RPP Pers Lingkaran Dan Garis Singgung Lengkap

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 16

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

“PERSAMAAN LINGKARAN DAN GARIS SINGGUNG”


Kelas XII Tahun 2015/2016
Semester 1

Oleh :
Nama : Lifti Ina Aminati
NPM : 1712500111

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS PANCASAKTI TEGAL

TAHUN AKADEMIK 2015/2016


RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Satuan Pendidikan : SMA

Kelas / Semester : XII MIA II / I ( Satu )

Mata Pelajaran : Matematika

Topik : Persamaan Lingkaran dan Garis Singgung

Waktu : 2 x pertemuan (4 x 45 Menit)

A. Kompetensi Inti :
1. Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.
2. Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin.,tanggung jawab, peduli
(gotong royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif, dan pro-aktif dan
menunjukan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam
berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam
menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia.
3. Memahami, menerapkan, menganalisis pengetahuan faktual, konseptual,
prosedural, dan metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu
pengetahuan, teknologi, seni, budaya dan humaniora dengan wawasan
kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena
dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang
spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah.
4. Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah kongkret dan ranah abstrak terkait
dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri dan
mampu menggunakan metoda sesuai keilmuan.

B. Kompetensi Dasar
2.1 Memiliki motivasi internal, kemampuan bekerjasama, konsisten, sikap disiplin,
rasa percaya diri, dan sikap toleransi dalam perbedaan strategi berpikir dalam
memilih dan menerapkan strategi menyelesaikan masalah.
2.2 Mampu mentransformasikan diri dalam berperilaku jujur, tangguh menghadapi
maslah, kritis, dan disiplin dalam melakukan tugas belajar matematika.
2.3 Menunjukan sikap bertanggung jawab, rasa ingin tahu, jujur, dan perilaku peduli
lingkungan.
3.1 Menyusun persamaan lingkaran yang memenuhi persyaratan yang ditentukan.

3.2 Menentukan persamaan garis singgung pada lingkaran dalam berbagai situasi.
3.3 Mengaplikasikan konsep persamaan lingkaran dan garis singgung dalam
pemecahan masalah.

C. Indikator Pencapaian Kompetensi


1. Terlibat aktif dalam pembelajaran Persamaan Lingkaran dan Garis Singgung.
2. Bekerjasama dalam kegiatan kelompok.
3. Toleran terhadap proses pemecahan masalah yang berbeda dan kreatif.
4. Memahami konsep Persamaan Lingkaran dan Garis Singgung.
5. Mampu menentukan Persamaan Lingkaran dan Garis Singgung.
6. Mengaplikasikan konsep Persamaan Lingkaran dan Garis Singgung dalam
pemecahan masalah.

D. Tujuan Pembelajaran
Setelah proses belejar mengajar, diharapkan siswa dapat:
1. Merumuskan persamaan lingkaran berpusat di O(0,0) dan (a,b).
2. Menentukan pusat dan jari-jari lingkatan yang persamaannya diketahui.
3. Menentukan persamaan garis singgung yang melalui suatu titik pada lingkaran.
4. Menentukan persamaan garis singgung yang gradiennya diketahui.

E. Materi Matematika
PERSAMAAN LINGKARAN DAN GARIS SINGGUNG
LINGKARAN
Pertemuan ke- 1

Persamaan Lingkaran
Persamaan lingkaran merupakan suatu persamaan yang membentuk lingkaran pada
koordinat Cartesius.
1. Persamaan Lingkaran yang Berpusat di O (0,0) dan Berjari-jari r.

Misalkan titik P(x,y) adalah sembarang titik yang terletak pada keliling lingkaran.
Titik P’ adalah proyeksi titik P pada sumbu x, sehingga ∆OP’P adalah segitiga siku-
siku di P’. Dengan menggunakan teorema Phytagoras pada ∆OP’P, maka :
OP =√ (OP’)2 + (P’P)2
Substitusi OP = r, OP’= x dan P’P = y
2 2 2 2 2 2
r =√ x 2 + y 2r =x + y x + y =r
Karena titik P(x , y ¿ sembarang, maka persamaan x 2+ y 2=r 2 berlaku untuk semua
titik, sehingga persamaan lingkaran dengan pusat O(0,0) dan berjari-jari r adalah:
x 2+ y 2=r 2
Suatu titik A ( x 1 , y 1 ¿dikatakan:
a. Terletak pada lingkaran jika x 2+ y 2=r 2 ⇔ x 12 + y 12=r 2
b. Terletak didalam lingkaran jika x 2+ y 2=r 2 ⇔ x 12 + y 12 <r 2
c. Terletak diluar lingkaran jika x 2+ y 2=r 2 ⇔ x 12 + y 12 >r 2

Contoh :
Tentukan persamaan lingkaran yang berpusat di O(0,0) dan melewati titik P(3,4).
Jawab:
Subtitusikan (3,4) ke persamaan x 2+ y 2=r 2
32 + 42 = r 2
9 + 16 =r 2
r 2=¿ 2
Jadi persamaan lingkarannya adalah x 2+ y 2=25

2. Persamaan lingkaran yang berpusat di A (a , b) dan berjari-jari r

Misalkan titik P( x , y ) adalah sembarang titik yang terletak pada lingkaran. Buat
garis g melalui pusat A(a , b) dan sejajar sumbu x. Proyeksi P pada garis g adalah P’,
sehingga ∆AP’P adalah segitiga siku-siku di P’ dengan AP’ = x−a , PP’ = y−b ,
dan AP = r ( jari-jari lingkaran).
Dengan menggunakan teorema phytagoras ∆AP’P diperoleh:
AP = √ A P ' + P ' P
2
r =√( x−a ) +( y −b)2
r 2=(x−a)2 +( y−b)2
( x−a)2 +¿

Karena titik P(x,y) sembarang, maka persamaan ( x−a)2 +( y−b)2=r 2 berlaku untuk
semua titik, sehingga persamaan lingkaran dengan pusat A(a,b) dan jari-jari r adalah:
( x−a)2 +( y−b)2=r 2
Suatu titik A( x 1 , y 1 ¿ dikatakan:
a. Terletak pada lingkaran jika
( x−a)2 +( y−b)2=r 2 ⇔( x 1−a)2 +( y 1−b)2=r 2
b. Terletak didalam lingkaran jika
( x−a)2 +( y−b)2=r 2 ⇔ (x 1−a)2 +( y 1−b)2<r 2
c. Terletak diluar lingkaran jika
( x−a)2 +( y−b)2=r 2 ⇔ (x 1−a)2 +( y 1−b)2>r 2

Contoh:
Tentukan persamaan lingkaran yang berpusat di P(3,5) dan berjari-jari 7.
Jawab:
( x−a)2 +( x−b)2=r 2
( x−3)2 +( y −5)2=72=49
jadi persamaannya adalah
( x−3)2 +( y −5)2=49

3. Bentuk umum persamaan lingkaran


Bila kita jabarkan persamaan ( x−a)2 +( y−b)2=r 2 maka akan diperoleh:
( x−a)2 +( y−b)2=r 2
x 2−2 ax+ a2 + y 2−2 by +b2 =r 2
x 2+ y 2−2 ax−2 by+ a2 +b2 −r 2=0
Kita memisalkan −2 a=A ,−2 b=B , dan a2 +b 2−r 2=C sehingga diperoleh
persamaan:
x 2+ y 2+ Ax+ By +C=0
Jadi bentuk umum persamaan lingkaran adalah
x 2+ y 2+ Ax+ By +C=0

Contoh:
Tentukan persamaan lingkaran dengan pusat (1,2) dan jari-jari 4
Jawab:
( x−1)2+( y−2)2=42
x 2−2 x+1+ y 2 −4 y + 4−16=0
x 2+ y 2−2 x −4 y −11=0

4. Pusat dan Jari-Jari Lingkaran


Pusat Lingkaran
Dari persamaan x 2+ y 2+ Ax+ By +C=0 kita peroleh,
−1 −1
A=−2 a ⇔ a= A B=−2 b ⇔ b= B
2 2
−1 1
Sehingga pusat lingkarannya adalah P( A ,− B)
2 2
Jari-Jari Lingkaran
1 2 1 2
r=
√4
Contoh:
A + B −C
4

Tentukan pusat dan jari-jari lingkaran dari persamaan x 2+ y 2+ 6 x −8 y−10=0


Jawab:
−1 1
Pusat (
2 2 )
( 6 ) ,− (−8 ) =(−3,4)

1 1
r=
√ 4
( 36 )+ ( 64 )−(−10)=√ 9+16+10=√ 35
4

Latihan !
1. Tentukan persamaan lingkaran yang berpusat (3,4) dan berjari-jari 6
Jawab:
( x−a)2 +( y−b)2=r 2
( x−3)2 +( y −4)2 =36 atau
x 2−6 x +9+ y 2−8 y +16−36=0
x 2+ y 2−6 x−8 y−11=0

2. Tentukan persamaan lingkaran yang berpusat (2,3) dan melalui titik (5,-1) !
Jawab:
Persamaan lingkaran yang berpusat (2,3 ) adalah
( x−2)2+( y −3)2 =r 2

Melalui titik (5,-1) maka :


(5−2)2 +(−1−3)2=r 2=25
Jadi persamaan lingkarannya :
( x−2)2+( y −3)2 =25 atau
x 2+ y 2−4 x −6 y−12=0

3. Tentukan pusat dan jari-jari lingkaran dari persamaan berikut


−2 x2 −2 y 2 +12 x+32 y−16=0
Jawab:
−2 x2 −2 y 2 +12 x+32 y−16=0
⇔ x 2 + y 2−6 x−16 y + 8=0
−1
a= (−6 ) =3C=8
2
−1
b= (−16 )=8
2
Jadi pusat lingkaran (3,8)
Jari-jari(r) = √ 32 +82−8
= √ 65

pertemuan ke-2

Garis Singgung Lingkaran

1. Garis Singgung Melalui Titik A(x1,y1) pada Lingkaran


a. Garis singgung di titik A ( x 1 , y 1 ) pada lingkaran x 2+ y 2=r 2, persamaannya
adalah x 1 x + y 1 y =r 2

Contoh:

Tentukan persamaan garis singgung di titik(2,3) pada lingkaran x 2+ y 2=¿13

Jawab: x 1 x + y 1 y =13
2 x+3 y =13
b. Garis singgung di titik A ( x 1 , y 1 ) pada lingkaran ( x−a)2 +¿, persamaannya
adalah ( x ¿¿ 1−a) ( x−a ) +( y ¿¿ 1−b)( y −b)=r 2 ¿ ¿
Contoh:
Tentutkan PGS di titik A(2,4) pada lingkaran ( x +4 )2 +¿
Jawab:
( x ¿¿ 1+ 4) ( x+ 4 )+( y ¿¿ 1−5)( y −5)=37 ¿ ¿
(2+ 4) ( x +4 ) +4−5 ¿ ( y−5)=37
6 x +24− y +5=37
6 x− y =8

c. Garis singgung di titik A ( x1 , y1 ) pada lingkaran


x 2+ y 2+ Ax+ By +C=0 persamaannya adalah
x 1 x + y 1 y + A x 1 + Ax + B y 1 + By+C=0
contoh:
Tentutkan PGS di titik A(5,2) pada lingkaran x 2+ y 2−6 x+ 2 y +3=0
Jawab:
x 1 x + y 1 y + A x 1 + Ax + B y 1 + By+C=0
5 x+ 2 y −6 ( 5 )−6 x +2 ( 2 )+ 2 y +3=0

−x +4 y−23=0

2. Garis Singgung Melalui Titik A ( x 1 , y 1 ) di Luar Lingkaran


a. Kuasa titik A ( x 1 , y 1 ) terhadap lingkaran x 2+ y 2=r 2
Jika titik A ( x 1 , y 1 ) berada di luar lingkaran x 2+ y 2=r 2 maka persamaan garis
kutub atau polarnya adalah x 1 x + y 1 y =r 2
Persamaan garis kutub dari titik A ( x 1 , y 1 ) terhadap lingkaran ( x−a)2 +¿ adalah
( x ¿¿ 1−a) ( x−a ) +( y ¿¿ 1−b)( y −b)=r 2 ¿ ¿
Persamaan garis kutub dari titik A ( x 1 , y 1 ) terhadap lingkaran
x 2+ y 2+ Ax+ By +C=0 adalah
x 1 x + y 1 y + A x 1 + Ax + B y 1 + By+C=0

b. Persamaan garis singgung dari titik A ( x 1 , y 1 ) di luar lingkaran


Untuk menentukan persamaan garis singgung dari titik A ( x 1 , y 1 ) di luar
lingkaran baik yang berpusat di O(0,0) maupun di P(a.b) diperlukan langkah-
langkah sebagai berikut:
1) Membuat garis kutub(polar) dari titik A terhadap lingkaran.
2) Mencari koordinat titik potong garis kutub dengan lingkaran.
3) Menentukan persamaan garis singgung di titi potong antara garis kutub dan
lingkaran tersebut.
Contoh:
Tentukan persamaan-persamaan garis singgung dari titik A(3,1) terhadap
lingkaran x 2+ y 2=9
Jawab:
Persamaan garis kutub A(3,1) terhadap lingkaran x 2+ y 2=9 adalah
3 x+ y=9
y=9−3 x dipotongkan pada lingkaran x 2− y 2=9
x 2+(9−3 x)2=9
x 2+(81−54 x+ 9 x ¿¿ 2)=9 ¿
10 x 2−54 x+ ¿ 0
5 x 2−27 x+ 36=0
(5 x−12)( x−3)=0
12
x= atau x=3
5

y=9−3 ( 125 ) atau y=9−3(3)


9
¿ atau y=0
5
12 9
jadi, persamaan garis singgung lingkaran melalui titik ( , )
5 5
x 1 x + y 1 y =9
12 9
x+ y=9
5 5
12 x+ 9 y −45=0
Persamaan garis singgung melalui titik (3,0)
3 x+ 0=9
3 x−9=0
3. Garis singgung dengan Gradien Tertentu (m)
a. Garis singgung dengan gradien m terhadap lingkaran x 2+ y 2=r 2
Misal garis singgung y=mx+ndipotongkan dengan lingkaran x 2+ y 2=r 2kita
peroleh persamaan garis singgung dengan gradien m terhadap lingkaran
x 2+ y 2=r 2 adalah
y=mx ±r √ 1+m2
Contoh:
−1
Tentukan persamaan garis singgung yang bergradien terhadap lingkaran
2
x 2+ y 2=16
Jawab:
y=mx ±r √ 1+m2
1 1

1

¿− x ± 4 1+
2
5
4

¿− x ± 4
2 √
4

1
¿− x ± 2 √ 5
2

b. Garis singgung dengan gradien m terhadap lingkaran ( x−a)2 +¿ yang berpusat


di titik (a,b) adalah
y−b=m( x−a)± r √ 1+m 2
Contoh:
Tentukan persamaan garis singgung lingkaran (x – 4)2 + (y + 2)2 = 250 yang
bergradien 3 dan berpusat di titik (4,-2)
Jawab:
y−(−2)=3(x −4)± √250 √ 1+ 9
y +2=3 x−12 ± √2500
y=3 x−14 ±50

F. Model/Metode Pembelajaran
Pendekatan Pembelajaran : Pendekatan Saintifik (Scientific) :
Model Pembelajaran : Cooperatife Learning
Metode Pembelajaran : Ceramah , diskusi, tanya jawab dan tugas

G. Alat/Media Pembelajaran
1. Papan tulis (white board)
2. Spidol
3. Penghapus
4. Lembar Penilaian

H. Sumber Belajar
1. LKS Matematika
2. Internet

I. Kegiatan Pembelajaran
Pertemuan ke-1

Kegiatan Deskripsi Kegiatan Waktu


Pendahuluan 1. Guru memberikan salam kepada siswa dan 10 menit
meminta salah seorang siswa untuk
memimpin do’a sebelum memulai kegiatan
belajar mengajar.
2. Guru mengecek kehadiran peserta didik
dengan menyebutkan satu-persatu nama-
nama peserta didik.
3. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran
yang ingin dicapai.
Inti 1. Guru memberikan gambaran tentang 70 menit
pentingnya mempelajari konsep persamaan
lingkaran dan aplikasinya dalam kehidupan
sehari-hari.
2. Guru memberikan contoh kasus yang
berhubungan dengan persamaan lingkaran.
3. Guru membagi siswa dalam beberapa
kelompok dengan setiap kelompok terdiri
dari 4 siswa.
4. Guru membagikan materi yang berisikan
materi persamaan lingkaran dan cara
menghitungnya.
5. Guru meminta siswa untuk berdiskusi dalam
kelompoknya guna menyelesaikan masalah .
6. Selama siswa bekerja di dalam kelompok,
guru memperhatikan dan mendorong semua
siswa untuk terlibat dikusi, dan mengarahkan
bila ada kelompok yang tidak serius dalam
bekerja.
7. Salah satu kelompok untuk
mempresentasikan hasil diskusinya kedepan
kelas. Sementara kelompok yang lain,
menanggapi dan menyempurnakan apa yang
dipresentasikan.
8. Bila ada siswa yang mengalami masalah,
guru melakukan tanya jawab dan
mempersilahkan siswa   lain untuk
memberikan tanggapan.
9. Selama proses pembelajaran, guru selalu
mengamati para siswa.
10.Guru memberikan beberapa soal latihan
sebagai tugas kelompok yang berkaitan
dengan persamaan lingkaran. .

Penutup 1. Siswa diminta untuk menyimpulkan 10 menit


mengenai materi yang dipelajari.
2. Guru memberikan kesimpulan mengenai
materi persamaan lingkaran.
3. Guru memberikan tes tertulis dan dikerjakan
dirumah.
4. Guru mengakhiri pembelajaran dengan
memberikan pesan untuk tetap belajar dan
memberikan salam penutup.

Pertemuan ke-2

Kegiatan Deskripsi Kegiatan Waktu


Pendahuluan 1. Guru memberikan salam kepada siswa dan 10 menit
meminta salah seorang siswa untuk
memimpin do’a sebelum memulai kegiatan
belajar mengajar.
2. Guru mengecek kehadiran peserta didik
dengan menyebutkan satu-persatu nama-
nama peserta didik.
3. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran
yang ingin dicapai.
Inti 1. Guru memberikan gambaran tentang 70 menit
pentingnya mempelajari konsep persamaan
lingkaran dan aplikasinya dalam kehidupan
sehari-hari.
2. Guru memberikan contoh kasus yang
berhubungan dengan persamaan garis
singgung lingkaran.
3. Guru membagi siswa dalam beberapa
kelompok dengan setiap kelompok terdiri
dari 4 siswa.
4. Guru membagikan materi yang berisikan
materi persamaan garis singgung lingkaran
dan cara menghitungnya.
5. Guru meminta siswa untuk berdiskusi dalam
kelompoknya guna menyelesaikan masalah .
6. Selama siswa bekerja di dalam kelompok,
guru memperhatikan dan mendorong semua
siswa untuk terlibat dikusi, dan mengarahkan
bila ada kelompok yang tidak serius dalam
bekerja.
7. Salah satu kelompok untuk
mempresentasikan hasil diskusinya kedepan
kelas. Sementara kelompok yang lain,
menanggapi dan menyempurnakan apa yang
dipresentasikan.
8. Bila ada siswa yang mengalami masalah,
guru melakukan tanya jawab dan
mempersilahkan siswa   lain untuk
memberikan tanggapan.
9. Selama proses pembelajaran, guru selalu
mengamati para siswa.
10.Guru memberikan beberapa soal latihan
sebagai tugas kelompok yang berkaitan
dengan persamaan garis singgung lingkaran. .

Penutup 1. Siswa diminta untuk menyimpulkan 10 menit


mengenai materi yang dipelajari.
2. Guru memberikan kesimpulan mengenai
materi persamaan garis singgung lingkaran.
3. Guru memberikan tes tertulis dan dikerjakan
dirumah.
4. Guru mengakhiri pembelajaran dengan
memberikan pesan untuk tetap belajar dan
memberikan salam penutup.

J. Instrumen Penilaian hasil Belajar


Tes tertulis
1. Tentukan persamaan lingkaran jika diketahui:
a. Berpusat di O(0,0) barjari-jari 8
b. Berpusat di B(6,8) barjari-jari 5
2. Tentukan pusat dan jari-jari lingkaran x 2+ y 2+ 4 x−6 y +13=0
3. Tentukan persamaan garis singgung lingkaran x 2+ y 2=13 yang melalui titik (3,2)
4. Tentukan persamaan garis singgung lingkaran x2 + y2  – 4x + 6y – 55 = 0 yang
bergradien 4 adalah …..
Penyelesaian:
1. a) berpusat di O(0,0) dan r =8
x 2+ y 2=r 2
x 2+ y 2=64
b) berpusat di B(6,8) barjari-jari 5
( x−a)2 +¿
( x−6)2 +¿
2. x 2+ y 2+ 4 x−6 y + 4=0
A= 4 B= -6 C=4
−1 1 1 1
Pusat ( A ,− B)= (- ( 4 ) ,− (−6)¿=(−2,3)
2 2 2 2
1 2 1 2
R=
√ 4
A + B −C
4
1 1
¿
√ 4
16+ 36−4
4
¿ √ 9=3
3. PGS x 2+ y 2=13 yang melalui titik (3,2)
x 1 x + y 1 y =r 2
3 x+ 2 y =13
4. x2 + y2  – 4x + 6y – 55 = 0  m= 4
a= 2 b= -3
1 1
R=
√ 4
16+ 36+55=√68=2 √ 17
4

y−b=m(x−a)± r √1+m 2

y +3=4 ( x−2)± 2 √ 17 √ 1+ 16

y +3=4 x−8 ¿± 2(17)

y=4 x−11± 34

LEMBAR PENGAMATAN PENILAIAN SIKAP


Mata Pelajaran : Matematika

Kelas/Semester : XII MIA II/I (satu)

Tahun Pelajaran : 2015/2016

Waktu Pengamatan : 2 x pertemuan (2 x 45 menit)

Indikator sikap aktif dalam pembelajaran Integral Parsial:

1. Kurang baik jika menunjukkan sama sekali tidak ambil bagian dalam pembelajaran
2. Baik jika menunjukkan sudah ada usaha ambil bagian dalam pembelajaran tetapi belum
ajeg/konsisten
3. Sangat baik jika menunjukkan sudah ambil bagian dalam menyelesaikan tugas kelompok
secara terus menerus dan ajeg/konsisten

Indikator sikap bekerjasama dalam kegiatan kelompok.

1. Kurang baik jika sama sekali tidak berusaha untuk bekerjasama dalam kegiatan
kelompok.
2. Baik jika menunjukkan sudah ada usaha untuk bekerjasama dalam kegiatan kelompok
tetapi masih belum ajeg/konsisten.
3. Sangat baik jika menunjukkan adanya usaha bekerjasama dalam kegiatan kelompok
secara terus menerus dan ajeg/konsisten.

Indikator sikap toleran terhadap proses pemecahan masalah yang berbeda dan kreatif.

1. Kurang baik jika sama sekali tidak bersikap toleran terhadap proses pemecahan masalah
yang berbeda dan kreatif.
2. Baik jika menunjukkan sudah ada usaha untuk bersikap toleran terhadap proses
pemecahan masalah yang berbeda dan kreatif tetapi masih belum ajeg/konsisten.
3. Sangat baik jika menunjukkansudah ada usaha untuk bersikap toleran terhadap proses
pemecahan masalah yang berbeda dan kreatif secara terus menerus dan ajeg/konsisten.

Bubuhkan tanda √pada kolom-kolom sesuai hasil pengamatan.


No Nama Siswa Sikap
Aktif Bekerjasama Toleran
KB B SB KB B SB KB B SB
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10

Keterangan :

KB : Kurang Baik

B : Baik

SB : Sangat Baik

LEMBAR PENGAMATAN PENILAIAN KETERAMPILAN

Mata Pelajaran : Matematika


Kelas/Semester : XII MIA II/I (satu)

Tahun Pelajaran : 2015/2016

Waktu Pengamatan : 2 x pertemuan (4 x 45 menit)

Indikator terampil menerapkan konsep/prinsip dan strategi pemecahan masalah yang relevan
yang berkaitan dengan persamaan lingkaran dan garis singgung.
1. Kurang terampil jika sama sekali tidak dapat menerapkan konsep/prinsip dan strategi
pemecahan masalah yang nyata yang berkaitan dengan persamaan lingkaran dan garis
singgung.
2. Terampil jika menunjukkan sudah ada usaha untuk menerapkan konsep/prinsip dan
strategi pemecahan masalah yang nyata yang berkaitan dengan persamaan lingkaran dan
garis singgung.
3. Sangat terampil jika menunjukkan adanya usaha untuk menerapkan konsep/prinsip dan
strategi pemecahan masalah yang nyata yang berkaitan dengan persamaan lingkaran dan
garis singgung.
Bubuhkan tanda √pada kolom-kolom sesuai hasil pengamatan.
Keterampilan
Menerapkan konsep/prinsip dan strategi
pemecahan masalah
No Nama Siswa
KT T ST
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
Keterangan:
KT : Kurang terampil ST : Sangat terampil
T : Terampil

Anda mungkin juga menyukai