LP Igo (Repaired)

Unduh sebagai doc, pdf, atau txt
Unduh sebagai doc, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 55

LAPORAN PENDAHULUAN DAN ASUHAN KEPERAWATAN PADA

KELUARGA Tn. S DENGAN DIAGNOSA MEDIS ASMA


DI PUSKESMAS MENTENG KECAMATAN JEKAN RAYA
KOTA PALANGKA RAYA

DISUSUN OLEH :

NAMA : Igo Gunawan


NIM : 2018.C.10a.0969

YAYASAN EKA HARAP PALANGKA RAYA


SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN
PROGRAM STUDI SARJANA
KEPERAWATAN TAHUN
2021/2022
LEMBAR PENGESAHAN

Laporan ini di susun oleh :

Nama : Igo Gunawan


NIM : 2018.C.10a.0969
Program Studi : S-1 Keperawatan
Judul : Laporan Pendahuluan Asuhan Keperawatan Pada Keluarga pada Tn. S
Dengan Diagnosa Medis Hipertensi Di Wilayah Puskesmas Menteng
Kecamatan Jekan Raya Kota Palangka Raya.

Telah melakukan asuhan keperawatan sebagai persyaratan untuk mneyelesaikan


Praktik Pra Klinik Keperawatan 4 Program Studi S-1 Keperawatan Sekolah Tinggi Ilmu
Kesehatan Eka Harap Palangka Raya.

Laporan Keperawatan ini telah disetujui oleh :

Pembimbing Akademik Pembimbing Lahan

Christephanie, S.Kep. Sri Rahayu, S.Kep., Ners

Mengetahui

Ketua Program Studi S1 Keperawatan

Meilitha Carolina, Ners, M.Kep

i
KATA PENGANTAR
Dengan memanjatkan Puji Syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena atas
\berkat dan anugerah-Nya sehingga penyusun dapat menyelesaikan Laporan
Pendahuluan yang berjudul “Laporan pendahuluan dan asuhan keperawatan pada Tn. S
dengan diagnosa medis hipertensi Palangka Raya”.Laporan pendahuluan ini disusun
guna melengkapi tugas (PPK IV).
Laporan Pendahuluan ini tidak lepas dari bantuan berbagai pihak. Oleh karena itu,
saya ingin mengucapkan terimakasih kepada :
1. Ibu Maria Adelheid Ensia, S.Pd., M.Kes., selaku Ketua STIKes Eka Harap
Palangka Raya.
2. Ibu Meilitha Carolina, Ners, M.Kep., selaku Ketua Program Studi Sarjana
Keperawatan STIKes Eka Harap Palangka Raya.
3. Ibu Sri Rahayu, S. Kep., Ners selaku Pembimbing Lahan yang telah banyak
memberikan arahan, masukkan, dan bimbingan dalam penyelesaian asuhan
keperawatan ini.
4. Ibu Christephanie, S.Kep selaku Pembimbing Akademik yang telah banyak
memberikan arahan, masukkan, dan bimbingan dalam penyelesaian asuhan
keperawatan ini.
5. Semua pihak yang telah banyak membantu dalam pelaksaan kegiatan pengabdian
kepada masyarakat ini.
Saya menyadari sepenuhnya bahwa didalam laporan pendahuluan penyakit ini
terdapat kekurangan dan jauh dari kata sempurna oleh sebab itu berharap adanya kritik,
saran dan usulan demi perbaikan laporan pendahuluan. Semoga laporan sederhana ini
dapat dipahami bagi siapapun yang membacanya. Sebelumnya saya mohon maaf
apabila terdapat kesalahan kata-katanyang kurang berkenan dan saya memohon kritik
dan saran yang membangun demi perbaikan.

Palangka Raya, 18 Juni 2021

ii
DAFTAR ISI

SAMPUL ..................................................................................................................
LEMBAR PENGESAHAN....................................................................................i
KATA PENGANTAR ...........................................................................................ii
DAFTAR ISI ........................................................................................................iii
BAB 1 PENDAHULUAN .....................................................................................1
1.1 Latar Belakang...................................................................................................1
1.2 Rumusan Masalah..............................................................................................2
1.3 Tujuan Penulisan................................................................................................2
1.3.1 Tujuan Umum............................................................................................2
1.3.2 Tujuan Khusus...........................................................................................2
1.4 Manfaat Penulisan..............................................................................................3
1.4.1 Bagi Mahasiswa.........................................................................................3
1.4.2 Bagi Klien dan Keluarga...........................................................................3
1.4.3 Bagi Institusi..............................................................................................3
1.4.4 Bagi IPTEK ..............................................................................................3
BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA ............................................................................4
2.1 Konsep Keluarga................................................................................................4
2.1.1 Definisi Konsep keluarga........................................................................4
2.1.2 Anatomi Fisologi.....................................................................................5
2.1.3 Etiologi....................................................................................................7
2.1.4 Klasifikasi................................................................................................8
2.1.5 Fatosiologi (WOC) ...............................................................................13
2.1.6 Manifestasi Klinis .................................................................................17
2.1.7 Komplikasi ...........................................................................................18
2.1.8 Pemerikasaan Penunjang ......................................................................19
2.1.9 Penatalaksanaan Medis .........................................................................19
2.2 Manajemen Asuhan Keperawatan ...................................................................21
2.2.1 Pengkajian Keperawatan .........................................................................21
2.2.2 Diagnosa Keperawatan ............................................................................24
2.2.3 Intervensi Keperawatan ...........................................................................24
2.2.4 Implementasi Keperawatan .....................................................................28
2.2.5 Evaluasi Keperawatan .............................................................................28
BAB 3 ASUHAN KEPERAWATAN .................................................................29
3.1 Pengkajian ...................................................................................................29
3.2 Diagnosa ......................................................................................................43
3.3 Intervensi .....................................................................................................48
3.4 Implementasi ...............................................................................................49
3.5 Evaluasi .......................................................................................................49
BAB 4 PENUTUP ................................................................................................53
4.1 Kesimpulan .................................................................................................53
4.2 Saran ............................................................................................................53
DAFTAR PUSTAKA ..........................................................................................55

iii
iv
BAB 1
PENDAHULUAN
Asma bronkial adalah kelainan berupa inflamasi kronik saluran pernafasan
yang menyebabkan hiperaktivitas bronkus terhadap berbagai rangsangan yang
ditandai dengan gejala episodic berulang berupa mengi, batuk, sesak napas dan rasa
berat didada (Depkes RI, 2009). Asma dimanifestasikan dengan penyempitan jalan
napas yang mengakibatkan dyspnea, batuk dan mengi (Smeltzer & Bare, 2011).
Kebutuhan dasar manusia kebutuhan oksigenasi akan menjadi kebutuhan utama
pada penderita gangguan sistem pernapasan terutama asma. Bila ada gangguan pada
salah satu sistem respirasi maka kebutuhan oksigen akan mengalami gangguan
kebutuhan oksigen. Oksigen merupakan kebutuhan dasar manusia yang paling
penting dalam kehidupan, dalam tubuh oksigen berpran penting dalam proses
metabolism sel tubuh. Suplai oksigen berkurang dapat menyebabkan gangguan
didalam tubuh salah satunya kematian (Wahit, 2014). Asma merupakan penyakit
saluran pernafasan kronik yang telah lama dikenal masyarakat luas dan merupakan
penyakit genetic dengan penyebab yang belum diketahui pasti, yang diderita oleh
anak-anak sampai dewasa dengan derajat penyakit yang ringan sampai berat bahkan
sampai mengancam jiwa seseorang. Lebih dari seratus juta penduduk diseluruh duni
menderita asma dengan peningkatan prevelensi anak-anak.

Prevalensi asma bronkial diperkirakan sebanyak 300 juta orang (WHO,2018)


Di Negara berkembang angka kematian asma mencapai lebih dari 8%. Prevalensi
asma pada orang dewasa sekitar 9,5%. Indonesia merupakan salah satu dengan
kasus asma yang cukup tinggi, pada tahun 2018 yaitu 4,5%. Pada provinsi
Kalimantan Tengah sendiri yaitu 5,7% (Riskesdas, 2014).

Asma disebabkan oleh factor intrinsic dan ekstrinsik, secara intrinsic asma
bisa disebabkan oleh infeksi (virus influenza, pneumoni mycoplasmal), fisik (cuaca
dingin, perubahan temperature), factor emosional (takut, cemas dan tegang) juga
aktivitas yang berlebihan. Secara eksrinsik atau imunologik asma bisa disebabkan
oleh reaksi antigen/antobodi dan inhalasi allergen (debu, serbuk, bulu binatang)
1
(Danusantoso, 2011). Asma apabila tidak tepat penanganannya dapat
mengakibatkan komplikasi lain yaitu pneumothoraks, pneumomediastrium,
atelectasis, aspergilosis dan gagal napas.

Pengontrolan terhadap gejala asma dapat dilakukan dengan cara menghindari


allergen pencetus asma, konsultasi asma dengan tim medis secara teratur, hidup
sehat dengan asupan nutrisi yang memadai, dan menghindari stress. Gejala asma
dapat dikendalikan dengan pengelolaan yang dilakukan secara lengkap, tidak hanya
dengan pemberian terapi farmakologis tetapi juga menggunakan terapi
nonfarmakologis yaitu dengan cara mengontrol gejala yang timbuk serta
mengurangi keparahan gejala asma yang dialami ketika terjadi serangan
(Wing,2008).

1.1 Rumusan Masalah


Berdasarkan latar belakang diatas maka dapat diambil suatu rumusan masalah, yaitu
bagaimana Asuhan Keperawatan Kebutuhan Dasar Manusia pada Tn.s dengan
diagnose medis Asma Bronkial.

1.2 Tujuan
1.2.1 Tujuan umum
Diharapkan mahasiswa dapat memberikan Asuhan Keperawatan dan Kebutuhan
Dasar Manusia yang tepat sesuai dengan kebutuhan pasien.
1.2.2 Tujuan Khusus
1.2.2.1 Menjelaskan konsep dasar dari konsep penyakit dan proses Asuhan
Keperawatan.
1.2.2.2 Mahasiswa mampu melakukan pengkajian pada Tn. S dengan diagnosa medis
asma bronkial.
1.2.2.3 Mahasiswa mampu menentukan diagnosa pada Tn. S dengan diagnosa medis
asma bronkial.
1.2.2.4 Mahasiswa mampu menentukan intervensi pada Tn. S dengan diagnosa medis
asma bronkial.
2
1.2.2.5 Mahasiswa mampu melakukan implementasi Tn. S dengan diagnosa medis
asma bronkial.
1.2.2.6 Mahasiswa mampu melakukan evaluasi pada Tn. S dengan diagnosa medis asma
bronkial.

1.3 Manfaat
1.3.1 Untuk mahasiswa
Agar mahasiswa dapat memberikan kebutuhan dasar manusia yang tepat
sesuai dengan kebutuhan pasien dan menambah pengalaman mahasiswa dalam
membuat asuhan keperawatan.
1.3.2 Untuk klien dan keluarga
Memperoleh pengetahuan tentang penyakit gangguan pernapasan serta
meningkatkan kemandirian bagi keluarga dalam merawat anggota keluarga yang
mengalami penyakit gangguan pernapasan dengan masalah kebutuhan dasar
oksigenasi dan sebagai masukan bagi keluarga untuk mencegah penyakit
gangguan pemenuhan oksigen.
1.3.3 Bagi institusi
Dapat menjadi bahan bacaan bagi mahasiswa keperawatan serta perawat
yang ada untuk mengambil langkah-langkah asuhan keperawatan dalam upaya
peningkatan mutu pelayanan keperawatan khususnya asuhan keperawatan
gangguan pernapasan dengan masalah kebutuhan dasar oksigenasi.
1.3.4 Bagi IPTEK
Memberikan manfaat untuk meningkatkan pelyanan kepada pasien dan
membuat pelayanan keperawatan lebih bermakna
BAB 2
TINJAUAN PUSTAKA

3
2.1 Konsep Keluarga
2.1.1 Definisi Keluarga

Keluarga merupakan perkumpulan dua atau lebih individu yang diikat oleh
hubungan darah, perkawinan atau adopsi, dan tiap-tiap anggota keluarga selalu
berinteraksi satu dengan yang lain (Mubarak, 2011).

Keluarga adalah unit terkecil dari masyarakat yang terdiri atas kepala keluarga
dan beberapa orang yang berkumpul dan tinggal di suatu tempat di bawah suatu atap
dalam keadaan saling ketergantungan (Setiadi, 2012). Sedangkan menurut Friedman
keluarga adalah unit dari masyarakat dan merupakan lembaga yang mempengaruhi
kehidupan masyarakat. Dalam masyarakat, hubungan yang erat antara anggotanya
dengan keluarga sangat menonjol sehingga keluarga sebagai lembaga atau unit
layanan perlu di perhitungkan.

Dari pengertian di atas dapat disimpulkan bahwa keluarga yaitu sebuah ikatan
(perkawinan atau kesepakatan), hubungan (darah ataupun adopsi), tinggal dalam satu
atap yang selalu berinteraksi serta saling ketergantungan.
2.1.2 Fungsi keluarga
Keluarga mempunyai 5 fungsi yaitu :

2.1.1.1 Fungsi Afektif


Fungsi afektif berhubungan erat dengan fungsi internal keluarga yang
merupakan basis kekuatan keluarga. Fungsi afektif berguna untuk pemenuhan
kebutuhan psikososial. Keberhasilan fungsi afektif tampak pada kebahagiaan
dan kegembiraan dari seluruh anggota keluarga. Komponen yang perlu
dipenuhi oleh keluarga dalam melaksanakan fungsi afektif adalah (Friedman,
M.M et al., 2010) :

1) Saling mengasuh yaitu memberikan cinta kasih, kehangatan, saling


menerima, saling mendukung antar anggota keluarga.
2) Saling menghargai, bila anggota keluarga saling menghargai dan

4
mengakui keberadaan dan hak setiap anggota keluarga serta selalu
mempertahankan iklim positif maka fungsi afektif akan tercapai.
3) Ikatan dan identifikasi ikatan keluarga di mulai sejak pasangan sepakat
memulai hidup baru.
2.1.2.2 Fungsi Sosialisasi
Sosialisasi di mulai sejak manusia lahir. Keluarga merupakan tempat individu
untuk belajar bersosialisasi, misalnya anak yang baru lahir dia akan menatap
ayah, ibu dan orang-orang yang ada disekitarnya. Dalam hal ini keluarga
dapat Membina hubungan sosial pada anak, Membentuk norma-norma tingkah
laku sesuai dengan tingkat perkembangan anak, dan Menaruh nilai-nilai
budaya keluarga.

2.1.2.3 Fungsi Reproduksi


Fungsi reproduksi untuk meneruskan keturunan dan menambah sumber daya
manusia. Maka dengan ikatan suatu perkawinan yang sah, selain untuk
memenuhi kebutuhan biologis pada pasangan tujuan untuk membentuk
keluarga adalah meneruskan keturunan.

2.1.2.4 Fungsi Ekonomi


Merupakan fungsi keluarga untuk memenuhi kebutuhan seluruh anggota
keluarga seperti memenuhi kebutuhan makan, pakaian, dan tempat tinggal.

2.1.2.5 Fungsi Perawatan Kesehatan


Keluarga juga berperan untuk melaksanakan praktik asuhan keperawatan,
yaitu untuk mencegah gangguan kesehatan atau merawat anggota keluarga
yang sakit. Keluarga yang dapat melaksanakan tugas kesehatan berarti
sanggup menyelesaikan masalah kesehatan.

2.1.3 Tahap-tahap perkembangan keluarga


Berdasarkan konsep Duvall dan Miller, tahapan perkembangan keluarga dibagi
menjadi 8 :

2.1.3.1 Keluarga Baru (Berganning Family)

5
Pasangan baru nikah yang belum mempunyai anak. Tugas perkembangan
keluarga dalam tahap ini antara lain yaitu membina hubungan intim yang
memuaskan, menetapkan tujuan bersama, membina hubungan dengan
keluarga lain, mendiskusikan rencana memiliki anak atau KB, persiapan
menjadi orangtua dan memahami prenatal care (pengertian kehamilan,
persalinan dan menjadi orangtua).

2.1.3.2 Keluarga dengan anak pertama < 30bln (child bearing)


Masa ini merupakan transisi menjadi orangtua yang akan menimbulkan krisis
keluarga. Tugas perkembangan keluarga pada tahap ini antara lain yaitu
adaptasi perubahan anggota keluarga, mempertahankan hubungan yang
memuaskan dengan pasangan, membagi peran dan tanggung jawab,
bimbingan orangtua tentang pertumbuhan dan perkembangan anak, serta
konseling KB post partum 6 minggu.

2.1.3.3 Keluarga dengan anak pra sekolah


Tugas perkembangan dalam tahap ini adalah menyesuaikan kebutuhan pada
anak pra sekolah (sesuai dengan tumbuh kembang, proses belajar dan kontak
sosial) dan merencanakan kelahiran berikutnya.

2.1.3.4 Keluarga dengan anak sekolah (6-13 tahun)


Keluarga dengan anak sekolah mempunyai tugas perkembangan keluarga
seperti membantu sosialisasi anak terhadap lingkungan luar rumah,
mendorong anak untuk mencapai pengembangan daya intelektual, dan
menyediakan aktifitas anak.

2.1.3.5 Keluarga dengan anak remaja (13-20 tahun)


Tugas perkembangan keluarga pada saat ini adalah pengembangan terhadap
remaja, memelihara komunikasi terbuka, mempersiapkan perubahan sistem
peran dan peraturan anggota keluarga untuk memenuhi kebutuhan tumbuh
kembang anggota keluarga.

2.1.3.6 Keluarga dengan anak dewasa

6
Tugas perkembangan keluarga mempersiapkan anak untuk hidup mandiri dan
menerima kepergian anaknya, menata kembali fasilitas dan sumber yang ada
dalam keluarganya.

2.1.3.7 Keluarga usia pertengahan (middle age family)


Tugas perkembangan keluarga pada saat ini yaitu mempunyai lebih banyak
waktu dan kebebasan dalam mengolah minat sosial, dan waktu santai,
memulihkan hubungan antara generasi muda-tua, serta persiapan masa tua.

2.1.3.8 Keluarga lanjut usia


Dalam perkembangan ini keluarga memiliki tugas seperti penyesuaian tahap
masa pensiun dengan cara merubah cara hidup, menerima kematian pasangan,
dan mempersiapkan kematian, serta melakukan life review masa lalu.

2.1.4 Tugas keluarga dalam bidang Kesehatan


2.1.4.1 Keluarga mampu mengenal masalah kesehatan
2.1.4.2 Keluarga mampu mengambil keputusan untuk melakukan tindakan
2.1.4.3 Keluarga mampu melakukan perawatan terhadap anggota keluarga yang sakit
2.1.4.4 Keluarga mampu menciptakan lingkungan yang dapat meningkatkan kesehatan
2.1.4.5 Keluarga mampu memanfaatkan fasilitas kesehatan yang terdapat di
lingkungan setempat

2.2 KONSEP DASAR PENYAKIT


2.2.1 DEFINISI
Asma bronkial adalah suatu penyakit kronis yang ditandai dengan adanya
peningkatan kepekaan saluram nafas terhadap berbagai rangsangan dari luar, misalnya
debu, serbuk sari, udara dingin, makanan dan lain-lain yang menyebabkan penyempitan
saluran nafas (kementrian kesehatan, 2018)

Asma bronkial adalah kelainan berupa inflamasi kronik saluran pernafasan yang
menyebabkan hiperaktivitas bronkus terhadap berbagai rangsangan yang ditandai
dengan gejala episodic berulang berupa mengi, batuk, sesak napas dan rasa berat didada
(Depkes RI, 2010).
7
Asma merupakan penyakit inflamasi kronik saluran nafas yang menyebabkan
hipereaktivitas bronkus akibat dari berbagai rangsangan, yang menunjukan gejala
episodik berulang berupa mengi, sesak nafas, nafas pendek dan batuk yang berubah-
ubah setiap waktu dalam kejadian, frekuensi dan intensitas. Pada umumnya muncul dan
sering lebih berat pada malam hari atau menjelang pagi hari

2.2.2 Anatomi fisikologi

Pernafasan atau respirasi adalah suatu proses mulai dari pengambilan oksigen,
pengeluaran karbohidrat hingga penggunaan energi di dalam tubuh. Manusia dalam
bernapas menghirup oksigen dalam udara bebas dan membuang karbondioksida ke
lingkungan. Sistem pernapasan manusia terdiri atas:

1. Hidung atau rongga hidung merupakan saluran udara untuk masuk kedalam
tubuh, didalam rongga hidung terdapat selaput lender yang berfungsi untuk
menangkap benda asing yang ikut masuk melalui udara.
2. Faring merupakan percabangan 2 saluran, yaitu saluran pernapasan (nasofarings)
pada bagian depan dan saluran pencernaan (orofarings) pada bagian belakang.
3. Trakea terletak di sebelah depan kerongkongan. Di dalam rongga dada, batang
tenggorok bercabang menjadi dua cabang tenggorok (bronkus). Di dalam paru-
paru, cabang tenggorok bercabang-cabang lagi menjadi saluran yang sangat
kecil disebut bronkiolus. Ujung bronkiolus berupa gelembung kecil yang disebut
gelembung paru-paru (alveolus).
4. Laring merupakan suatu saluran yang dikelilingi oleh tulang rawan. Laring
berada diantara orofaring dan trakea, didepan lariofaring. Fungsi utama lairng
adalah menghasilkan suara dan ebagai tempat keluar masuknya udara.
5. Bronkus merupakan percabangan dari batang tenggorokan atau trakea yang
bercabang menjadi dua bronkus, yaitu bronkus sebelah kiri dan sebelah kanan.
Kedua bronkus menuju paru-paru, bronkus bercabang lagi menjadi bronkiolus.
Fungsi utama bronkus adalah menyediakan jalan bagi udara yang masuk dan
keluar paru-paru.

8
6. Paru-paru ada dua bagian yaitu paru-paru kanan (pulmo dekster) yang terdiri
atas 3 lobus dan paru-paru kiri (pulmo sinister) yang terdiri atas 2 lobus. Paru-
paru dibungkus oleh dua selaput yang tipis, disebut pleura.

Pada saat bernapas, udara masuk masuk melalui saluran pernapasan dan
akhirnya masuk ke dalam alveolus dalam paru-paru. Oksigen yang terdapat
dalam alveolus berdifusi menembus dinding alveolus, kemudian menembus
dinding kapiler darah yang mengelilingi alveolus. Dan terakhir masuk ke dalam
pembuluh darah menjadi oksihemoglobin, selanjutnya diedarkan oleh darah ke
seluruh tubuh.
Oksigen dilepaskan ke dalam sel-sel tubuh sehingga oksihemoglobin
kembali menjadi hemoglobin. Oksigen digunakan untuk oksidasi (pernapasan
sel). Karbon dioksida  yang dihasilkan dari pernapasan sel diangkut oleh darah
melalui pembuluh darah yang akhirnya sampai pada alviolus. Setelah menembus
dinding pembuluh darah dan dinding alveolus, karbon dioksida masuk ke dalam
alveolus. Dari alveolus, karbon dioksida dikeluarkan melalui saluran pernapasan
pada waktu kita mengeluarkan bapas yang akhirnya karbon dioksida keluar dari
tubuh melalui hidung.
2.2.3 Etiologi

9
Menurut The Lung Association ada 2 faktor yang menjadi pencetus asma
(klinik citama, 2011):

1. Pemicu (trigger) yang mengakibatkan terganggunya aliran pernafasan dan


mengakibatkan mengencang atau menyempitnya saluran pernafasan
(bronkokonstriksi) tetapi tidak menyebabkan peradangan seperti :
a. Perubahan cuaca atau suhu udara.
b. Rangsangan sesuatu yang bersifat alergen, misal : asap rokok, serbuk sari,
debu, bulu binatang, asap, uap dingin dan olahraga, insektisida, polusi udara
dan hewan peliharaan.
c. Infeksi saluran pernafasan.
d. Gangguan emosi.
e. Kerja fisik atau olahraga yang berlebihan
2. Penyebab (inducer) yaitu sel mast disepanjang bronchi melepaskan bahan seperti
histamin dan leukotrien sebagai respon terhadap benda asing (allergen) seperti
serbuk sari, debu halus yang terdapat didalam rumah atau bulu binatang yang
menyebabkan terjadinya :
a. Kontraksi otot polos.
b. Peningkatan pembentukan lendir.
c. Perpindahan sel darah putih tertentu ke bronchi yang mengakibatkan
peradangan pada saluran pernafasan dimana hal ini akan memperkecil
diameter dari saluran udara (bronkokonstriksi) dan penyempitan ini
menyebabkan penderita harus berusaha sekuat tenaga supaya dapat bernafas.
2.2.4 Klasifikasi
Menurut (GINA, Global Strategy for Asthma Management and
Prevention, 2011) klasifikasi asma berdasarkan tingkat keparahnya dibagi
menjadi 4yaitu:
1. Step 1 (Intermitten)
a. Gejala perhari ≤ 2X dalam seminggu.
b. Nilai PEF normal dalam kondisi serangan asma.

10
c. Exacerbasi: Bisa berjalan ketika bernapas, bisa mengucapkan kalimat
penuh.
d. Respiratory Rate (RR) meningkat. Biasanya tidak ada gejala retraksi iga
ketika bernapas.
e. Gejala malam ≤ 2X dalam sebulan.
f. Fungsi paru PEF atau 9PEV1 Variabel PEF ≥ 80% atau <20 %.
2. Step 2 (Mild intermitten)
a. Gejala perhari ≥ 2X dalam seminggu, tapi tidak 1X sehari.
b. Serangan asma diakibatkan oleh aktivitas.
c. Exaserbasi : membaik ketika duduk, bisa mengucapkan kalimat frase.
d. RR meningkat, kadang-kadang menggunakan retraksi iga ketika bernapas.
e. Gejala malam ≥ 2X dalam sebulan.
f. Fungsi paru PEF atau PEV1 VariabelPEF ≥ 80% atau 20% –30%.
3. Step 3 (Moderate persistent)
a. Gejala perhari bisa setiap hari.
b. Serangan asma diakibatkan oleh aktivitas.
c. Exaserbasi: Duduk tegak ketika bernapas, hanya dapat mengucapkan kata
per kata,
d. RR 30x/menit, biasanya menggunakan retraksi iga ketika bernapas.
e. Gejala malam ≥ 1X dalam seminggu.
f. Fungsi paru PEF atau PEV1 Variabel PEF 60% -80% atau > 30%.
4. Step 4 (Severe persistent)
a. Gejala perhari.
b. Sering dan Aktivitas fisik terbatas.
c. Eksacerbasi: Abnormal pergerakan thoracoabdominal.
d. Gejala malam sering.
e. Fungsi paru PEF atau PEV1 Variabel PEF ≤ 60% atau > 30%.

2.2.5 Patofisiologi

11
Penyempitan saluran napas merupakan hal yang mendasari timbulnya
gejala dan perubahan fisiologis asma. Ada beberapa faktor yang menyebabkan
timbulnya penyempitan saluran napas yaitu kontraksi otot polos saluran napas,
edema pada saluran napas, penebalan dinding saluran napas dan hipersekresi
mukus. Kontraksi otot polos saluran napas yang merupakan respon terhadap
berbagai mediator bronkokonstiktor dan neurotransmiter adalah mekanisme
dominan terhadap penyempitan saluran napas dan prosesnya dapat dikembalikan
dengan bronkodilator. Edema pada saluran napas disebabkan kerena adanya
proses inflamasi. Hal ini penting pada eksaserbasi akut. Penebalan saluran napas
disebabkan karena perubahan struktural atau disebut juga ”remodelling”. Proses
inflamasi kronik pada asma akan menimbulkan kerusakan jaringan yang secara
fisiologis akan diikuti oleh proses penyembuhan (healing process) yang
menghasilkan perbaikan (repair)dan pergantian sel-sel yang mati atau rusak
dengan sel-sel yang baru.
Inflamasi kronis yang terjadi pada bronkus menyebabkan kerusakan
jaringan yang menyebabkan proses perbaikan (repair) yang terjadi berulang-
ulang. Proses remodeling ini yang menyebabkan terjadinya asma. Namun, pada
onset awal terjadinya proses ini kadang-kadang sebelum disesbkan oleh
inflamasi eosinofilik, dikatakan proses remodeling ini dapat menyebabkan asma
secara simultan. Proses dari remodeling ini dikarakteristikan oleh peningkatan
deposisi protein ekstraselular matrik di dalam dan sekitar otot halus bronkial,
dan peningkatan daripada ukuran sel atau hipertropi dan peningkatan jumlah sel
atau hiperplasia.

12
1
WOC
Factor ekstrinsik Factor intrinsik

a. Allergen :debu,spora,bulu a. Stress/emosi


binatang b. Infeksi saluran nafas REAKSI PRODUKSI SUBSTANSI VASOAKTIF
b. Iritan : bahan kimia, polusi atas. ANTIGEN/ANTIBODI (HISTAMIN, BRADIKININ,
udara. ANAFILATOKSIN)
c. Obat-obatan
d. Aktivitas berlebihan

B1 (BREATH) B2 (BLOOD) B3 (BRAIN) B4 B4 (BOWEL) B4 (BONE)


(BLADDER)

Kompensasi tbuh O2 kejaringan Sekresi mucus


menurun otak menurun Suplai O2 kejaringan
Kontraksi otot Permeabilitas Sekresi mukosa Perfusi ke ginjal menurun
polos meningkat kapiler meningkat dan produksi
Produksi sputum
mukus Suplai O2 Hipoksia
ketubuh penurunan Kelemahan otot,
Saluran napas Odema mukosa berkurang GFR sianosis,dyspnea
menyempit Penyempitan Akumulasi sekret
Kesadaran menurun
saluran napas
Pertukaran gas Produksi urin MK: Intoleransi
Takikardi, tensi
Dyspnea, terganggu menurun Bau mulut tidak aktivitas
meningkat MK: Resiko
takipnea, Wheezing, batuk tak (oliguria, anuri sedap
cidera
penggunaan otot efektif,
bantu nafas Hipoksemia ketidakmamppuan
MK: Perfusi
SpO2 mengeluarkan sekresi MK: eliminasi urine Nafsu makan
jaringan perifer
tidak efektif menurun
MK: Pola Napas 2
Bau mulut tidak
tidak efektif
MK: Gangguan MK: sedap
pertukaran Gas Ketidakefektipan MK: resiko deficit
bersihan jalan nafas nutrisi
2.2.6 Manifestasi Klinis

Biasanya pada penderita yang sedang bebas serangan tidak ditemukan gejala
klinis, tapi pada saat serangan penderita tampak bernapas cepat dan dalam, gelisah,
duduk dengan menyangga kedepan, serta tanpa otot-otot bantu napas bekerja keras.
Gejala klasik darri asma bronkial adalah sesak napas, mengi (wheezing), batuk, dan pada
sebagian penderita ada yang merasakan nyeri pada dada. Gejala-gejala tersebut tidak
selalu dijumpai bersamaan. Pada serangan asma yang lebih berat, gejal-gejala yang
timbul makin banyak, antar lain:
 Silent ches
 Sianosis
 Gangguan kesadaran
 Hyperinflasi dada
 Takikardi
 Pernapasan cepat dangkal.

Selain itu gejala asma menurut Klinik citama 2011 antara lain:

1. Bising mengi yang terdengar dengan atau tanpa stetoskop.


2. Batuk produktif, sering terjadi pada malam hari.
3. Napas atau dada seperti tertekan.

2.2.7 Komplikasi

1. Pneumothoraks
Pneumothoraks keadaan adanya udara didalam rongga pleura yang dicurigai bila
terdapat benturan atau tusukan dada.
2. Pneumomediastinum
Berasal dari bahasa Yunani pneuma yang artinya udara, juga dikenal sebagai
emfisema mediastinum adalah suatu kondisi dimana udara hadir di mediastinum.
Pertama dijelaskan oleh Rene Laenec pada tahun 1819, kondisi ini dapat disebabkan

3
oleh trauma fisik atau situasi lain yang mengarah ke udara keluar dari paru-paru,
saluran udara atau usus kedalam rongga dada.
3. Etelektasis
Atelectasis adalah pengkerutan sebagian atau seluruh paru-paru akibat
penyumbatan saluran udara atau bronkus maupun brinkiolus atau juga karena
pernapasan yang sangat dangkal.
4. Aspergilosis
Merupakan penyakit pernapasan yang disebabkan oleh jamur dan tersifat oleh
adanya gangguan pernapasan yang berat. Penyakit ini juga dapat menimbulkan lesi
pada organ lainnya, misalnya pada otak dan mata.
5. Gagal napas
Gagal napas dapat terjadi apabila pertukaran oksigen terhadap karbon dioksida
dalam paru-paru tidak dapat memelihara laju konsumsi oksigen dan pembentukan
karbondioksida dalam sel-sel darah.
6. Bronchitis
Bronchitis atau radang paru-paru adalah konsisi dimana lapisan bagian dalam dari
saluran pernapsan diparu-paru yang kecil mengalami bengkak. Selain bengkak juga
terjadi peningkatan produksi lender atau dahak yang mengakibatkan penderinya perlu
batuk berulang-ulang unutk mengeluarkan lender yang berlebihan atau merasa sulit
bernapas karena sebagian saluran udara menjadi sempit oleh adanya lender.

2.2.8 Pemeriksaan Pennjang

1. Pemeriksaan radiologi
Gambaran radiologi pada asma pada umunya normal. Pada waktu serangan menunjukan
gambaran hiperinflasi paa paru-paru yakni radiolusen yang bertambah dan peleburan
rongga intercostalis, serta diafragma yang menurun.
2. Pemeriksaan tes kulit
Dilakukan untuk mencari factor alergi dengan berbagai allergen yang dapat
menumbulkan reaksi yang positif pada asma.
3. EKG
4
a. Perubahan aksis jantunng, yakni pada umunya terjadi right axis deviasi dan clock
wise rotation.
b. Terapat tanda-tand hipertrofi otot jantung, yakni terdapatnya RBB.
c. Tanda-tanda hopoksemia, yaknni sinus takikardia, SVES, dam VES atau terjadinya
depresi segmen ST negative.
4. Scanning paru
Dapat dipelajari bahwa redistribusi udara selama serangan asma tidak menyeluruh pada
paru.
5. Spirometri
Untuk menunnjukan adanya obstruksi jalan nafas reversible, cara yang paling cepat
sederhana diagnosis asma adalah melihat respon klien dengan pengobatan bronkodilator.
6. Pemeriksaan laboratorium
a. Pemeriksaan sputum, dilakukan utuk melihat adanya:
 Kristal-kristal carcot leden yang merupakan degranulasi dari Kristal
eosinophil.
 Spiral crushman meruapak cast cell dari cabang bronkus.
 Creole yang merupakan fagmen dari epitel bronkus.
b. Pemeriksaan darah
 Analisa gas darah pada umumnya normal akan tetapi dapat pula terjadi
hipoksemia, hiperkapnia atau asidosis.
 Kadang paa darah terjadi peningkatan SGOT dan LDH.
 Hiponatremia, dan kadar leukosit kadang diatas 15.000 dimana menandakan
terdapatnya suatu infeksi.

2.2.9 Penatalaksanaan Medis

Tujuan penatalaksaan asma antaranya adalah menghilangkan dan mengendalikan


gejala asma, mencegah aksaserbasi akut, meningkatkan dan mempertahankan faal paru
seoptimal mungkin, mengupayakan aktivitas normal termasuk olahraga, menghindari
5
efek samping obat, mencegah terjadinya keterbatasan aliran udara irreversible, serta
mencegah kematian karena asma.
1. Pengobatan farmakologik
a. Bronkodilator
Merupakan obat yang digyunakan untuk melebarkan saluran nafas, yang terbagi atas
dua golongan yaitu:
1) Simpatomimetik/ anfrenergik (adrenalim dan efedrin)
Nama obaat: orsiprenalin, fenoterol, terbutalin.
2) Santin (teofolin)
Nama obat: aminofilin, teofilin.
b. Kromalin
Kromalin merupakan oabt oencegah serangan asma. Manfaatnya adalah untuk
penderita asma alergi terutama anak-anak. Kromalin biasanya diberikan bersamaan
dengam obat anti asma lain dan efeknya baru terlihat setelah pemakaian satu bln.
c. Ketolifen
Mempunyai efek pencegahan terhadap asma seperti kromalin. Biasanya diberikan
dengan dosis 2x 1mg/hari. Keuntungan obat ini adalah dapat diberikan secara oral.
2. Pengobatan non farmakologi
a. Memberikan penyuluhan
b. Menghindari factor pencetus
c. Pemberian cairan
d. Fisioteraphy
e. Beri O2 bila perlu

6
Manajemen Asuhan Keperawatan
2.3.1 Pengkajian Keperawatan
Asuhan keperawatan keluarga merupakan suatu rangkaian kegiatan dalam praktek
keperawatan yang diberikan pada klien sebagai anggota keluarga pada tatanan komunitas dengan
menggunakan proses keperawatan, berpedoman pada standar keperawatan dalam lingkup
wewenang serta tanggung jawab keperawatan (WHO, 2014).

Asuhan keperawatan keluarga adalah suatu rangkaian yang diberikan melalui praktik
keperawatan dengan sasaran keluarga. Asuhan ini bertujuan untuk menyelesaikan masalah
kesehatan yang dialami keluarga dengan menggunakan pendekatan proses keperawatan, yaitu
sebagai berikut (Heniwati, 2008) :

1. Pengkajian
Pengkajian merupakan langkah awal pelaksanaan asuhan keperawatan, agar diperoleh data
pengkajian yang akurat dan sesuai dengan keadaan keluarga. Sumber informasi dari tahapan
pengkaajian dapat menggunakan metode wawancara keluarga, observasi fasilitas rumah,
pemeriksaan fisik pada anggota keluarga dan data sekunder.

Hal-hal yang perlu dikaji dalam keluarga adalah :

a. Data Umum
Pengkajian terhadap data umum keluarga meliputi :

1) Nama kepala keluarga


2) Alamat dan telepon
3) Pekerjaan kepala keluarga
4) Pendidikan kepala keluarga
5) Komposisi keluarga dan genogram
6) Tipe keluarga
7) Suku bangsa
8) Agama
9) Status sosial ekonomi keluarga
10) Aktifitas rekreasi keluarga
7
b. Riwayat dan tahap perkembangan keluarga meliputi :
1) Tahap perkembangan keluarga saat ini ditentukan dengan anak tertua dari keluarga inti.
2) Tahap keluarga yang belum terpenuhi yaitu menjelaskan mengenai tugas perkembangan
yang belum terpenuhi oleh keluarga serta kendala mengapa tugas perkembangan tersebut
belum terpenuhi.
3) Riwayat keluarga inti yaitu menjelaskan mengenai riwayat kesehatan pada keluarga inti
yang meliputi riwayat penyakit keturunan, riwayat kesehatan masing-masing anggota
keluarga, perhatian terhadap pencegahan penyakit, sumber pelayanan kesehatan yang
biasa digunakan keluarga serta pengalaman- pengalaman terhadap pelayanan kesehatan.
4) Riwayat keluarga sebelumnya yaitu dijelaskan mengenai riwayat kesehatan pada
keluarga dari pihak suami dan istri.
c. Pengkajian Lingkungan
1) Karakteristik rumah
2) Karakteristik tetangga dan komunitas RW
3) Perkumpulan keluarga dan interaksi dengan masyarakat
4) Sistem pendukung keluarga
d. Struktur keluarga
1) Pola komunikasi keluarga yaitu menjelaskan mengenai cara berkomunikasi antar anggota
keluarga.
2) Struktur kekuatan keluarga yaitu kemampuan anggota keluarga mengendalikan dan
mempengaruhi orang lain untuk merubah perilaku.
3) Struktur peran yaitu menjelaskan peran dari masing-masing anggota keluarga baik secara
formal maupun informal.
4) Nilai atau norma keluarga yaitu menjelaskan mengenai nilai dan norma yang dianut oleh
keluarga yang berhubungan dengaan kesehatan.
5) Fungsi keluarga :
a) Fungsi afèktif, yaitu perlu dikaji gambaran diri anggota keluarga, perasaan memiliki
dan dimiliki dalam keluarga, dukungan keluarga terhadap anggota keluarga lain,
bagaimana kehangatan tercipta pada anggota keluarga dan bagaimana keluarga
mengembangkan sikap saling menghargai.
8
b) Fungsi sosialisai, yaitu perlu mengkaji bagaimana berinteraksi atau hubungan dalam
keluarga, sejauh mana anggota keluarga belajar disiplin, norma, budaya dan perilaku.
c) Fungsi perawatan kesehatan, yaitu meenjelaskan sejauh mana keluarga menyediakan
makanan, pakaian, perlu dukungan serta merawat anggota keluarga yang sakit. Sejauh
mana pengetahuan keluarga mengenal sehat sakit. Kesanggupan keluarga dalam
melaksanakan perawatan kesehatan dapat dilihat dari kemampuan keluarga dalam
melaksanakan tugas kesehatan keluarga, yaitu mampu mengenal masalah kesehatan,
mengambil keputusan untuk melakukan tindakan, melakukan perawatan kesehatan
pada anggota keluarga yang sakit, menciptakan lingkungan yang dapat meningkatan
kesehatan dan keluarga mampu memanfaatkan fasilitas kesehatan yang terdapat di
lingkungan setempat.
d) Pemenuhan tugas keluarga. Hal yang perlu dikaji adalah sejauh mana kemampuan
keluarga dalam mengenal, mengambil keputusan dalam tindakan, merawat anggota
keluarga yang sakit, menciptakan lingkungan yang mendukung kesehatan dan
memanfaatkan fasilitas pelayanan kesehatan yang ada.
1. Stres dan koping keluarga
2. Stressor jaangka pendek dan panjang
3. Stressor jangka pendek yaitu stressor yang dialami keluarga yang memerlukan
penyelesaian dalam waktu kurang dari 5 bulan.
4. Stressor jangka panjang yaitu stressor yang dialami keluarga yang memerlukan
penyelesaian dalam waktu lebih dari 6 bulan.
kemampuan keluarga berespon terhadap situasi/ stressor
Strategi koping yang digunakan keluarga bila menghadapi permasalahan.
Strategi adaptasi fungsional yang divunakan bila menghadapi permasalah
Pemeriksaan Fisik
Pemeriksaan fisik dilakukan terhadap semua anggotaa keluarga. Metode yang
digunakan pada pemeriksaan fisik tidak berbeda dengan pemeriksaan fisik di klinik.
Harapan keluarga yang dilakukan pada akhir pengkajian, menanyakan harapan
keluarga terhadap petugas kesehatan yang ada.

9
2.3.2 Diagnosa Keperawatan

Diagnosa keperawatan adalah keputusan klinis mengenai individu, keluarga, atau


masyarakat yang diperoleh melalui suatu proses pengumpulan data dan analisa data secara
cermat, memberikan dasar untuk menetapkan tindakan-tindakan dimana perawat bertanggung
jawab untuk melaksanakannya (Harmoko, hal 86; 2012)
Tipologi dari diagnosa keperawatan (Harmoko, hal 86; 2012)
a. Diagnosis aktual: Masalah keperawatan yang sedang dialami oleh keluarga dan memerlukan
waktu yang cepat.
b. Diagnosis resiko tinggi: masalah keperawatan yang belum terjadi tetapi maslah keperawatan
aktual dapatterjadi dengan cepat.
c. Diagnosis potensial: suatu keadaan sejahtera ketika keluarga telah mampu memenuhi
kebutuhan kesehatannya.
Berdasarkan pengkajian asuhan keperawatan keluarga di atas maka diagnosa
keperawatan keluarga yang mungkin muncul adalah :

2.3.2.1 Ketidakmampuan keluarga mengenal masalah asma yang terjadi pada anggota keluarga
2.3.2.2 Ketidakmampuan keluarga mengambil keputusan yang tepat untuk mengatasi penyakit
asma.
2.3.2.3 Ketidakmampuan keluarga merawat anggota keluarga dengan asma.
2.3.2.4 Ketidakmampuan keluarga menggunakan fasilitas pelayanan kesehatan guna perawatan
dan pengobatan asama.
2.3.3 Intervensi Keperawatan
Menurut Suprajitno perencanaan keperawatan mencakup tujuan umum dan khusus
yang didasarkan pada masalah yang dilengkapi dengan kriteria dan standar yang mengacu pada
penyebab. Selanjutnya

merumuskan tindakan keperawatan yang berorientasi pada kriteria dan standar. Perencanaan
yang dapat dilakukan pada asuhan keperawatan keluarga dengan asma ini adalah sebagai berikut
:

2.3.3.1 Ketidakmampuan keluarga mengenal masalah asma. yang terjadi pada keluarga.

10
Sasaran : Setelah tindakan keperawatan keluarga dapat mengenal dan mengerti tentang
penyakit asma..

Tujuan : Keluarga mengenal masalah penyakit hipertensi setelah tiga kali kunjungan
rumah.

Kriteria : Keluarga dapat menjelaskan secara lisan tentang penyakit


hipertensi.

Standar : Keluarga dapat menjelaskan pengertian, penyebab, tanda dan gejala penyakit
hipertensi serta pencegahan dan pengobatan penyakit hipertensi secara lisan.

Intervensi :

1)Jelaskan arti penyakit hipertensi


2)Diskusikan tanda-tanda dan penyebab penyakit hipertensi
3)Tanyakan kembali apa yang telah didiskusikan.
2.3.3.2 Ketidakmampuan keluarga mengambil keputusan yang tepat untuk mengatasi
penyakit asama..
Sasaran : Setelah tindakan keperawatan keluarga dapat mengetahui akibat lebih lanjut
dari penyakit asama..

Tujuan : Keluarga dapat mengambil keputusan untuk merawat anggota keluarga


dengan hipertensi setelah tiga kali kunjungan rumah. Kriteria : Keluarga dapat
menjelaskan secara lisan dan dapat mengambil tindakan yang tepat dalam
merawat anggota keluarga yang sakit.

Standar : Keluarga dapat menjelaskan dengan benar bagaimana akibat hipertensi dan
dapat mengambil keputusan yang tepat.

Intervensi:

1) Diskusikan tentang akibat penyakit hipertensi


2) Tanyakan bagaimana keputusan keluarga untuk merawat anggota keluarga
yang menderita hipertensi.
2.3.3.3 Ketidakmampuan keluarga merawat anggota keluarga dengan asama

11
Sasaran : Setelah tindakan keperawatan keluarga mampu merawat anggota keluarga
yang menderita penyakit asama.

Tujuan : Keluarga dapat melakukan perawatan yang tepat terhadap anggota keluarga
yang menderita hipertensisetelah tiga kali kunjungan rumah.

Kriteria : Keluarga dapat menjelaskan secara lisan cara pencegahan dan perawatan
penyakit asama

Standar : Keluarga dapat melakukan perawatan anggota keluarga yang menderita


penyakit hipertensi secara tepat.

Intervensi:

1) Jelaskan pada keluarga cara-cara pencegahan penyakit hipertensi.


2) Jelaskan pada keluarga tentang manfaat istirahat, diet yang tepat dan olah
raga khususnya untuk anggota keluarga yang menderita hipertensi.
2.3.3.4 Ketidakmampuan keluarga menggunakan fasilitas pelayanan kesehatan guna
perawatan dan pengobatan asma
Sasaran : Setelah tindakan keperawatan keluarga dapat menggunakan fasilitas
pelayanan kesehatan sesuai kebutuhan.

Tujuan : Keluarga dapat menggunakan tempat pelayanan kesehatan yang tepat untuk
mengatasi penyakit asma setelah dua kali kunjungan rumah.

Kriteria : Keluarga dapat menjelaskan secara lisan ke mana mereka harus meminta
pertolongan untuk perawatan dan pengobatan penyakit hipertensi.

Standar : Keluarga dapat menggunakan fasilitas pelayanan secara tepat.

Intervensi : Jelaskan pada keluarga ke mana mereka dapat meminta pertolongan untuk
perawatan dan pengobatan hipertensi.

2.3.4 Implementasi Keperawatan


Pelaksanaan merupakan salah satu tahap dari proses keperawatan keluarga dimana
perawat mendapatkan kesempatan untuk membangkitkan minat keluarga dalam mengadakan

12
perbaikan ke arah perilaku hidup sehat. Tindakan keperawatan keluarga mencakup hal-hal di
bawah ini (Harmoko, hal 98; 2012).
a. Menstimulasi kesehatan atau penerimaan keluarga mengenai kebutuhan kesehatan dengan
cara memberikan informasi kesehatan, mengidentifikasi kebutuhan, dan harapan tentang
kesehatan, serta mendorong sikap emosi yang sehat terhadap masalah.
b. Menstimulasi keluarga untuk memutuskan cara perawatan yang tepat dengan cara
mengidentifikasi konsekuensi untuk tidak melakukn tindakan, mengidentifikasi sumber-
sumber yang dimiliki keluarga, dan mendiskusikan konsekuensi setiap tindakan.
c. Memberikan kepercayaan diri dalam merawat anggota keluarga yang sakit dengan cara
mendemonstrasikan cara perawatan, menggunakan alat dan fasilitas yang ada di rumah, dan
mengawasi keluarga melakukan perawatan.
d. Membantu keluaga untuk menemukan cara membuat lingkungan menjadi sehat dengan
menemukan sumber-sumber yang dapat digunakan keluargadan melakukan perubahan
lingkungan keluarga seoptimal mungkin.
e. Memotivasi keluarga untuk memanfaatkan fasilitas kesehatan dengan cara mengenalkan
fasilitas kesehatan yang ada dilingkungan keluarga cara menggunakan fasilitas tersebut.
2.3.5 Evaluasi Keperawatan
Evaluasi merupakan tahap akhir dari proses perawatan untuk mengukur keberhasilan dari
rencana perawatan dalam memenuhi kebutuhan klien  Bila masalah tidak dipecahkan atau timbul
masalah baru, maka perawat harus berusaha untuk mengurangi atau mengatasi beban masalah
dengan meninjau kembali rencana perawatan dengan menyesuaikan kembali terhadap keadaan
masalah yang ada.

13
BAB 3
ASUHAN KEPERAWATAN

Nama : Igo Gunawan

Nim :2018.C.10a.0969

Tempat Praktek :

Tanggal : 7 Oktober

14
A. Identitas klien / keluarga
Nama KK : Tn.S
(Ditulis nama kepala keluarga dengan nama lengkap atau inisial misalnya Tn.ambang di tulis
Tn.A)
Umur : jl,Kalimantan Gang Mandau
(Tanyakan pada kk tanggal lahir serta tahun lahirnya selanjutnya hitung berapa usianya.)
Agama : Kristen
(Tanyakan agama apa yang dianut oleh kk tersebut.)
Jenis Kelamin : Laki – laki
(Tulis jenis kelamin apakah laki-laki atau perempuan.)
Suku : Dayak
(Tanyakan suku dan bangsa kk berasal darimana.)
Pendidikan : Sma
(Tanyakan pada kk pendidikan terakhirnya).
Pekerjaan : Swasta
(Tanyakan pada kk pekerjaan yang dimiliki keluarga tersebut.)
Alamat :jl.Kalimantan
(Tulis alamt tempat tinggal sekarang sesuai dengan KTP.)
No.Telp :
(Tanyakan nomor handphone yang bias dihubungi dalam keluarga tersebut.)

Komposisi Keluraga

Gender Hubungan
No Nama (Inisial) Umur Pendidikan Pekerjaan
(L / P) Dg KK
1 Tn.s 41 L Suami Sma swatsa
2 Ny.m 36 P Istri Sma Ibu rumah
tangga
3 An.I 6 L anak Sd pelajar
4 An .j 2 P anak Belum -
sekolah

15
(Tanyakan dan isi komposisi keluarga sesuai kartu keluarga dengan nama inisial,tanggal lahir lalu
hitung,tanyakan jenis kelamin,dan hubungan dengan keluarga,tanyakan pendidikan terakhir dan
pekerjaan.)

Tipe Keluarga :
Keluarga Inti … ………Inti……………
Keluarga Besar ……………………
Keluarga Campuran ……………………
Single Parent …………………….
Lain-lain ……………………
(Tanyakan keluarga didalam rumahnya ada berapa anggota keluarga yang tinggal dan tentukan
termasuk tipe keluarga seperti apa.)

B. Riwayat Perkembangan Keluarga


Tahap perkembangan (8 tahap perkembangan) keluarga saat ini :

Keterangan
No Tahap perkembangan keluarga
Terpenuhi Sebagian Tidak
1 Pasangan baru atau keluarga baru
(berginning family), meliputi :
a. Membina hubungan intim dan √
kepuasan bersama.
b. Menetapkan tujuan bersama. √
c. Membina hubungan dengan keluarga √
lain, teman dan kelompok social.
d. Merencanakan anak ( KB). √
e. Menyesuaikan diri dengan kehamilan √
16
dan mempersiapkan diri untuk menjadi
orang tua.
2 Keluarga dengan kelahiran anak pertama
(child bearing family)
a. Persiapan menjadi orang tua √
b. Membagi peran dan tanggung jawab

c. Menata ruangan untuk anak atau
mengembangkan suasana rumah yang √
menyenangkan
d. Mempersiapakan biaya atau dana child √
bearing.
e. Memfasilitasi role learning anggota
keluarga √

f. Mengadakan kebiasaan keagamaan √


secara rutin
3 Keluarga dengan anak prasekolah family
with preschool)
a. Memenuhi kebutuhan anggota √
keluarga seperti tempat tinggal, privasi
dan rasa aman
b. Membantu anak untuk bersosialisasi √
c. Beradaptasi dengan anak yang baru √
lahir sementara kebutuhan anak yang
lain harus dipenuhi
d. Mempertahankan hubungan yang √
sehat, baik di dalam maupun diluar
keluarga.
e. Pembagian waktu untuk individu
pasangan dan anak √
f. Pembagian tanggungjawab √
g. Kegiatan dan waktu stimulasi untuk √
tumbuh dan kembang anak.
4 Keluarga dengan anak usia sekolah (family

17
with school children)
a. Memberikan perhatian tentang
kegiatan social anak, pendidikan, dan
semangat belajar
b. Tetap mempertahankan hubungan
yang harmonis dalam perkawainan
c. Mendorong anak untuk mencapai
pengembangan daya intelektual
d. Menyediakan aktivitas untuk anak
e. Menyesuaikan pada aktivitas
komunitas dengan mengikutsertakan
anak
5 Keluarga dengan anak remaja (family with
teenagers)
a. Memberikan kebebasan yang
seimbang dengan tanggungjawab
mengingat remaja yang sudah
bertambah dewasa dan meningkat
otonominya
b. Mempertahankan hubungan yang
intim dengan keluarga
c. Mempertahankan komunikasi yang
terbuka antara anak dan orangtua,
hindari perdebatan, kecurigaan, dan
permusuhan.
6 Keluarga dengan anak dewasa atau
pelepasan
a. Memperluas keluarga inti menjadi
keluarga besar
b. Mempertahankan keintiman keluarga
c. Membantu orang tua suami atau istri
yang sakit memasuki masa tua
d. Mempersiapakan anak untuk hidup

18
mandiri dan menerima kepergian
anaknya
e. Menata kembali fasilitas dan sumber
yang ada pada keluarga
f. Berperan suami, istri, kakek dan nenek
7 Keluarga usia pertengahan (middle age
family)
a. Pertahankan kesehatan
b. Mempunyailebih banyak waktu dan
kebebasan dalam arti mengelola minat
social dan waktu santai
c. Memulihkan hubungan antar generasi
muda dengan generasi tua
d. Keakraban dengan pasangan
e. Memelihara hubungan/kontak dengan
keluarga dengan anak
f. Persiapkan masa tua atau pensiun dan
meningkan keakraban pasangan
8 Kelurga usia lanjut
a. Mempertahnkan suasana rumah yang
menyenangkan
b. Adaptasi dengan perubahan
kehilangan pasangan, teman, kekuatan
fisik dan pendapatan.
c. Mempertahankan keakraban suamiistri
dan salingmerawat
d. Mempertahankan hubungan dengan
anak dansosialmasyarakat
e. Menerimakematian pasangan, kawan,
dan mempersiapkan kematian

19
(Tanyakan sesuai format dalam table dan centang bagian terpenuhi, sebagian, dan tidak. Sesuai dengan
yang dikatakan keluarga dan dialami oleh keluarga tersebut.biasanya di lihat dari anak tertua dalam
keluarga)

Tugas Perkembangan Keluarga :


Dapat dijalankan sebagian dapat dijalankan Tidak dapat dijalankan
Jelaskan: √√
Tugas perkembangan kelurga dapat dijalnkan dengan baik oleh suam dan istri
………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………………………..
(Tulis perkembangan dalam keluarga sesuai dengan yang dikatakan dalam keluarga tersebut.)

**Genogram (3 generasi):

KETERANGAN:
= Laki-laki
= Perempuan
= Meninggal
= Hubungan keluarga
= Menikah
= Tinggal serumah

20
= Pasien

C. Struktur Keluarga
Pola Komunikasi: Baik √ Disfungsional

Peran dalam keluarga : Tidak Ada masalah



Ada masalah

Nilai / norma keluarga : Tidak ada konflik nilai



Ada konflik
(Centang struktur keluarga sesuai dengan yang diamati.)

D. Fungsi Keluarga
Fungsi afektif : Berfungsi Tidak berfungsi

Fungsi Sosial : Berfungsi Tidak berfungsi
Fungsi Ekonomi : Baik √ Kurang Baik
Fungsi Perawatan Kesehatan : √

 Pengetahuan Tentang Masalah Kesehatan : Baik tidak



 Pencegahan Penyakit : Baik Tidak

 Perawatan Penyakit : Baik Tidak
 Pemanfaatan Layanan Kesehatan : Baik √ Tidak
(Centang fungsi keluarga sesuai dengan yang diamati.) √

E. Pola Koping Keluarga


Efektif Tidak efektif

Stressor yang dihadapi keluarga :Tn,S mampu menyelesaikan masalah yang dihadapi
keluarga
……………………………………………………………...
………………………………………………………………………………………………………
21
(Centang pola koping keluarga apakah efektif atau tidak dan berikan alasannya.)

F. Spiritual
Taat beribadah: Ya Tidak

… Ny,M taat menjalankan ibadah di rumah maupun di gereja

Kepercayaan yang berlawanan dengan kesehatan Ya/Tidak (Tidak)

Distress Spiritual Ya/Tidak (Tidak)

(Tanyakan pada keluarga tentang kepercayaan yang dianutnya apakah berlawanan dengan
pelayanan kesehatan dan ketaatan ibadahnya.)
G. Pola Aktivitas sehari-hari
Pola makan Baik / Kurang (baik)………………………..
Pola Minum Baik / Kurang…(baik)……………………………
Istirahat Baik / Kurang ……(baik )………………………..
Pola BAK Baik / Kurang……(baik )…………………………
Pola BAB Baik / Kurang An. J sudah 5x BAB dalam sehari dengan
konsistensi cair.
Pola Kebersihan diri Baik / Kurang……(baik)…………………………
Olahraga Baik / Kurang……(baik )…………………………
Tingkat kemandirian Baik / Kurang ……(baik) ………………………..
(Tanyakan pada keluarga tentang pola aktifitas sehari-hari dan tulis apa alasannya sesuai yang
dikatakan keluarga.)

H. Psikososial
Keadaan emosi pada saat ini:

Keadaan emosi Ya/ Tidak Keterangan (siapa, mengapa)

22
 Marah Tidak
 Sedih Tidak

 Ketakutan Tidak

 Putus asa Tidak


Tidak
 Stress

Kurang interaksi dengan orang lain Ya / Tidak (Tidak


Menarik diri dengan lingkungan Ya / Tidak (Tidak)
Konflik dengan keluarga Ya / Tidak (Tidak)
Penurunan harga diri Ya / Tidak (Tidak)
Gangguan gambaran diri Ya / Tidak (Tidak)
(Amati dalam keluarga, bagaimana keadaan emosi dalam keluarga dan tulis alas an sesuai yang
dikatakan keluarga.)

I. Faktor resiko masalah kesehatan


Tidak pernah / jarang periksa kes. Ya ……………………………………………….
Social ekonomi kurang Tidak …………………………………………….
Total pendapatan kelurga per bulan:
Di bawah Rp. 600.000,-
Rp. 600.000,- s/d 1.000.000,-
Rp. 1.000.000,- s/d 2.000.000,-
Diatas 2.000.000,-

Rumah / lingkungan tidak sehat Ya/Tidak (Ya)
Hubungan klg tidak harmonis Ya/Tidak (Tidak)
Obesitas Ya / Tidak (Ya)
Status gizi kurang Ya / Tidak (Tidak)
(Tanyakan resiko masalah kesehatan meliputi social ekonomi dan pendapatan sehari-hari serta
status gizi dalam keluarga.)

23
24
J. Pemeriksaan Fisik

VITAL SIGN
Nama BB/TB
Tanggal
(Inisial) Lain- lain
TD N RR S pemeriksaan
Tn.s 130/70 120 36 36,8oC 56. / 67 8 Oktober
mmhg 2021

25
Status mental:
Bingung  Klien tidak sedang binggung
Cemas  Klien tidak sedang cemas
Disorientasi  Klien tidak sedang disorientasi
Depresi  Klien tidak sedang depresi
Menarik diri  Klien tidak menarik diri
(Centang status mental keluarga sesuai yang diamati.)
Sistem Kardiovaskuler :
Aritmia  tidak ada
Nyeri dada √ ada
Distensi vena jugularis tidak ada
Jantung berdebar  tidak ada
(Centang sistem kardiovaskular keluarga sesuai yang ditanyakan.)
Nyeri spesifik :
Lokasi  tidak ada
Tipe  tidak ada
Durasi  tidak ada
Intensitas  tidak ada
Tentukan nyeri sfesifik yang dialami keluarga.)
Sistem pernafasan :
Stridor  tidak ada

Mengi  ada

Wheezing  tidak ada


Ronchi  tidak ada
Akumulasi Sputum  tidak ada
(Centang sistem pernafasan sesuai hasil pemeriksaan yang dilakukan.)
Sistem Integumen : adanya bunyi nafas tambahan mengi

Ciasonis  tidak ada

1
Akral Dingin  tidak ada
Diaporesis  tidak ada
Juandice  tidak ada
Luka  tidak ada
.
Mukosa Mulut
Kapiler refil time :
Lebih 2 detik
Kurang dari 2 detik
(Centang sistem integument sesuai hasil pemeriksaan yang dilakukan.)

Sistem Muskuloskeletal :
Tonus otot kurang  tidak ada
Paralisis  tidak ada
Hemiparesis  tidak ada
ROM kurang  tidak ada
Gangguan keseimbangan  tidak ada
(Centang sistem musculoskeletal sesuai hasil pemeriksaan.)
Sistem Persarafan :
Nyeri kepala  tidak ada
Pusing  tidak ada
Tremor  tidak ada
Reflek pupil anisokor  tidak ada
Paralisis : lengan kiri/ lengan kanan/ kaki kiri/ kaki kanan
Anestesi daerah perifer  tidak ada
(Centang sistem persarafan sesuai hasil pemeriksaan dan tanyakan apa yang
dirasakan keluarga.)
Sistem Perkemihan :
Disuria  tidak ada
Hematuria  tidak ada
2
Frekuensi  tidak ada
Retensi  tidak ada
Inkontinensia  tidak ada
(Centang sistem perkemihan sesuai yang ditanyakan pada keluarga.)
Sistem Pencernaan :
Intake cairan kurang  tidak ada
Mual/ muntah  tidak ada
Nyeri perut  tidak ada
Muntah darah  tidak ada
Flatus  tidak ada
Distensi abdomen  tidak ada
Colostomy  tidak ada
Diare  tidak ada
Konstipasi  tidak ada
Bising usus  tidak ada
Terpasang sonde  tidak ada
(Centang sistem pencernaan sesuai yang ditanyakan pada keluarga dan hasil
pemeriksaan.)
Riwayat Pengobatan :
Alergi obat  tidak ada Sebutkan
Jenis obat yang dikonsumsi : -
(Tanyakan pada keluarga apakah memiliki riwayat alergi pada obat-obatan. Jika
ya, conteng dan sebutkan jenis obat apa yang bias membuat alergi.) (Tanyakan
pada keluarga apakah memiliki riwayat alergi pada obat-obatan. Jika ya, conteng
dan sebutkan jenis obat apa yang bias membuat alergi.)

K. Pengkajian Lingkungan:
1. Ventilasi : (1) < 10% luas lantai (2) 10% luas lantai
2. Pencahayaan : (1) Baik (2) kurang

3
3. Lantai : (1) semen (2) tegel (3)
keramik (4) tanah (5) lainnya,.....
4. Kebersihan rumah : (1) baik (2) kurang
5. Jenis bangunan : (1) permanen (2)semi permanen (3)
nonpermanen
(Amati tempat tinggal keluarga, centang sesuai dengan criteria yang
ditentukan.)

6. Air untuk keperluan sehari-hari


1) Sumber air untuk keperluan minum:
PDAM umur
Sungai  Air mineral
(Tanyakan kepada keluarga, air yang dikonsumsi berasal darimana dan centang
dengan criteria yang ditentukan.
2) Sumber air untuk keperluan mandi dan cuci:
 PDAM Sumur
Sungai Air mineral
(Tanyakan pada keluarga, air untuk mandi dan cuci berasal darimana. Conteng
sesuai dengan criteria yang ditentukan.)
3) Jarak sumber air dengan pembuangan limbah keluarga/septic tank:
 <10 meter >10 meter

(Tanyakan pada keluarga, seberapa jauh air yang dikonsumsi dari tempat
pembuangan limbah keluarga dan centang.)
4) Tempat penampungan air sementara:
 Bak Ember
Gentong Lain-lain..........
(Tanyakan pada keluarga tempat penampungan air sementara dan centang
sesuai criteria yang ditentukan.)
5) Kondisi tempat penampungan air:
 Tertutup Terbuka
4
(Tanyakan pada keluarga tempat penampungan air tertutup atau terbuka
dan conteng sesuai criteria yang ditentukan.)
6) Kondisi air:
Berasa Berwarna
Berbau Ada endapan
 Tidak berasa, tidak berbau, dan tidak berwarna
(Tanyakan pada keluarga bagaimana kondisi air nya. Conteng sesuai
dengan criteria yang ditentukan.)
7. Sampah Keluarga
1) Pembuangan sampah:
 TPU Sungai Ditimbun
Dibakar
Sembarang tempat
(Tanyakan pada keluarga tempat membuang sampah dimana dan conteng.)

2) Apakah rumah memiliki tempat penampungan sampah sementara ?


 Ya Tidak
(Amati apakah rumah keluarga ada tempat penampungan sampah
sementaradan centang.)
3) Bila ya bagaiman kondisisnya ?
 Tertutup Terbuka
(Amati bagaimana kondisi tempat pembuangan sampah dan centang.)
4) jarak tempat penampungan sampah dengan rumah ?
 <5 meter >5meter
(Amati jarak rumah dengan penampungan sampah dan centang.)
8. Sistem pembuangan kotoran :
1) Tempat Keluarga buang hajat(BAK/BAB) :
 Jamban(WC) Sungai Sembarang tempat
2) Apabila memiliki jamban,jenisnya apa :
Cemplung  Leher angsa Plengseran

5
3) Pembuangan air limbah :
Resapan  Got Sembarang tempat
(Tanyakan pada keluarga tempat pembuangan kotoran nya seperti apa dan
centang.)
9. Hewan peliharaan / ternak
1) Apakah memiliki hewan peliharan/ ternak ?
 Ya Tidak tidak

2) apabila memiliki ,apakah termasuk hewan ternak/ peliharaan ?


 Ya Tidak
3) bila ya, apakah hewan ternak ada kandangnya ?
 Ada Tidak ada
4) bila ada, dimana letaknya ?
 Didalam rumah Diluar rumah
5) bila diluar rumah, berapa jauh jaraknya ?
 <1meter >1 meter tetapi < 10 meter
6) kondisi kandang :
Terawat  Tidak terawat
(Tanyakan pada keluarga apakah memiliki hewan ternak atau peliharaan,jika ya,
dimana letaknya dan seberapa jauh dari rumah serta bagaimana kondisi
kandangnya. Centang sesuai dengan yang diamati.)

Perawat yang mengkaji

Nama :Igo Gunawan Tgl : 8 oktober Pkl : 16 wib

6
(Tulis nama yang melakukan pengkajian,tanggal dan jam pengkajian)

Catatan Keperawatan Keluarga

II. Analisa Data


NO DATA PENUNJANG MASALAH PENYEBAB
DS: Ketidakmampuan

- Tn.S mengatakan sesak,batuk, keluarga Bersihkan jalan napas


dahak susah keluar tidak efektif
memelihara
- Keluarga Tn.S belum tahu
tentang cara memelihara rumah lingkungan rumah
yang sehat
yang sehat
DO:

- Rumah keluarga Tn.S tampak


berdebu dan kotor
- Bunyi napas mengi
- Takipneu
RR: 36x/menit
DS: Ketidakmampuan Ketidaktahuan
keluarga mengenal keluarga mengenal
- Keluarga n.Imengatakan An.A karakteristik penyakit asma
menderita asma sejak 3 tahun
yang lalu penyakit asma dan
- Penyakit An.A kambuh jika perawatannya.
suhu dingin dan sakit batuk
- Tn.S dan keluarga tidak tahu
tentang penyakit, komplikasi
serta perawatannya
DO:

7
- Respirasi 36x/menit
- Adanya bunyi tambahan
saat bernapas (Mengi)
- Nadi 120x/menit

III. Skoring Prioritas Diagnosa Keperawatan Keluarga

4Bersihan jalan napas tidak efektif b/d ketidakmampuan keluarga dalam memelihara
lingkungan rumah yang sehat

No Kriteria Skoring Pembenaran

1 Sifat masalah : 3/3x1= 1 Tn.S megalami sesak napas, RR


Tidak/Kurang sehat 36 x/menit dan terdengar suara
mengi
2 Kemungkinan 1/2x2= 1 Keluarga Ny.m ingin suaminya
masalah dapat segera sembuh
diubah:
Sebagian
3 Potensial masalah 3/3x1 = 1 Tn.S mengatakan ingin cepat
untuk dicegah: sembuh serta adanya dukungan
Tinggi dari keluarga
4 Menonjolnya 2/2x1= 1 Keluarga Ny. Mmerasakan bahwa
masalah: penyakit Suaminya merupakan
Segera masalah yang serius

Total Skor 4

Tabel 3.5 Ketidakmampuan keluarga merawat anggota keluarga yang sakit b/d
ketidakmampuan keluarga mengenai pencegahan dan perawatan karena keluarga tidak
tahu tentang penyakit dan pencegahannya.

8
No Kriteria Skoring Pembenaran

1 Sifat masalah : 3/3x1= 1 Tn.S mengatakan penyakit


Tidak/kurang sehat asmanya sering kambuh jika suhu
dingin dan terkena sakit batuk

2 Kemungkinan 1/2x2= 1 Sumber daya keluarga berupa


masalah dapat waktu, kemauan dan fasilitas
diubah: kesehatan mudah dijangkau
sebagian

3 Potensial masalah 2/3x1 = 2/3 Masalah sudah lama dirasakan


untuk dicegah: dan pengobatannya dilakukan
cukup sendiri

4 Menonjolnya Keluarga berharap masalah segera


masalah: 2/2x1= 1 ditangani
Harus segera di
tangani

Total Skor 3 2/3

IV. Prioritas Diagnosa Keperawatan Keluarga


Prioritas Diagnosa Keperawatan Skore
Bersihan jalan napas tidak
efektif pada Tn. s b/d
1 ketidakmampuan keluarga 4

dalam memelihara
lingkungan rumah yang
sehat dengan skor

2 Ketidakmampuan keluarga
merawat anggota keluarga
yang sakit b/d 3 2/3.
ketidakmampuan keluarga
mengenai pencegahan dan
9
perawatan karena keluarga
tidak tahu tentang penyakit
dan pencegahannya dengan

V.RencanaAsuhan KE

10
V. Rencana Asuhan Keperawatan Keluarga

Keperawatan Keluarga
Diagnosa Keperawatan : 1. Bersihan jalan napas tidak efektif pada Tn. S b/d
ketidakmampuan keluarga dalam memelihara lingkungan rumah yang sehat dengan skor
Tujuan Khusus Kriteria Standart Hasil Intervensi Keperawatan
Setelah dilakukan 3 Keluarga Tn.S RR 24 x/i, dahak - Kaji pengetahuan keluarga
Tn.s tentang bagaimana
kali kunjungan mampu memelihara dapat keluar
lingkungan yang sehat
rumah diharapkan lingkungan, mengetahui cara - Kaji tanda-tanda vital
- Beri posisi semifowler
bersihan jalan napas mempertahankan batuk efektif yang
- Ajarkan Tn.s batuk efektif
pada Tn.S efektif lingkungan yang benar - Bantu keluarga Tn.I
memodifikasi lingkungan
sehat
Motivasi keluarga Tn.S agar
memelihara lingkungan yang
sehat
Keperawatan Keluarga
Diagnosa Keperawatan : 2. Ketidakmampuan keluarga merawat anggota keluarga yang
sakit b/d ketidakmampuan keluarga mengenai pencegahan dan perawatan karena
keluarga tidak tahu tentang penyakit dan pencegahannya
Tujuan Khusus Kriteria Standart Hasil Intervensi Keperawatan
Setelah dilakukan Setelah dilakukan Pengatahuaan Berikan penyuluhan tentang:
penyuluhan selama kunjungan selama 3 bertambah dengan
- Pengertian asma
hari keluarga dapat: kriteria hasil:
3 hari pengetahuan - Penyebab asma
- Tanda dan gejala asma
keluarga Tn.S - Mengetahui - Keluarga dapat
- Komplikasi asma
pengertian asma menyebutkan
cukup tentang - Mengetahui pengertian asma - Perawatan asma
penyebab asma - Keluarga dapat Pencegahan asma
penyakit asma
- Mengetahui menyebutkan
tanda dan gejala penyebab asma
asma - Keluarga dapat
- Mengetahui menyebutkan
komplikasi asma tanda dan gejala
- Mengetahui asma
perawatan asma - Keluarga dapat
Mengetahui menyebutkan
komplikasi asma
pencegahan asma
1
- Keluarga dapat
menyebutkan
perawatan asma
Keluarga dapat
menyebutkan
pencegahan asma

VI. Implementasi dan Evaluasi Keperawatan Keluarga


Hari/Tanggal Pukul Implementasi Evaluasi
07 Oktober 09:00 WIB - Kaji pengetahuan keluarga Tn.I S : - Keluarga Tn. S mengatakan
2021 tentang bagaimana lingkungan sudah
yang sehat mengetahui tentang bagai
- Kaji tanda-tanda vital mana lingkungan yang sehat
- Beri posisi semifowler - Keluarga Tn.I mengatakan
- Ajarkan An.A batuk efektif mau
- Bantu keluarga Tn.I memodifikasi lebih rajin membersihkan
lingkungan rumahnya
Motivasi keluarga Tn.S agar - Tn.S mengatakan batuk
memelihara lingkungan yang sehat berdahak
berkurang
O : - Suasana rumah Tn.SI
tampak bersih
- Batuk berdahak berkurang
- Pernapasan 24x/menit
A : - Masalah teratasi
P : - Kunjungan rumah
dihentikan

07 Oktober 19:00 WIB Berikan penyuluhan tentang: S : - Keluarga Tn.s mengatakan


2021 penyakit
- Pengertian asma asma disebabkan oleh
- Penyebab asma kelelahan
- Tanda dan gejala asma dan cuaca dingin
- Komplikasi asma O : - TD 110/70 mmHg
- Perawatan asma
- Nadi 86x/menit
- Pencegahan asm
- Pernapasan 24x/menit
A: - Masalah teratasi sebagian

2
P: - Anjurkan klien untuk

memeriksakan diri
kepuskesmas

Anda mungkin juga menyukai