Bahan Ajar 1 Paragraf

Unduh sebagai doc, pdf, atau txt
Unduh sebagai doc, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 3

BAHAN AJAR

Materi-1 : Jenis Dan Ciri Paragraf

A. Pengertian Paragraf
Pengertian paragraf menurut para ahli:
- Paragraf adalah bagian dari suatu karangan yang terdiri atas sejumlah kalimat yang
mengungkapkan satuan informasi dengan ide pokok sebagai pengendalinya (Ramlan).
- Paragraf adalah serangkaian kalimat yang saling bertalian untuk membuat sebuah ide atau gagasan
baru (Handayani dkk).
- Paragraf merupakan sekelompok kalimat yang saling berhubungan dan bersama sama menjelaskan
satu unit pokok pikiran (Wiyanto).
Dapat disimpulkan bahwa pengertian paragraf adalah kumpulan kalimat yang saling berhubungan dan
membentuk sebuah ide atau gagasan baru.

B. Jenis dan Ciri-ciri Paragraf


1. Paragraf Deskriptif
Paragraf deskripsi adalah sebuah paragraf yang menggambarkan atau melukiskan sebuah objek
tertentu melalui kata-kata yang bisa merangsang panca indera sehingga pembaca seolah-olah
melihat atau merasakan sendiri benda objek yang dideskripsikan oleh penulis.

Ciri-ciri Paragraf Deskripsi :


a. Menggambarkan atau melukiskan suatu objek seperti benda, tempat, atau suasana tertentu.
b. Melibatkan panca indra (pendengaran, penglihatan, penciuman, pengecapan, dan perabaan).
c. Menjelaskan ciri-ciri fisik dan sifat objek tertentu seperti warna, ukuran, bentuk, dan kepribadian
secara terperinci.
d. Banyak ditemukan kata-kata atau frase yang bermakna keadaan atau kata sifat.

Contoh Paragraf Deskripsi


Dendeng Balado adalah salah satu makanan khas Sumatera Barat. Makanan ini terbuat
dari daging sapi yang dipotong tipis dan melebar, lalu dijemur di bawah sinar matahari yang terik.
Hal itu dilakukan agar daging tersebut menjadi kering. Setelah usai dijemur daging tersebut lalu
digoreng hingga kering dan matang, lalu kemudian diberi bumbu balado yang terbuat dari cabai dan
bumbu lainnya. Bumbu balado tersebut membuat warna dendeng menjadi kemerah-merahan.
Tekstur dagig yang kering, serta rasa pedas dari bumbu balado akan terasa di lidah saat Dendeng
Balado disantap.

2. Paragraf Argumentasi
Paragraf argumentasi adalah sebuah paragraf yang gagasan utamanya dikembangkan dengan cara
menjabarkan pendapat, ulasan, bahasan, atau ide pribadi penulisnya. Tujuan dari paragraf ini
adalah untuk menyakitkan, atau mempengaruhi pembaca agar memiliki pendapat yang sama
dengan pendapat penulis.

Ciri-ciri Paragraf Argumentasi

Bahan Ajar – Simulasi dan Komunikasi Digital | 1


a. Berisi pendapat, pandangan, atau keyakinan penulis terhadap suatu permasalahan.
b. Memiliki data-data faktual yang digunakan untuk meyakinkan pembaca.
c. Menjabarkan suatu permasalahan dengan cara menganalisa dan menganalogikan.
d. Diakhiri dengan kesimpulan berupa pendapat yang lebih luas bukan merupakan penegasan
kembali topik utama.

Contoh Paragraf Argumentatif


Musim kemarau pada tahun ini adalah kemarau terparah dalam kurun 10 tahun terakhir.
Hujan tidak turun selama 6 bulan mengakibatkan tanah dan sumber air menjadi kering. Menurut
BMKG, tahun ini hujan diprediksi akan turun pada bulan depan. Jika hal itu terjadi, maka bisa
dipastikan bahwa kemarau tahun ini bukanlah kemarau yang biasa, dikarenakan terjadi selama 7
bulan. Sedangkan menurut data yang disampaikan oleh BMKG tahun lalu, kemarau hanya terjadi
selama 5 bulan.

3. Paragraf Naratif
Pengertian paragraf naratif adalah jenis karangan yang mengungkapkan suatu kisah, peristiwa, atau
pengalaman pribadi berdasarkan urutan-urutan kejadian atau peristiwa. Paragraf naratif merupakan
paragraf yang berisi tentang pemaparan suatu kejadian yang dirangkai dalam kesatuan waktu.

Ciri-ciri Paragraf Naratif


a. Ada tokoh, tempat, waktu, dan suasana yang diceritakan
b. Mementingkan urutan waktu maupun urutan peristiwa
c. Tidak hanya terdapat dalam karya fiksi (cerpen, novel, roman) tetapi juga terdapat dalam tulisan
nonfiksi (biografi, cerita nyata dalam surat kabar, sejarah, riwayat perjalanan).

Contoh Paragraf Naratif


Minggu, 23 April, Pukul 08.00 pagi, peserta perjalanan ”Susur Sungai Cikapundung” sudah
mulai berkumpul di sekretariat KMPA di Sunken Court W–03. Satu jam kemudian, rombongan
berangkat menuju Curug Dago, dengan sedikit naik ke arah hulu di mana perjalanan itu dimulai.
Tanpa ragu, peserta mulai menyusuri Cikapundung meskipun ketinggian air hampir mencapai
sebatas pinggang. Ketinggian air pun meningkat sekitar 50 cm setelah hujan deras mengguyur
Bandung hampir sehari penuh kemarin, Sabtu 22 April 2006. Hari tersebut bertepatan dengan Hari
Bumi.
Selain menyusuri sungai dan melihat secara langsung kondisi Cikapundung, peserta juga
diberikan wacana dan ajang diskusi yang disampaikan oleh Andre, mahasiswa Teknik Planologi
2002, mengenai konsep penataan ruang di Daerah Aliran Sungai (DAS) yang tetap memerhatikan
lingkungan. Selain itu, peserta juga diajak untuk mengambil sampah-sampah yang mencemari
Sungai Cikapundung.
Setelah kurang lebih 4 jam menyusuri Sungai Cikapundung dan berbasah ria, sekitar pukul
14.20 acara menyusuri sungai tersebut selesai dan keluar di daerah Ciumbuleuit atas yang
kemudian dilanjutkan dengan pawai spanduk dan poster sampai kampus.
.

4. Paragraf Persuasif

Bahan Ajar – Simulasi dan Komunikasi Digital | 2


Paragraf persuasif adalah paragraf yang isinya berusaha untuk merebut perhatian pembaca.
Paragraf ini disajikan secara menarik, meyakinkan mereka bahwa pengalaman yang disiratkan itu
merupakan suatu hal yang amat penting. Karena itu, terkadang paragraf persuasi sering digunakan
sebagai paragraf propaganda oleh lembaga kesehatan, pemerintah, dan lain-lain.

Ciri-Ciri Paragraf Persuasif


a. Penulis memahami bahwa pendirian dan pemahaman pembaca dapat diubah.
b. Berusaha menjelaskan dan menarik kepercayaan pembaca
c. Berusaha menciptakan kesepakatan atau penyesuaian melalui kepercayaan antara penulis
dengan pembaca.
d. Berusaha menghindari konflik agar kepercayaan tidak hilang dan supaya kesepakatan
pendapatnya tercapai.
e. Menunjukkan fakta-fakta dan data untuk menguatkan argumentasi atau dalil.

Contoh Paragraf Persuasif


Kondisi lingkungan Kota Trenggalek sudah sangat memprihatinkan. Karena banyak sungai yang
kotor akibat membuang sampah sembarangan dan pembuangan limbah rumah tangga yang tidak
teratur, pencemaran udara akibat asap kendaraan bermotor yang semakin banyak dan maraknya
penebangan liar yang terjadi. Sebagai contohnya saja pada waktu kota Trenggalek sendiri tergenag
banjir beberapa tahun lalu, hal itu terjadi karena hutan-hutan yang ada disekitaran kota telah gundul
dan tidak bisa meresapkan air hujan ke tanah sehingga airnya menggenagi kota.
Dan ini semua dapat menyebabkan gangguan bagi makhluk hidup di Kota Trenggalek, temasuk
kita manusia. Kemudian pernapasan kita dapat terganggu dan keindahan Kota ini tercemar serta
akan menjadi sarang bibit-bibit penyakit. Karenanya, alangkah baiknya jika kita sebagai penduduk
Kota Trenggalek berusaha untuk melestarikan lingkungan kota ini dengan berbagai macam usaha.
Dan diantaranya adalah dengan usaha yang kecil yaitu membuang sampah pada tempatnya, serta
dengan usaha penghijauan, pembuatan taman kota, dan pelarangan membuang sampah di
sembarang tempat serta tidak membuang limbah rumah tangga di sungai. Dengan ini semua akan
dapat mengendalikan keindahan, kebersihan serta kenyamanam Kota kita.

Bahan Ajar – Simulasi dan Komunikasi Digital | 3

Anda mungkin juga menyukai