8.RPP Sepakbola 21

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 20

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP 7.1.1.1)

Sekolah : SMP N 2 Patuk


Mata Pelajaran : PJOK
Kelas/ Semester : VII/ Satu
Materi Pokok : Permainan bola besar (Sepak bola )
Alokasi Waktu : 3 x 3 JP ( 3 x Pertemuan )

KD 3 KD 4
3.1 Memahami konsep gerak 4.1 Mempraktikkan gerak spesifik
spesifik dalam berbagai dalam berbagai permainan bola
permainan bola besar
besar sederhana dan atau
sederhana dan atau tradisional
Tujuan *) tradisional *)
Pembelajaran IPK 3 IPK 4
• Mengidentifikasikan, menguraikan, • Mendemontrasikan, melakukan,
dan cara menerapkan aktivitas gerak dan menerapkan aktivitas gerak
spesifik permainan sepak bola spesifik permainan sepak bola
dengan benar. dengan benar.
Langkah – Langkah Kegiatan Pembelajaran
Materi Pembelajaran Kegiatan Pembelajaran
• Metode: 1. Kegiatan Pendahuluan (15 Menit)
Saintifik a. Peserta didik berbaris dan mengucapkan salam, berdoa, dan
guru memastikan bahwa semua peserta didik dalam keadaan
• Alat, Bahan, dan Media sehat.
Pembelajaran: b. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yang harus dicapai.
o Lapangan sepak c. Peserta didik melakukan pemanasan (peregangan statis),
bola kemudian dilanjutkan dengan pemanasan dalam bentuk game
o Bola sepak (bermain kucing-tikus).
o Rintangan (corong) 2. Kegiatan Inti (90 Menit)
o Stopwach a. Peserta didik dibagi menjadi empat kelompok besar (putera
o Gambar dan puteri dibagi sama banyak).
o Vidio pembelajaran b. Peserta didik menyimak informasi dan peragaan materi
tentang aktivitas gerak spesifik permainan sepak bola secara
• Produk: berpasangan dan berkelompok.
Gerak spesifik c. Peserta didik mencoba dan melakukan aktivitas gerak spesifik
permainan sepak bola. permainan sepak bola secara berpasangan dan berkelompok.
d. Peserta didik mendapatkan umpan balik dari diri sendiri, teman
• Deskripsi: dalam kelompok, dan guru tentang gerak spesifik permainan
Peserta didik secara sepak bola.
berkelompok e. Peserta didik memperagakan dan mengomunikasikan gerak
memahami dan spesifik permainan sepak bola dengan menggunakan peraturan
melakukan aktivitas yang dimodifikasi secara berkelompok yang menekankan pada
gerak spesifik nilai-nilai: disiplin, sportivitas, kerja sama, percaya diri, dan
permainan sepak bola. kerja keras. Lamanya waktu bermain misalnya: 10 menit.
f. Guru mengamati seluruh aktivitas peserta didik dalam
melakukan gerak spesifik permainan sepak bola secara
seksama.
3. Kegiatan Penutup (15 menit)
a. Guru dan peserta didik melakukan refleksi apa yang telah
dicapai dan belum dicapai sesuai dengan tujuan yang
ditetapkan secara umum. Kemudian peserta didik membuat
catatan dan simpulan hasil pembelajaran.
b. Peserta didik di bawah bimbingan guru melakukan gerakan
pendinginan.
c. Berdoa dipimpin oleh salah satu peserta didik dan
menyampaikan salam.

Asesmen:
a. Sikap : Jurnal.
b. Pengetahuan : Tes tertulis dan penugasan.
c. Keterampilan : Tes praktik dan portopolio.

Patuk, 13 Juli 2020


Mengetahui Guru Mata Pelajaran
Kepala Sekolah

Dalno Legowo,M.Pd. Purwanto,S.Pd.


NIP 196503281986021003 NIP 196612161991021002
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
( RPP 7.1.1.1 )

Sekolah : SMP N 2 Patuk


Mata Pelajaran : PJOK
Kelas/ Semester : VII/ Satu
Materi Pokok : Permainan bola besar (Sepak bola )
Alokasi Waktu : 3 x 3 JP ( 3 x Pertemuan/ 9 JP)

A. Kompetensi Inti
1. Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya.
2. Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, santun, percaya diri, peduli, dan
bertanggung jawab dalam berinteraksi secara efektif sesuai dengan perkembangan anak di
lingkungan, keluarga, sekolah, masyarakat dan lingkungan alam sekitar, bangsa, negara, dan
kawasan regional.
3. Memahami dan menerapkan pengetahuan faktual, konseptual, prosedural, dan metakognitif
pada tingkat teknis dan spesifik sederhana berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu
pengetahuan, teknologi, seni, dan budaya dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, dan
kenegaraan terkait fenomena dan kejadian tampak mata.
4. Menunjukkan keterampilan menalar, mengolah, dan menyaji secara kreatif, produktif, kritis,
mandiri, kolaboratif, dan komunikatif, dalam ranah konkret dan ranah abstrak sesuai dengan
yang dipelajari di sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut pandang teori.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi


Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi
3.1 Memahami konsep gerak 3.1.1. Mengidentifikasi cara menendang, menahan,dan
spesifik dalam berbagai menggiring bola dengan kaki bagian dalam, dan
permainan bola besar luar
sederhana dan atau 3.1.2. Menjelaskan cara menendang mengontrol,
tradisional menggiring bola dengan kaki bagian dalam dan
bagian luar dengan benar.
3.1.3. Menjelaskan cara melakukan
menendang,mengontrol , dan mengggiring bola
dengan dengan kaki bagian dalam dengan benar.
3.1.4. Menjelaskan cara bermain sepak bola dengan
menggunakan peraturan yang dimodifikasi
menggunakan teknik menendang, mengontrol
dan menggiring dengan benar.

4.1 Mempraktikkan gerak spesifik 4.1.1. Mempraktikkan cara menendang bola dengan kaki
dalam berbagai permainan bagian dalam dan bagian luar dengan koordinasi yang
bola besar sederhana dan baik.
4.1.2. Mempraktikkan cara mengontrol bola dengan kaki
atau tradisional
bagian dalam dengan koordinasi yang baik.
4.1.3. Mempraktikkan cara menggiring bola dengan kaki
bagian dalam dan bagian luar dengan koordinasi yang
baik.
4.1.4. Mempraktikkan permainan sepak bola dengan
menggunakan peraturan yang dimodifikasi

Nilai karakter : Relijius,mandiri,kerjasama,disiplin dan tanggung jawab


C. Tujuan Pembelajaran :
Setelah mengikuti kegiatan pembelajaran penemuan ini, peserta didik diharapkan dapat :
1. Mengidentifikasi cara menendang, menahan, dan menggiring bola dengan kaki bagian
dalam,dan luar kaki
2. Menjelaskan cara menendang bola dengan kaki bagian dalam dan bagian luar dengan benar.
3. Menjelaskan cara mengontrol bola dengan kaki bagian dalam dengan benar.
4. Menjelaskan cara menggiring (dribbling) bola dengan kaki bagian dalam dan bagian luar dengan
benar.
5. Menjelaskan cara bermain sepak bola dengan menggunakan peraturan yang dimodifikasi
menggunakan teknik menendang, mengontrol dan menggiring dengan benar.
6. Melakukan teknik menendang bola dengan kaki bagian dalam dan bagian luar dengan koordinasi
yang baik.
7. Melakukan teknik mengontrol bola dengan kaki bagian dalam dengan koordinasi yang baik.
8. Melakukan teknik menggiring bola dengan kaki bagian dalam dan bagian luar dengan koordinasi
yang baik.
9. Bermain sepak bola dengan menggunakan peraturan yang dimodifikasi .
Fokus penguatan karakter : Sportifitas,tanggungjawab,kerjasama dan disiplin

D. Materi Pembelajaran :
1. Materi pembelajaran reguler
1) Menendang dengan menggunakan kaki bagian dalam dan bagian luar
2) Menahan bola dengan kaki bagian dalam
3) Menggiring bola dengan kaki bagian dalam dan kaki bagian luar
 Sumber: Buku Siswa Mata Pelajaran Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan (2016)
halaman 1-23 dan Buku Guru hal 1- 44)
4) Bermain sederhana
2. Materi pembelajaran remidial
Pada dasarnya materi pembelajaran remedial adalah adalah materi pembelajaran reguler yang
disederhanakan sehingga mudah dipahami dan dilakukan. Misalnya jarak latihan di perpendek.
3. Materi pembelajaran pengayaan
Materi pengayaan dikembangkan dari materi pembelajaran regular dengan meningkatkan faktor
kesulitan. Misalnya jarak latihan diperjauh.

E. Metode Pembelajaran :
 Pembelajaran penemuan (Discovery Learning)
 Penugasan dan resiprokal/timbal-balik

F. Media dan Bahan Pembelajaran :


 Gambar gerak menendang, menahan dan menggiring bola permainan sepak bola.
 Video pembelajaran gerak menendang, menahan dan menggiring bola permainan sepak bola.
 Model siswa atau guru yang memperagakan gerak menendang, menahan dan menggiring bola
permainan sepak bola. Lapangan permainan sepak bola atau lapangan sejenisnya (lapangan
bola voli, halaman sekolah atau lapangan terbuka).
 Panduan Pembelajaran Siswa (Judul: Panduan Pembelajaran Siswa oleh MGMP PJOK
SMP/M.Ts).
 Sepak bola atau bola sejenisnya (bola terbuat dari plastik, karet, dll).
 Bendera (corong) atau sejenisnya (kursi atau bilah bambu).
 Beberapa gawang dan bola yang dimodifikasi.
 Peluit dan Stopwatch.
G. Sumber Belajar
 Muhajir. Cetakan ke-3,2016 ( Edisi Revisi ). PJOK (Buku siswa). Jakarta: Kemdikbud (hal.1-23)
 Muhajir . Cetakan ke-3,2016 ( Edisi Revisi ). PJOK (Buku Guru). Jakarta: Kemdikbud (hal.1- 44 )

H. Langkah- langkah Pembelajaran :


Langkah - Langkah Pembelajaran Penemuan ( Discovery Learning )
KEGIATAN PEMBELAJARAN
PENDAHULUAN Kegiatan pendahuluan yang harus dilakukan oleh guru sebagai 15 menit
berikut.
1. Menyiapkan 1) Mengucapkan salam
psikis dan fisik 2) Ice Breaking dengan tepuk PPK untuk memusatkan
2. Memberi konsentrasi,
motivasi belajar 3) Berdoa
3. Mengajukan 4) Presensi,
pertanyaan 5) Apersepsi,
menantang 6) Memotivasi peserta didik
4. Tujuan 7) Menjelaskan tujuan pembelajaran.
pembelajaran 8) Menjelaskan penilaian yang akan kita ambil baik sikap,
pengetahuan maupun keterampilan
5. Menjelaskan
uraian kegiatan
( Nasionalis, Relegius dan Semangat hidup)
dan penilaian
KEGIATAN INTI Kegiatan inti yang dilakukan oleh guru antara lain. 90 menit
1. Merumuskan 1) Peserta didik mengamati video dan mengamati pada buku
pertayaan pegangan siswa tentang permainan sepak bola Muhajir.
Cetakan ke-3,2016 ( Edisi Revisi ). PJOK (Buku siswa). Jakarta:
Kemdikbud (hal.1-23) (penguatan literasi)
2) Guru memotivasi siswa untuk bertanya, dan bersama siswa
merumuskan pertanyaan yang akan dicari
jawabannya.misalnya:
• Apakah posisi badan mempengaruhi pergerakan bola saat
melakukan menendang, menggiring dan menghetikan
bola? Apakah perkenaan bola dengan kaki mempengaruhi
jalannya bola saat menendang, menggiring dan
menghentikan bola? Apakah jenis pembelajaran untuk
meningkatkan keterampilan menendang, menggiring,
menyundul dan menghentikan bola?
• tentang manfaat permainan sepak bola terhadap
kesehatan dan otot-otot yang dominan yang dipergunakan
dalam permainan sepak bola.
( Menumbuhkan rasa ingin tahu )

2. Merencanakan 1) Menemukan jawaban atas pertanyaan-pertanyaan tersebut


melalui kegiatan ekplorasi gerak secara individual,
berpasangan, atau berkelompok dengan menunjukkan sikap
kerja sama
2) Melakukan pemanasan yang mengarah pada teknik dasar
permainan sepak bola,seperti
Permainan ular-ularan atau permainan yang lainnya.
Aturan dan peraturan permainan :
 Peserta didik dibagi menjadi 2 kelompok, kelompok satu
yaitu ular 1 dan kelompok dua yaitu ular 2
 Ular 1 harus berusaha merebut ekor ular 2
 Kepala ekor dari ular 2 harus berusaha melindungi ekornya
agar tidak terebut oleh kepala ular 1
 Apabila ekor ular (ular 1 atau ular 2) dapat terebut oleh
kepala ular (ular 1 atau ular 2) maka permainan diulang
kembali
 Peserta didik berhenti melakukan pemanasan permainan
ini setelah mendengar suara peluit dilanjutkan melakukan
penguluran.

Gambar 1. Peamanasan dalam bentuk permainan ular-ularan

Keterangan :

: kepala ular
: ekor ular

(kerja sama, kerja keras dan dilakukan dengan sungguh-


sungguh)
3. Mengumpulkan 1) Guru membuka dan menjelaskan pembelajaran permainan
dan sepak bola bagi kesehatan dan kebugaran jasmani.
menganalisa 2) Peserta didik menyimak informasi dan peragaan materi
data tentang gerak spesifik permainan sepakbola (menendang,
menahan, dan menggiring bola dengan kaki bagian dalam dan
bagian luar).
 Aktivitas menendang bola dengan kaki bagian dalam
Cara menendang bola dengan kaki bagian dalam sebagai
berikut :
a. Berdiri sikap melangkah, dengan kaki kiri di depan dan
kaki kanan di belakang.
b. Badan condong ke depan.
c. Letakkan bola di depan kaki kanan.
d. Bola ditendang dengan menggunakan kaki kanan
bagian dalam dengan perlahan-lahan sehingga bola
bergulir perlahan ke depan.
e. Lakukan gerakan tersebut berulang-ulang hingga
kamu dapat mengontrol jalannya bola.
f. Setelah lancar menggunakan kaki kanan, sekarang
coba kamu lakukan dengan menggunakan kaki bagian
kiri.
Gambar 1.menendang bola dengan kaki bagian dalam

 Aktivitas menendang bola dengan punggung kaki


Cara menendang bola dengan kaki bagian luar sebagai
berikut :
a. Berdiri sikap tegap dan melangkah dengan rileks, kaki
kiri di depan dan kaki kanan di belakang.
b. Letakkan bola di samping bagian dalam kaki kiri
segaris dengan kaki kanan.
c. Pandangan ke arah bola.
d. Ayunkan kaki kanan lurus ke arah bola, perkenaan
bola dengan punggung kaki.

Gambar 2. Menendang bola dengan punggung kaki

 Aktivitas menahan bola dengan kaki bagian dalam


Cara menahan bola dengan kaki bagian dalam sebagai
berikut :
a. Berdiri sikap melangkah rileks, kaki kiri di depan dan
kaki kanan di belakang.
b. Pandangan ke arah datangnya bola.
c. Julurkan kaki kanan ke depan ke arah datangnya bola.
d. Pada saat akan menyentuh bola, kaki ditarik kembali
ke belakang, bola dihentikan di samping kaki kiri.
e. Peserta didik disuruh mengamati dan rasakan
perkenaan bola dengan bagain kaki dan guliran bola,
lalu temukan pola yang paling sesuai buat mereka.
Gambar 3. Menahan bola dengan kaki bagian dalam

 Aktivitas menggiring bola dengan kaki bagian dalam


Cara menenggiring bola dengan kaki bagian dalam
sebagai berikut :
a. Berdiri sikap melangkah, dengan kaki kiri di depan dan
kaki kanan di belakang.
b. Badan condong ke depan.
c. Letakkan bola di depan kaki kanan.
d. Bola ditendang dengan menggunakan kaki kanan
bagian dalam dengan perlahan-lahan sehingga bola
bergulir perlahan ke depan.
e. Lakukan gerakan tersebut berulang-ulang hingga
kamu dapat mengontrol jalannya bola.
f. Setelah lancar menggunakan kaki kanan, sekarang
coba kamu lakukan dengan menggunakan kaki bagian
kiri.

Gambar 4. Menggiring bola dengan kaki bagian dalam

 Aktivitas menggiring bola dengan kaki bagian luar


Cara menggiring bola dengan kaki bagian luar sebagai
berikut :
a. Berdiri sikap melangkah, dengan kaki kiri di depan dan
kaki kanan di belakang.
b. Badan condong ke depan.
c. Letakkan bola di depan kaki kiri bagian dalam segaris
dengan kaki kanan.
d. Bola ditendang dengan menggunakan kaki kanan
bagian luar dengan perlahan-lahan sehingga bola
bergulir perlahan ke depan.
e. Lakukan gerakan tersebut berulang-ulang hingga
kamu dapat mengontrol jalannya bola.
f. Setelah lancar menggunakan kaki kanan, sekarang
coba lakukan dengan menggunakan kaki bagian kiri.
Gambar 5. Menggiring bola dengan kaki bagian luar

Bentuk-bentuk pembelajaran menendang dan menahan/


mengontrol bola, yaitu :
 Pembelajaran bola berpasangan
Cari pasangan yang seimbang, kemudian minta mereka
membuat kesepakatan sederhana tentang permainan
menendang dan memberhetikan bola.
a) Pembelajaran 1: peserta didik tendang bola
menggunakan kaki kanan bagian dalam dan hentikan
bola menggunakan kaki kanan bagian dalam dengan
dan sebaliknya, setelah melakukan 2 – 3 menit
dilanjutkan dengan pembelajaran berikutnya.
b) Pembelajaran 2: peserta didik tendang bola
menggunakan kaki kiri bagian dalam dan hentikan
bola menggunakan kaki kiri bagian dalam dan
sebaliknya.
c) Pembelajaran 3: peserta didik tendang bola
menggunakan kaki kanan bagian dalam dan tikan bola
menggunakan kaki kiri bagian dalam dan sebaliknya.
d) Pembelajaran 4: peserta didik tendang bola
menggunakan kaki kiri bagian dalam dan temanmu
menahan bola menggunakan kaki kanan bagian dalam
dan sebaliknya.
e) Pembelajaran 5: peserta didik dapat memvariasikan
dengan pembelajaran menendang dan
memberhetikan sambil bergerak maju-mundur, ke
samping kiri dan kanan, dalam intensitas pelan, agak
cepat dan cepat dengan temanmu.
f) Pembelajaran 6: peserta didik labungkan bola ke
temanmu dan mereka memberhentikan dengan paha,
dan sebaliknya.
g) Setelah melakukan dengan kaki kanan, coba kamu
lakukannya dengan kaki kiri.
h) Peserta didik amati keterampilan temanmu, bila ada
kekurangtepatan maka diskusikan sehingga teknik
dasar permainan dapat diperbaiki.
Gambar 7. Menendang dan menahan bola di tempat

 Bentuk-bentuk pembelajaran menggiring bola, yaitu :


Pembelajaran menggiring bola berpasangan dan
berhadapan dengan jarak kurang lebih 5 – 7 meter.
Cara melakukannya adalah sebagai berikut.
o Berdiri berhadapan dengan jarak 5 – 7 meter dari
temanmu.
o Lalu kamu menggiring bola menggunakan kaki kanan
bagian dalam dan luar ke arah temanmu dan
mengoperkan ke temanmu.
o Kemudian temanmu menggiring bola kembali ke
posisi awal kamu berdiri.
o Selama pembelajaran ini coba kamu saling mengamati
dan memberikan saran perbaikan dengan temanmu.
o Setelah lancar menggunakan kaki kanan, coba lakukan
gerakan yang sama dengan menggunakan kaki kiri.

Gambar 7. Aktivitas pembelajaran menggiring bola


dengan berpasangan dan berhadapan.

(keberanian, kreatif, kerja keras,menghargai, kerjasama,


kejujuran dan tanggung jawab)

4. Menarik 1) Seluruh gerakan menendang, menahan, dan menggiring bola


kesimpulan dengan kaki bagian dalam dan bagian luar siswa diawasi dan
diberikan koreksi oleh guru apabila ada kesalahan gerakan.
2) Peserta didik mendapatkan umpan balik dari diri sendiri,
teman dalam kelompok, dan guru.
(keberanian, kreatif, kerja keras,menghargai, kerjasama,
kejujuran dan tanggung jawab)

5. Aplikasi dan 1) Peserta didik memperagakan hasil belajar gerak spesifik


tindak lanjut permainan sepakbola ke dalam permainan sederhana dan
atau tradisional dilandasi nilai-nilai disiplin, sportif, kerja
sama, dan percaya diri,dan guru mengamati seluruh aktivitas
peserta didik dalam melakukan permainan sepak bola
sederhana, secara seksama.

 Pembelajaran Bermain Sepakbola,


cara melakukannya adalah sebagai berikut.
o Jumlah pemain 12 orang (untuk dua tim) masing-
masing 6 pemain untuk satu tim.
o Pada garis lapangan dipasang gawang atau tiang
bendera kecil.
o Lapangan yang dapat digunakan adalah lapangan
basket atau bolavoli yang memiliki garis tengah.
o Tiap tim menempatkan 3 pemain penyerang pada
daerah lapangan lawan dan 2 pemain bertahan pada
daerah lapangan sendiri.
o Setiap pemain berusaha mempertahankan gawangnya
dan melakukan serangan.
o Pemain bertahan dan penyerang hanya boleh bergerak
di daerah yang ditempatinya.
o Bila pemain bertahan dapat merebut bola segera
berikan operan pada temannya yang ada di daerah
lawan.
o Tim dianggap menang apabila dapat memasukkan bola
ke gawang lawan sebanyak mungkin.
o Waktu permainan untuk setiap tim 5 – 10 menit.

Gambar 8. Aktivitas pembelajaran bermain sepak bola


dengan peraturan dimodifikasi

PENUTUP Kegiatan penutup pembelajaran yang harus dilakukan oleh guru 15 menit
antara lain.
1. Refleksi 1) Pendinginan (colling down) dengan melemaskan otot-otot
aktivitas tungkai kaki.
pembelajaran 2) Melakukan refleksi dan tanya-jawab materi pembelajaran
2. Umpan balik yang telah dipelajari, memberi tugas pengayaan bagi yang
3. Kegiatan tindak tuntas dan remidial yang belum tuntas, dan memberitahu
lanjut materi yang akan dipelajari pada minggu yang akan datang.
4. Rencana 3) Guru menugaskan kepada peserta didik untuk mencatat pola
kegiatan gerak fundamental permainan sepak bola yang telah
berikutnya. dipelajari dalam buku tugas/kerja, dan dikumpulkan pada
pertemuan yang akan datang.
4) Berbaris dan berdoa, kembali ke kelas dengan penuh disiplin.
(relegius dan nasionalis)

I. Penilaian Hasil Belajar


1. Jenis/teknik penilaian
a. Sikap (spiritual dan sosial)
Sikap spiritual
No. Teknik Bentuk Butir instrumen Waktu Keterangan
Instrumen pelaksanaan

Observasi Jurnal Lihat Lampiran 1 Saat Penilaian


pembelajaran untuk dan
berlangsung pencapaian
pembelajaran
(assessment
for and of
learning)

Sikap Sosial
Teknik Bentuk Butir instrumen Waktu Keterangan
No. Instrumen pelaksanaan

Observasi Jurnal Lihat Lampiran 1 Saat Penilaian


pembelajaran untuk dan
berlangsung pencapaian
pembelajaran
(assessment
for and of
learning)

b. Pengetahuan
No. Teknik Bentuk Butir instrumen Waktu Keterangan
instrumen pelaksanaan

1. Tertulis Pertanyaan dan/ Sebutkan 3 macam Sebelum/Setelah Penilaian


atau tertulis teknik dasar pembelajaran pencapaian
Lisan berbentuk menahan bola usai pembelajaran
uraian, dalam permainan (assessment of
tanyajawab sepak bola! learning)

2. Penugasan Pertanyaan Jelaskan prosedur Saat Penilaian


dan/atau tugas menendang bola pembelajaran untuk
tertulis dengan kaki bagian berlangsung pembelajaran
berbentuk essay dalam dimulai dari assessment
sikap awalan, sikap for learning)
pelaksanaan,dan
sikap akhir
c. Keterampilan
Waktu
No. Teknik Bentuk Instrumen Butir Instrumen Keterangan
pelaksanaan
1. Praktik Tugas Lakukan bermain Pada akhir Penilaian
(keterampilan) sepak bola dengan pembelajaran untuk
peraturan pembelajaran
sederhana. (assessment of
learning)

2. Pembelajaran remedial
Remidial diselenggarakan bagi peserta didik dengan skor pengetahuan dan atau keterampilan
belum mencapai 71. Remidial dilakukan dengan mengulang proses pembelajaran atau
pemberian tugas yang relevan untuk meningkatkan kompetensi peserta didik.
3. Pembelajaran pengayaan
Pengayaan diselenggarakan bagi peserta didik dengan skor pengetahuan dan/atau keterampilan
telah mencapai 71 dan masih tersedia waktu untuk pembelajaran dengan materi pembelajaran
yang sama. Pengayaan dilakukan dengan memper dalam pemahaman dan memperhalus
keterampilan melalui proses pembelajaran (latihan) atau pemberian tugas yang relevan untuk
meningkatkan kompetensi peserta didik.

Patuk, 13 Juli 2020


Mengetahui Guru Mata Pelajaran
Kepala Sekolah

Dalno Legowo,M.Pd. Purwanto,S.Pd.


NIP 19650328 198602 1003 NIP 19661216 199102 1002
LAMPIRAN I

Rancangan Penilaian
Teknik Penilaian
No Kompetensi Dasar Keterangan
Keterampila
Sikap Pengetahuan
n
1 3.1 Memahami konsep Pengamatan Tes tertulis  Diberikan di akhir
gerak spesifik pelajaran dengan
dalam berbagai durasi 5 menit.
permainan bola  Bentuk soal esay
besar sederhana Jumlah soal : 3 butir
dan atau
tradisional
4.1 Mempraktikkan Tes kinerja  Dilakukan pada saat
gerak spesifik proses pembelajaran
dalam berbagai (penilaian proses)
permainan bola  Penilaian produk
besar sederhana dilakukan akhir
dan atau pembelajaran inti
tradisional

1. Penilain Kompetensi Sikap Spiritual dan Sikap Sosial: (Lampiran 1 )


a. Teknik Penilaian
Teknik Observasi
b. Instrumen Penilaian
Jurnal/ Catatan
c. Jurnal penilaian sikap spiritual dan sosial
Butir nilai sikap spiritual : 1. Berdoa sebelum dan sesudah pelajaran
2. Berusaha secara maksimal dan tawakal
Butir nilai sikap sosial : Jujur, Disiplin, Kerjasama
Contoh Catatan Jurnal

No Waktu Nama Catatan Perilaku Nilai Tanda Tindak lanjut


Siswa karakter tangan
1. 23 Juli ' 18 Arman Mengingatkan temannya Toleransi Diberikan
untuk berdo’a sebelum dan beragama pujian dan
sesudah pelajaran apersepsi
2. 23 Juli '18 Batik Membantu mengeluarkan Kepedulian Diberikan
peralatan permainan bola voli pujian dan
dari ruang OR apersepsi
3. 30 Juli ’18 Cadar Sering terlambat masuk Disiplin Diberikan
sekolah penjelasan
pentingnya
hidup disiplin

2. Penilaian Kompetensi Pengetahuan


a. Teknik Penilaian :
Penugasan (Lampiran 2 )
b. Instrumen Penilaian
Daftar Tugas
c. Indikator dan Instrumen

NO KOMPETENSI DASAR MATERI INDIKATOR SOAL BENTUK JML


SOAL SOAL
1 3.1 Memahami  Menendang  Menjelaskan konsep Tertulis 1
konsep gerak dengan menendang dengan
spesifik dalam menggunakan kaki menggunakan kaki
berbagai
bagian dalam bagian dalam
permainan bola
besar sederhana  Menahan bola permainan sepakbola.
dan atau dengankaki bagian  Menyebutkan macam- Tertulis 1
tradisional dalam macam menahan bola
 Menggiring bola dengan berbagai macam
bagian kaki dalam
dengan kaki bagian
permainan sepakbola.
luar  Menjelakan cara Tertulis 1
melakukan sikap
menggiring bola dengan
kaki bagian luar dalam
permainan sepakbola.

Butir Soal ( Instrumen)


1. Apa yang di maksud menendang bola dengan kaki bagian dalam permainan sepakbola ?
2. Sebutkan 3 macam menahan bola dalam permainan sepakbola.
3. Jelaskan cara melakukan menggiring bola dengan kaki luar dalam permainan sepakbola.
Pedoman penskoran soal uraian
No Kunci Jawaban Skor
1 Teknik dasar menendang dengan kaki bagian dalam permainan sepakbola 5
adalah :
a. Berdiri sikap melangkah rileks, kaki kiri di depan dan kaki kanan di belakang.
b. Letakkan bola di samping bagian dalam kaki depan, segaris dengan kaki belakang.
c. Pandangan ke arah bola.
d. Ayunkan kaki belakang ke arah bola, perkenaan bola dengan sisi dalam kaki.
e. Peserta didik disuruh mengamati dan merasakan perkenaan bola dengan bagian
kaki dan guliran bola, lalu temukan pola yang paling sesuai buat mereka.
Kemudian coba ubah titik perkenaan bola dengan kaki bagian dalam pada posisi
bawah, tengah, dan atas; serta amati arah jalannya bola.

2 Menahan bola dengan kaki bagian dalam,bagian luar ,punggung kaki, dan 3
telapak kaki
3 Pembelajaran menggiring bola dengan kaki bagian luar, yaitu : 5
a. Berdiri sikap melangkah, dengan kaki kiri di depan dan kaki kanan di belakang.
b. Badan condong ke depan.
c. Letakkan bola di depan kaki kiri bagian dalam segaris dengan kaki kanan.
d. Bola ditendang dengan menggunakan kaki kanan bagian luar dengan perlahan-
lahan sehingga bola bergulir perlahan ke depan.
e. Lakukan gerakan tersebut berulang-ulang hingga kamu dapat mengontrol
jalannya bola.
f. Setelah lancar menggunakan kaki kanan, sekarang coba lakukan dengan
menggunakan kaki bagian kiri.

Jumlah skor Maksimal 13

Nilai = ( (skor perolehan ) / (skor maksimum ) ) x 100


Catatan : 1. Jika hanya menyebutkan ciri-ciri tanpa dijelaskan, maka skor menjadi 1 tiap
jawaban
2. Jika menyebutkan ciri-ciri dan dijelaskan namun penjelasannya salah, maka
nilai menjadi setengahnya (skor : 1)
3. Penilaian Kompetensi Keterampilan
a. Teknik penilaian
Tes Kinerja (Lampiran 3)
b. Instrumen Penilaian :
Lembar observasi keterampilan sepakbola
c. Indikator dan Instrumen penilaian

N Kompetensi Dasar Materi Indikator Teknik


o Penilaian

4.1 Mempraktikkan Menendang, Siswa dapat melakukan gerakan : Kinerja


gerak spesifik dalam menahan, dan  Menendang dengan menggunakan
berbagai permainan menggiring bola kaki bagian dalam dan bagian luar,
bola besar
 Menahan bola dengan kaki bagian
sederhana dan atau
tradisional dalam,
 Menggiring bola dengan kaki bagian
dalam dan bagian luar

Instrumen Tes Kinerja


Indikator Teknik Instrumen
Penilaian

Siswa dapat melakukan gerakan : Kinerja Lakukan gerakan :


 Menendang dengan menggunakan  Menendang dengan menggunakan kaki
kaki bagian dalam dan bagian luar, bagian dalam dan bagian luar
 Menahan bola dengan kaki bagia  Menahan bola dengan kaki bagian dalam
dalam,  Menggiring bola dengan kaki bagian
 Menggiring bola dengan kaki bagian dalam dan bagian luar dengan benar
dalam dan bagian luar

Nama Aspek yang dinilai dan skor yang diperoleh


No
Siswa Data Pengamatan Kesimpulan Presentasi
1 Aksan
2 Baru
3 Cece
4 Dst

Rubrik Penilaian

No Aspek yang dinilai Rubrik


1 Data Pengamatan 2 = data lengkap sesuai dengan pengamatan
1 = data tidak lengkap
0 = tidak ada data
2 Kesimpulan 2 = simpulan benar dan sistematis
1 = simpulan benar tapi kurang sistematis
0 = simpulan salah
3 Presentasi/diskusi 2 = Jelas, sistematis dan dapat menjawab pertanyaan
1 = Jelas, sistematis dan tidak dapat menjawab pertanyaan
0 = tidak jelas, kurang sistematis dan tidak mampu menjawab
pertanyaan
Skor maksimum 6
Nilai = ( (skor perolehan ) / (skor maksimum ) ) x 100
Lembar pengamatan penilaian hasil gerak dasar menendang, menahan dan menggiring bola
permainan sepak bola.

1) Penilaian hasil gerak dasar menendang dan menahan bola


a) Tahap pelaksanaan pengukuran
Penilaian hasil/produk keterampilan gerak spesifik menendang dan menahan bola
dilakukan siswa selama 30 detik dengan dengan cara :
(1) Mula-mula siswa berdiri di tengan-tengah antara dinding atau papan pantul.
(2) Setelah petugas pengukuran memberi aba-aba “mulai” siswa mulai menendang dan
menahan bola secara bergantian ke kiri dan ke kanan.
(3) Petugas menghitung ulangan/pantulan bola yang dapat dilakukan oleh siswa.
(4) Jumlah ulangan/pantulan bola yang dilakukan dengan benar memenuhi persyaratan
dihitung untuk diberikan skor.
b) Konversi jumlah ulangan dengan skor
Perolehan Nilai
Predikat Nilai Klasifikasi Nilai
Putera Puteri
…… ≥ 20 kali …… ≥ 15 kali 86 – 100 Sangat Baik
17 – 19 kali 12 – 14 kali 71 – 85 Baik
14 – 16 kali 9 – 11 kali 56 – 70 Cukup
........ ≤ 13 kali ........ ≤ 8 kali ........ ≤ 55 Kurang
LAMPIRAN

Bentuk-bentuk pembelajaran menendang dan menahan/mengontrol bola, yaitu :


 Pembelajaran secara individual
Pembelajaran secara individual dapat dilakukan dengan cara sebagai berikut.
a) Pembelajaran 1: coba kamu tendang bola menggunakan kaki kanan bagian dalam ke dinding
dan menahan dengan menggunakan kaki kanan bagian dalam di tempat, selama melakukan
permainan ini coba kamu amati perkenaan bola dengan kaki, guliran bola dan coba cari pola
yang lebih tepat dan sesuai buatmu sendiri.
b) Pembelajaran 2: coba kamu tendang bola menggunakan kaki kanan bagian dalam ke dinding
dan menahan dengan menggunakan kaki kiri bagian dalam di tempat, selama proses suruh
mereka mengamati dan merasakan gerakan yang mereka lakukan.
c) Apakah kamu sudah merasa nyaman melakukannya dengan kaki kanan, Jika sudah, lakukan
gerakan yang sama menggunakan kaki kiri.
d) Pembelajaran ini dapat kamu variasikan dengan jarak yang berbeda, tujuannya agar kamu
dapat memperkirakan tenaga yang dibutuhkan untuk menendang ke sasaran.
e) Pembelajaran 3: coba kamu lambungkan bola tinggi dan perkirakan mendarat di depan badan,
kemudian diberhentikan menggunakan sisi bagian dalam kaki, suruh mereka memposisikan
badan sehingga menemukan hasil yang baik.
f) Pembelajaran 4: coba kamu lambungkan bola tinggi dan perkirakan mendarat di depan badan,
kemudian diberhentikan menggunakan telapak kaki, suruh mereka memposisikan badan
sehingga menemukan hasil yang baik.

 Pembelajaran bola berpasangan


Cari pasangan yang seimbang, kemudian minta mereka membuat kesepakatan sederhana tentang
permainan menendang dan memberhetikan bola.
i) Pembelajaran 1: peserta didik tendang bola menggunakan kaki kanan bagian dalam dan
hentikan bola menggunakan kaki kanan bagian dalam dengan dan sebaliknya, setelah
melakukan 2 – 3 menit dilanjutkan dengan pembelajaran berikutnya.
j) Pembelajaran 2: peserta didik tendang bola menggunakan kaki kiri bagian dalam dan hentikan
bola menggunakan kaki kiri bagian dalam dan sebaliknya.
k) Pembelajaran 3: peserta didik tendang bola menggunakan kaki kanan bagian dalam dan tikan
bola menggunakan kaki kiri bagian dalam dan sebaliknya.
l) Pembelajaran 4: peserta didik tendang bola menggunakan kaki kiri bagian dalam dan
temanmu menahan bola menggunakan kaki kanan bagian dalam dan sebaliknya.
m) Pembelajaran 5: peserta didik dapat memvariasikan dengan pembelajaran menendang dan
memberhetikan sambil bergerak maju-mundur, ke samping kiri dan kanan, dalam intensitas
pelan, agak cepat dan cepat dengan temanmu.
n) Pembelajaran 6: peserta didik labungkan bola ke temanmu dan mereka memberhentikan
dengan paha, dan sebaliknya.
o) Setelah melakukan dengan kaki kanan, coba kamu lakukannya dengan kaki kiri.
p) Peserta didik amati keterampilan temanmu, bila ada kekurangtepatan maka diskusikan
sehingga teknik dasar permainan dapat diperbaiki.

 Pembelajaran menendang dan menahan bola sambil bergerak ke kanan dan kiri, dilakukan
secara berpasangan.
o Berdiri jarak 3 – 5 meter dari temanmu.
o Tendang bola menggunakan kaki bagian dalam ke temanmu, kemudian bergerak beberapa
langkah ke kanan dan berhenti.
o Temanmu memberhentikan bola dengan kaki kanan bagian dalam dan mendang bola dengan
kaki kana bagian dalam.
o Demikian seterusnya hingga 3 - 5 menit.
 Pembelajaran menendang dan menahan bola berkelompok
a) Pembelajaran 1: bermain 2 lawan 1, cara melakukannya adalah sebagai berikut.
o Berdiri berhadapan pada jarak 5 – 10 meter.
o Kemudian pemain C yang merupakan lawan yang bertugas merebut bola yang mainkan
dengan temanmu.
o Memainkan bola, pemain C datang untuk merebutnya, temanmu mencari
posisi yang tepat agar kamu mudah mengoper bola dengannya. Jika pemain C berhasil
merebut bola, maka pemain yang melakukan kesalahan menggantikan pemain C sebagai
pengejar bola.

b) Pembelajaran 2: bermain 3 lawan 1, cara melakukannya adalah sebagai berikut.


o Berdiri membentuk formasi segitiga dengan jarak 5 – 10 meter dengan 2 orang teman-
temanmu (pemain A, B dan C).
o Pemain D berdiri ditengah-tengah segitiga.
o Setelah mengoper bola ke teman, pemain D berusaha merebutnya.
o Jika pemain D dapat mengejar bola, maka pemain yang melakukan kesalahan
menggantikan pemain D sebagai pengejar bola.
o Dalam melakukan permainan ini, kamu dapat dapat menggunakan kaki bagian dalam, luar
atau punggung kaki.

c) Pembelajaran 3: bermain 3 lawan 1, cara melakukannya adalah sebagai berikut.


o Formasi sama dengan pembelajaran 2. Perbedaannya jika pada pembelajaran 2 pemain
yang menguasai bola menunggu untuk diserang, baru kemudian mengirim bola kepada
temannya.
o Pada pembelajaran 3 ini pemain A yang menguasai bola menggiring bola tersebut ke arah
pemain D, dengan maksud memancing pemain D untuk menyerang.
o Pemain A pada saat diserang oleh pemain D dapat melakukan operan. Setelah itu pemain A
melanjutkan geraknya mencari tempat yang baik untuk dapat membantu teman yang
menguasai bola.
o Pemain yang sekarang menguasai bola (dalam hal ini pemain B), dapat
memutuskan apakah akan menggiring bola ke arah lawan, atau melakukan operan kepada
salah seorang temannya.
o Pembelajaran ini dilaksanakan dalam ruang gerak sekitar 10 meter persegi.

d) Pembelajaran 4: bermain 3 atau 4 pemain, cara melakukannya adalah sebagai berikut.


o Ukuran lapangan permainan 30 x 20 meter. ditengah lapangan dibuat sebuah lingkaran
dengan diameter 8 meter.
o Ditengah-tengah lingkaran tersebut diletakkan sebuah “medicine ball” yaitu sebuah bola
yang agak besar dan berat.
o Tim yang terdiri dari 3 atau 4 pemain, bermain dengan cara biasa dan masingmasing tim
berusaha untuk mengenakan medicine ball tersebut dengan bola yang dimainkan.
o Pemain dilarang memasuki lingkaran. Tim yang paling banyak dapat mengenakan “medicine
ball” selama waktu tertentu dinyatakan sebagai pemenang.

 Bentuk-bentuk pembelajaran menggiring bola, yaitu :


a) Pembelajaran menggiring bola berpasangan dan berhadapan dengan jarak kurang lebih 5 –
7 meter. Cara melakukannya adalah sebagai berikut.
o Berdiri berhadapan dengan jarak 5 – 7 meter dari temanmu.
o Lalu kamu menggiring bola menggunakan kaki kanan bagian dalam dan luar ke arah
temanmu dan mengoperkan ke temanmu.
o Kemudian temanmu menggiring bola kembali ke posisi awal kamu berdiri.
o Selama pembelajaran ini coba kamu saling mengamati dan memberikan saran perbaikan
dengan temanmu.
o Setelah lancar menggunakan kaki kanan, coba lakukan gerakan yang sama dengan
menggunakan kaki kiri.

b) Pembelajaran menggiring bola dengan berlari berantai memutar bendera dalam bentuk
kelompok. Cara melakukannya adalah sebagai berikut.
o Pasangkan sebuah bendera di lapangan permainan.
o Setelah itu berdiri dengan jarak 7 – 10 meter menghadap ke bendera.
o Lakukan gerakan menggiring bola dengan menggunakan kaki kanan bagian dalam dan
luar secara bergantian, sesampai di bendera berputar kembali ke titik awal.
o Setelah lancar menggunakan kaki kanan, lakukan gerakan yang sama dengan
menggunakan kaki kiri.
o Variasikan pembelajaran ini dengan memvariasikan menggiring bola dengan
menggunakan kaki kanan dan kiri secara bergantian.
o Selama pembelajaran, coba rasakan perkenaan bola dengan kaki dan kekuatan yang
digunakan untuk menggiring bola.

c) Pembelajaran menggiring bola mengikuti gerakan teman yang di depan. Cara


melakukannya adalah sebagai berikut.
o Carilah teman secara berpasang-pasangan (satu di depan dan satu di belakang).
o Kemudian menggiring bola dan temanmu mengikuti dari belakang.
o Menggiring bola dapat dilakukan dengan menggunakan kaki bagian dalam dan kaki
bagian luar secara bergantian.
o Teman yang dibelakangmu berusaha merampas bola yang kamu giring/kuasai.
o Apabila bola tersebut berhasil bersentuh oleh temanmu, maka giliran teman yang
menggiring bola.
o Lakukan pembelajaran ini berulang-ulang dengan waktu 3 – 5 menit.

d) Pembelajaran lomba dalam menggiring bola melewati bendera yang dipasang zig-zag. Cara
melakukannya adalah sebagai berikut.
o Buatlah tiga kelompok yang jumlah pemainnya sama banyak.
o Pancangkanlah bendera 5 buah bendera dengan jarak 1 – 1,5 meter.
o Kemudian masing-masing kelompok berdiri berbaris berbajar menghadap bendera yang
dipasang 15 – 20 meter di depannya.
o Setelah ada aba-aba dimulai, pemain yang paling depan menggiring bola ke depan
dengan zig-zag sampai bendera terakhir dan berbalik arah ke bendera pertama.
o Pemenangnya adalah kelompok yang terlebih dahulu menyelesaikan aktivitas
menggiring bola, tanpa melakukan kesalahan.
o Coba diskusikan dengan teman, cara menggiring bola yang bagaimana paling baik
dilakukan dalam menyelesaikan menggiring bola.

Anda mungkin juga menyukai