Gentle Birth

Unduh sebagai pptx, pdf, atau txt
Unduh sebagai pptx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 23

GENTLE BIRTH

YULIA TRI RIZKI


Pengertian Gentle Birth
Gentle secara harfiah artinya lembut dan Birth artinya kelahiran
jika di gabungkan berarti lahir penuh dengan kelembutan.
gentle birth adalah metode melahirkan dengan pendekatan
holistic yang ramah jiwa, menjunjung tinggi kearifan persalinan
yang merunduk pada prinsip alam dan dilakukan pada lingkungan
yang bersahabat dan familiar bagi seorang ibu.
Jenis Jenis Gentle Birth

1. Water Birth
2. Hypno Birth
3. Silence Birth
4. Lotus Birth
1. Water Birth
Water birth merupakan persalinan yang dilakukan di
dalam air untuk meringankan rasa sakit pada ibu. Water birth
merupakan saah satu alternative persalinan pervaginam berupa
ibu hamil aterm tanpa komplikasi bersalin dengan cara
berendam dalam air hangat dengan tujuan mengurangi rasa
nyeri kontraksi dan memberi sensasi nyaman.
Ibu diberi kebebasan mengatur posisi senyaman mungkin
didalam air dan sebaiknya Ibu masuk kedalam air hangat
setelah mencapai pembukaan 6 cm karena jika masuk air
hangat terlalu dini akan memperlambat proses
melahirkan.
Sebelum masuk kedalam air ibu dianjurkan banyak
minum air putih karena berendam di dalam air hangat
dapat menyebabkan dehidrasi dan menurunkan energi.
Batalkan rencana ini jika mekonium keluar ketika ketuban
pecah atau terjadi komplikasi lainya seperti perdarahan
pada ibu.
2. Hypno Birth
Merupakan metode untuk mempersiapkan kelahiran
yang dimulai selama ibu mengandung ibu lebih banyak
bermeditasi dan menenangkan diri latihan ini bertujuan
untuk membebaskan diri dari rasa takut melalui latihan
pernafasan. Dalam kondisi ini tubuh akan memproduksi
senyawa pereda rasa sakit alami yaitu hormone
endorphin.
• Rasa sakit selama proses persalinan akan
teralihakan dan minimal atau hingga tak terasa.
Dalam prosesnya ibu juga disemangati untuk
melakukan visualisasi positif bahwa melahirkan
itu proses yang alamiah dan lembut bebas dari
rasa takut dan mudah batalkan rencana ini jika
terjadi komlikasi dan bayi dalam keadan tidak
normal.
3. Silence Birth
Selama melahirkan ibu dibuat serileks mungkin
tidak panic dan menangis. Tidak ada lagi aba-
aba atau perintah dari penolong persalinan
untuk menyemangati ibu mengejan pada
persalinan dengan cara ini.
• Metode yang dikembangkan
oleh Dokter Ron L Hubbart
dari aliran Scientology ini
menghindari suara, baik dari
ibu maupun tenaga medis
dan pendamping sehingga
tercipta suasana tenang
hening, damai serta penuh
cinta dan kebahagian.
Suasana seperti itu
menunjang ibu mampu
menggunakan alam bawah
sadarnya untuk menjalani
persalinan serta mengalihkan
persepsi rasa sakit dalam
pikirannya
4. Lotus birth
• Merupakan persalinan yang membiarkan tali pusat dan
plasenta lepas dengan sendirinya. Lotus birth adalah
proses melahirkan bayi dengan tetap membiarkan tali
pusat terhubung dengan plasenta beberapa hari ( 3 – 5
hari ) tali pusat dan plasenta yang menempel di pusat
bayi tidak langsung dipotong usai ibu bersalin namun
dibiarkan mengering sendiri dan terputus sendiri.
• Biasanya plasenta dibalut dengan kain dan
diletakan di sebuah wadah seperti baskom
yang sudah diberi bunga-bungaan atau herbal
tertentu kadang juga ditaburi garam laut
untuk mempercepat proses pengeringan.
• Manfaat dari lotus birth itu sendiri adalah
mempererat ikatan ibu dan bayi, memberi
ketenangan dan perasaan tetap terhubung
dengan bayinya walaupun bayinya telah lahir.
Tujuan Dan Kunci Gentle Birth
1. Menumbuhkan
semangat
2. Bersungguh-sungguh
berkomitmen
3. Tidak mudah
terpengaruh focus
4. Menyatu antara body,
mind, soul
Beberapa Elemen Kunci Dalam Gentle
Birth Antara Lain
1. Perlunya persiapan
2. Perlunya dukungan untuk melahirkan secara normal dan alami
3. Lingkungan yang meyakinkan dan menyenangkan
4. Dukungan yang terus menerus selama persalinan
5. Suasana yang tenang
6. Cahaya yang remang remang
7. Kebebasan bergerak dan selaras dengan alam serta memahami tubuh
8. Percaya kekuatan alam
9. Mengurang dan mencegah intervensi yang tidak perlu dalam persalinan
10. Pentingnya napas pertama
11. Belaian atau sentuhan pertama
12. Penundaan pemotongan tali pusat
13. IMD dan rooming in
14. Hindari birth trauma dan kekerasan dalam persalinan dan kelahiran.
Prinsip Prinsip Gentle Birth
1. Kelahiran adalah siklus kehidupan yang pasti terjadi
2. Pengetahuan ibu merupakan modal utama yang
diperlukan agar ibu siap menghadapi proses persalinan
3. Karena kesiapan ibu dalam menghadapi proses
persalinan maka intervensi medis akan lebih sedikit
sehingga akan sedikit pula trauma yang dialami ibu
4. Bayi bayi yang dilahirkan pada kondisi yang nyaman
dan dari ibu yang tidak stress akan memilki kualitas yang
lebih baik kedepannya di bandingkan bayi yang lahir
dengan kondisi trauma.
Prinsip Yang Perlu Dipahami Dalam Proses
Persalinan Gentle Birth
1. Cahaya lampu harus redup, supaya ibu lebih rileks
nyaman dan santai serta mudah mengakses alam
nalurinya.
2. Menangkap dan memindahkan bayi baru lahir
dengan lembut
3. Membuat suasana hening didalam kamar bersalin ,
untuk mengurangi kepanikan ibu dalam proses persalinan
4. Kebebasan bergerak untuk ibu,posisi persalinan
yang bebas dapat membantu srkulasi ibu menjadi lebih
baik
5. Membiarkan tali pusat utuh atau memotongnya
6. Bayi harus segera berada dipelukan ibunya, untuk
memperkuat ikatan ibu dan bayi serta menjaga suhu
tubuh bayi agar tetap hangat.
7. Membiarkan bayi merangkak di dada ibunya untuk
menyusu,dalam gentle birth IMD adalah
kewajiban kecuali jika bayi mengalami asfiksia.
8. Menyediakan air hangat mendekati suhu rahim, ini
penting dalam persalinan water birth karena memberikan
ketenangan dan kenyamanan , kadang kadang bayi yang
lahir dengan metode ini lahir dengan tersenyum.
• Meskipun sudah mendapat persetujuan dari
WHO, konsep konsep gentle birth masih banyak
ditentang dalam dunia kedokteran. Sejauh ini
yang sudah diterapkan di beberapa klinik dan
rumah sakit adalah persalinan water birth dan
hypnobirthing itupun dengan syarat kehamilan
tidak mengalami komplikasi dan resiko tinggi.
• Gentle birth memegang prinsip bahwa yang
memegang kendali dalam kehamilan dan
persalinan adalah tubuhnya sendiri bukan dokter
perlengkapan maupun teknologi canggih.
Aplikasi Gentle Birth
1. Gentle Birth In Conscious Conception
2. Gentle Birth In Conscious Pregnancy
3. Gentle Birth In Childbirth
4. Gentle Birth In Breastfeending
5. Gentle Birth In Parenting
• Dimana semuanya harus dilakukan dengan
mindfulness, dengan consciousness dan
dengan keseimbangan serta keselarasan.
Kesimpulan
• Gentle secara harfiah artinya lembut dan Birth
artinya kelahiran jika di gabungkan berarti
lahir penuh dengan kelembutan.
• Gentle Birth merupakan persalinan alami yang
menitik beratkan proses kelahiran yang tenang
serta memanfaatkan semua unsure alami
dalam tubuh seorang manusia tanpa
intervensi medis.
• Gentle Birth terdiri dari 4 jenis persalinan antara
lain Water Birth, Hypno Birthing, Silence Birth
dan Lotus Birth.
• Gentle Birth memiliki tujuan dan beberapa
prinsip serta aplikasi yang bisa di gunakan oleh
wanita yang ingin bersalin sesuai dengan
keinginannya.
• Meskipun sudah mendapat persetujuan dari
WHO, konsep konsep gentle birth masih banyak
ditentang dalam dunia kedokteran.

Anda mungkin juga menyukai