T

Unduh sebagai pdf atau txt
Unduh sebagai pdf atau txt
Anda di halaman 1dari 2

Nama : Ginalutfi fauzah

Nim : 0501201070

Mata kuliah : KD Matematika 2

Dosen pengampu : Dina karlina, M.Pd

Pengantar Logika

Logika adalah ilmu untuk berpikir dan menalar dengan benar. Secara bahasa, logika berasal dari kata
“logos” yang artinya kata, ucapan, pikiran secara utuh atau ilmu pengetahuan.

Secara istilah, logika adalah cabang ilmu yang mempelajari penurunan-penurunan kesimpulan yang valid
(benar)dan yang tidak valid (tidak benar).

Kalimat Pernyataan

Pernyataan yaitu suatu kalimat yang hanya benar saja atau salah saja, tidak dua-duanya pada saat yang
sama, artinya tidak sekaligus benar dan salah.

Kalimat pernyataan dapat dibagi menjadi dua yaitu :

1. Kalimat pernyataan tertutup

Merupakan kalimat yang memiliki nilai kebenaran yang sudah pasti, apakah nilainya benar saja atau
salah saja dan tidak bisa diubah-ubah.

2. Kalimat pernyataan terbuka

Merupakan kalimat yang belum pasti nilai kebenarannya (relative). Biasanya ada pada kalimat tanya dan
kalimat perintah.

Pertanyaan majemuk adalah dua pertanyaan tunggal atau lebih dapat digabungkan menjadi sebuah
kalimat baru sedangkan tiap pernyataan bagian dari pernyataan majemuk disebut komponen-komponen
pernyataan majemuk.

Operasi - Operasi Logika

1. negasi

Operasi negasi atau ingkaran adalah operasi yang dikenakan hanya pada sebuah pernyataan. Operasi
negasi dilambangkan dengan "~" jika P adalah lebih pernyataan dugaan maka ~ P adalah pernyataan
majemuk.

Definisi : suatu pernyataan dan negasinya mempunyai nilai kebenarannya yang berlawanan.
2. Konjungsi

Suatu pernyataan majemuk yang dibentuk dengan cara menggabungkan dua pernyataan Tunggal
dengan memakai kata perangkai dan disebut konjungsi operasi konjungsi dilambangkan dengan "^".

Definisi : sebuah konjungsi bernilai benar jika komponen-komponennya bernilai bena,r dan bernilai
salah jika salah satu dari komponen nya bernilai salah.

3. Disjungsi

Disjungsi adalah gabungan dua pernyataan yang menggunakan kata penghubung logika "atau " sehingga
membentuk dua pernyataan majemuk. Kata penghubung "atau" dalam logika matematika
dilambangkan dengan "V".

4. Implikasi

Gabungan dua pernyataan p dan q sehingga membentuk pernyataan majemuk dengan menggunakan
kata penghubung " jika...., " maka..." dinamakan implikasi ditulis" p--->q " . Pernyataan p dinamakan
anteseden atau hipotesis, sedangkan pernyataan q dinamakan konsekuen atau simpulan .

5. Biimplikasi

Selain operasi-operasi negasi, konjungsi, disjungsi dan implikasi dalam logika matematika dikenal pula
operasi yang dinamakan operasi biimplikasi. Operasi biimplikasi disebut juga operasi bikondisional
( biconditional) , atau operasi implikasi dwi arah, atau operasi ekuivalensi. Operasi biimplikasi ini di
notasikan dengan "<--->" yang dapat dibaca sebagai " materially implication" atau " jika dan hanya jika".

Referensi :

Buku konsep dasar matematika SD Febriani Rotua Manullang, M.Pd

https://www.google.com/url?sa=t&source=web&rct=j&url=https://ocw.upj.ac.id/files/Handout-
GNR105-Pertemuan-1-Pengantar-Dasar-Logika-
Matematika.pdf&ved=2ahUKEwjwuY_BwLLvAhXV8HMBHTwsDVYQFjADegQIBhAC&usg=AOvVaw3SiIPuS
K5B3L78C3_Jiw2e

Anda mungkin juga menyukai