RPP Zat Aditif

Unduh sebagai pdf atau txt
Unduh sebagai pdf atau txt
Anda di halaman 1dari 11

i

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Satuan Pendidikan : Sekolah Dasar


Kelas/Semester : V (Lima) /1
Tema : 3 (Makanan Sehat)
Sub Tema : 2 (Pentingnya Makanan Sehat bagi Tubuh)
Muatan : Ilmu Pengetahuan Alam
Pembelajaran ke : 2
Alokasi Waktu : 1 x 45 menit

A. KOMPETENSI DASAR DAN INDIKATOR


Muatan: Ilmu Pengetahuan Alam
NO. KOMPETENSI DASAR NO. INDIKATOR Level
3.3 Mengidentifikasi fungsi 3.3.1 Menganalisis makanan C4
organ pencernaan manusia bergizi dan bahan aditif
dan hubungannya dengan pada makanan.
makanan dankesehatan. 3.3.2 Merumuskan fungsi C6
penggunaan bahan aditif
dalam makanan.
3.3.3 Menciptakan solusi C6
pengganti bahan aditif.
3.3.4 Menyimpulkan efek buruk C5
dari zat aditif.

B. TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Melalui media interaktif, peserta didik dapat menganalisis makanan bergizi dan
menyebutkan contoh bahan aditif pada makanan dengan benar.
2. Melalui media video (youtube), peserta didik dapat merumuskan fungsi
penggunaan bahan aditif dalam makanan dengan tepat.

2
3. Melalui metode diskusi, peserta didik dapat menyebutkan contoh bahan aditif
pada makanan dengan benar.
4. Melalui pengamatan atau observasi, peserta didik dapat menyebutkan contoh
bahan aditif pada makanan dengan benar
C. MATERI PEMBELAJARAN
Ada berbagai macam bahan aditif yang biasa ditambahkan pada makanan. Ada
yang dibuat secara alami maupun sintetik. Macam bahan aditif antara lain adalah
sebagai berikut.
a. Pemanis.
Bahan pemanis yang alami dan biasa dipakai pada makanan dan minuman
adalah gula pasir, gula aren, gula kelapa, gula lontar, atau gula bit. Bahan
pemanis dapat berupa pemanis alami dan buatan. Pemanis alami yang biasa
dipakai adalah gula sedangkan pemanis buatan biasa dikonsumsi oleh orang
yang menderita sakit kencing manis.
b. Pengawet.
Pengawet adalah bahan yang ditambahkan untuk memperpanjang masa simpan
produk makanan dan minuman. Pengawetan secara alami dapat berupa
pemanasan, pengasapan, pengeringan, dan pembekuan. Pengawetan secara
kimiawi dapat dilakukan dengan penambahan beberapa macam bahan kimia.
Bahan kimia yang boleh ditambahkan pada makanan antara lain asam benzoat,
kalsium benzoat, asam propionat, dan kalsium propionat.
c. Penyedap makanan.
Penyedap makanan dipakai untuk meningkatkan rasa dan aroma. Penyedap rasa
adalah bahan tambahan makanan yang dipakai untuk meningkatkan cita rasa
makanan. Penyedap rasa ada yang diperoleh dari bahan alami maupun sintetik.

HAMPIR SEPARUH JAJANAN ANAK DI SEKOLAH TIDAK SEHAT

Liputan6.com, Jakarta Apa jadinya bila sebagian besar makanan yang


dikonsumsi anak-anak di sekolah atau lingkungannya tidak sehat? Data Riskesdas
2010 mencatat, camilan anak memiliki kontribusi untuk mencukupi kebutuhan

3
energi 24 persen, protein 19 persen, lemak 29 persen, karbohidrat 25 persen, dan
kebutuhan mineral lainnya.

Mirisnya, Badan Pengawas Obat dan Makanan justru menemukan, hampir


sebagian besar jajanan anak justru tidak sehat atau sekitar 44 persennya memiliki
zat adiktif. Kepala bidang SD Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta, Dr Kanti
Herawati mengatakan, cemaran kimiawi yang umum ditemukan pada makanan
jajanan kaki lima banyak mengandung Bahan Tambahan Pangan (BTP) ilegal
seperti: 1. Borax (pengempal yang mengandung logam berat Boron) 2. Formalin
(pengawet yang digunakan untuk mayat) 3. Rhodamin B (pewarna merah pada
tekstil) 4. Methanol Yellow (pewarna kuning pada tekstil) "Gangguan kesehatan
akibat jajan sembarangan, seperti sakit perut, pusing, mual, batuk, atau sakit
tenggorokan, menjadi alasan umum banyaknya peserta didik sekolah dasar tidak
dapat mengikuti kegiatan belajar di Sekolah, hal ini tentunya akan mempengaruhi
nilai akademis anak," katanya, melalui siaran pers yang diterima Liputan6.com,
Kamis (17/9/2015). Di sisi lain, Direktur Surveilan dan Penyuluhan Keamanan
Pangan BPOM Drs. Halim Nababan, MM mengatakan, menurut data BPOM pada
2014, dalam kurun waktu 4 tahun angka persentase Pangan Jajanan Anak Sekolah
(PJAS) yang memenuhi persyaratan keamanan pangan meningkat dari sekitar 56
persen pada 2010 menjadi lebih dari 76 persen pada akhir 2014. "Dari jenis
cemaran, persentase PJAS yang tercemar bahan berbahaya turun dari 18 persen
pada tahun 2010 menjadi 9 persen pada tahun 2014. Penggunaan BTP yang
melebihi takaran juga menurun. Namun hal ini masih menjadi tantangan besar
semua pihak untuk memperbaiki kualitas Pangan Jajanan Anak Sekolah (PJAS) di
Indonesia," ujarnya. Untuk itu, tambah dia, BPOM masih secara rutin melalukan
sidak secara teratur dengan pengambilan sampel dan pengujian pangan jajanan
anak sekolah, edukasi kepada pedagang yang dagangannya mengandung bahan
berbahaya agar tidak menggunakannya lagi, serta membuat pangan jajanan anak
sekolah yang memenuhi persyaratan kesehatan.

4
D. PENDEKATAN, METODE, & MODEL PEMBELAJARAN
Pendekatan : Scientific
Metode : Diskusi dan Eksperimen
Model : Discovery Learning

E. KEGIATAN PEMBELAJARAN
KEGIATAN DESKRIPSI ALOKASI
WAKTU
Pembukaan - Kelas dibuka dengan salam, menanyakan 5 menit
kabar peserta didik, dan doa bersama.
- Guru melakukan absensi peserta didik.
- Pada awal pembelajaran, guru melakukan
apersepsi dan motivasi kepada peserta didik.
- Guru menguraikan indikator dan tujuan
pembelajaran.
- Guru mengajukan pertanyaan apakah kalian
suka menggunakan saos saat makan bakso?
Menurut kalian saos tersebut berwarna merah
secara alami ataukah ditambah bahan
pewarna?

5
- Setelah peserta didik menjawab maka dapat
dilanjutkan pertanyaan, apakah bahan
makanan yang diberi zat pewarna itu aman?
- Guru memperlihatkan gambar jajanan anak
sekolah yang tidak sehat.
- Kemudian guru memberikan kesempatan
anak untuk mengungkapkan jawaban
Inti - Guru membagi peserta didik menjadi 10 35 menit
kelompok.
- Guru menjelaskan tentang prosedur dalam
mengisi LKPD.
- Guru menayangkan video mengenai “Zat
Aditif dalam Makanan dan Minuman”.
- Setelah menyimak video, peserta didik secara
berkelompok berdiskusi untuk menjawab
pertanyaan.
- Peserta didik mencatat hasil pengamatan.
- Peserta didik melakukan presentasi dan
diskusi mengenai jawaban dari LKPD.
Penutup - Peserta didik menyimpulkan bahwa tidak 5 menit
semua jajanan yang ada di sekitar kita sehat.
- Guru memberikan apresiasi pada seluruh
peserta didik yang telah mengikuti proses
pembelajaran.
- Guru dan peserta didik menutup kegiatan
dengan berdoa dan diakhiri dengan salam.

F. MEDIA, ALAT, DAN SUMBER PEMBELAJARAN


1. Media
Papan tulis, laptop, proyektor, dan speaker.
2. Sumber Belajar

6
a. Buku Siswa Tematik Pdf Kelas 5 Tema 3: Makanan Sehat
b. Buku Guru Tematik Pdf Kelas 5 Tema 3: Makanan Sehat
c. Video: https://youtu.be/kfuc6i04D_g

G. PENILAIAN
1. Metode dan Bentuk Instrumen
Metode Bentuk Instrumen
Sikap Lembar pengamatan sikap, rubrik, soal
pilihan ganda dan essay

7
2. Contoh Instrumen
a. Lembar Pengamatan Sikap
Pengamatan Perilaku Ilmiah
No. Aspek yang dinilai 1 2 3 4 Keterangan
1. Rasa ingin tahu (curiosity)
2. Ketelitian dalam
melakukan kerja individu
3. Ketelitian dan kehati-
hatian dalam kerja
kelompok
4. Ketekunan dan tanggung
jawab dalam bekerja
secara individu maupun
kelompok
5. Ketrampilan saat
berkomunikasi dalam
diskusi kelompok

Rubrik Penilaian Perilaku


No Aspek yang dinilai Rubrik
1. Menunjukkan rasa 1. Tidak menunjukkan rasa ingin tahu,
ingin tahu tidak antusias, pasif
2. Menunjukkan rasa ingin tahu, tidak
antusias, pasif
3. Menunjukkan rasa ingin tahu yang
besar, antusias, aktif
2. Ketelitian dalam 1. Melakukan pekerjaan tidak sesuai
melakukan kerja prosedur, bekerja dengan tergesa-
individu gesa, hasil tidak tepat.
2. Melakukan pekerjaan sesuai
prosedur, hati-hati dalam bekerja,
hasil tidak tepat.
3. Melakukan pekerjaan sesuai
prosedur, hati-hati dalam bekerja,
hasil tepat.
3. Ketelitian dan 1. Melakukan kerja dengan tergesa-gesa
kehati-hatian dalam secara bersama dengan teman
kerja kelompok sekelompok, dengan hasil yang tidak
tepat.

8
No Aspek yang dinilai Rubrik
2. Melakukan kerja dengan hati-hati
secara bersama dengan teman
sekelompok, dengan hasil yang tidak
tepat.
3. Melakukan kerja dengan hati-hati
secara bersama dengan teman
sekelompok, dengan hasil yang tepat.
4. Ketekunan dan 1. Tidak bersungguh-sungguh dalam
tanggung jawab menjalankan tugas, tidak
dalam bekerja mendapatkan hasil
secara individu 2. Tekun dalam menjalankan tugas,
maupun kelompok tidak mendapatkan hasil terbaik
3. Tekun dalam menjalankan tugas,
mendapatkan hasil terbaik dan tepat
waktu
5. Ketrampilan saat 1. Tidak aktif bertanya, tidak
berkomunikasi mengemukakan gagasan, menghargai
dalam diskusi pendapat orang lain
kelompok 2. Aktif bertanya, tidak mengemukakan
gagasan, menghargai pendapat orang
lain
3. Aktif bertanya, aktif berpendapat,
menghargai pendapat orang lain

3. Contoh soal pilihan ganda dan essay


1. Bahan pewarna yang disarankan untuk dipakai dalam produk makanan dan
minuman adalah
A. Pewarna buatan karena pewarna buatan lebih mudah dibeli di toko
B. Pewarna alami karena lebih mudah diperoleh dibandingkan pewarna
buatan
C. Pewarna alami karena tidak memiliki efek samping dalam penggunaan
dengan skala besar
D. Pewarna buatan karena tidak akan menimbulkan penyakit apapun meski
dipakai dalam jumlah banyak

9
2. Berikut ini yang bukan termasuk bahan pewarna alami adalah
A. Kunyit
B. Kakao
C. Daun Suji
D. Tartrazine

3. Zat psiko-aktif yang secara alami terdapat dalam kopi adalah


A. Tar
B. Kafein
C. Nikotin
D. Kokain

4. Jika kamu mendapati seseorang yang terkena psikotropika, yang dapat kamu
sarankan kepada orang-orang disekitarnya adalah
A. Meminta untuk mengurangi dosis penggunaan psikotropika sesuai
keinginan dirinya sendiri
B. Meminta mengantarkannya ke rumah sakit tertentu untuk mendapat terapi
penghentian penggunaan psikotropika
C. Meminta untuk menggunakan bahan lain identik narkoba tapi tidak
berbahaya, sehingga rasa sakit akibat kecanduan akan hilang
D. Meminta bantuan mengatasinya dengan menahan diri dari menggunakan
bahan tersebut meskipun ada rasa sakit yang berlebihan

5. Banyak orang menjadi kecanduan setelah minum kopi, karena kopi?


A. Mengandung bahan adiktif termasuk psikotoprika
B. Mengandung bahan yang bersifat menurunkan sistem kerja saraf pusat
C. Mengandung bahan adiktif bukan narkotika dan psikotoprika berupa kafein
D. Sangat nikmat dikonsumsi karena rasanya yang manis

ESSAY

10
1. Sebutkan 5 jenis zat aditif yang biasa ditambahkan dalam makanan?
2. Menurut pendapatmu, bagaimana caranya agar seseorang dapat berhenti dan
menggunakan narkoba?

𝑠𝑘𝑜𝑟𝑦𝑎𝑛𝑔𝑑𝑖𝑝𝑒𝑟𝑜𝑙𝑒ℎ
𝑁𝑖𝑙𝑎𝑖 = 𝑥 100
𝑆𝑘𝑜𝑟𝑚𝑎𝑘𝑠𝑖𝑚𝑢𝑚

11

Anda mungkin juga menyukai