Pengendalian Ruang Permukiman Di Sepanjang Sempadan Sungai Di Kelurahan Lere Dan Baru Kota Palu
Pengendalian Ruang Permukiman Di Sepanjang Sempadan Sungai Di Kelurahan Lere Dan Baru Kota Palu
Pengendalian Ruang Permukiman Di Sepanjang Sempadan Sungai Di Kelurahan Lere Dan Baru Kota Palu
SEMINAR PROPOSAL
Disusun oleh:
ANDI SRI ILMIANI
Stb. F 231 19 060
Dibimbing oleh
Ir.H Sarifuddin, M.T
NIP. 196512311992031033
Berangkat dari hal tersebut, studi kasus pada penelitian ini berada di sepanjang
kelurahan Baru Dan Lere Berdasarkan RDTR kota Palu nomor 9 tahun 2015 di Kota
Palu Sulawesi Tengah. Di Kota palu terdapat sungai yaitu Sungai Palu III. Sungai ini
adalah sungai yang mengalir menghubungkan palu barat dan palu timur . Sungai ini
merupakan sungai yang berada pada kawasan perkotaan di kota Palu kecamatan Palu
Barat yang bertanggul dengan kedalam ± 3m.
Sempadan Sungai Palu III merupakan bagian dari daerah aliran sungai yang
mengalir di Kota Palu. Salah satu kawasan sempadan sungai yang perlu mendapat
perhatian khusus adalah sekitar sempadan sungai di Kelurahan Lere Dan
Baru.pemanfaatan ruang pada Kawasan sempadan sungai umumnya mengalami
kecenderungan tidak terkontrolnya pertumbuhan permukiman pada daerah aliran
sungai yang berdampak pada penurunan kualitas sungai.
Dalam RTRW Kota Palu sempadan sungai Palu III ditetapkan sebagai kawasan
perlindungan setempat yang seharusnya tidak boleh didirikan bangunan namum
kenyataannya telah terjadi alih fungsi lahan. Jika dilihat kondisi sekarang pada
pemanfaatan ruang di Sepanjang sempadan di kelurahan Lere Dan Baru, dipenuhi
dengan kegiatan permukiman yang secara spesifik memiliki bangunan-bangunan
padat dan tidak teratur. Selain itu masyarakat yang menempati sempadan sungai,
umumnya membuang sampah dan limbah rumah tangga langsung ke badan air sungai
(Syafri et al., 2020). Instrument perencanaan tata ruang atau pun aturan teknis lainnya
yang mengatur tentang pemanfaatan ruang sama sekali tidak diterapkan di sekitar
sempadan sungai. Hal ini akan berakibat pada ekosistem sungai dari aktifitas
masyarakat yang bermukim di sempadan sungai.
BAB I PENDAHULUAN
Dalam bab pendahuluan ini menguraikan apa yang menjadi latar belakang,
rumusan masalah, tujuan dan kegunaan penelitian, dan sistematika
penulisan laporan penelitian.