Lembar Kerja Prakarya Membuat Jajanan Sehat

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 2

Membuat jajanan sehat untuk anak Sekolah

Camilan atau kudapan atau jajanan atau disebut makanan ringan (bahasa Inggris: snack) adalah istilah makanan yang
bukan merupakan menu utama (sarapan, makan siang atau makan malam).

Makanan yang dianggap makanan ringan merupakan makanan untuk menghilangkan rasa lapar seseorang untuk
sementara waktu, memberi sedikit pasokan tenaga ke tubuh, atau sesuatu yang dimakan untuk dinikmati rasanya.
Makanan yang aman adalah makanan yang higienis dan bergizi mengandung protein, vitamin dan mineral, agar
makanan aman bagi masyarakat diperlukan syarat khusus antara lain pengolahan yang memenuhi syarat dan cara
penyimpanan yang benar. Makanan yang termasuk dalam makanan aman yaitu kategori buah, kategori sayuran,
kategori daging. Makanan jajanan adalah makanan yang banyak ditemukan di pinggir jalan yang dijajakan dalam
berbagai bentuk, warna, rasa serta ukuran sehingga menarik minat dan perhatian orang untuk membelinya. Jajanan
yang aman adalah segala jajan yang dikonsumsi dengan nilai gizi yang baik untuk menunjang tumbuh kembang
anak.

Fungsi Makanan Jajanan


1. Sebagai makanan selingan yang dimakan di antara waktu makan makanan utama.
2. Sebagai makan siang terutama bagi mereka yang tidak sempat.
Dampak Makanan Jajanan
1. Bagi anak-anak sekolah, makanan jajanan merupakan perkenalan dengan beragam jenis makanan sehingga
menumbuhkan kebiasaan penganekaragaman makanan sejak kecil.
2. Makanan jajanan yang kurang memenuhi syarat kesehatan (termasuk dalam hal cara pengolahan makanan
jajanan, penggunaan zat warna yang bukan pewarna makanan, cara penyajian, dan lain-lain) sewaktu-waktu
dapat mengancam kesehatan anak.
3. Mengakibatkan berkurangnya nafsu makan anak di rumah.
Syarat Jajanan Aman
1. Tidak mengandung gula, garam, dan lemak berlebih.
2. Tidak mengandung MSG berlebih.
3. Tidak ada zat pengawet berbahaya.
4. Memiliki nilai gizi seimbang.
Pengaruh Makanan Jajanan
1. Memenuhi kebutuhan energi.
2. Mengenalkan diversifikasi / keanekaragaman jenis makanan.
Makanan Jajanan Aman
Makanan jajanan aman adalah makanan jajanan yang tidak mengandung bahaya keamanan pangan, yang terdiri dari
cemaran biologis / mikrobiologis, kimia dan fisik yang dapat mengganggu, merugikan dan membahayakan
kesehatan manusia. Makanan aman harus terjamin hygiene dan sanitasinya selama proses penanganan makanan,
mulai dari persiapan, pembuatan hingga penyajian makanan. Hal ini bertujuan untuk menghindari penyakit infeksi
atau penyakit lainnya.
Jenis Makanan Jajanan
1. Makanan berat
2. Cemilan
3. Makanan semi basah
Hal-hal yang Perlu Diperhatikan
Sebaiknya makanlah jajanan yang mengandung :
1. Karbohidrat
Karbohidrat atau hidrat arang adalah makanan yang diperlukan tubuh sebagai sumber tenaga utama. Contoh
jenis makanan ini adalah nasi, kentang, jagung, sagu, gula, dan masih banyak lagi.
2. Lemak
Lemak adalah sumber tenaga cadangan yang diperlukan tubuh ketika tenaga utama sudah habis. Mengonsumsi
makanan yang mengandung banyak lemak akan memberi rasa kenyang yang lebih lama. Biasanya lemak
terdapat di beberapa makanan yang terasa enak seperti daging hewani, alpukat, kacang-kacangan, dan
mentega.
3. Protein
Selain berfungsi sebagai zat pembangun, protein juga berfungsi sebagai zat pengatur dan energi untuk tubuh.
Protein diperlukan untuk pembentukan sel-sel tubuh serta memperbaiki sel tubuh yang rusak. Protein banyak
terkandung di produk-produk hewani seperti daging merah, daging ayam, telur dan ikan. Selain dari hewani,
protein juga terdapat di beberapa produk nabati seperti tahu, tempe, kedelai, dan kacang polong.
4. Mineral
Proses metabolisme tubuh perlu mendapat dukungan dari zat mineral. Mineral akan berperan sebagai bahan
baku kerja enzim. Ada banyak sekali zat mineral yang diperlukan oleh tubuh seperti kalsium, klorida, magnesium,
kalium, zat besi, yodium, dan masih banyak lagi.
5. Vitamin
Vitamin memiliki berbagai fungsi yang membantu mengatur metabolisme. Setiap vitamin memiliki fungsi yang
berbeda-beda seperti menjaga kesehatan mata (vitamin A), membantu proses metabolisme tubuh (vitamin B),
menjaga imunitas tubuh (vitamin C), menyehatkan tulang (vitamin D), menjadi antioksidan (vitamin E), dan juga
memiliki peran dalam proses pembekuan darah (vitamin K). Seluruh vitamin biasanya terkandung dalam sayur-
sayuran dan juga buah-buahan
6. Air
Zat makanan terakhir yang diperlukan oleh tubuh adalah air. Air mempunyai banyak sekali manfaat seperti
menjaga keseimbangan cairan tubuh, mencegah batu ginjal, meningkatkan kecantikan kulit, dan masih banyak
lagi.

Dampak Buruk Pangan Tidak Aman


Mengkonsumsi pangan tidak aman dapat menimbulkan gangguan kesehatan yaitu berupa gejala ringan seperti
pusing dan mual atau yang serius seperti mual muntah, keram perut, keram otot, lumpuh otot, diare, cacat dan
meninggal dunia. Peristiwa keracunan pangan karena pangan tidak aman tidak hanya berdampak buruk secara
sosial dan ekonomi bagi keluarga, bagi produsen atau industri pangan dan bagi pemerintah.
Tips Memilih Jajanan Aman
Jajanan yang aman sebaiknya menyediakan dari rumah karena sudah mengetahui kualitas dari makanan tersebut
dan kandungan gizinya, namun bila terpaksa harus membeli, berikut ini tips yang dapat dilakukan :
1. Sebaiknya membawa bekal dari rumah karena bisa mengontrol tentang kualitas makanan yang dibawa.
2. Memilih pangan dalam kondisi baik.
3. Belilah makanan di tempat yang bersih.
4. Memilih pangan dalam keadaan tertutup.
5. Hindari jajanan warna mencolok, rasa dan aroma menyengat.
6. Memperhatikan kualitas makanan.
7. Mengamati label makanan meliputi nama pangan olahan daftar bahan yang digunakan, expire date /
keterangan kadaluwarsa, kode produksi, keterangan kandungan gizi.
8. Jika makanan basah perhatikan fisik dari makanan (bau dan warna).
9. Memilih makanan yang dimasak sampai matang

Kriteria penilaian jajanan sehat :


1. Kreatifitas
2. Penampilan /sajian
3. Rasanya
4. Kandungan gizi
5. Cara pengolahan
6. Pengemasan minim sampah

Sabtu, 9 Desember 2023 :


1. Tester makanan
2. Tulisan tentang bahan, cara membuat, kandungan gizi
3. Menghitung biaya pembuatan dan harga jual
4. Akan dievaluasi kekurangan

Selasa, 12 Desember 2023 :


1. Presentasi makanan ringan
2. Dijual dengan harga maximal 10 ribu

Anda mungkin juga menyukai