Contoh Sistematika RPP

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 6

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

REVISI 2017
(Disusun Berdasarkan Permendikbud Nomor: 22 Tahun 2016)

Satuan Pendidikan : SDN PURWAHAMBA 01


Kelas / Semester : VI (ENAM) / 1
Mata Pelajaran : Matematika
Alokasi Waktu : 1 JP

A. KOMPETENSI INTI (KI)


KI 1 : Menerima, menjalankan dan menghargai ajaran agama yang dianutnya.
KI 2 : Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri
dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, guru, dan tetangganya.
KI 3 : Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati (mendengar, melihat,
membaca dan menanya) dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya,
makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di
rumah, sekolah, dan tempat bermain.
KI 4 : Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas, sistematis, dan logis, dalam
karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan
yang mencerminkan peri-laku anak beriman dan berakhlak mulia.

B. KOMPETENSI DASAR dan INDIKATOR PENCAPAIAN KOMPETENSI

KOMPETENSI DASAR INDIKATOR PENCAPAIAN KOMPETENSI


Matematika 3.5.1 Menjelaskan pengertian lingkaran
3. Mengenal unsur-unsur lingkaran 3.5.2 Mengidentifikasi unsur-unsur lingkaran
. 3.5.3 Menghitung keliling lingkaran

C. TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Melalui kegiatan tanyajawab tentang lingkaran , peserta didik dapat menjelaskan pengertian lingkaran
dengan benar.
2. Melalui kegiatan pengamatan gambar lingkaran, peserta didik dapat menemukan unsur-unsur
lingkaran dengan benar.
3. Melalui kegiatan diskusi tentang keliling lingkaran, peserta didik dapat menghitung keliling lingkaran
dengan tepat.
4. Melalui penugasan tentang keliling lingkaran, peserta didik dapat menemukan hasil penghitungan
keliling lingkaran dengan tepat

D. MATERI PEMBELAJARAN

Terlampir

E.METODE PEMBELAJARAN
1. Pendekatan : Saintifik
2. Metode : Pengamatan, diskusi,tanya jawab, penugasan

E. SUMBER DAN MEDIA PEMBELAJARAN


1. Buku Siswa Matematika : Untuk SD/MI Kelas 6 (Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013
Revisi, Jakarta: Gelora Aksara Pratama, 2013 Rev.2017).
2. Lingkungan sekitar kelas 6 dan gambar tentang penghitungan lingkaran

F. LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
Pendahuluan 1. Guru memberikan salam dan mengajak semua peserta 10 menit
didik berdo’a menurut agama dan keyakinan masing-
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
masing.
2. Guru mengecek kesiapan diri dengan mengisi lembar
kehadiran dan memeriksa kerapian pakaian, posisi dan
tempat duduk disesuaikan dengan kegiatan pembelajaran.
3. Menginformasikan materi yang akan dibelajarkan yaitu
tentang unsur-unsur lingkaran.
4. Guru mencoba menghubungkan materi sebelumnya
dengan materi yang akan dipelajari dengan beberapa
pertanyaan (Siapa yang masih ingat materi yang
disampaikan pak/bu guru kemarin?)
5. Peserta didik secara bersama – sama menyanyikan lagu :
“dari Sabang samapi Merauke” (Penguatan Karakter)
6. Peserta didik mengamati sebuah gambar tentang :
“Bentuk benda-benda Lingkaran" (Literasi)
7. Guru melakukan tanya jawab seputar materi sebagai pree
tes: a. Apa bentuk benda pada gambar tersebut ?
b. Sebutkan benda-benda yang berbentuk lingkaran
di kelas?
8. Guru menyampaikan tahapan kegiatan yang akan
dilakukan pada proses pembelajaran.
9. Guru membagi peserta didik ke dalam beberapa
kelompok diskusi.
Inti 1. Sebelum memulai pembelajaran, guru menempelkan 50 menit
gambar lingkaran.

2. Guru menjelaskan pengertian lingkaran kepada peserta


didik.
3. Peserta didik diajak berdiskusi tentang unsur-unsur
lingkaran pada gambar. Guru mengajukan pertanyaan
pembuka, Communication
 Sebutkan garis mana yang termasuk diameter
lingkaran?. (Menanya)
4. Peserta didik secara berpasangan diminta untuk saling
menginformasikan tentang unsur-unsur lingkaran
kepada teman di sebelahnya. (Mengkomunikasikan)
5. Guru memberikan contoh cara mencari sebuah keliling
lingkaran.
6. Peserta didik kemudian dibagi menjadi beberapa
kelompok kecil yang terdiri dari 3-4 peserta didik
dalam setiap kelompok. Peserta didik diminta untuk
mencari keliling lingkaran pada gambar
(Mengekplorasi)
7. Peserta didik dalam kelompok diminta untuk berdiskusi
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
untuk mencari keliling lingkaran.
8. Setelah semua kelompok selesai mengkomunikasikan
hasil diskusi, guru memberikan pembenaran dan
pemasukan apabila ada kesalahan.

Penutup 1. Bersama-sama peserta didik membuat simpulan / 15


rangkuman melalui tanya jawab tentang materi yang
telah dipelajari;
2. Guru memberi kesempatan kepada peserta didik untuk
menyampaikan pendapatnya tentang pembelajaran yang
telah diikuti.
3. Melakukan penilaian hasil belajar dan tindak lanjut
(perbaikan dan pengayaan)
4. Menginformasikan materi pembelajaran berikutnya.
5. Mengajak semua peserta didik berdo’a menurut agama
dan keyakinan masing-masing.

I. Penilaian
1. Sikap spiritual
a. Teknik Penilaian : Non Tes
b. Jenis : Pengamatan
c. Bentuk : Pengamatan langsung
d. Instrumen Penilaian
1) Format Pengamatan Sikap
Perubanantingkahlaku
Santun Peduli TanggungJawab
No Nama
K C B SB K C B SB K C B SB
1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4
1 ...................
2 ...................
3 ……………..
4 ……………..
5 ……………..
dst ……………..

2) Rubrik pengamatan
Sangat Baik skor 4: Selalu menunjukkan sikap (Santun, Peduli, Tanggung jawang)
Baik skor 3 : Sering menunjukkan sikap (Santun, Peduli, Tanggung jawang)
Cukup skor 2 :Kadang – kadang menunjukkan sikap (Santun, Peduli, Tanggung jawang)
Kurang skor 1 : Kurang menunjukkan sikap (Santun, Peduli, Tanggung jawang)

3) Pedoman Penskoran
Nilai Perolehan / Nilai Maksimal x 100
2. Sikap sosial
a. Teknik Penilaian : Non Tes
b. Jenis : Pengamatan
c. Bentuk : Observasi
d. Instrumen Penilaian (Terlampir)

Jurnal Pengamatan
Karakter Karakter Tindak
No. Hari/Tanggal Catatan Prilaku Hasil
utama Operasional lanjut

3. Penilaian Kompetensi Pengetahuan(KI.3)


a. Teknikpenilaian : Tes
b. Jenis tes : Tertulis
c. Bentuk : Soal Pilgan, Isian , Uraian dan Soal penugasan
d. Instrumen penilaian :

Soal Tertulis Soal Pilgan


1) Kisi-Kisi
a) Disajikan gambar lingkaran siswa dapat menyebutkan unsure-unsur lingkaran
dengan benar.
b) Siswa dapat menghitung keliling lingkaran dengan tepat.
2) Naskah Soal
Berilah tanda silang (X) di depan jawaban a, b,c atau d yang paling tepat
1. Perhatikan gambar di bawah ini!

Daerah yang diarsir (berwarna) pada lingkaran diatas disebut ….


A. Busur lingkaran C. Tali busur
B. Tembereng D. Juring

2. Panjang jari-jari lingkaran 21 cm, keliling lingkaran tersebut adalah ….


A. 132 cm C. 152 cm
B. 142 cm D. 162 cm

Kunci Jawaban :
1. B Tembereng
2. A. 132

3) Rubrik Penskoran :
Pilgan : Jika dijawab dengan benar skor 1
Jika dijawab salah/ tidak dijawab skor 0

4) Pedoman Penilaian :
Nilai Perolehan / Nilai Maksimal x 100

Mengetahui Purwahamba, ………………… 2021


Kepala SDN Purwahamba 01 Guru Kelas VI

NOFI TRI BUDIARTI, S.Pd.SD


NIP. 198411222021212002
LAMPIRAN

1. Pengertian lingkaran
Lingkaran adalah titik-titik pada bidang datar yang berjarak sama terhadap suatu titik
tertentu.
2. Unsur-unsur lingkaran

a. Titik Pusat
Titik pusat lingkaran adalah titik yang terletak di tengah-tengah lingkaran. Titik
Omerupakan titik pusat lingkaran, dengan demikian, lingkaran tersebut dinamakan lingkaran
O.
b. Jari-Jari (r)
Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, jari-jari lingkaran adalah garis dari titik pusat
lingkaran ke lengkungan lingkaran. Jari-jari lingkaran ditunjukkan oleh garis OA, OB, dan
OC.
c. Diameter (d)
Diameter adalah garis lurus yang menghubungkan dua titik pada lengkungan lingkaran dan
melalui titik pusat. Garis ABpada lingkaran Omerupakan diameter lingkaran tersebut.
Perhatikan bahwa AB= AO+ OB.Dengan kata lain, nilai diameter merupakan dua kali nilai
jari-jarinya, ditulis bahwa d= 2r.
d. Busur
Dalam lingkaran, busur lingkaran merupakan garis lengkung yang terletak pada lengkungan
lingkaran dan menghubungkan dua titik sebarang di lengkungan tersebut. Garis lengkung
AC, garis lengkung CB, dan garis lengkung AB merupakan busur lingkaran O.
e. Tali Busur
Tali busur lingkaran adalah garis lurus dalam lingkaran yang menghubungkan dua titik pada
lengkungan lingkaran. Berbeda dengan diameter, tali busur tidak melalui titik pusat
lingkaran O. Tali busur lingkaran tersebut ditunjukkan oleh garis lurus AC yang tidak
melalui titik pusat.
f. Tembereng
Tembereng adalah luas daerah dalam lingkaran yang dibatasi oleh busur dan tali busur.
Tembereng ditunjukkan oleh daerah yang diarsir dan dibatasi oleh busur AC dan tali busur
AC.
g. Juring
Juring lingkaran adalah luas daerah dalam lingkaran yang dibatasi oleh dua buah jari-jari
lingkaran dan sebuah busur yang diapit oleh kedua jari-jari lingkaran tersebut. Juring
lingkaran ditunjukkan oleh daerah yang diarsir yang dibatasi oleh jari-jari OC dan OB serta
busur BC, dinamakan juring BOC.

h. Apotema
Pada sebuah lingkaran, apotema merupakan garis yang menghubungkan titik pusat lingkaran
dengan tali busur lingkaran tersebut. Garis yang dibentuk bersifat tegak lurus dengan tali
busur. Garis OE merupakan garis apotema pada lingkaran O.
3. Rumus keliling lingkaran

K= π x d atau K= 2 x π x r

Di mana : K adalah keliling lingkaran


r adalah jari-jari
d adalah diameter (d =2r)
π adalah 22 atau 3,14
7

Anda mungkin juga menyukai