B.INdonesia B
B.INdonesia B
B.INdonesia B
Kurikulum Merdeka
BAHASA INDONESIA
Fase C - Kelas V
Disusun Oleh:
APRISKA MARSHAL Sp.d
TAHUN 2024/2025
MODUL AJAR BAHASA INDONESIA
I. INFORMASI UMUM
A. IDENTITAS MODUL
Nama Penyusun : APRISKA MARSHAL Sp.d
Nama Sekolah : SDN 2 NAMBAHREJO
Tahun Penyusunan : 2024
Modul Ajar : Bahasa Indonesia
Fase/Kelas : C/V
Alokasi Waktu : 5 minggu
B. KOMPETENSI AWAL
1. Peserta didik dapat menyimak penjelasan guru dengan seksama.
2. Peserta didik dapat melakukan presentasi di depan kelas dengan suara yang jelas
dan dimengerti oleh guru dan peserta didik lain.
3. Peserta didik dapat mengidentifikasi teks bacaan sesuai dengan petunjuk.
4. Peserta didik dapat mengidentifikasi perbedaan dua teks bacaan yang berbeda
F. MODEL PEMBELAJARAN
1. Tatap Muka
A. TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Melalui kegiatan presentasi, peserta didik dapat menginformasikan secara runut
hasil pengamatannya dengan menyertakan contoh atau petunjuk untuk
mendukung pendapatnya.
2. Melalui kegiatan menyimak dan membaca dalam hati, peserta didik mampu
mengenali fungsi tanda baca dan pengaruhnya pada intonasi yang membuat
pembaca mampu memahami isi bacaan dengan lebih baik.
3. Melalui kegiatan menyimak dengan saksama, peserta didik mampu memahami
unsur-unsur intrinsik cerita.
4. Melalui kegiatan presentasi, peserta didik dapat dan mempraktikkan penggunaan
intonasi dan teknik presentasi cerita yang tepat sehingga dapat menarik perhatian
atau minat pendengarnya.
5. Melalui pembahasan tentang gaya bahasa, peserta didik mampu memahami cara
pemilihan bahasa oleh penulis untuk menyampaikan pesan tertentu dengan makna
kiasan.
6. Melalui pembahasan penulisan kalimat langsung dan tidak langsung, peserta didik
mampu memahami fungsi tanda baca dan cara membaca kalimat tersebut dengan
tepat.
7. Melalui kegiatan membaca “Serba-Serbi Kelinci”, peserta didik dapat
mengidentifikasi sumber informasi lain yang menyebutkan karakter yang sama
seperti teks lainnya dengan konsep tujuan penulisan yang berbeda.
8. Melalui pengetahuan atas cara membedakan informasi yang bersifat fakta dan
fiksi, peserta didik dapat mengklasifikasi pemahamannya dan meningkatkan
kemampuan literasinya.
9. Melalui kegiatan presentasi, peserta didik mampu menceritakan secara runut
proses membuat buku beserta orang-orang yang berperan di dalamnya.
10. Melalui kegiatan pengenalan bagian-bagian buku, peserta didik dapat
mengidentifikasi jenis teks dari isi buku tersebut: apakah teks naratif atau
informasional.
11. Melalui kegiatan jurnal membaca, peserta didik dapat berlatih menuliskan
pendapatnya atas buku yang sudah dibaca.
12. Melalui pemahaman akan unsur intrinsik cerita, penggunaan tanda baca pada teks
naratif yang menggunakan dialog, dan penggunaan proses menulis, peserta didik
mampu menulis sebuah teks naratif sederhana yang menarik pembaca.
B. CAPAIAN PEMBELAJARAN:
1. Elemen Menyimak
Peserta didik mampu menganalisis informasi dengan mengidentifikasikan ciri
objek, urutan proses kejadian dan nilai-nilai dari berbagai tipe teks nonfiksi dan
fiksi yang disajikan dalam bentuk lisan, teks aural (teks yang dibacakan dan/atau
didengar), dan audio.
2. Elemen Membaca dan Memirsa
Peserta didik mampu membaca kata-kata dengan berbagai pola kombinasi huruf
dalam kata dengan fasih dan indah.. Peserta didik mampu memahami informasi
dan kosakata baru yang memiliki makna denotatif, konotatif, dan kiasan untuk
mengidentifikasi objek, fenomena, dan karakter. Peserta didik mampu
menganalisis informasi dari berbagai tipe teks serta nilai-nilai yang terkandung
dalam teks sastra dari teks visual dan/atau audiovisual. Peserta didik mampu
membaca hasil pengamatan.
3. Elemen Berbicara dan Mempresentasikan
Peserta didik mampu menyampaikan informasi secara lisan untuk tujuan
menghibur dan meyakinkan mitra tutur sesuai kaidah dan konteks. Peserta didik
mampu menggunakan kosakata baru yang memiliki makna denotatif, konotatif,
dan kiasan. Peserta didik mampu memilih kata yang tepat sesuai dengan norma
sosial budaya. Peserta didik mampu menyampaikan informasi dengan fasih dan
santun. Peserta didik mampu menyampaikan perasaan berdasarkan fakta,
imajinasi (dari diri sendiri dan orang lain) secara indah dan menarik dalam
bentuk karya sastra dengan penggunaan kosakata secara kreatif. Peserta didik
mampu mempresentasikan gagasan, hasil pengamatan, dan pengalaman dengan
logis, sistematis, efektif, dan kritis; mempresentasikan imajinasi secara kreatif.
4. Elemen Menulis
Peserta didik mampu menulis berbagai teks sederhana berdasarkan gagasan,
hasil pengamatan, pengalaman, dan imajinasi. Peserta didik mampu menuliskan
hasil pengamatan yang menjelaskan hubungan kausalitas (sebab akibat) untuk
meyakinkan pembaca. Peserta didik mampu menggunakan kaidah kebahasaan
dan kesastraan untuk menulis teks sesuai dengan konteks dan norma sosial
budaya. Peserta didik mampu menggunakan kosakata baru yang memiliki makna
denotatif, konotatif, dan kiasan. Peserta didik mampu menyampaikan perasaan
berdasarkan fakta, imajinasi (dari diri sendiri dan orang lain) secara indah dan
menarik dalam bentuk karya sastra dengan penggunaan kosakata secara kreatif.
Peserta didik terampil menulis teks dalam tulisan Latin dan tegak bersambung.
C. PEMAHAMAN BERMAKNA
1. Setelah mempelajari bab Buku Jendela Dunia, peserta didik mampu menerapkan
kemampuannya untuk menulis teks narasi dengan unsur intrinsik.
D. PERTANYAAN PEMANTIK
1. Buku apa saja yang pernah kalian baca?
2. Dapatkah kalian menebak isi buku hanya dengan melihat sampul buku?
3. Apakah kalian tahu bagaimana proses membuat buku?
4. Apakah kalian tahu apa saja yang menjadi bagian-bagian buku?
5. Bisakah kalian membedakan mana yang termasuk buku fiksi dan nonfiksi?
E. PERSIAPAN PEMBELAJARAN
1. Guru menyiapkan kebutuhan pembelajaran seperti Media Ajar guru Indonesia
dari SCI MEDIA, Buku cerita anak, dsb.
2. Guru mengingatkan peserta didik untuk mempersiapkan buku teks, laptop, alat
dan bahan yang dibutuhkan.
F. KEGIATAN PEMBELAJARAN
Pertemuan Pertama (3 JP x 35 menit)
Alokasi
Kegiatan Pembelajaran
Waktu
Pendahuluan 15
1.Guru memberi salam, menyapa peserta didik (menanyakan kabar, menit
mengecek kehadiran dan kesiapan peserta didik, dan lain-lain), serta
menyemangati peserta didik dengan tepukan, atau bernyanyi.
2.Salah satu peserta didik memimpin pembacaan doa dilanjutkan dengan
penegasan oleh guru tentang pentingnya berdoa sebelum memulai
suatu kegiatan dalam rangka menanamkan keyakinan yang kuat
terhadap kuasa Tuhan Yang Maha Esa dalam memahami ilmu yang
dipelajari.
3.Guru bertanya kepada peserta didik tentang kondisi siswa pada pagi hari
ini.
4.Guru mengadakan tes kemampuan awal melalui pertanyaan awal.
5.Guru menyampaikan tujuan kegiatan pembelajaran kali ini dan
menjelaskan kegiatan apa saja yang akan dilakukan serta hal-hal apa
saja yang akan dinilai dari peserta didik selama proses pembelajaran.
Kegiatan Inti 75
Kegiatan Pembuka menit
1. Guru mengajak peserta didik untuk mengamati suasana luar kelas dari
pintu atau jendela. Guru meminta peserta didik menyebutkan apa saja
yang mereka lihat, apa yang mereka bayangkan dari yang dilihat, dan
Alokasi
Kegiatan Pembelajaran
Waktu
apa yang dirasakan.
2. Alternatif kegiatan: Guru bisa meminta peserta didik mengamati
gambar pembuka bab. Guru meminta peserta didik menyebutkan
benda-benda apa saja yang keluar dari buku. Guru menanyakan ke
peserta didik apa maksud dari ilustrasi bab tersebut.
3. Guru meminta peserta didik menceritakan pengalaman membacanya.
Setelah itu, guru meminta peserta didik mengamati gambar tiga
peserta didik yang sedang membaca buku. Berikan petunjuk agar
peserta didik melihat sampul buku.
4. Guru meminta peserta didik meneruskan kalimat tentang makna buku
baginya. Buku adalah ....
5. Alternatif Kegiatan: Guru dapat meminta peserta didik menyebutkan,
menuliskan di papan tulis, menuliskan di kertas dan menempelkannya
di papan kelas.
6. Guru menyebutkan beberapa manfaat lain dari membaca buku yang
terdapat pada lembar panduan jurnal membaca di depan.
Berbicara, Berdiskusi, dan Mempresentasikan
1. Guru mengajak peserta didik melakukan kegiatan dengan berbagai
jenis buku.
2. Guru menyiapkan beberapa contoh buku dari koleksi kelas seperti
pada contoh.
3. Guru meminta peserta didik menebak isi buku berdasarkan informasi
yang dilihat pada sampul buku:
Lede si Joki Cilik
Buku Pelajaran Bahasa Indonesia
Kamus Besar Bahasa Indonesia
Ada Apa Sih? Ada Apa Sih?
Membaca
1. Guru meminta peserta didik membaca cerita “Kelinci Kecil dan
Burung Pipit” dalam hati dengan waktu yang ditentukan guru (15
menit).
2. Alternatif Kegiatan: Guru dapat membacakan cerita itu untuk pertama
kali dengan intonasi, lalu meminta peserta didik mengulang
membacanya dalam hati atau bergilir membaca satu paragraf, atau
meminta dua peserta didik memperagakan cerita secara dialog.
3. Guru meminta peserta didik mengidentifikasi tanda baca apa saja yang
ditemukan, dan bagaimana mengucapkan kalimat dengan adanya
tanda baca tersebut.
4. Guru meminta peserta didik menjawab tujuh pertanyaan berikut:
Alokasi
Kegiatan Pembelajaran
Waktu
Apakah isi cerita tersebut?
Siapakah tokoh dalam cerita dan bagaimana sifat tokoh tersebut?
Di mana latar cerita berlangsung?
Kapan cerita tersebut berlangsung?
Apa masalah yang terjadi?
Bagaimana masalah itu diselesaikan?
Apa pesan dari cerita tersebut?
Penutup 15
1. Peserta didik membuat resume tentang poin-poin penting yang muncul menit
dalam kegiatan pembelajaran yang telah dilakukan.
2. Guru dan peserta didik menyimpulkan tentang menebak isi buku dan
memahami isi cerita dari teks Kelinci Kecil dan Burung Pipit.
3. Mengagendakan pekerjaan rumah.
4. Mengagendakan materi yang harus dipelajari pada pertemuan
berikutnya yaitu tentang mengidentifikasi unsur cerita.
5. Guru menutup kegiatan pembelajaran dengan menyanyikan lagu,
Nasional/Daerah dilanjutkan dengan doa, mengucapkan salam.
F. ASESMEN
No Jenis Asesmen Bentuk Asesmen
1. Pertanyaan pemantik tersebut di atas.
Diagnostik
Tanya jawab sebagai tindak lanjut.
Penilaian proses, observasi sikap, performa
2. berupa presentasi dan pameran hasil karya,
Formatif
keterampilan dan pengetahuan selama kegiatan
pembelajaran.
3. Tertulis (Soal Pilihan Ganda)
Sumatif
G. DIFERENSIASI
1. Untuk peserta didik yang berminat belajar dan mengeksplorasi topik ini lebih
jauh, disarankan untuk membaca materi “Buku Jendela Dunia” dan literatur lain
yang relevan.
2. Guru dapat menggunakan alternatif metode dan media pembelajaran sesuai
dengan kondisi masing-masing agar pelaksanaan pembelajaran menjadi lebih
menyenangkan (joyfull learning) sehingga tujuan pembelajaran bisa tercapai.
3. Untuk peserta didik yang kesulitan belajar topik ini, disarankan untuk belajar
kembali materi terkait buku jendela dunia, serta manfaat mempelajari materi
tersebut pada pembelajaran di dalam dan atau di luar kelas sesuai kesepakatan
antara guru dengan peserta didik. Peserta didik juga disarankan untuk belajar
kepada teman sebaya.
10. ……………….
III. LAMPIRAN
Lampiran 1. Penilaian
A. PENILAIAN DIAGNOSTIK
1. Diagnostik Non Kognitif
Asesmen diagnostik non kognitif di awal pembelajaran dilakukan untuk menggali
hal-hal meliputi kesejahteraan psikologi peserta didik, sosial emosi, aktivitas
peserta didik selama belajar di rumah, kondisi keluarga dan pergaulan peserta
didik, gaya belajar, karakter, dan minat siswa.
Pilihan Jawaban
No Pertanyaan
Ya Tidak
1. Apa kabar hari ini?
2. Apakah ada yang sakit hari ini?
3. Apakah kalian dalam keadaan sehat?
4. Apakah anak-anak merasa bersemangat hari ini?
5. Apakah anak-anak sudah makan?
6. Apakah tadi malam sudah belajar?
2. Diagnostik Kognitif
No Pertanyaan
1. Buku apa saja yang pernah kalian baca?
2. Dapatkah kalian menebak isi buku hanya dengan melihat sampul buku?
3. Apakah kalian tahu bagaimana proses membuat buku?
4. Apakah kalian tahu apa saja yang menjadi bagian-bagian buku?
Bisakah kalian membedakan mana yang termasuk buku fiksi dan
5.
nonfiksi?
B. PENILAIAN FORMATIF
1. Instrumen Penilaian Kompetensi Sikap
Pedoman Pengamatan Sikap
Kelas : …………………………………..
Hari, Tanggal : …………………………………..
Pertemuan Ke- : …………………………………..
Materi Pembelajaran : …………………………………..
Aspek Penilaian
Nama Peserta
No Tanggung
Didik Religius Komunikatif Demokratis
Jawab
1.
2.
3.
4.
5.
Berilah tanda cek list () pada kolom yang tersedia jika peserta didik sudah
menunjukan sikap/perilaku tersebut.
2.
3.
4.
5.
C. PENILAIAN SUMATIF
Asesmen dilakukan pada akhir semester untuk mengetahui capaian peserta didik pada
akhir tahun ajaran. Jenis dan format asesmen sumatif dapat merujuk kepada AKM
(Asesmen Kompetensi Minimum). Asesmen sumatif untuk kelas lima mencakup
penilaian kemampuan menyimak, berbicara, membaca, dan menulis.
1. Rumah itu habis dilalap si jago merah dalam waktu 1 jam saja.
Arti dari kata “si jago merah” pada kalimat tersebut adalah .…
a. Air b. Ayam
c. Api d. Angin
2. Rumah itu habis dilalap si jago merah dalam waktu 1 jam saja.
Pada kalimat diatas, terdapat majas .…
a. Metafora b. Hiperbola
c. Personifikasi d. Simile
3. Aku melihat pohon kelapa melambai-lambai di tepi pantai.
Pada kalimat diatas, terdapat majas .…
a. Metafora b. Hiperbola
c. Personifikasi d. Simile
4. Proses membuat buku dimulai saat seorang ______cerita menuliskan idenya.
a. Penulis b. Illustrator
c. 2-4-3-1 d. 4-2-3-1
6. Teks cerita “Kelinci Kecil dan Burung Pipit” merupakan teks .…
a. Fiksi b. Berita
Beberapa jenis kelinci berukuran kecil sekitar 20 sentimeter dengan berat kurang
dari 1 kilogram. Sedangkan jenis kelinci yang berukuran lebih besar panjangnya
bisa mencapai 50 sentimeter dengan berat mencapai 5 kilogram. Setelah
berumur 4-5 minggu, bayi kelinci sudah dapat mencari makanannya sendiri.
c. Perkembangbiakan d. Jenis
8. Menurut makanannya, kelinci termasuk hewan ….
a. Mamalia b. Karnivora
c. Herbivora d. Omnivora
9. Setelah berapa bulan kelinci bisa bereproduksi ….
a. 5 bulan b. 8 bulan
c. 6 bulan d. 9 bulan
10. Teks yang memuat informasi tentang suatu hal disebut .…
a. Teks fiksi b. Teks non fiksi
c. Tema d. Amanat
12. Air matanya mengalir deras saat beradu pandang dengan ayah kandung yang
telah sepuluh tahun meninggalkannya.
Pada kalimat di atas terdapat majas ….
a. Hiperbola b. Personifikasi
c. Metafora d. Simile
13. Buku yang sudah jadi akan dikirim ke ______ untuk diperbanyak.
a. Editor b. Percetakan
c. Penerbit d. Illustrator
14. Perhatikan gambar di bawah ini!
Kunci Jawaban
1. C 6. A 11. B
2. A 7. A 12. A
3. C 8. C 13. B
4. A 9. C 14. D
5. C 10. B 15. D
Pedoman Penilaian:
Skor yang diperoleh
Nilai: ×100
Skor Maksimal
D. LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK
LKPD I
(Lembar Kerja Peserta Didik)
Nama :
Kelas :
No.Absen :
A. Tujuan
Peserta didik mampu memahami tentang kalimat langsung dan tidak langsung dengan benar.
C. Instruksi Kerja
Ubahlah kalimat di bawah ini dari kalimat langsung menjadi kalimat tidak langsung atau
sebaliknya.
LKPD II
(Lembar Kerja Peserta Didik)
Nama :
Kelas :
No.Absen :
A. Tujuan
Peserta didik dapat mengtetahui informasi tentang sebuah buku yang mereka baca dengan
benar.
C. Instruksi Kerja
Amati Buku Siswa Bahasa Indonesia yang sedang kalian baca. Lalu, tuliskan informasi
tentang bagian-bagian dari buku ini pada buku tulis kalian.
E. BAHAN BACAAN UNTUK PESERTA DIDIK DAN GURU
Bahan bacaan untuk peserta didik dan guru diambilkan dari buku siswa dan buku
guru Bahasa Indonesia kelas V. Serta bisa juga menambahkan dari sumber internet
yang berkaitan dengan materi yang dipelajari.
F. GLOSARIUM
No Istilah Arti
1. Adaptasi Perubahan diri makhluk hidup (fungsi, atau
struktur) agar sesuai atau dapat bertahan dalam
kondisi lingkungannya.
2. Amanat Keseluruhan makna atau isi pembicaraan;
wejangan.
3. Bertengger Hinggap (di dahan)
G. DAFTAR PUSTAKA
Daftar Pustaka
Verawaty, Evy & Zulqarnain. (2021). Bahasa Indonesia untuk SD Kelas V. Jakarta:
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi.
Verawaty, Evy & Zulqarnain. (2021). Buku Panduan Guru Bahasa Indonesia untuk
SD Kelas V. Jakarta: Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan
Teknologi.