Dinamika Rotasi

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 11

MAKALAH DINAMIKA ROTASI

Disusun Untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah "Fisika Dasar”


Dosen Pengampu : Lucky Amatur R. M.Pd.

Disusun Oleh : Endang Setiyorini


Endang Tri Ningsih

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN MATEMATIKA


STKIP MODERN NGAWI
2022/2023

KATA PENGANTAR
Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat dan
hidayah-Nya, sehingga kami dapat menyelesaikan makalah yang berjudul "Dinamika Rotasi".
Penyusunan makalah ini untuk memenuhi tugas mata kuliah Fisika Dasar. Kami berharap
makalah ini dapat menambah wawasan dan pengetahuan.

Kami selaku penyusun makalah apabila ada kekurangan dalam menyusun makalah ini
kami mengharapkan kritik dan saran supaya kedepannya bisa menjadi lebih baik lagi. Kami juga
mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah membantu dalam penyusunan
makalah ini.

Ngawi, 22 Maret 2022

Penyusun

Endang S & Endang T

DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR...................................................................................

DAFTAR ISI ...............................................................................................

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang.............................................................................

B. Rumusan Masalah.......................................................................

C. Tujuan............................................................................................

BAB II PEMBAHASAN

A.Pengertian Dinamika Rotasi..........................,...............................

B.Besaran yang mempengaruhi Dinamika Rotasi..........................

BAB III PENUTUP

A. Kesimpulan ....................................................................................

B. Saran................................................................................................

DAFTAR PUSTAKA ......................................................................................

BAB I

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG
Fisika adalah salah satu ilmu pasti yang dalam kajiannya terbatas pada fisik benda.
Salah satu kajian dalam fisika ialah mengenai gerak benda yang istilah fisikanya disebut
mekanika. Dalam bahasan mekanika, gerak suatu benda dispesifikasi menjadi dua ranting
bahasan,yakni kinematika dan dinamika . Kinematika menjabarkan mengenai gerakan benda
tanpa mengaitkan apa penyebab benda tersebut bergera, sedangkan dinamika mengulas
mengenai gerakan benda dengan menghubungkan apa yang menyebabkan benda tersebut
bergerak. Jadi, dalam mengulas tentang gerakan suatu benda dapat dilakukan dengan dua
pendekatan, yakni pendekatan kinematika atau dinamika. Pada makalah ini akan membahas
tentang” Dinamika Rotasi”.
Menelaah tentang gerakan suatu benda dapat memberikan informasi penting masalah
benda tersebut, apalagi benda yang menjadi objek adalah benda dinamis. Misalnya dengan
mempelajari gerakan pesawatat autraktor, kita dapat mengetahui kecepatannya dan dengan data
tersebut kita dapat menghitung berapa waktu serta jarak tempuh pesawat atau traktor tersebut.
Jadi dengan mempelajari gerakan suatu benda, kita dapat memetakan semua informasi yang
berhubungan dengan gerakan benda tersebut.

B. Rumusan Masalah

1. Apa yang dimaksud dinamika rotasi


2. Apa saja besaran yang mempengaruhi dinamika rotasi

C. TUJUAN PENULIS

1. Agar mengetahui pengertian dinamis rotasi

2. Agar mengetahui besaran yang mempengaruhi dinamika rotasi

BAB II

PEMBAHASAN

A.Pengertian Dinamika Rotasi


Dinamika rotasi adalah ilmu yang mempelajari tentang gerak rotasi (berputar) dengan
memperhatikan aspek penyebabnya, yaitu momen gaya. Momen gaya atau yang lebih dikenal
dengan torsi ini akan menyebabkan terjadinya percepatan sudut. Suatu benda dikatakan
melakukan gerak rotasi (berputar) jika semua bagian benda bergerak mengelilingi poros atau
sumbu putar. Sumbu putar benda terletak pada salah satu bagian dari benda tersebut.

B.Besaran Yang Mempengaruhi Dinamika Rotasi

Dalam mempelajari dinamika rotasi wajib kiranya kita mengetahui apa saja besaran yang dapat
mempengaruhi dinamika rotasi. Besaran-besaran tersebut akan diuraikan di bawah ini.

1. Momen Gaya (Torsi)

Gaya merupakan sebab dari bergeraknya suatu benda dan dalam gerak rotasi yang
menyebabkan benda berputar disebut dengan momen gaya atau torsi yang juga didefinisikan
sebagai hasil kali antara gaya (F) yang tegak lurus dengan jarak dari sumbu rotasi ke arah garis
kerja gaya (r)

K
alau gaya yang bekerja pada suatu benda lebih dari satu hal itu menyebabkan momen gaya
total yang dirumuskan sebagai berikut:

Nah, momen gaya termasuk ke dalam besaran vektor loh karena selain memiliki nilai juga
terdapat arah. Arah momen gaya ini memenuhi kaidah tangan kanan (Ibu jari sebagai momen
gaya dan genggaman lainnya sebagai arah rotasi) yang akan bernilai positif apabila benda
berotasi berlawanan arah jarum jam dan torsi bernilai negatif ketika benda berputar searah
jarum jam.
2. Momen Inersia

Momen inersia (I) merupakan besaran yang menyatakan ukuran kecenderungan benda untuk
tetap mempertahankan keadaannya (kelembaman). Pada gerak rotasi, momen inersia juga
dapat menyatakan ukuran kemampuan benda untuk mempertahankan kecepatan sudut
rotasinya. Benda yang sukar berputar atau benda yang sulit dihentikan saat berputar memiliki
momen inersia yang besar, dan sebaliknya.
Contoh soal:

1. Bola bermassa 100 gram dihubungkan dengan seutas tali yang panjangnya 20 cm seperti
pada gambar. Momen Inersia bola terhadap sumbu AB adalah…

Pembahasan:
Momeninersia sebuah bola bermassa m = 0,1 kg dengan panjang tali r= 0,2 m adalah

3. Momentum Anguler

Ketika suatu benda bergerak pada lintasan lurus, maka benda tersebut dapat dikatakan
bergerak secara translasi. Akan tetapi, ketika benda tersebut bergerak pada sumbu putarnya
atau bergerak pada lintasan melingkar, maka benda tersebut bergerak secara rotasi.

Gaya yang bekerja menuju atau menjauhi pusat massa suatu benda dapat menyebabkan benda
bergerak lurus dengan momentum linier sebesar massa kali kecepatan p=m.v

Momen Gaya atau Torsi atau Gaya Puntir yang bekerja pada suatu benda dapat menyebabkan
benda bergerak rotasi terhadap sumbu putarnya dengan besar momentum sudut atau
momentum anguler sebesar momen inersia kali kecepatan sudut
BAB III

PENUTUP
A. Kesimpulan

Dinamika rotasi adalah ilmu yang mempelajari tentang gerak rotasi (berputar) dengan
memperhatikan aspek penyebabnya, yaitu momen gaya
Momen gaya adalah Gaya merupakan sebab dari bergeraknya suatu benda dan dalam gerak rotasi
yang menyebabkan benda berputar .
Momen inersia (I) merupakan besaran yang menyatakan ukuran kecenderungan benda untuk tetap
mempertahankan keadaannya (kelembaman).

B. Saran
Penulis menyadari bahwa masih banyak kesalahan dalam penulisan makalah
“Dinamika Rotasi”ini. Maka dari itu, diharapkan para pembaca dapat memberikan kritik dan
saran yang membangun untuk penulis. Hal ini diperlukan agar kedepannya penulis dapat
memperbaiki sistematika penulisan makalah serta kesalahan-kesalahan lainnya yang ada
dalam makalah ini menjadi lebih baik lagi. Semoga penulisan makalah ini dapat bermanfaat
bagi para pembaca sekalian dalam menambah ilmu pengetahuan.

DAFTAR PUSTAKA

Ardiyanto,Rama.2019.“MomenGaya(Torsi)Adalah–Pengertian,Rumus,DanContoh Soal”,
https://rumus.co.id/momen-gaya-torsi-adalah/, diakses pada 16 September 2019.

Abdullah,Mikrajuddin.2016.FisikaDasarI.InstitutTeknologiBandung:KampusGanesha. Chusni.

(2018). Jurnal Pendidikan Fisika dan Keilmuan. Vol 4, No 1.

Ibadurrahman.“DinamikaRotasi”,https://www.studiobelajar.com/dinamika-rotasi,dikses
pada 15 September 2019.

Anda mungkin juga menyukai