Tugas 1 MBS

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 4

Tugas 1

Nama : Muammar
NIM : 859416594
Prodi : S1 PGSD
UPBJJ : Pinrang

1. Ibu Andromeda adalah kepala sekolah yang baru bertugas SD Bunga Bangsa, Sekolah
ini berada dipusat kota Sukamara, dan nilai akreditasi sekolah masih C. Jumlah
peserta didik sekolah ini hampir 200 siswa dengan 20 guru dan 4 Staff tata Usaha.
Sarana dan prasarana yang dimiliki sekolah ini sudah cukup baik. Guna meningkatkan
mutu dan memperbaiki nilai akreditasi sekolah, selanjutnya kepala bermaksud
menerapkan MBS. Untuk itu ibu Andromda selaku kepala sekolah perlu mengetahui
benar rambu-rambu parameter MBS yang harus diperhatikan. Tugas Saudara adalah
menjelaskan rambu-rambu parameter MBS dalam implementasi di sekolah.
Jawaban :
Sebelum pengajuan untuk penilaian peningkatan mutu pendidikan dan kenaikan
akreditasi sekolah, maka sekolah harus menerapkan prinsip-prinsip dari MBS di
Sekolah yang ibu Andromeda pimpin. Oleh karena itu, ibu Andromeda harus paham
tentang rambu-rambu parameter MBS dalam implementasinya di Sekolah.
Beberapa rambu-rambu atau indikator parameter MBS dalam implementasinya
di Sekolah menurut (Depdiknas, 2007:59) adalah sebagai berikut :
a. Adanya pemerataan pendidikan (berupa kesamaan kesempatan antara siswa –
siswa desa-kota, kaya miskin, laki-perempuan, cacat-tidak cacat).
b. Kualitas pendidikan (input, proses, output).
c. Efektivitas dan efisiensi pendidikan (angka kenaikan kelas, angka kelulusan,
angka putus sekolah).
d. Tata pengelolaan sekolah yang baik ( melalui partisipasi, transparansi,
tanggung jawab, akuntabilitas, wawasan ke depan, penegakan hukum,
keadilan, demikrasi, prediktif, kepekaan, profesionalisme, efektivitas dan
efisiensi, serta kepastian jaminan hukum).

Apabila parameter atau indikator tersebut bisa tercapai, maka penerapan


sekolah dengan system MBS telah berhasil di lakukan di sekolah SD Bunga Bangsa.
2. Ibu Riri seorang Kepala Sekolah yang baru bertugas di SD Tamara Indah. Baru dua
minggu menjabat, sudah banyak dihadapkan permasalahan di sekolah, diantaranya
banyak siswa yang tidak naik kelas atau tidak lulus, banyak orang tua yang ingin
memindahkan anaknya ke SD lain. Kepala sekolah bertekat untuk menerapkan
Manajemen Berbasis Sekolah untuk meningkatkan mutu sekolah ini. Berdasarkan
kondisi tersebut, Saudara diminta untuk membantu Kepala Sekolah, karakteristik
MBS apa saja yang dapat diterapkan untuk memperbaiki sekolah tersebut ?
Jawaban :
Ada 8 (Delapan) karakteristik Manajemen Berbasis Sekolah menurut
(Nurkolis, 2003), diantaranya :
a. Sekolah dengan MBS memiliki misi atau cita-cita menjalankan sekolah untuk
mewakili sekelompok harapan bersama, keyakinan dan nilai-nilai sekolah,
membimbing warga sekolah di dalam aktivitas pendidikan dan memberi arah
kerja. Misi ini mempunyai pengaruh yang besar terhadap fungsi dan efektivitas
sekolah, karena dengan misi ini warga sekolah dapat mengembangkan budaya
organisasi sekolah yang tepat, membangun komitmen yang tinggi terhadap
sekolah, dan mempunyai insiatif untuk memberikan tingkat layanan pendidikan
yang lebih baik.
b. Aktivitas pendidikan dijalankan berdasarkan karakteristik kebutuhan dan situasi
sekolah. Hakikat aktivitas sangat penting bagi sekolah untuk meningkatkan
kualitas pendidikan, karena secara tidak langsung memperkenalkan perubahan
manajemen sekolah dari menajemen kontrol eksternal menjadi model berbasis
sekolah.
c. Terjadinya proses perubahan strategi manajemen yang menyangkut hakikat
manusia, organisasi sekolah, gaya pengambilan keputusan, gaya kepemim-pinan,
penggunaan kekuasaan, dan keterampilan-keterampilan manajemen. Oleh karena
itu dalam konteks pelaksanaan MBS, perubahan strategi manajemen lebih
memandang pada aspek pengembangan yang tepat dan relevan dengan kebutuhan
sekolah.
d. Keleluasaan dan kewenangan dalam pengelolaan sumber daya yang efektif untuk
mencapai tujuan pendidikan, guna memecahkan masalah-masalah pendidikan
yang dihadapi, baik tenaga kependidikan, keuangan dan sebagainya.
e. MBS menuntut peran aktif sekolah, adiministrator sekolah, guru, orang tua, dan
pihak-pihak yang terkait dengan pendidikan di sekolah. Dengan MBS sekolah
dapat mengembangkan siswa dan guru sesuai dengan karakteristik sekolah
masing- masing. Dalam konteks ini, sekolah berperan mengembangkan insiatif,
memecahkan masalah, dan mengeksplorasi semua kemungkinan untuk
memfasilitasi efektivitas pembelajaran. Demikian halnya dengan unsur-unsur lain
seperti guru, orang tua, komite sekolah, administrator sekolah, dinas pendidikan,
dan sebagainya sesuai dengan perannya masing-masing.
f. MBS menekankan hubungan antar manusia yang cenderung terbuka, bekerja
sama, semangat tim, dan komitmen yang saling menguntungkan. Oleh karena itu,
iklim organisasi cenderung mengarah ke tipe komitmen sehingga efektivitas
sekolah dapat tercapai.
g. Peran administrator sangat penting dalam kerangka MBS, termasuk di dalamnya
kualitas yang dimiliki administrator.
h. Dalam MBS, efektivitas sekolah dinilai menurut indikator multitingkat dan
multisegi. Penilaian tentang efektivitas sekolah harus mencakup proses
pembelajaran dan metode untuk membantu kemajuan sekolah. Oleh karena itu,
penilaian efektivitas sekolah harus memperhatikan multitingkat, yaitu pada tingkat
sekolah, kelompok, dan individu, serta indikator multisegi yaitu input, proses dan
output sekolah serta perkembangan akademik siswa.
Maka menurut saya, semua komponen karakteristik MBS harus dilaksanakan
di Sekolah SD Tamara Indah. Guna meningkatkan efektivitas pendidikan di sekolah
agar mampu memecahkan masalah-masalah pendidikan yang sedang dihadapi oleh
SD Tamara Indah, selain itu juga MBS membangun hubungan antar manusia yang
cenderung terbuka serta menuntut peran aktif sekolah dan tenaga kependidikan,
juga bekerjasama dengan orang tua dalam mengembangkan inisiatif dan
memfasilitasi efektivitas pembelajaran, sehingga dapat menumbuhkan kembali
kepercayaan orang tua terhadap sekolah.

3. SD Negeri Kasatrian adalah sekolah favorit di salah satu kota besar di Indonesia.
Sekolah ini dipimpin oleh Ibu Ainda yang merupakan kepala sekolah terbaik tahun
2022. Program sekolah untuk tahun pelajaran baru bermaksud ingin menciptakan
predikat sekolah yang “Religus”. Sebagai persiapan ibu Ainda melakukan pendataan
potensi sekolah. Jumlah kelas ada 6 rombel. Semua mata pelajaran memiliki guru
kelas dan guru mata pelajaran. Khusus pelajaran agama masih berstatus guru hononer.
Ruang Kelas dan Administrasi tersedia. Ruang Mushola tersedia dengan ukuran masih
sangat kecil. Perpustakaan tersedia berbagai jenis buku, termasuk buku-buku pelajaran
tersedia cukup untuk siswa, untuk buku bacaan agama belum tersedia. Berdasarkan
data tersebut, Anda diminta merancang 3 program kegiatan sekolah yang berkaitan
dengan pemenuhan guru agama, tempat ibadah yang lebih nyaman, dan media
pembelajaran agama sebagai upaya menjadikan sekolah yang “Religius”. Rancangan
program menggunakan tabel berikut.
Jawaban :
No Program Tujuan Sasaran Sumber Dana

Pemenuhan kompetensi
Pelatihan dan dan menjadikan GPAI Dana pengembangan
Guru Pendidikan
1 Pendidikan Guru sebagai visioner dalam profesi guru dan tenaga
Agama Islam
Agama Islam kaitannya dengan kondisi kependidikan
generasi di masa depan.

Memenuhi kebutuhan
ruang atau tempat ibadah Seluruh warga Pengajuan bantuan
Musholla Darul
2 yang lebih nyaman dan sekolah SD Negeri pembuatan Musholla ke
Hadits
sesuai dengan kapasitas Kastrian. Dinas Pendidikan
siswa.

Memenuhi wahana
informasi yang
dibutuhkan oleh guru dan
Seluruh Warga
siswa sehingga proses
3 Buku Agamaku Sekolah SD Negeri Dana BOS
penyebaran informasi
Kastrian.
dan pembelajaran agama
dapat berjalan dengan
baik.

4. Salah satu SMP swasta di Kota Depok memiliki organ – organ sekolah meliputi
Kepala Sekolah, Komite Sekolah, Wakil Kepala Sekolah Urusan Kurikulum dan
Kesiswaan, Kepala tata usaha, staff tata usaha, pembina OSIS, pembina Ekstra
kurikuler, pembina pramuka, wali kelas dan peserta didik. Dari informasi tersebut
buatlah rancangan bagan struktur organisasi sekolah yang menggambar hubungan
berbagai komponen pada sekolah tersebut.
Jawaban :

KEPSEK KOMITE SEKOLAH

WAKIL KEPALA KEPALA TATA


SEKOLAH USAHA

STAFF TATA
KURIKULUM KESISWAAN
USAHA

PEMBINA

Anda mungkin juga menyukai