Tugas 1 Pthi
Tugas 1 Pthi
Tugas 1 Pthi
Disusun Oleh:
053410434
UNIVERSITAS TERBUKA
2. Teori ini mengungkapkan konsep filosofi Cicero yang menyatakan bahwa hukum
tidak dapat dipisahkan dari masyarakat. Hukum dan masyarakat tidak bisa dipisahkan,
bagi hukum, masyarakat merupakan sumber daya yang memberi hidup dan
menggerakkan hukum tersebut. Masyarakat menghidupi hukum dengan nilai-nilai,
gagasan, konsep, di samping hal itu masyarakat juga menghidupi hukum dengan cara
menyumbangkan masyarakat untuk menjalankan hukum. Karena didalam masyarakat
keadaannya tidak selalu damai, tentu hal tersebut menyebabkan gesekan-gesekan
yang terjadi di masyarakat sehingga menimbulkan konflik. Dan dari hal tersebut
lahirlah hukum beserta sanksinya, yang dibentuk berdasarkan kesepakatan bersama
yang mengatur hubungan antar masyarakat. Hukum didalam masyarakat bersifat
luwes. Luwes dalam artian yaitu hukum yang ada dalam masyarakat dapat
disesuaikan dengan kondisi dan situasi masyarakatnya. Seperti yang terjadi pada
kasus nenek Minah, seharusnya sanksi yang diberikan tidak harus sampai dibawa ke
pengadilan. Dan seharusnya sanksi yang pantas yaitu cukup diberikan sanksi sosial
atau dalam hal ini nenek Minah hanya diberi ceramah saja dengan apa yang sudah dia
lakukan. Dalam kasus tersebut nenek Minah juga sudah mengakui kesalahannya dan
telah meminta maaf dan tidak akan melakukannya lagi. Sehingga disinilah seharusnya
letak keluwesan hukum tersebut, dan menjadikan lahirnya keadilan dalam
masyarakat.