dan membagikan sertifikat
telah mengikuti KIE kepada ibu hamil

Gambar 4.10 Foto Kegiatan saat menyampaikan KIE kepada Ibu hamil

47
Gambar 4.11 Foto kegiatan saat
membagikan sertifikat telah mengikuti KIE
kepada ibu hamil

Penyerahan sertifikat kepada ibu Ida Ambar


Sari beserta Kepala Puskesmas Simpang
Renggiang

Penyerahan sertifikat kepada ibu Indah di


rumah pasien karena sudah hamil tua

48
49
50
Kontribusi Terhadap Visi dan Misi
Dalam melakukan KIE kepada ibu hamil dapat memberikan kontribusi terhadap Visi
Puskesmas Simpang Renggiang yaitu “Mitra Unggul Mewujudkan Masyarakat
Kecamatan Simpang Renggiang Sehat dan Mandiri “.
Misi Puskesmas Simpang Renggiang no 2 yaitu ”Meningkatkan pelayanan
kesehatan yang merata dan bermutu”

Kegiatan 3 : Membuat dan membagikan leaflet gerakan sayang bayi


(Dilaksanakan pada hari Minggu, 28 Juli 2019 s/d 21 Agustus 2019
Kegiatan ini terdiri dari 3 tahapan kegiatan yaitu:
3.1 Mendesain leaflet tentang gerakan sayang bayi (Minggu, 28 Juli 2019)
3.2 Mencetak leaflet tentang gerakan sayang bayi (Kamis, 1 Agustus 2019).
3.3 Membagikan leaflet dan memberi penjelasan (Senin, 05 Agustus 2019 s/d 21
Agustus 2019).
Seluruh tahapan kegiatan ini telah mengaktualisasikan nilai-nilai dasar PNS
yaitu ANEKA (Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu dan
Anti Korupsi).
Berikut ini uraian dari setiap tahapannya:
Kegiatan 3 tahapan 1 :
3.1 Mendesain leaflet tentang gerakan sayang bayi
(Tahapan ini dilaksanakan pada hari Mingu, 28 Juli 2019).
Nilai-nilai dasar PNS yang telah diaktualisasikan dalam kegiatan 3 tahapan
1 yaitu sebagai berikut:
Komitmen Mutu :
Kreatif-Inovatif yaitu dalam tahapan ini saya akan menerapkan dengan membuat
cara yang baru dengan materi yang mudah di pahami serta menarik.
Efektif dan Efisien dalam tahapan ini Saya akan menerapkan nilai efektif, efisien
dalam mendesain leaflet dimana saya menyiapkan sumber informasi terbaik
dalam membuat isi leaflet sehingga desain yang dihasilkan dapat mudah
dipahami dan bermafaat oleh pembaca leaflet.

51
Foto Kegiatan Mendesain leaflet tentang Gerakan Sayang bayi

Gambar 4.12 Foto bahan materi


dan desain leaflet tentang gerakan
sayang bayi

52
Kegiatan 3 tahapan 2 :
3.2 Mencetak leaflet tentang gerakan sayang bayi
(Tahapan ini dilaksanakan pada hari Kamis, 01 Agustus 2019).
Mencetak leaflet tentang “ Gerakan Sayang Bayi “ dilakukan di
percetakan winner manggar, leaflet yang dicetak berjumlah 20 lembar
bolak-balik. Yang rencana akan dibagikan kepada pasien dan petugas
kesehatan lainnya.
Nilai-nilai dasar PNS yang telah diaktualisasikan dalam
kegiatan 3 tahapan 2 yaitu sebagai berikut:
- Komitmen Mutu :
Efektif dan Efisien , yaitu saya akan menerapkan nilai efektif dan
efisien dalam mencetak leaflet sesuai dengan kebutuhan.
- Anti Korupsi :
Sederhana yaitu saya akan menerapkan nilai sederhana
dalam mencetak leaflet memakai bahan yang tidak mahal namun
berkualitas baik.
Foto leaflet yang telah dicetak

Gambar 4.13 Foto leaflet yang


telah dicetak tampak depan

Gambar 4.14 Foto leaflet yang


telah dicetak tampak belakang

53
Kegiatan 3 tahapan 3 :
3.3 Membagikan leaflet dan memberi penjelasan.
(Tahapan ini dilaksanakan mulai pada hari Senin, 05 Agustus 2019s/d
Rabu, 21 Agustus 2019). Membagikan leaflet dan memberi
penjelasan rencananya dibagikan di poskesdes pada masyarakat yang
dating berkunjung dan petugas kesehatan lainnya di puskesmas agar
dapat membantu membagikan informasi tentang “ Gerakan Sayang
Bayi”.
Nilai-nilai dasar PNS yang telah diaktualisasikan dalam
kegiatan 3 tahapan 3 yaitu sebagai berikut:
- Etika Publik :
Saya akan menerapkan nilai keramahan, yaitu diawali salam dan
bertutur kata yang Sopan dan Santun.
- Akuntabilitas :
Keadilan, saya akan menerapkan nilai keadilan yaitu dengan
membagikan leaflet.
Foto Kegiatan Membagikan Leaflet dan Foto tanda tangan oleh
penerima leaflet

Gambar 4.15 Foto tanda tangan oleh penerima leaflet

54
Gambar 4.16 Foto Membagikan leaflet dan menjelaskan pada masyarakat yang berkunjung ke
Poskesdes SP.Tiga (Senin, 05 Agustus 2019)

55
Gambar 4.17 Foto saat membagikan dan menjelaskan leaflet kepada
pengunjung Poskesdes SP.Tiga (Rabu, 07 Agustus 2019)

Gambar 4.18 Foto saat pengunjung di


Poskesdes SP.Tiga membubuhkan ttdnya di
buku tanda bukti penerimaan leaflet

56
Gambar 4.19 Foto kegiatan membagikan dan
menjelaskan leaflet di Pokesdes SP.Tiga

57
Gambar 4.20 Foto membagikan dan menjelaskan leaflet kepada petugas kesehatan
lainnya di Puksesmas Simpang Renggiang

58
59
Kontribusi Terhadap Visi dan Misi
Dalam membuat dan membagikan leaflet gerakan sayang bayi
dapat memberikan kontribusi terhadap Visi Puskesmas Simpang
Renggiang yaitu “Mitra unggul mewujudkan masyarakat Kecamatan
Simpang Renggiang Sehat dan Mandiri” serta sesuai dengan misi 2
Puskesmas Simpang Renggiang yaitu meningkatkan pelayanan
kesehatan yang merata dan bermutu.
Kegiatan 4 : Membuat dan membagikan leaflet gerakan sayang bayi
(Dilaksanakan pada hari Minggu, 28 Juli 2019 s/d Sabtu, 03 Agustus
2019
Kegiatan ini terdiri dari 3 tahapan kegiatan yaitu:
4.1 Menyiapkan bahan materi penyuluhan bayi (Minggu, 28 Juli 2019)
4.2 Menyiapkan peralatan untuk kegiatan penyuluhan ( undangan,
cendera mata, clip chart, daftar hadir (Jumat, 2 Agustus 2019).
4.3 Menyampaikan materi penyuluhan (Sabtu 03 Agustus 2019).
Seluruh tahapan kegiatan ini telah mengaktualisasikan nilai-nilai dasar
PNS yaitu ANEKA (Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Publik,
Komitmen Mutu dan Anti Korupsi).
Berikut ini uraian dari setiap tahapannya:
Kegiatan 4 tahapan 1 :
4.1 Menyiapkan bahan materi penyuluhan.
(Tahapan ini dilaksanakan pada hari Mingu, 28 Juli 2019).
Nilai-nilai dasar PNS yang telah diaktualisasikan dalam kegiatan
4 tahapan 1 yaitu sebagai berikut:
- Akuntabilitas :
Saya akan menerapkan nilai kejelasan dalam menyiapkan bahan
materi sehingga masyarakat dapat memahami pesan penting dalam
penyuluhan tersebut.

60
Foto bahan materi penyuluhan dan foto kegiatan menyiapkan bahan materi
penyuluhan

Gambar 4.21 Bahan materi yang


akan digunakan untuk penyuluhan
berbentuk clip chart

Gambar 4.22 Foto kegiatan menyiapkan bahan materi


penyuluhan

61
Kegiatan 4 tahapan 2 :
4.2 Menyiapkan peralatan untuk kegiatan penyuluhan ( undangan, cendera mata,
clip chart, daftar hadir ).
(Tahapan ini dilaksanakan pada hari Selasa, 31 Juli 2019 s/d Jumat, 02 Agustus 2019)
Nilai-nilai dasar PNS yang telah diaktualisasikan dalam kegiatan 4 tahapan 2 yaitu
sebagai berikut:
Akuntabilitas :
Tanggung Jawab, saya akan bersungguh –sungguh dalam menyiapkan peralatan untuk
kegiatan sosialisasi, sehingga kegiatan sosialisasi dapat berjalan dengan baik.
Foto kegiatan saat menyiapkan peralatan untuk kegiatan penyuluhan

Gambar 4.23 Foto saat


menyiapkan cendera mata

62
Gambar 4.24 Foto undangan penyuluhan

Gambar 4.25 Foto kegiatan saat rapat


dengan kader posyandu untuk
membantu menyebarkan undangan

Gambar 4.27 Foto clip chart


Gambar 4.26 Foto formulir daftar yang akan digunakan sebagai
hadir penyuluhan yang akan diisi media untuk penyuluhan

63
Kegiatan 4 tahapan 3:
4.3 Menyampaikan materi penyuluhan
(Tahapan ini dilaksanakan pada hari Sabtu, 03 Agutus 2019)
Nilai-nilai dasar PNS yang telah diaktualisasikan dalam kegiatan 4 tahapan
3 yaitu sebagai berikut:
- Akuntabilitas :
Saya akan menerapkan nilai tanggung jawab, yaitu saya harus memastikan bahwa
masyarakat benar-benar paham akan pentingnya penerapan gerakan sayang bayi.
- Etika publik :
Saya akan menerapkan nilai keramahan yang diawali dengan salam dan bertutur kata
yang sopan dan santun.
- Anti korupsi :
Disiplin, saya akan menerapkan nilai disiplin kontrak waktu penyuluhan.
Jujur , saya akan menerapkan nilai kejujuran memberikan informasi yang benar saat
penyuluhan gerakan sayang bayi.
Foto Kegiatan menyampaikan materi penyuluhan

Gambar 4.28 Foto kegiatan menyampaikan materi


penyuluhan

64
Gambar 4.29
Undangan penyuluhan Gambar 4.30
Daftar hadir
yang telah diisi

Gambar 4.32 Foto kegiatan saat


pemberian cendera mata

65
Gambar 4.31 Foto
notulensi dan SAP

66
Kontribusi Terhadap Visi dan Misi
Dalam melakukan Penyuluhan “ Gerakan Sayang Bayi” dapat memberikan
kontribusi terhadap Visi Puskesmas Simpang Renggiang yaitu “Mitra Unggul
Mewujudkan Masyarakat Kecamatan Simpang Renggiang Sehat dan Mandiri “.
Misi Puskesmas Simpang Renggiang no 2 yaitu ”Meningkatkan pelayanan
kesehatan yang merata dan bermutu”.

Kegiatan 5 : Evaluasi kegiatan yang telah dilaksanakan

(Dilaksanakan pada hari Senin, 12 Agustus 2019 s/d Kamis, 22 Agustus 2019.
Kegiatan ini terdiri dari 3 tahapan kegiatan yaitu:
5.1 Mengumpulkan data dan hasil kegiatan. ( Senin, 12 Agustus 2019 s/d Senin, 19
Agustus 2019.
5.2 Berkonsultasi dengan Kepala Puskesmas mengenai hasil kegiatan yang telah
dilaksanakan. ( Rabu, 21 Agustus 2019).
5.3 Meembuat evaluasi kegiatan. ( Kamis, 22 Agustus 2019)
Seluruh tahapan kegiatan ini telah mengaktualisasikan nilai-nilai dasar PNS yaitu
ANEKA (Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu dan Anti
Korupsi).
Berikut ini uraian dari setiap tahapannya:
Kegiatan 5 tahapan 1 :
5.1 Mengumpulkan data dan hasil kegiatan.
(Tahapan ini dilaksanakan pada hari Senin, 12 Agustus s/d Senin, 19 Agustus
2019).
Nilai-nilai dasar PNS yang telah diaktualisasikan dalam kegiatan 5 tahapan
1 yaitu sebagai berikut:
- Akuntabilitas :
Trasnparansi, dalam tahapan ini saya akan menerapkan nilai transparansi ,tidak
ada yang ditutup-tutupi dari data hasil kegiatan.
- Komitmen Mutu yaitu saya akan menerapkan Berorentasi mutu. Saat data yg
dikumpulkan atas dasar kebenaran dengan pertimbangan mendapatkan
mutu yg baik.

67
Foto data hasil kegiatan

Gambar 4.33 Foto Data hasil kegiatan diprint sebagai bahan konsultasi
dengan Kepala Puskesmas Simpang Renggiang

Gambar 4.34 Foto kegiatan


mengumpulkan data dan hasil kegiatan

68
Kegiatan 5 tahapan 2 :
5.2 Berkonsultasi dengan Kepala Puskesmas Simpang Renggiang mengenai hasil
kegiatan yang telah dilakukan.(Tahapan ini dilaksanakan pada hari Rabu, 21
Agustus 2019)
Nilai-nilai dasar PNS yang telah diaktualisasikan dalam kegiatan 5
tahapan 2 yaitu sebagai berikut:
- Etika Publik :
Sopan santun, dalam tahapan ini saya akan menerapkan nilai sopan santun pada
saat konsultasi dengan Kepala Puskesmas yaitu sebelum masuk ruangan Kepala
Puskesmas mengetuk pintu terlebih dahulu, mengucapkan salam dan
menggunakan tutur kata yang baik dalam berbicara.
Foto saat berkonsultasi dengan Kepala Puskesmas Simpang Renggiang

Gambar 4.35 Foto saat berkonsultasi


dengan Kepala Puskesmas Simpang
Renggiang

Gambar 4.36 Foto hasil


laporan yang telah disetujui

69
Kegiatan 5 tahapan 3 :
Membuat evaluasi kegiatan.(Tahapan ini dilaksanakan pada hari Kamis, 22
Agustus 2019)
Nilai-nilai dasar PNS yang telah diaktualisasikan dalam kegiatan 5
tahapan 3 yaitu sebagai berikut:
- Anti Korupsi:
Jujur dalam tahapan ini saya menerapakan nilai kejujuran, membuat laporan
hasil kegiatan sesuai data sebenarnya.
Foto membuat evaluasi kegiatan

Gambar 4.37 Foto saat membuat evaluasi

Gambar 4.38 Foto laporan


aktualisasi

70
Kontribusi Terhadap Visi dan Misi
Dalam melakukan evaluasi kegiatan yang akan dilaksanakan dapat
memberikan kontribusi terhadap Visi Puskesmas Simpang Renggiang yaitu “Mitra
unggul mewujudkan masyarakat Kecamatan Simpang Renggiang Sehat dan
Mandiri” serta sesuai dengan misi 1 Puskesmas Simpang Renggiang yaitu
meningkatkan mutu pelayanan administrasi.

71
BAB V

PENUTUP

5.1 KESIMPULAN
Demikianlah rancangan aktualisasi yang dibuat untuk mengatasi isu terjadinya 1
kasus kematian bayi usia 2 bulan di Dsn.Air Ruak Maret 2019, penyebabnya salah satunya
karena aspirasi susu formula. Rancangan Aktualisasi ini sedianya akan dilaksanakan pada
bulan Juli hingga bulan Agustus 2019 mulai dari tahap perancangan kegiatan sampai
pembuatan laporan akhir.
Diharapkan rancangan aktualisasi ini dapat berjalan dengan baik sehingga visi atau
tujuan dari rancangan aktualisasi ini dapat tercapai untuk mengatasi isu terjadinya 1 kasus
kematian bayi usia 2 bulan di Dsn.Air Ruak Maret 2019, penyebabnya salah satunya karena
aspirasi susu formula sesuai dengan nilai-nilai dasar akuntabilitas, nasionalisme, etika
publik, komitmen mutu dan anti korupsi (ANEKA) serta dengan nilai kedudukan dan peran
PNS dalam NKRI.
5.2 SARAN
Dalam penerapan kegiatan aktualisasi ini diharapkan mampu mengaplikasikan nilai-nilai
ANEKA dalam keseharian dan kehidupan bermasyarakat. Dengan menerapkan nilai-nilai
ANEKA pada kegiatan tersebut, diharapkan dapat memberikan pelayanan kesehatan yang
berkualitas.

72
DAFTAR PUSTAKA

Undang-Undang No. 5 tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara.

Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 28 Tahun 2017 tentang Izin
Penyelengaraan Praktik Bidan.

Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 11 Tahun 2017 tentang Manajemen


Pegawai Negeri Sipil.

Lembaga Administrasi Negara, 2017. Akuntabilitas, Modul Pelatihan Dasar Calon Pegawai
Negeri Sipil, Jakarta : Lembaga Administrasi Negara.

Lembaga Administrasi Negara, 2017. Anti Korupsi, Modul Pelatihan Dasar Calon Pegawai
Negeri Sipil, Jakarta : Lembaga Administrasi Negara.

Lembaga Administrasi Negara, 2017. Etika Publik, Modul Pelatihan Dasar Calon Pegawai
Negeri Sipil, Jakarta : Lembaga Administrasi Negara.

Lembaga Administrasi Negara, 2017. Komitmen Mutu, Modul Pelatihan Dasar Calon
Pegawai Negeri Sipil, Jakarta : Lembaga Administrasi Negara.

Lembaga Administrasi Negara, 2017. Manajemen Aparatur Sipil Negara, Modul Pelatihan
Dasar Calon Pegawai Negeri Sipil, Jakarta : Lembaga Administrasi Negara.

Lembaga Administrasi Negara, 2017. Nasionalisme, Modul Pelatihan Dasar Calon Pegawai
Negeri Sipil, Jakarta : Lembaga Administrasi Negara.

Lembaga Administrasi Negara, 2017. Pelayanan Publik, Modul Pelatihan Dasar Calon
Pegawai Negeri Sipil, Jakarta : Lembaga Administrasi Negara.

Lembaga Administrasi Negara, 2017. Whole of Government, Modul Pelatihan Dasar Calon
Pegawai Negeri Sipil, Jakarta : Lembaga Administrasi Negara.

73
LAMPIRAN 3.3 FORMULIR KEGIATAN AKTUALISASI

Unit Kerja : UPT Puskesmas Simpang Renggiang

Identifikasi Isu  Terjadinya 1 kasus kematian bayi usia 2 bulan di Dsn.Air Ruak Maret 2019,
penyebabnya salah satunya karena aspirasi susu formula.
 Kurangnya pemahaman ibu tentang kegiatan-kegiatan di Posyandu Mawar 1 Dsn. Air
Ruak.
 Kurangnya pemahaman ibu akan dampak penggunaan smartphone pada anak balita usia
1 s/d 3 tahun.
Isu Yang Diangkat Terjadinya 1 kasus kematian bayi usia 2 bulan di Dsn.Air Ruak Maret 2019, penyebabnya
salah satunya karena aspirasi susu formula.
Gagasan Pemecah Isu “Penerapan Gerakan Sayang Bayi Guna Meningkatkan Kesadaran Ibu Memberikan ASI
Eksklusif di Dsn. Air Ruak Ds. SP.Tiga Kec. Simpang Renggiang“

74
Gagasan Pemecah Isu : “Penerapan Gerakan Sayang Bayi Guna Meningkatkan Kesadaran Ibu Memberikan ASI Eksklusif di Dsn. Air Ruak Ds.
SP.Tiga Kec. Simpang Renggiang“
No Kegiatan Tahap Kegiatan Output/Hasil Keterkaitan Substansi dengan Mata Keterkaitan dengan Visi,
Pelatihan Misi Organisasi
1. Melakukan konsultasi 1.4 Membuat rencana  Dokumen surat - Antikorupsi : Dalam melakukan
dengan Kepala kegiatan dan mengatur permohonan Saya akan menerapkan perilaku konsultasi dengan Kepala
Puskesmas Simpang jadwal pertemuan dengan pengajuan kegiatan disiplin yaitu tepat waktu dalam Puskesmas Simpang
Renggiang Kepala Puskesmas aktualisasi menghadiri pertemuan yang Renggiang dapat
Kamis, 25 Juli 2019 s/d Simpang Renggiang direncanakan sebelumnya. memberikan kontribusi
Selasa, 30 Juli 2019 Kamis, 25 Juli 2019 - Etika Publik : terhadap Visi Puskesmas
Saya akan menerapkan perilaku Simpang Renggiang yaitu
menghargai komunikasi, konsultasi “Mitra Unggul
dan kerjasama (sebelum Mewujudkan Masyarakat
melaksanakan kegiatan meminta Kecamatan Simpang
masukan dan persetujuan kepada Renggiang Sehat dan
Kepala Puskesmas Renggiang Mandiri “.
dengan menggunakan bahasa Misi Puskesmas Simpang
yang sopan dan santun). Renggiang no 1 yaitu
”Meningkatkan mutu
pelayanan administrasi”.
Dan memberikan kontribusi

75
dalam nilai organisasi
“ramah” memilki sifat
yang sopan dan santun
dalam memberikan
pelayanan.
1.5 Menyampaikan rencana  Foto kegiatan saat - Akuntabilitas :
kegiatan yang akan menyampaikan Kejelasan, yaitu saya akan
dilaksanakan rencana kegiatan menyampaikan rencana kegiatan
Selasa, 30 Juli 2019 yang akan dengan jelas kepada Kepala
dilaksanakan. Puskesmas Simpang Renggiang.
 Foto saat membuat Transparansi, yaitu dalam
kartu konsultasi melakukan kegiatan yang
dalam form berkaitan dengan instansi harus
pengendalian oleh diketahui oleh atasan.
mentor. - Nasionalisme :
 Form pengendalian Pada saat konsultasi, saya akan
oleh mentor yang menyampaikan dan menjelaskan isu
sudah terisi. yang diangkat dengan menerapkan
nilai ANEKA Nasionalisme yaitu
sila ke-4 dengan cara musyawarah.

76
- Akuntabilitas :
Kejelasan, yaitu saya akan meminta
persetujuan dengan jelas tentang
rencana kegiatan kepada kepala
puskesmas.

Antikorupsi :
1.6 Meminta persetujuan dari  Adanya tanda
Saya akan menerapkan nilai
Kepala Puskesmas tangan di lembar
tanggung jawab terhadap hasil
Simpang Renggiang konsultasi dan
koordinasi dengan atasan.
terkait dengan kegiatan lembar persetujuan.
yang akan dilaksanakan.  Foto kegiatan saat
Selasa, 30 Juli 2019 menanda tangani
lembar persetujuan.

77
2. Melakukan KIE kepada 2.4 Mengatur waktu Bukti Adanya - Akuntabilitas : Dalam melakukan KIE
ibu hamil dan pertemuan kepada ibu kesepakatan waktu Konsistensi yaitu saya menerapkan kepada ibu hamil dapat
membagikan sertifikat hamil pelaksanaan (Via nilai konsistensi dengan datang memberikan kontribusi
telah mengikuti KIE  Rabu, 31 Juli 2019 WA). tepat waktu pada waktu yang terhadap Visi Puskesmas
kepada ibu hamil. (Ny.Sonia). sudah disepakati. Simpang Renggiang yaitu
Minggu, 28 Juli 2019 “Mitra Unggul
 Rabu, 07 Agustus
s/d Senin, 19 Agustus Mewujudkan Masyarakat
2019 ( Ny.Indah
2019 Kecamatan Simpang
dan Ny. Ida
Renggiang Sehat dan
Ambar Sari)
Mandiri “.
Misi Puskesmas Simpang
Renggiang no 2 yaitu
”Meningkatkan pelayanan
kesehatan yang merata
dan bermutu” dan
memberikan kontribusi
terhadap nilai organisasi
“tanggung jawab” mampu
menjalankan tugas yang
diberikan sesuai tugas dan
fungsi.

78
2.5 Mempersiapkan  Adanya bahan - Akuntabilitas :
materi untuk KIE materi yang akan Tanggung Jawab, yaitu dengan
Minggu, 28 Juli 2019 digunakan saat mencari sumber-sumber referensi
kegiatan KIE. yang jelas dalam mempersiapkan
 Foto kegiatan bahan materi.
menyiapkan bahan
materi untuk KIE.

 Foto kegiatan KIE. - Akuntabilitas :


2.6 Menyampaikan materi
KIE dan membagikan  Foto kegiatan Kejelasan, yaitu saya akan
membagikan menerapkan nilai kejelasan dalam
sertifikat telah
sertifikat. menyampaikan materi KIE
mengikuti KIE kepada
dengan penggunaan bahasa yang
ibu hamil.
mudah dimengerti, intonasi yang
 Senin, 05 Agustus
jelas.
2019 ( Ny.Sonia)
- Etika publik :
 Jumat, 09 Agustus
Sopan santun, yaitu saya akan
2019(Ny. Indah

79
dan Ny. Ida menerapkan nilai sopan santun
Ambar sari. dengan tutur bahasa yang baik
 Senin, 19 Agustus dalam menyampaikan materi
2019 pembagian KIE.
sertifkat kepada
ibu hamil.
3. Membuat dan 3.1 Mendesain leaflet tentang  Adanya materi dan - Komitmen Mutu : Dalam membuat dan
membagikan leaflet gerakan sayang bayi desain leaflet tentang Kreatif-Inovatif yaitu dalam tahapan membagikan leaflet
gerakan sayang bayi Minggu, 28 Juli 2019 gerakan sayang bayi ini saya akan menerapkan dengan gerakan sayang bayi
Minggu, 28 Juli 2019 membuat cara yang baru dengan dapat memberikan
s/d 21 Agustus 2019 materi yang mudah di pahami kontribusi terhadap Visi
serta menarik. Puskesmas Simpang
Renggiang yaitu “Mitra
Efektif dan Efisien dalam tahapan
unggul mewujudkan
ini Saya akan menerapkan nilai
masyarakat Kecamatan
efektif, efisien dalam mendesain
Simpang Renggiang Sehat
leaflet dimana saya menyiapkan
dan Mandiri” serta sesuai
sumber informasi terbaik dalam
dengan misi 2 Puskesmas
membuat isi leaflet sehingga
Simpang Renggiang yaitu
desain yang dihasilkan dapat
meningkatkan pelayanan
mudah dipahami dan bermafaat
kesehatan yang merata

80
oleh pembaca leaflet. dan bermutu.
3.2 Mencetak leaflet tentang  Adanya leaflet yang
- Komitmen Mutu :
gerakan sayang bayi telah dicetak
Efektif dan Efisien , yaitu saya akan
Kamis, 1 Agustus 2019
menerapkan nilai efektif dan efisien
dalam mencetak leaflet sesuai
dengan kebutuhan.

- Anti Korupsi :
Sederhana yaitu saya akan
menerapkan nilai sederhana

dalam mencetak leaflet memakai


bahan yang tidak mahal namun
berkualitas baik.

81
3.3 Membagikan leaflet dan  Adanya tanda tangan - Etika Publik :
memberi penjelasan. oleh penerima leaflet Saya akan menerapkan nilai
 Foto keramahan, yaitu diawali salam
Senin, 05 Agustus 2019
dan bertutur kata yang Sopan dan
s/d 21 Agustus 2019
Santun.
- Akuntabilitas :
Keadilan, saya akan menerapkan
nilai keadilan yaitu dengan
membagikan leaflet kepada
semua pengunjung posyandu.

4. Mengadakan 4.4 Menyiapkan bahan  Adanya bahan - Akuntabilitas : Dalam melakukan


penyuluhan “Gerakan materi penyuluhan materi yang Saya akan menerapkan nilai Penyuluhan “ Gerakan
Sayang Bayi” kepada Minggu, 28 Juli 2019 digunakan untuk kejelasan dalam menyiapkan Sayang Bayi” dapat
pengunjung Posyandu penyuluhan. bahan materi sehingga memberikan kontribusi
Mawar Dsn. Air Ruak.  Foto kegiatan. masyarakat dapat memahami terhadap Visi Puskesmas
Minggu, 28 Juli 2019 pesan penting dalam penyuluhan Simpang Renggiang yaitu
s/d Sabtu, 03 Agustus tersebut. “Mitra Unggul Mewujudkan
2019 Masyarakat Kecamatan
Simpang Renggiang Sehat
dan Mandiri “.
Misi Puskesmas Simpang

82
4.5 Menyiapkan peralatan  Tersedianya - Akuntabilitas : Renggiang no 2 yaitu
untuk kegiatan peralatan untuk Tanggung Jawab, saya akan ”Meningkatkan pelayanan
penyuluhan (undangan, penyuluhan bersungguh –sungguh dalam kesehatan yang merata dan
cendera mata, clip chart, (undangan, cendera menyiapkan peralatan untuk bermutu” dan memberikan
daftar hadir ). Selasa, 31 mata, clip chart, kegiatan penyuluhan , sehingga kontribusi terhadap nilai
Juli 2019 s/d Jumat, 02 daftar hadir). kegiatan penyuluhan dapat berjalan organisasi “tanggung
Agustus 2019 dengan baik. jawab” mampu menjalankan
tugas yang diberikan sesuai
4.6 Menyampaikan materi  Foto kegiatan. tugas dan fungsi. “ Ramah “
- Akuntabilitas :
penyuluhan.  Undangan memiliki sifat yang
Saya akan menerapkan nilai
Sabtu, 03 Agustus  Daftar hadir sopandan santun dalam
tanggung jawab, yaitu saya harus
2019 kegiatan memberikan pelayanan /
memastikan bahwa masyarakat
penyuluhan penyuluhan di masyarakat.
benar-benar paham akan
 Foto kegiatan saat pentingnya penerapan gerakan
pemberian cendera sayang bayi.
mata. - Etika publik :
 Video Saya akan menerapkan nilai
 Notulensi dan SAP keramahan yang diawali dengan
salam dan bertutur kata yang
sopan dan santun.
- Anti korupsi :

83
Disiplin, saya akan menerapkan
nilai disiplin kontrak waktu
penyuluhan.
Jujur , saya akan menerapkan nilai
kejujuran memberikan informasi
yang benar saat penyuluhan
gerakan sayang bayi.
5. Evaluasi kegiatan yang 5.4 Mengumpulkan data dan  Adanya foto data - Akuntabilitas : Dalam melakukan evaluasi
telah dilaksanakan. hasil kegiatan hasil kegiatan. Trasnparansi, dalam tahapan ini kegiatan yang akan
Senin, 12 Agustus 2019 Senin,12 Agustus 2019  Foto kegiatan saat saya akan menerapkan nilai dilaksanakan dapat
s/d Kamis , 22 Agustus s/d Senin,19 Agustus mengumpulkan transparansi ,tidak ada yang memberikan kontribusi
2019 2019 data dan hasil ditutup-tutupi dari data hasil terhadap Visi Puskesmas
kegiatan. kegiatan. Simpang Renggiang yaitu
“Mitra unggul
- Komitmen Mutu yaitu saya akan
mewujudkan masyarakat
menerapkan Berorentasi mutu.
Kecamatan Simpang
Saat data yg dikumpulkan atas
Renggiang Sehat dan
dasar kebenaran dengan
Mandiri” serta sesuai
pertimbangan mendapatkan mutu
dengan misi 1 Puskesmas
yang baik.
Simpang Renggiang yaitu
- Etika Publik :
meningkatkan mutu
Sopan santun, dalam tahapan ini

84
5.5 Berkonsultasi dengan  Adanya foto hasil saya akan menerapkan nilai sopan pelayanan administrasi
Kepala Puskesmas laporan yang telah santun pada saat konsultasi dengan
mengenai hasil kegiatan disetujui. Kepala Puskesmas yaitu sebelum
yang telah dilakukan  Foto kegiatan saat masuk ruangan Kepala Puskesmas
Rabu, 21 Agustus 2019 berkonsultasi. mengetuk pintu terlebih dahulu,
mengucapkan salam dan
menggunakan tutur kata yang
baik dalam berbicara.

- Anti Korupsi:
 Foto kegiatan saat
5.6 Membuat evaluasi Jujur dalam tahapan ini saya
membuat evaluasi.
kegiatan. menerapakan nilai kejujuran,
 Adanya laporan membuat laporan hasil kegiatan
Kamis, 22 Agustus 2019
aktualisasi. sesuai data sebenarnya.

85
KEGIATAN 1

Melakukan konsultasi dengan Kepala Puskesmas


Simpang Renggiang
Tahapan kegiatan :
1. Membuat rencana kegiatan dan mengatur jadwal
pertemuan dengan Kepala Puskesmas Renggiang.
2. Menyampaikan rencana kegiatan yang akan
dilaksanakan.
3. Meminta persetujuan dari kepala Puskesmas Simpang
Renggiang terkait dengan kegiatan yang akan
dilaksanakan.

86
Lampiran 1.1 Foto dokumen surat usulan kegiatan aktualisasi

Gambar 4.1 Foto dokumen surat usulan kegiatan aktualisasi


yang diberikan hari selasa, 25 Juli 2019

Gambar 4.2 Foto lembar disposisi


surat usulan kegiatan aktualisasi

87
1.2 Lampiran Foto Kegiatan saat menyampaikan rencana kegiatan yang akan dilaksanakan

Gambar 4.3 Foto kegiatan sedang


menyampaikan rencana kegiatan yang
akan dilaksanakan kepada
Ka.Puskesmas dengan membawa surat
usulan kegiatan

Gambar 4.4 Foto kegatan saat membuat


kartu konsultasi dalam form
pengendalian mentor

Gambar 4.5 Foto Form pengendalian mentor yang telah terisi

88
Lampiran 1.3 Foto hasil scan formulir pengendalian
mentor dan surat usulan kegiatan aktualisasi

89
90
Lampiran 1.4 Foto kegiatan meminta persetujuan dari Kepala Puskesmas Renggiang
terkait dengan kegiatan yang akan dilaksanakan

Gambar 4.6 Foto kegiatan saat Kepala


Puskesmas Simpang Renggiang
membubuhkan tanda tangan pada lembar
pengendalian mentor

91
KEGIATAN 2
Melakukan KIE kepada ibu hamil
Tahapan kegiatan :
2.1 Mengatur waktu pertemuan kepada ibu hamil.
2.2 Mempersiapkan materi untuk KIE.
2.3 Menyampaikan materi KIE.

92
Lampiran 1.6 Foto screenshot saat mengatur waktu pertemuan kepada ibu hamil

Gambar 4.7 Foto screenshot


percakapan saat megatur waktu
pertemuan kepada ibu hamil

93
Lampiran 1.7 Foto Bahan Materi dan Foto Kegiatan saat menyiapkan materi
untuk KIE :

Gambar 4.8 Foto bahan materi untuk KIE

Gambar 4.9 Foto kegiatan menyiapkan


materi untuk KIE

94
Lampiran 1.8 Foto Kegiatan Menyampaikan KIE kepada ibu hamil Ny.Sonia

Senin, 05 Agustus 2019 Jam 15.00 s/d 15.40

95
Lampiran 1.8 Foto Kegiatan Menyampaikan KIE kepada ibu hamil Ny.Indah

Senin, 09 Agustus 2019 Jam 16.00 s/d 16.30

96
Lampiran 1.9 Foto Kegiatan Menyampaikan KIE kepada ibu hamil Ny.Ida Ambar Sari

Senin, 09 Agustus 2019 Jam 16.30 s/d 17.00

97
Lampiran 1.10 Foto Kegiatan Penyerahan
sertifikat sebagai bentuk apresiasi telah
mengikuti kIE

Penyerahan sertifikat kepada ibu Ida Ambar


Sari beserta Kepala Puskesmas Simpang
Renggiang

Penyerahan sertifikat kepada ibu Indah di


rumah pasien karena sudah hamil tua

98
Penyerahan sertifikat kepada ibu Sonia
diberikan menunggu ibu Sonia kembali ke
Air Ruak karena sedang berkunjung ke
rumah ibunya

99
KEGIATAN 3
Membuat dan membagikan leaflet gerakan sayang
bayi
Tahapan kegiatan :
3.1 Mendesain leaflet tentang gerakan sayang bayi.
3.2 Mencetak leaflet tentang gerakan sayang bayi.
3.3 Membagikan leaflet dan memberi penjelasan.

100
Lampiran 1.11 Foto Kegiatan Mendesain leaflet tentang Gerakan Sayang bayi

Kegiatan mendesain
leafleat

101
Lampiran 1.12 Foto Leaflet yang sudah dicetak

Bahan untuk materi


leafleat

102
Lampiran 1.13 Foto Kegiatan Membagikan leaflet dan memberi penjelasan

103
Rabu, 07 Agustus 2019

104
Kamis, 08 Agustus 2019
Membagikan leaflet dan memberi penjelasan kepada petugas kesehatan di
Puskesmas Renggiang agar dapat membantu menyebarkan infomasi tentang
Gerakan Sayang bayi

Membagikan kepada petugas UGD

Membagikan leaflet
kepada petugas Poli
Umum

105
Membagikan Leaflet
kepada para bidan
UPT Puskesmas
Simpang Renggiang

Membagikan leaflet
kepada petugas Poli
Umum

106
Memberikan lealet kepada petugas
PROMKES di UPT Puskesmas
Simpang Renggiang

Membagikan leaflet kepada petugas


PENDAFTARAN di UPT Puskesmas Simpang
Renggiang

Membagikan leaflet kepada petugas POLI GIGI


di UPT Puskesmas Simpang Renggiang

107
Sabtu, 10 Agustus
2019

108
Senin, 19 Agustus
2019

Rabu, 21 Agustus
2019

109
Lampiran 4.14 Foto Kegiatan Membagikan Leaflet dan Foto tanda
tangan oleh penerima leaflet

Gambar 4.15 Foto tanda tangan oleh penerima leaflet

110
KEGIATAN 4
Mengadakan penyuluhan “ Gerakan Sayang Bayi “
kepada pengunjung posyandu Mawar Dsn. Air Ruak
Tahapan kegiatan :
4.1 Menyiapkan bahan materi penyuluhan.
4.2 Menyiapkan peralatan untuk kegiatan penyuluhan (undangan,
cendera mata, clip chart, daftar hadir ).
4.3 Menyampaikan materi penyuluhan.

3.4 Mencetak leaflet tentang gerakan sayang bayi.


3.5 Membagikan leaflet dan memberi penjelasan.

111
Lampiran 4.15
Foto Kegiatan Menyiapkan bahan materi penyuluhan

112
Lampira 4.16

Foto Kegiatan Menyiapkan peralatan untuk kegiatan penyuluhan (cendera mata)

113
Lampiran 4.7 Foto Form daftar hadir yang akan diisi saat penyluhan

114
Lampiran 4.18 Contoh undangan Penyuluhan “ Gerakan Sayang Bayi “

115
Lampiran 4.20

Foto Kegiatan Menyampaikan materi penyuluhan

Foto kegiatan saat penyuluhan “ Gerakan Sayang Bayi”

116
Lampiran 4.21 Foto kegiatan saat
pemberian cendera mata

Foto kegiatan memberikan cendera mata


bagi 3 orang yang dapat menjawab pertanyaan

117
Lampiran 4.22 Foto scan undangan penyuluhan

Simpang Tiga, 31 Juli 2019

118
Lampiran 4.23 Video
penyuluhan

Cuplikan video penyuluhan

119
Lampiran 4.24 Notulensi Penyuluhan dan
SAP Penyuluhan

SATUAN ACARA PENYULUHAN

Topik : Gerakan Sayang Bayi


Sasaran : Pengunjung Posyandu Mawar I Dsn. Air Ruak Ds. SP.Tiga
Hari/ Tanggal : Sabtu, 03 Agustus 2019
Waktu : 45 menit
Tempat : Gedung Posyandu Mawar I Dsn. Air Ruak Ds. SP.Tiga

1. Karakteristik Peserta
1) Jumlah Peserta : 28 orang
2) Pendidikan : Bervariasi SD, SMP, SMA
2. Tujuan Penyuluhan
a. Tujuan Umum
Setelah mendapat penyuluhan diharapkan pengunjung Posyandu Mawar I dapat
mengetahui tentang “Gerakan Sayang Bayi”.
b. Tujuan Khusus
Setelah selesai mengikuti penyuluhan, diharapkan :
i. Peserta dapat mengetahui :
a. Peraturan Pemerintah tentang ASI.
b. ASI dalam Al-Quran.
c. Ukuran lambung bayi baru lahir.
d. Gerakan Sayang Bayi.
e. Manfaat pemberian ASI Eksklusif.
f. Penyakit yang bisa dicegah dengan ASI.
g. Perbandingan antara ASI dengan Susu Formula.
h. Tips ASI lancar.
i. Cara memberikan ASI pada ibu bekerja.
3) Materi Penyuluhan
1. Terlampir
4) Metode
a. Ceramah
b. Tanya jawab

5) Media
a. Clip Chart

120
6) Kegiatan penyuluhan
No. Tahap Kegiatan Waktu

1. Pembukaan a. Mengucap salam 10 menit


b. Perkenalan

a. Menjelaskan tentang materi Gerakan


Sayang Bayi.
b. Memberikan kesempatan peserta untuk
bertanya tentang materi yang telah
2. Pengembangan diberikan. 35 menit

3. Penutup a. Mengadakan Tanya jawab untuk 15 menit


mengetahui seberapa jauh peserta
paham tentang materi yang
disampaikan serta pemberian cendera
mata bagi peserta yang menjawab
pertanyaan.
b. Menyimpulkan hasil penyuluhan.
c. Ucapan terima kasih dan salam.

7.) Evaluasi
Kegiatan berjalan dengan lancar , waktu selesai penyuluhan 10.45 WIB durasi
penyuluhan selama 45 menit. Pertanyaan yang diajukan ada 3 pertanyaan diantaranya
sebagai berikut :
1. Waktu pemberian ASI Eksklusif ?
Dijawab oleh Ibu. Dahlia selama 6 bulan.
2. Jika bayi sakit saat pemberian ASI Eksklusif bolehkah minum obat ?
Dijawab oleh ibu merry boleh karena pemberian obat tidak mengagalkan pemberian
ASI Eksklusif.
3. Lebih bagus mana ASI atau susu formula ?
Dijawab oleh ibu Yupiani jelas ASI.

121
MATERI PENYULUHAN
GERAKAN SAYANG BAYI

1. Peraturan Pemerintah No.33 Tahun 2012 pasal 2 tentang ASI :

ASI harus diberikan pada bayi selama 6 bulan, tanpa tambahan


atau makanan pengganti lainnya.
2. ASI dalam Al-Quran
A . Dalam keadaan darurat hak bayi tetap dilindungi :
“ Dan jika mereka (ister-isteri yang sudah ditalaq) itu sedang hamil,
maka berikanlak kepada mereka nafkahnya hingga mereka bersalin,
kemudian jika mereka menyusukan (anak-anak) mu untukmu maka
berikanlah kepada mereka upahnya, dan musyawarahkanlah diantara
kamu (segala sesuatu) dengan baik dan jika kamu menemui kesulitan
maka perempuan lain boleh menyusukan (anak itu) untuknya. “ ( q.s
At Thalaq : 6 ).
B. Setiap tetes ASI Yang keluar dihitung sebagai 1 pahala.
3. Ukuran Lambung Bayi Baru Lahir :
Ilustrasi Ukuran
No. Usia Bayi Kuantitas ASI
Lambung
1 1 hari Buah ceri 5-7 ml
2 3 hari Buah leci 22-27 ml
3 10 hari Buah aprikot 45-60 ml
4 30 hari Telur ayam 80-150 ml

4. Gerakan Sayang Bayi :


a. IMD (Inisiasi Menyusu Dini)
Memberikan bayi kesempatan menyusu sendiri segera setelah lahir
minimal 1 jam. Dengan IMD produksi air susu ibu menjadi lancar, bayi
mendapatkan kekebalan tubuh dari kolostrum , dan mencegah perdarahan
lepas salin.
b. ASI EKSKLUSIF = 6 bulan
ASI merupakan makanan alamiah yang baik untuk bayi, prakis, ekonomis,
mudah dicerna untuk memilki komposisi zat gizi yang idela sesuai dengan
kebutuhan dan kemampuan pencernaan bayi.

122
c.Fase MPASI (6-24 bulan)
Komposisi MPASI yang benar adalah :
 Sumber karbohidrat.
 Sumber protein.
 Sumber lemak.
 Buah & sayur (hanya diperkenalkan saja).
4. Manfaat pemberian ASI Eksklusif pada bayi :
 Tersedia setiap saat.
 Kenyamanan emosi terbaik.
 Melindungi dari bakteri dan penyakit.
 Mengandung gizi yang sempurna.
 Mudah dicerna.
5. Penyakit yang bisa dicegah dengan ASI :
Ibu :
Kanker payudara.
Kanker payudara riwayat keluarga.
Penyakit jantung koroner.
Kanker ovarium.
Diabetes tipe 2.
Bayi :
Infeksi saluran nafas bawah.
Infeksi gastrointestinal.
Infeksi telinga akut.
Dermatitis atopik.
Sudden infant death syndrome.

123
6. Perbandingan ASI vs Susu Formula
No. ASI Susu Formula
1 Antibodi sangat banyak Antibodi sangat sedikit perlu
ditambahkan.
2 Mudah dicerna Tergantung beberapa bayi ,
ada yang dapat mengalami
diare.
3 Tingkat kecocokan Harus berganti jenis susu yang
(sangat cocok untuk bayi) berbeda sesuai usia bayi
4 Mengandung banyak Mengandung sedikit nutrisi
nutrisi yang sesuai bagi yang sesuai bagi bayi.
bayi.
7. Tips ASI Lancar :
Ibu senang dan rileks , hormon prolaktin, dopamin, dan oksitosin di
otak berkonfigurasi produski hormon oksitosin melimpah kran-kran
lobus pembentukkan ASI dapat perintah membuka ASI mengalir ke
saluran ASI.
“ Bunda senang ASI lancar “
Kegiatan yang dilakukan misalnya :
a. Rileksasi
b. Melihat foto si kecil
c. Mendengarkan suara si kecil
d. Mendapat dukungan penuh dari suami dan keluarga
e. Mendengarkan musik favorit dan melakuka hal lain yang
menyenangkan
8. Memberikan ASI bagi ibu pekerja
Memberikan ASI setelah ibu kembali bekerja, banyak ibu berhenti
menyusui saat kembali bekerja dengan alasan akan menganggu aktifitas
bekerja. Padahal banyak manfaat yang bisa didapat saat ibu tetap
mengusahakan pemberian ASI. Memanfaatkan teknologi seperti
memompa ASI saat bekerja dapat menjadi pilihan terbaik bagi ibu
bekerja. Setelah kembali bekerja diharapkan ibu kembali menyusui
bayinya secara langsung.

124
NOTULENSI PENYULUHAN

Hari/ Tanggal : Sabtu, 03 Agustus 2019


Jam : 10.00 s/d 10.45 WIB
Waktu : 45 menit
Tempat : Gedung Posyandu Mawar I Dsn. Air Ruak Ds. SP.Tiga
Jumlah Yang Hadir : 28 Orang
Materi : “ Gerakan Sayang Bayi “

1) Materi
Penyuluhan :
Gerakan Sayang Bayi
2) Metode
a. Ceramah
b. Tanya jawab
3) Media
Clip Chart

4) Kegiatan Penyuluhan

No. Tahap Kegiatan Waktu

1. Pembukaan c. Mengucap salam 10 menit


d. Perkenalan

c. Menjelaskan tentang materi Gerakan


Sayang Bayi.
d. Memberikan kesempatan peserta untuk
bertanya tentang materi yang telah
2. Pengembangan diberikan. 35 menit

3. Penutup d. Mengadakan Tanya jawab untuk 15 menit


mengetahui seberapa jauh peserta
paham tentang materi yang
disampaikan serta pemberian cendera
mata bagi peserta yang menjawab
pertanyaan.
e. Menyimpulkan hasil penyuluhan.
f. Ucapan terima kasih dan salam.

125
5) Evaluasi
Kegiatan berjalan dengan lancar , waktu selesai penyuluhan 10.45 WIB durasi
penyuluhan selama 45 menit. Pertanyaan yang diajukan ada 3 pertanyaan.

126
MATERI PENYULUHAN
GERAKAN SAYANG BAYI

1. Peraturan Pemerintah No.33 Tahun 2012 pasal 2 tentang ASI :

ASI harus diberikan pada bayi selama 6 bulan, tanpa tambahan


atau makanan pengganti lainnya.
2. ASI dalam Al-Quran
A . Dalam keadaan darurat hak bayi tetap dilindungi :
“ Dan jika mereka (ister-isteri yang sudah ditalaq) itu sedang hamil,
maka berikanlak kepada mereka nafkahnya hingga mereka bersalin,
kemudian jika mereka menyusukan (anak-anak) mu untukmu maka
berikanlah kepada mereka upahnya, dan musyawarahkanlah diantara
kamu (segala sesuatu) dengan baik dan jika kamu menemui kesulitan
maka perempuan lain boleh menyusukan (anak itu) untuknya. “ ( q.s
At Thalaq : 6 ).
B. Setiap tetes ASI Yang keluar dihitung sebagai 1 pahala.
3. Ukuran Lambung Bayi Baru Lahir :
Ilustrasi Ukuran
No. Usia Bayi Kuantitas ASI
Lambung
1 1 hari Buah ceri 5-7 ml
2 3 hari Buah leci 22-27 ml
3 10 hari Buah aprikot 45-60 ml
4 30 hari Telur ayam 80-150 ml

4. Gerakan Sayang Bayi :


a. IMD (Inisiasi Menyusu Dini)
Memberikan bayi kesempatan menyusu sendiri segera setelah lahir
minimal 1 jam. Dengan IMD produksi air susu ibu menjadi lancar, bayi
mendapatkan kekebalan tubuh dari kolostrum , dan mencegah perdarahan
lepas salin.
b. ASI EKSKLUSIF = 6 bulan
ASI merupakan makanan alamiah yang baik untuk bayi, prakis, ekonomis,
mudah dicerna untuk memilki komposisi zat gizi yang idela sesuai dengan
kebutuhan dan kemampuan pencernaan bayi.

127
c.Fase MPASI (6-24 bulan)
Komposisi MPASI yang benar adalah :
 Sumber karbohidrat.
 Sumber protein.
 Sumber lemak.
 Buah & sayur (hanya diperkenalkan saja).
6. Manfaat pemberian ASI Eksklusif pada bayi :
 Tersedia setiap saat.
 Kenyamanan emosi terbaik.
 Melindungi dari bakteri dan penyakit.
 Mengandung gizi yang sempurna.
 Mudah dicerna.
7. Penyakit yang bisa dicegah dengan ASI :
Ibu :
Kanker payudara.
Kanker payudara riwayat keluarga.
Penyakit jantung koroner.
Kanker ovarium.
Diabetes tipe 2.
Bayi :
Infeksi saluran nafas bawah.
Infeksi gastrointestinal.
Infeksi telinga akut.
Dermatitis atopik.
Sudden infant death syndrome.

128
8) Perbandingan ASI vs Susu Formula
No. ASI Susu Formula
1 Antibodi sangat banyak Antibodi sangat sedikit perlu
ditambahkan.
2 Mudah dicerna Tergantung beberapa bayi ,
ada yang dapat mengalami
diare.
3 Tingkat kecocokan Harus berganti jenis susu yang
(sangat cocok untuk bayi) berbeda sesuai usia bayi
4 Mengandung banyak Mengandung sedikit nutrisi
nutrisi yang sesuai bagi yang sesuai bagi bayi.
bayi.
9) Tips ASI Lancar :
Ibu senang dan rileks , hormon prolaktin, dopamin, dan oksitosin di
otak berkonfigurasi produski hormon oksitosin melimpah kran-kran
lobus pembentukkan ASI dapat perintah membuka ASI mengalir ke
saluran ASI.
“ Bunda senang ASI lancar “
Kegiatan yang dilakukan misalnya :
 Rileksasi
 Melihat foto si kecil
 Mendengarkan suara si kecil
 Mendapat dukungan penuh dari suami dan keluarga
 Mendengarkan musik favorit dan melakuka hal lain yang menyenangkan
10) Memberikan ASI bagi ibu pekerja
Memberikan ASI setelah ibu kembali bekerja, banyak ibu berhenti
menyusui saat kembali bekerja dengan alasan akan menganggu aktifitas
bekerja. Padahal banyak manfaat yang bisa didapat saat ibu tetap
mengusahakan pemberian ASI. Memanfaatkan teknologi seperti memompa
ASI saat bekerja dapat menjadi pilihan terbaik bagi ibu bekerja. Setelah
kembali bekerja diharapkan ibu kembali menyusui bayinya secara langsung.

129
Lampiran 4.25 Materi Penyuluhan

130
Lampiran 4.26 Foto Daftar hadir

131
KEGIATAN 5
Evaluasi kegiatan yang telah dilaksanakan
Tahapan kegiatan :
5.1 Mengumpulkan data dan hasil kegiatan.
5.2 Berkonsultasi dengan Kepala Puskesmas Simpang Renggiang
mengenai hasil kegiatan yang telah dilakukan.
5.3 Membuat evaluasi kegiatan.

132
Lampiran 4.27 Pada tahapan 5.1 Mengumpulkan data dan hasil kegiatan

Gambar 4.33 Foto Data hasil kegiatan diprint sebagai bahan konsultasi
dengan Kepala Puskesmas Simpang Renggiang

Gambar 4.34 Foto kegiatan


mengumpulkan data dan hasil kegiatan

133
Lampiran 4.28 Foto saat berkonsultasi dengan Kepala Puskesmas Simpang Renggiang
mengenai hasil kegiatan yang telah dilakukan

Gambar 4.35 Foto saat berkonsultasi


dengan Kepala Puskesmas Simpang
Renggiang

Gambar 4.36 Foto hasil


laporan yang telah disetujui

134
Lampiran 4.29 Foto kegiatan membuat evaluasi kegiatan

Gambar 4.37 Foto saat membuat evaluasi

Gambar 4.38 Foto laporan


aktualisasi

135
136
137

Anda mungkin juga menyukai